Anda di halaman 1dari 141

PERANCANGAN GEDUNG BANDUNG FASHION HUB

TUGAS AKHIR DESAIN

Karya tulis sebagai salah satu syarat


untuk memperoleh gelar Sarjana dari
Institut Teknologi Bandung

Oleh

ANDREAS BAYU PRATAMA 15018124

ALFIN FAHREZI PUTRA RAMADHAN 15018136

ENRICO 15018143

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL


FAKULTAS TEKNIK SIPIL DAN LINGKUNGAN
INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
2022

1
ABSTRAK

i
PERANCANGAN GEDUNG BANDUNG FASHION HUB

TUGAS AKHIR DESAIN

Oleh

Program Studi Teknik Sipil


Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan
Institut Teknologi Bandung

Menyetujui

Pembimbing Tugas Akhir Desain,

Tanggal

Mengetahui

ii
KATA PENGANTAR

iii
DAFTAR ISI

ABSTRAK ............................................................................................................... i

KATA PENGANTAR ........................................................................................... iii

DAFTAR ISI .......................................................................................................... iv

DAFTAR LAMPIRAN .......................................................................................... vi

DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ vii

DAFTAR TABEL ................................................................................................... x

DAFTAR SINGKATAN DAN LAMBANG........................................................ xii

BAB I Pendahuluan ................................................................................................ 1

I.1 Latar Belakang ......................................................................................... 1

I.2 Rumusan Masalah .................................................................................... 2

I.3 Ruang Lingkup ......................................................................................... 2

I.4 Tujuan ....................................................................................................... 4

BAB II TINJAUAN PUSTAKA............................................................................. 5

II.1 Deskripsi Proyek ...................................................................................... 5

II.2 Studi Sebelumnya ..................................................................................... 7

II.3 Acuan Standar .......................................................................................... 9

II.4 Dasar Teori ............................................................................................. 10

II.4.1 Bidang Struktur ............................................................................... 10

II.4.2 Bidang Geoteknik............................................................................ 19

II.4.3 Bidang Manajemen dan Rekayasa Konstruksi ................................ 93

BAB III Metodologi ............................................................................................ 109

III.1 Tahapan Pelaksanaan ........................................................................ 109

III.1.1 Umum............................................................................................ 109

III.1.2 Bidang Struktur ............................................................................. 113

iv
III.1.3 Bidang Geoteknik.......................................................................... 117

III.1.4 Bidang Manajemen dan Rekayasa Konstruksi .............................. 123

III.2 Jadwal Kegiatan ................................................................................ 126

DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................... 127

v
DAFTAR LAMPIRAN

vi
DAFTAR GAMBAR
Gambar II. 1 Model 3D Bandung Fashion Hub ...................................................... 5
Gambar II. 2 Lokasi Bandung Fashion Hub ........................................................... 5
Gambar II. 3 Tampak Atas Lantai 1 Bandung Fashion Hub................................... 6
Gambar II. 4 Site Plan Proyek ................................................................................ 7
Gambar II. 5 Universitas Muhammadiyah Pontianak ............................................. 7
Gambar II. 6 Hotel Grandhika Semarang ............................................................... 8
Gambar II. 7 Grafik Respons Spektra ................................................................... 14
Gambar II. 8 Peta Transisi TL............................................................................... 15
Gambar II. 9 Korelasi cu terhadap N-SPT ............................................................ 27
Gambar II. 10 Korelasi OCR terhadap β............................................................... 31
Gambar II. 11 Percepatan Gempa Batuan Dasar Periode Ulang 2500 Tahun (SNI
1726:2019) ............................................................................................................ 36
Gambar II. 12 Faktor Amplifikasi PGA (SNI 1726:2019) ................................... 37
Gambar II. 13 Kondisi Tegangan at-rest .............................................................. 37
Gambar II. 14 Diagram Gaya at rest Tanpa Pengaruh MAT (Das, 2014) ............ 39
Gambar II. 15 Diagram Gaya at-rest Pengaruh MAT .......................................... 40
Gambar II. 16 Konfigurasi Sistem Tegangan Aktif Teori Coulomb .................... 41
Gambar II. 17 Kondisi Tanah Dalam Tegangan Aktif.......................................... 42
Gambar II. 18 Diagram Tegangan Aktif Rankine ................................................. 42
Gambar II. 19 Konfigurasi Sistem Tegangan Pasif (Das, 2014).......................... 43
Gambar II. 20 Hubungan Gaya Lateral Dinamik terhadap L/H (Wood, 1973) .... 46
Gambar II. 21 Hubungan Momen Lateral terhadap L/H (Wood, 1973) ............... 46
Gambar II. 22 Ilustrasi Perlindungan Lereng dengan Strut .................................. 48
Gambar II. 23 Diagram Tegangan Envelope Model Peck (Peck, 1969) ............... 49
Gambar II. 24 Strut Baja/Ground Anchor (Aldo et al. 2018) ............................... 50
Gambar II. 25 Ilustrasi Tinjauan Gaya Free Earth Method (MDOT, 2019) ........ 52
Gambar II. 26 Tinjauan Titik Pivot dan Gaya yang Bekerja (MDOT, 2019) ...... 53
Gambar II. 27 Ilustrasi Lokasi Do, Du, dan Df (MDOT, 2019) ........................... 53
Gambar II. 28 Tinjauan Gaya-Gaya pada Potongan Tanah Tinjauan Bishop
Method (Das, 2014) .............................................................................................. 55
Gambar II. 29 Hubungan ma(n) terhadap an (Das, 2014)....................................... 55

vii
Gambar II. 30 Model Kegagalan Basal Heave (MDOT, 2019) ........................... 57
Gambar II. 31 Model Blow-In (Firmansyah, 2011) .............................................. 58
Gambar II. 32 Model Piping (Firmansyah, 2011) ................................................ 59
Gambar II. 33 Perbedaan Keruntuhan Shallow dan Deep Foundation (Coduto,
2014) ..................................................................................................................... 61
Gambar II. 34 Hubungan N* Terhadap Sudut Geser Dalam (Kulhawy, et al. 1983)

............................................................................................................................... 62
Gambar II. 35 Hubungan N* Terhadap Sudut Geser Dalam (Kulhawy, et al. 1983)

............................................................................................................................... 63
Gambar II. 36 Tinjauan Tebal Tanah Pengaruh Daya Dukung Ujung Tiang
(Irsyam, 2021) ....................................................................................................... 64
Gambar II. 37 Nilai qE terhadap fs (Eslami dan Fellenius, 1997) ......................... 68
Gambar II. 38 Ilustrasi Momen, Defleksi, dan Geser Pada .................................. 71
Gambar II. 39 Model Kegagalan Tiang Pendek dan Panjang terhadap Beban
Lateral (Coduto, 2014) .......................................................................................... 73
Gambar II. 40 Model Pegas Wrinkler (David et al. 2011) .................................... 73
Gambar II. 41 Tiang dengan Pembebanan Lateral dan Tahanan Tanah pada Tiang
Akibat Beban Lateral (Das, 2014) ........................................................................ 74
Gambar II. 42 Model Analitis untuk Metode p-y (Coduto, 2014) ....................... 77
Gambar II. 43 Ilustrasi Kelompok Pondasi dengan Pile Cap (Das, 2014) .......... 78
Gambar II. 44 Ilustrasi b dan s Pada Kelompok Tiang (Erza, 2021) .................... 78
Gambar II. 45 Trailing dan Leading Piles (Erza, 2021) ....................................... 79
Gambar II. 46 Ilustrasi Kelompok Tiang 3 x 3 ..................................................... 80
Gambar II. 47 Pengambilan Sudut Antar 2 Tiang Diagonal ................................. 81
Gambar II. 48 Ilustrasi Kegagalan Individual (kiri) dan ....................................... 82
Gambar II. 49 Open Pumping (Active Dewatering) (Sumber:
https://backtobasics.edu.au/2020/01/four-methods-of-dewatering-and-how-to-
choose-one/) .......................................................................................................... 88
Gambar II. 50 Metode Passive Dewatering (Sumber:
https://backtobasics.edu.au/2020/01/four-methods-of-dewatering-and-how-to-
choose-one/) .......................................................................................................... 89
Gambar II. 51 Proses Transformasi ...................................................................... 94

viii
Gambar II. 52 Tahapan Manajemen Konstruksi ................................................. 101
Gambar II. 53 Critical Path Method ................................................................... 103
Gambar II. 54 Free Float CPM........................................................................... 105
Gambar II. 55 Precedence Diagram Method ...................................................... 105
Gambar II. 56 Perbedaan CPM dan PDM........................................................... 107

Gambar III. 1 Metodologi Umum ....................................................................... 112


Gambar III. 2 Metodologi Bidang Struktur......................................................... 114
Gambar III. 3 Metodologi Bidang Geoteknik ..................................................... 118
Gambar III. 4 Metodologi Bidang Manajemen Rekayasa dan Konstruksi ......... 124

ix
DAFTAR TABEL
Tabel II. 1 Kategori Risiko.................................................................................... 11
Tabel II. 2 Faktor Keutamaan Gempa ................................................................... 12
Tabel II. 3 Parameter Respons Spektral pada Periode Pendek ............................. 13
Tabel II. 4 Parameter Respons Spektral pada Periode 1 Detik ............................. 13
Tabel II. 5 Kategori Desain Seismik pada Periode Pendek .................................. 15
Tabel II. 6 Kategori Desain Seismik pada Periode 1 Detik ................................. 15
Tabel II. 7 Faktor Reduksi Kekuatan Penampang ................................................ 18
Tabel II. 8 Faktor Koreksi Hammer ...................................................................... 21
Tabel II. 9 Faktor Koreksi Diameter ..................................................................... 21
Tabel II. 10 Faktor Koreksi Sampler..................................................................... 21
Tabel II. 11 Faktor Koreksi Panjang Tiang ........................................................... 21
Tabel II. 12 Korelasi N60 , qu , CI, terhadap Konsistensi Tanah (Das, 2014) ........ 23
Tabel II. 13 Korelasi Dr terhadap Konsistensi Tanah Pasir .................................. 25
Tabel II. 14 Korelasi Berat Volume Kering berdasarkan AS 4678-2002
(Kumpulan Korelasi Parameter Geoteknik dan Pondasi PUPR, 2019) ................ 25
Tabel II. 15 Korelasi Berat Volume-N Bowles (Kumpulan Korelasi Parameter
Geoteknik dan Pondasi PUPR, 2019) ................................................................... 26
Tabel II. 16 Korelasi qc terhadap Tegangan Efektif Vertikal ............................... 29
Tabel II. 17 Nilai Poisson's Ratio terhadap Jenis Tanah ...................................... 30
Tabel II. 18 Tabel Korelasi untuk Parameter Model Hardening Soil ................... 33
Tabel II. 19 Permeabilitas Beragam Jenis Tanah (Das, 2014) .............................. 34
Tabel II. 20 Penentuan Kelas Situs (SNI 1726:2019) ........................................... 35
Tabel II. 21 Kapasitas Angkur SNI 8460:2017 ..................................................... 51
Tabel II. 22 Rasio Sudut Friksi (Kulhawy, 1991) ................................................ 66
Tabel II. 23 Nilai K (Kulhawy, 1991) .................................................................. 66
Tabel II. 24 Nilai Cs terhadap Jenis Tanah (Eslami dan Fellenius, 1997) ........... 69
Tabel II. 25Hubungan nh sesuai Jenis Tanah (Matlock dan Reese, 1960) ........... 72
Tabel II. 26 Tabel Korelasi Koefisien Terhadap Kedalaman (Matlock dan Reese,
1960) ..................................................................................................................... 76
Tabel II. 27 Nilai m De Cock (De Cock, 2009) .................................................. 84
Tabel II. 28 Batas Maksimum Deformasi Lateral (SNI 8460:2017) .................... 92

x
Tabel II. 29 Faktor Keamanan Galian TPKB 1999............................................... 93
Tabel II. 30 Perhitungan Float CPM .................................................................. 105
Tabel II. 31 Perhitungan Float PDM .................................................................. 107

Tabel III. 1 Timeline Rencana Pengerjaan .......................................................... 126

xi
DAFTAR SINGKATAN DAN LAMBANG

xii
BAB I
Pendahuluan
I.1 Latar Belakang
Industri kreatif di Indonesia telah berkembang dengan sangat pesat dan
perlahan telah menjadi tumpuan perekonomian nasional. Berdasarkan data
Badan Ekonomi Kreatif, industri kreatif memberikan kontribusi sebesar
7.38% terhadap total perekonomian nasional dan diprediksi akan
meningkat tiap tahunnya. Salah satu subsektor yang menjadi pilar utama
industri ini adalah industri fesyen.

Berdasarkan infografis dari Badan Ekonomi Kreatif Indonesia, Kota


Bandung sebagai pelopor industri fesyen di Indonesia sejak tahun 1970-an.
Dari data yang sama pula, pelaku usaha industri fesyen di Kota Bandung
mencapai angka 23550 atau terbanyak kedua setelah pelaku usaha industri
kuliner. Angka ini sangat berpotensi mengalami peningkatan apabila
tersedia suatu tempat yang dapat memusatkan kegiatan industri ini
sehingga dapat memicu interaksi antar pelaku usaha, munculnya ide-ide
kreatif, dan akhirnya dapat lebih mengembangkan industri fesyen di
Indonesia. Salah satu bentuk perwujudan pemusatan kegiatan industri ini
adalah pembangunan gedung Bandung Fashion Hub.

Gedung yang berpotensi menjadi ikon fesyen sekaligus ikon Kota


Bandung ini tidak hanya perlu dirancang agar estetik (segi arsitektural)
namun juga harus dirancang supaya dapat berdiri kokoh dalam jangka
waktu yang lama sesuai masa layannya (segi struktural). Hal ini tentu
dapat dicapai melalui perencanaan struktur yang optimal baik terhadap
struktur atas maupun struktur bawah dari gedung tersebut.

Oleh karena itu pada tugas akhir ini akan dibahas terkait perencanaan
desain struktur Bandung Fashion Hub, baik struktur atas terhadap segala
macam pembebanan yang direncanakan, struktur bawah terhadap gaya
lateral dan kebutuhan stabilitas galiannya, serta perencanaan metode

1
konstruktsi yang efisien dengan berpedoman pada standard peraturan di
Indonesia.

I.2 Rumusan Masalah


Berikut adalah rumusan masalah yang dirumuskan dari latar belakang
masalah pada sub-bab I.1:

1. Bidang Struktur
- Bagaimana perancangan struktur gedung Bandung Fashion Hub
berdasarkan kriteria desain yang berlaku?

2. Bidang Geoteknik
- Bagaimana perancangan dinding penahan tanah basement dan
pondasi gedung Bandung Fashion Hub berdasarkan kriteria desain
yang berlaku?
- Bagaimana perancangan sistem dewatering galian basement
gedung Bandung Fashion Hub?
3. Bidang Manajemen dan Rekayasa Konstruksi
- Bagaimana perencanaan manajemen konstruksi dalam pelaksanaan
hasil perancangan gedung Bandung Fashion Hub?

I.3 Ruang Lingkup


Berikut adalah ruang lingkup dalam pengerjaan tugas akhir ini:

1. Bidang Struktur
Ruang lingkup pembahasan pada bidang rekayasa struktur adalah
pendesainan struktur gedung Bandung Fashion Hub dengan rincian
sebagai berikut:
- Penentuan spesifikasi material komponen struktur pada gedung
Bandung Fashion Hub
- Penentuan beban dan kombinasi beban yang bekerja pada struktur
gedung Bandung Fashion Hub
- Analisis kekuatan komponen-komponen struktur pada gedung
Bandung Fashion Hub dan pendesainan komponen struktur tersebut

2
- Pendesainan detail sambungan antarkomponen struktur pada
gedung Bandung Fashion Hub

Adapun perangkat lunak yang digunakan dalam analisis struktur adalah


ETABS 18, SpColumn, SAFE 20, Microsoft Excel dan AutoCAD.

2. Bidang Geoteknik
Ruang lingkup bidang geoteknik dalam desain gedung Bandung
Fashion Hub adalah sebagai berikut:
- Mengolah data hasil penyelidikan tanah lapangan maupun
laboratorium untuk menentukan jenis tanah, lapisan tanah, dan
parameter tanah untuk keperluan desain.
- Menentukan jenis dinding penahan tanah dan pondasi yang akan
digunakan.
- Menentukan dimensi, kedalaman, dan sistem perkuatan dinding
penahan tanah.
- Menentukan dimensi dan kedalaman pondasi.
- Menganalisis penurunan yang dapat terjadi pada pondasi.
- Menentukan konfigurasi kelompok pondasi
- Menentukan daya dukung aksial dan lateral tiang pondasi baik
tunggal maupun grup.
- Menentukan desain penulangan dinding penahan tanah dan
pondasi.
- Menganalisis stabilitas dinding penahan tanah selama konstruksi,
akhir konstruksi, dan jangka panjang untuk kondisi statis dan
dinamik
- Menganalisis stabilitas dasar galian
- Menentukan sistem dewatering yang digunakan selama
penggalian basement.
- Membuat gambar teknis pondasi dan dinding penahan tanah.
Perangkat lunak yang akan digunakan dalam desain pondasi dan
dinding penahan tanahnya adalah PLAXIS, Microsoft Excel,
SPColumn, AutoCAD, dan LPILE

3
3. Bidang Manajemen dan Rekayasa Konstruksi
Ruang lingkup pembahasan dalam pengerjaan tugas akhir di bidang
manajemen konstruksi adalah sebagai berikut,
- Penyusunan Work Breakdown Structure
- Perencanaan Site Plan pelaksanaan konstruksi
- Penentuan metode pelaksanaan konstruksi
- Perhitungan Quantity Take Off
- Perhitungan produktivitas pekerjaan
- Penyusunan analisis harga satuan pekerjaan
- Penyusunan Rencana Anggaran Biaya (RAB) konstruksi
- Penjadwalan pekerjaan proyek konstruksi
- Perancangan Kurva S

Perangkat lunak yang digunakan untuk membantu pengerjaan tugas


akhir di bidang manajemen konstruksi adalah Microsoft Project,
Microsoft Excel, dan AutoCAD

I.4 Tujuan
Berikut adalah tujuan yang ditentukan dari rumusan masalah pada sub-bab
I.2:

1. Bidang Struktur
- Merancang struktur gedung Bandung Fashion Hub
2. Bidang Geoteknik
- Merancang dinding penahan tanah dan pondasi gedung Bandung
Fashion Hub
- Merancang sistem dewatering untuk konstruktru gedung Bandung
Fashion Hub
3. Bidang Manajemen dan Rekayasa Konstruksi
- Merencanakan manajemen konstruksi untuk pelaksanaan hasil
perancangan gedung Bandung Fashion Hub

4
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
II.1 Deskripsi Proyek

Gambar II. 1 Model 3D Bandung Fashion Hub

Bandung Fashion Hub terletak di Jalan Cikapayang, Tamansari, Kecamatan


Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat. Gedung ini akan direncanakan
memiliki 8 lantai struktural dan 2 lantai basement dengan luas lahan sebesar
7037 m2. Tujuan dari bangunan ini adalah sebagai tempat yang dapat
memusatkan kegiatan terkait industri fesyen sehingga dapat memicu interaksi
antar pelaku usaha, munculnya ide-ide kreatif, dan akhirnya dapat lebih
mengembangkan industri fesyen di Indonesia khususnya Kota Bandung.

Gambar II. 2 Lokasi Bandung Fashion Hub

Bandung Fashion Hub yang terletak di Jalan Cikapayang memiliki batas-batas


tapak disekitarnya sebagai berikut.

5
• Batas Utara : Jalan Cikapayang
• Batas Timur : Jalan Ir. H. Juanda
• Batas Selatan : Jalan Sulanjana
• Batas Barat : Ruko

Fungsi ruangan pada Bandung Fashion Hub terfokus pada tiga aspek yaitu
komersial, edukasi, dan eksibisi. Ruangan untuk komersial seperti gerai-gerai
fesyen, salon, dan kafe, untuk edukasi seperti studio, ruang kolaborasi, dan
perpustakaan, sedangkan untuk eksibisi seperti ruang pameran, resepsionis, dan
ruang serbaguna. Berikut adalah tampak atas lantai 1 dan rancangan site plan
dari proyek Bandung Fashion Hub:

Gambar II. 3 Tampak Atas Lantai 1 Bandung Fashion Hub

6
Gambar II. 4 Site Plan Proyek

II.2 Studi Sebelumnya


Beberapa gedung yang menjadi contoh dan memiliki kemiripan dari sisi struktur
dan arsitektur adalah sebagai berikut:

- Gedung Universitas Muhammadiyah Pontianak

Gambar II. 5 Universitas Muhammadiyah Pontianak

Universitas Muhammadiyah Pontianak merupakan universitas swasta yang


terletak di Jalan Ahmad Yani 111, Kota Pontianak. Gedung baru

7
Universitas Muhammadiyah Pontianak yang memiliki 8 lantai dengan luas
bangunan 2964,8 𝑚2 ini mulai dibangun tahun 2018. Tujuan dari
bangunan ini sendiri adalah sebagai pemenuhan kebutuhan sarana
prasarana ruang perkuliahan seluruh program studi, unit pelaksana teknis,
badan maupun lahan parkir untuk mendukung tugas-tugas pokok unsur
akademi dalam mendidik para calon pemimpin di Kalimantan Barat di
masa datang. Bangunan ini memiliki bentuk yang simetris dengan beton
bertulang sebagai material utamanya. Dari analisa struktur, lokasi gedung
ini termasuk dalam KDS C sehingga gedung ini dirancang dengan Sistem
Rangka Pemikul Momen Menegah (SRPMM). Struktur bawah gedung
menggunakan fondasi dalam dengan tiang pancang spun pile berdiameter
30 cm dengan kedalaman 30 m. Bangunan ini memiliki kemiripan dengan
Bandung Fashion Hub dalam karakteristik material dan jumlah lantainya,
sehingga hasil desain struktur dapat digunakan sebagai referensi dalam
pengerjaan tugas akhir ini.
- Hotel Grandhika Semarang

Gambar II. 6 Hotel Grandhika Semarang

Hotel yang berlokasi di Jl. Pemuda No. 80&82, Semarang ini terdiri dari 8
lantai struktural dengan 1 basement dan semi basement. Luas bangunan
hotel ini kurang lebih mencapi 13.742 m2 dan menempati area seluas 2346
m2. Pada bagian struktur bawah, bangunan hotel ini menggunakan dinding

8
penahan tanah jenis secant pile yang berdiamer 60 cm untuk secondary
pile dan 80 cm untuk primary pile. Kedua pile ini ditanam sedalam 10-20
meter. Kemudian untuk pondasinya digunakan pondasi tiang pancang
dengan ukuran 300 x 300 mm dan 450 x 450 mm. Sedangkan untuk
struktur atas, digunakan sistem struktur SRPMK dengan material beton
bertulang dengan mutu beton yang dipakai adalah fc’ 33 MPa untuk bagian
pelat, kolom, dan balok nya. Sesuai namanya, maka bangunan ini memiliki
fungsi sebagai bangunan komersil yang menyediakan fasilitas tempat
tinggal sementara bagi para pendatang dengan kepentingan bisnis.
Ruangan-ruangan yang tersedia dalam bangunan ini diantaranya, kamar
tidur, guadang, ruang workshop, musholla, ruang olahraga, dan area
eksebisi. Melihat dari fungsi dan bangunan dan ruangannya serta
karakteristik bangunan (jumlah lantai dan material yang dipakai) hotel ini
memiliki kemiripan dengan Bandung Fashion Hub yang akan penulis
tinjau dalam Tugas Akhir ini. Sehingga hasil desain strukturnya dapat
dijadikan sebagai referensi dalam pengerjaan desain.

II.3 Acuan Standar


Berikut merupakan acuan pengerjaan tugas akhir ini:

1. SNI 2847:2019 Persyaratan Beton Struktural untuk Bangunan Gedung


2. SNI 1727:2020 Beban Desain Minimum dan Kriteria Terkait untuk
Bangunan Gedung dan Struktur Lain
3. SNI 1726:2019 Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa untuk
Struktur Bangunan Gedung dan Nongedung
4. SNI 8460:2017 Persyaratan Perancangan Geoteknik
5. Lampiran Peraturan Menteri PUPR Nomor 28/PRT/M/2016

9
II.4 Dasar Teori
II.4.1 Bidang Struktur
II.4.1.1 Beban dan Kombinasi Pembebanan
1. Beban Hidup
Beban hidup merupakan beban yang diakibatkan oleh pengguna
dan penghuni bangunan gedung atau struktur lain yang tidak
termasuk beban konstruksi dan beban lingkungan, seperti beban
angin, beban hujan, beban gempa, beban banjir, atau beban mati.
Beban hidup (LL) yang dipakai pada tugas besar ini disesuaikan
dengan ketentuan pada SNI 1727:2020 Tabel 4.3-1.
2. Beban Mati
Beban mati adalah berat seluruh bahan konstruksi bangunan
gedung yang terpasang, termasuk dinding, lantai, atap, plafon,
tangga, dinding partisi tetap, finishing, klading gedung dan
komponen arsitektural dan struktural lainnya. Beban mati yang
dipakai pada tugas akhir ini yaitu beban pelat, balok dan kolom
yang digunakan.
3. Kombinasi Beban
Kombinasi beban yang digunakan pada tugas akhir ini disesuaikan
dengan SNI 1726:2019 Pasal 4.2.3.1 Kombinasi pembebanan
dasar, Pasal 4.2.3.3 Kombinasi pembebanan dengan pengaruh
beban seismik dan Pasal 8.3.2.3 Kombinasi beban dengan faktor
kuat lebih.

II.4.1.2 Sistem Struktur


1. Faktor Keutamaan dan Kategori Risiko Struktur Bangunan
Faktor keutamaan gempa suatu bangunan didasarkan pada rencana
pemanfaatan gedung tersebut. Jenis pemanfaatan gedung ini
dikategorikan berdasarkan tingkat risiko terhadap jiwa manusia
jika gedung tersebut runtuh ataupun kevitalan gedung terhadap
aktivitas manusia di saat terjadi bencana. Nilai faktor keutamaan

10
gempa yang didapat pada bagian ini akan dikalikan dengan
pengaruh gempa rencana. SNI 1726:2019 tentang Tata Cara
Perencanaan Ketahanan Gempa untuk Struktur Bangunan Gedung
dan Nongedung mengkategorikan risiko untuk beban gempa
menjadi 4 kategori:

Tabel II. 1 Kategori Risiko

11
Tabel II. 2 Faktor Keutamaan Gempa

2. Kelas Situs
Kelas situs didasarkan pada kondisi atau profil tanah di lokasi
rencana pembangunan. Profil tanah di situs harus diklarifikasi
berdasarkan profil tanah lapisan 30 m paling atas. Penetapan kelas
ini dilakukan dengan penyelidikan tanah di lapangan dan di
laboratorium. Parameter 𝑆𝑠 (percepatan batuan dasar pada periode
pendek) dan parameter 𝑆1 (percepatan batuan dasar pada periode 1
detik) harus ditetapkan masing-masing dari repons spektra
percepatan 0,2 detik dan 1 detik dalam peta gerak tanah seismik
dengan komungkinan 2% terlampaui dalam 50 tahun (𝑀𝐶𝐸𝑅 , 2%
dalam 50 tahun) dan dinyatakan dengan bilangan desimal terhadap
percepatan gravitasi. Berikut adalah tabel penentuan koefisien
situs 𝐹𝑎 dan 𝐹𝑣 :

12
Tabel II. 3 Parameter Respons Spektral pada Periode Pendek

Tabel II. 4 Parameter Respons Spektral pada Periode 1 Detik

Nilai 𝑆𝑆 dan 𝑆1 dapat dilihat detailnya melalui situs


puskim.pu.go.id dengan memasukkan koordinat proyek.
Ditentukan parameter respons spektral percepatan pada periode
pendek (𝑆𝑀𝑆 ) dan periode 1 detik (𝑆𝑀1 ) sebagai berikut:
𝑆𝑀𝑆 = 𝐹𝑎 𝑆𝑠
𝑆𝑀1 = 𝐹𝑣 𝑆1
Ditentukan juga parameter percepatan spektral desain periode
pendek (𝑆𝐷𝑆 ) dan periode 1 detik (𝑆𝐷1) sebagai berikut:
2
𝑆𝐷𝑆 = 𝑆
3 𝑀𝑆
2
𝑆𝐷1 = 𝑆𝑀1
3
Kemudian, dibuatkan kurva spektrum respons desain yang
dikembangkan dengan mengacu pada ketentuan sebagai berikut:
Untuk 𝑇 < 𝑇0
Nilai 𝑆𝑎 mengikuti persamaan:

13
𝑇
𝑆𝑎 = 𝑆𝐷𝑆 (0,4 + 0,6 ( ))
𝑇0

Untuk 𝑇0 ≤ 𝑇 ≤ 𝑇𝑆
Maka nilai 𝑆𝑎 = 𝑆𝐷𝑆
Untuk 𝑇𝑠 < 𝑇 ≤ 𝑇𝐿
Nilai 𝑆𝑎 mengikuti persamaan:
𝑆𝐷1
𝑆𝑎 =
𝑇
Untuk 𝑇 > 𝑇𝐿
Nilai 𝑆𝑎 mengikuti persamaan:
𝑆𝐷1 𝑇𝐿
𝑆𝑎 =
𝑇2
Dengan:
𝑆𝐷1
𝑇0 = 0,2
𝑆𝐷𝑆
𝑆𝐷1
𝑇𝑆 =
𝑆𝐷𝑆
𝑇𝐿 adalah peta transisi periode panjang yang ditunjukkan pada
gambar dibawah:

Gambar II. 7 Grafik Respons Spektra

Nilai 𝑇𝐿 diambil dari gambar dibawah:

14
Gambar II. 8 Peta Transisi TL

3. Kategori Desain Seismik


Kategori desain seismik ditentukan dengan menggunakan kategori
resiko bangunan dan nilai parameter respon spektral precepatan
desainnya, baik untuk periode pendek maupun untuk periode 1
detik. Penentuan tersebut dapat dilihat dari SNI 1726:2019 pada
tabel berikut:

Tabel II. 5 Kategori Desain Seismik pada Periode Pendek

Tabel II. 6 Kategori Desain Seismik pada Periode 1 Detik

4. Faktor R, 𝐶𝑑 , dan Ω0

15
Sistem struktur harus dirancang dengan batasan sistem struktur
dan batasan ketinggian struktur. Batasan-batasan tersebut berupa
koefisien modifikasi respon yang sesuai (R), faktor kuat lebih
sistem (Ω0 ), dan koefisien amplifikasi defleksi (𝐶𝑑 ). Penentuan
nilai untuk batasan tersebut mengikuti SNI 1726:2019 Tabel 12.

II.4.1.3 Prosedur Analisis Gempa


Berdasarkan SNI 1726:2019, prosedur analisis gempa yaitu sebagai
berikut:
1. Kategori risiko gedung dan nongedung untuk beban gempa
(berdasarkan tabel SNI 1726:2019)
2. Menentukan parameter percepatan tanah
- 𝑆𝑆 : Parameter percepatan respons spektral MCE dari peta
gempa pada periode pendek dengan redaman 5% (Pasal 6.1.2)
- 𝑆1 : Parameter percepatan respons spektral MCE dari peta
gempa pada periode 1 detik, redaman 5% (Pasal 6.1.2)
3. Menentukan definisi kelas situs (SA-SF); (Pasal 5.3)
4. Menentukan faktor koefisien situs (𝐹𝑎 , 𝐹𝑣 )
- 𝐹𝑎 : Koefisien situs untuk periode pendek (pada periode 0,2
detik); (Pasal 6.2)
- 𝐹𝑣 : Koefisien situs untuk periode panjang (pada periode 1
detik); (Pasal 6.2)
5. Menentukan design ground motion parameter (𝑆𝐷𝑆 , 𝑆𝐷1)
- 𝑆𝐷𝑆 : Parameter percepatan respons spektral pada periode
pendek, redaman 5% (Pasal 6.3)
- 𝑆𝐷1 : Parameter percepatan respons spektral pada periode 1
detik, redaman 5% (Pasal 6.3)
6. Menentukan kategori desain seismik (Pasal 6.5)
7. Menentukan faktor keutamaan gempa (Pasal 4.1.2, tabel 4)
8. Memilih parameter struktur (R, 𝐶𝑑 , dan Ω0 )
- R: Koefisien modifikasi respons (Tabel 12)

16
- 𝐶𝑑 : Faktor amplifikasi defleksi (Tabel 12)
- Ω0 : Faktor kuat lebih (Tabel 12)
9. Memeriksa ketidakberaturan struktur (Pasal 7.3.2 dan 7.3.3)
10. Menentukan kekakuan diafragma (Pasal 7.3.1)
11. Menentukan faktor redundansi (Pasal 7.3.4)
12. Menentukan prosedur analisis beban lateral yang akan dilakukan
pada struktur
13. Menghitung beban lateral pada struktur
14. Mengaplikasikan beban torsional tambahan (Pasal 7.8.4.2)
15. Analisis struktur dengan ETABS
16. Menentukan kombinasi pembebanan
17. Mengecek kekuatan, defleksi, dan stabilitas

II.4.1.4 Prosedur Analisis Dua Tahap


Analisis dua tahap digunakan apabila struktur mempunyai bagian atas
yang fleksibel dan bagian bawah yang kaku dengan syarat desain
struktur sebagai berikut:
1. Kekakuan bagian bawah harus paling sedikit 10 kali kekakuan
bagian atas
2. Periode struktur keseluruhan tidak boleh melebihi 1,1 kali periode
bagian atas yang dianggap sebagai struktur terpisah yang ditumpu
pada peralihan antara bagian atas ke bagian bawah
3. Bagian atas yang fleksibel harus didesain sebagai struktur terpisah
menggunakan nilai R dan ρ yang sesuai
4. Bagian bawah yang kaku harus didesain sebagai struktur terpisah
menggunakan nilai R dan ρ yang sesuai. Reaksi dari bagian atas
harus ditentukan dari analisis bagian atas yang diperbesar dengan
𝑅 𝑅
rasio ρ bagian atas terhadap ρ bagian bawah. Rasio ini tidak boleh

kurang dari 1,5

17
5. Bagian atas dianalisis dengan gaya lateral ekivalen atau prosedur
analisis respons spektra, dan bagian bawah dianalisis dengan
prosedur gaya lateral ekivalen.

II.4.1.5 Material
Mutu material yang digunakan untuk proyek ini adalah mutu yang
sesuai dengan mutu di peraturan atau diatasnya. Adapun mutu
materialnya adalah sebagai berikut:
1. Beton
Weight per unit volume beton yang digunakan adalah sebesar 2400
𝑘𝑁/𝑚3 dan modulus elastisitasnya sebesar:

𝐸 = 4700√𝑓𝑐 ′
2. Tulangan Baja
Tulangan baja yang digunakan adalah tulangan ulir dengan
kekuatan yield sebesar:
𝑓𝑦 = 420 𝑀𝑃𝑎

II.4.1.6 Reduksi Kekuatan Penampang


Reduksi kekuatan penampang merupakan hal yang harus dilakukan
untuk mempertimbangkan efek crack pada beton sehingga dibutuhkan
stiffness modifier untuk mempertimbangkan crack tersebut. Nilai
reduksi penampang dapat dilihat pada SNI 2847:2019 sebagai berikut:

Tabel II. 7 Faktor Reduksi Kekuatan Penampang

18
II.4.2 Bidang Geoteknik
II.4.2.1 Penyelidikan Tanah
Penyelidikan tanah perlu dilakukan untuk dapat memberikan deskripsi kondisi
tanah yang relevan dengan pekerjaan yang akan dilaksanakan dan nantinya dapat
menentukan parameter-parameter geoteknik yang relevan untuk semua tahap
konstruksi. Penyelidikan tanah secara garis besar dibagi menjadi 2 yakni
penyelidikan tanah di lapangan/uji lapangan dan kedua adalah uji laboratorium.
Uji lapangan dapat dilakukan dengan berbagai macam metode, 2 paling umum
diantaranya adalah metode uji penetrasi standar dan metode uji sondir

Uji sondir menurut SNI 2827:2008 dilakukan untuk memperoleh parameter


perlawanan penetrasi lapisan tanah dilapangan dengan alat sondir. Adapun
parameter yang diperoleh adalah perlawanan konus (qc), perlawanan geser (fs),
anka banding geser yaitu perbandingan antara fs dan qc (Rf), dan geser total tanah
(Tf) yang gunanya juga untuk menentukan/interpretasi lapisan tanah beserta
parameter-parameternya. Berdasarkan SNI Uji Sondir, ujung konus standar yang
digunakan adalah bersudut 600 toleransi 5o, kemudian diameter konus adalah
35.7 mm toleransi 0,4 mm

Uji penetrasi standar yang selanjutnya disebut SPT atau standard penetration
test berdasarkan SNI 4153:2008 mempunyai 2 tujuan utama yakni untuk
mengetahui tahanan tanah diujung bor dan mengambil sampel tanah tak
terganggu untuk dilakukan pemeriksaan di laboratorium. Uji SPT dilakukan
dengan menggunakan alat tiang bor dengan tabung belah (split barrel sampler)
berdiameter 36 mm yang dijatuhi beban seberat 63.5 kg, dilakukan secara
berulang-ulang dengan tinggi jatuh 0.76 m. Pelaksanaan nya dibagi menjadi 3
tahap, tahap pertama adalah penetrasi 150 mm pertama, dilanjutkan 150 mm
kedua dan 1500 ketiga. Jumlah pukulan yang dibutuhkan untuk penetrasi kedua
dan ketiga ini disebut sebagai nilai N-SPT yang dinyatakan dalam N/0.3m. Nilai
N ini nantinya akan diolah untuk proses menentukan jenis tanah, konsistensi,
maupun parameter tanah lainnya yang penting dalam desian geoteknik.

Selain nilai N, uji SPT dapat mengambil sampel tanah tak terganggu untuk
kemudian dilakukan pengujian di laboratorium. Adapun pengujian yang

19
dilakukan dilaboratorium ini sebagai pembanding dengan data tanah melalui
penggunaan berbagai teori korelasi. Selain itu juga untuk memperoleh data tanah
yang lebih komprehensif misal mengetahui klasifikasi tanah, kadar air, berat
jenis, kondisi batas konsistensi, indeks kepadatan, maupun indeks kekuatan
tanah lewat uji kuat geser.

II.4.2.2 Parameter Tanah


Hasil penyelidikan lapangan maupun laboratorium harus dapat memberikan
informasi yang nantinya memungkinkan engineer melakukan perhitungan
terhadap aspek-aspek struktur geoteknik diantaranya langkah-langkah struktur
yang diperlukan, perhitungan keamanan struktur dengan kondisi batas baik
ultimit atau service, dan sebagainya. Hal ini mungkin dilakukan apabila dapat
ditentukan data penting dari tanah seperti konsistensi, jenis tanah, parameter-
parameter kuat geser, maupun parameter lainnya untuk desain geoteknik. Berikut
ini akan dibahas terkait pengolahan hasil penyelidikan tanah,

II.4.2.2.1 Koreksi N-SPT


Hasil N-SPT yang didapat dari penyelidikan tanah tidak dapat langsung
digunakan untuk mengkorelasikan dengan parameter tanah. Hasil SPT
khususnya berupa jumlah pukulan (N) ini masih perlu dikoreksi terhadap jumlah
pukulan dengan standar energi hammer 60% atau biasa disebut dengan N60.

N H B S R
N 60 =
60

Dengan:

𝑁60 = angka penetrasi standar terkoreksi


𝑁 = angka penetrasi standar hasil uji
𝜂𝐻 = Koreksi alat hammer
𝜂𝐵 = koreksi diameter lubang
𝜂𝑆 = koreksi sampler
𝜂𝑅 = koreksi panjang tiang bor

20
Nilai-nilai korelasi diatas dapat diperoleh dengan mengacu pada rekomendasi
dari Seed et al. (1995) dan Skempton (1986) sebagai berikut:

Tabel II. 8 Faktor Koreksi Hammer


(Seed et al., 1985 dan Skempton, 1986)

Tabel II. 9 Faktor Koreksi Diameter

(Seed et al., 1985 dan Skempton, 1986)

Tabel II. 10 Faktor Koreksi Sampler


(Seed et al., 1985 dan Skempton, 1986)

Tabel II. 11 Faktor Koreksi Panjang Tiang


(Seed et al., 1985 dan Skempton, 1986)

21
Selain nilai koreksi terhadap energi hammer, untuk tanah granular seperti pasir,
nilai ini dapat dikoreksi kembali untuk overburden pressure yang dapat dihitung
dengan persamaan berikut:
( N1 )60 = CN N 60
Banyak studi telah dilakukan untuk mendefinisikan faktor koreksi, CN. Studi
terbaru yang dapat dijadikan acuan juga adalah hasil rekomendasi Liao and
Whitman’s Relationship (1986):

0.5
 
 
CN =  1 
   o'  
  
  pa  

Nilai N1(60) ini selanjutnya akan digunakan banyak dalam menentukan sudut
geser.

II.4.2.2.2 Koreksi CPT


Karena geometri dari alat cone nya, tegangan air pori terukukur pada bagian
belakang cone, u2, akan mempengaruhi nilai tahanan konus sesungguhnya (qt)

qt = qc + u2 (1 − a )

Dengan qc adalah tahanan konus terukur, dan a adalah luas bersih konus yang
berkisar antara 0.7 sampai 0.85 (Robertson dan Cabal, 2012).

II.4.2.2.3 Konsistensi Tanah


Jenis tanah dapat diklasifikasikan kembali berdasarkan konsistensi atau
kepadatannya. Tingkat kepadatan tanah dapat ditentukan dengan
mengkorelasikan nilai N-SPT sebagai berikut:

22
a. Korelasi dengan Tanah Lempung
Unuk tanah lempung, konsistensi tanah dapat dilihat dari korelasi antara
N-SPT, consistency index (CI), dan unconfined compression strength (qu).
CI dapat dihitung dengan persamaan Szechy dan Vargi (1978):
LL − w
CI =
LL − PL
Dengan:
w = moisture content
PL = plastic limit
LL = liquid limit

qu dapat diestimasi nilainya dengan korelasi terhadap N60 menggunakan


persamaan dari Kulhawy dan Mayne (1990) sebagai berikut:
qu
= 0.58 N 600.72
pa
Dengan:
pa = tekanan atmosfer (~100 kN/m2)

Adapun tabel korelasi antara N60, qu, dan CI adalah sebagai berikut:

Tabel II. 12 Korelasi N60 , qu , CI, terhadap Konsistensi Tanah (Das, 2014)

b. Korelasi dengan Tanah Pasir


Untuk tanah pasir, parameter yang sangat penting untuk mendeskripsikan
konsistensi tanahnya yaitu relative density, Dr. Nilai Dr dapat ditentukan
dari data SPT dengan menggunakan korelasi empiris Kulhawy dan
Mayne 1990, sebagai berikut:

23
N1,60
Dr = 100% ( SPT )
CP C ACOCR
 qc 100kPa 
Dr =   (CPT )
 315Qc OCR
0.18
 z' 0 
CP = 60 + 25log D50
 t 
C A = 1.2 + 0.05log  
 100 
COCR = OCR 0.18

Dengan:
Dr = relative density (dalam desimal)

N1,60 = N-SPT terkoreksi (hammer dan overburden pressure)


CP = faktor koreksi ukuran butir

CA = faktor koreksi aging

COCR = faktor koreksi overconsolidation

D50 = ukuran dari 50% tanah pasir berbutir halus

t = umur tanah (dihitung dari awal terdeposisi dalam tahun)


OCR = overconsolidation ratio
Qc = faktor kompresibilitas bervariasi 0.91-1.09

Akan sangat jarang keseluruhan koefisien diatas dapat secara pasti


ditentukan berdasarkan pengujian yang dilakukan. Oleh karena itu
beberapa asumsi diperbolehkan untuk dibuat, diantaranya adalah:
• Nilai D50 dapat diestimasi secara visual
• t dapat diasumsikan 1000 tahun.
• Nilai OCR sangat jarak diketahui untuk tanah pasir. Namun dapat
diambil nilai OCR = 1 untuk loose sands (N60 < 10) hingga 4 untuk
dense sands (N60 > 50)

Dengan nilai Dr yang diketahui, konsistensi tanah dapat ditentukan


dengan menggunakan korelasi Dr terhadap konsistensi tanah pasir
berdasarkan Lambe dan Whitman 1969 sebagai berikut:

24
Tabel II. 13 Korelasi Dr terhadap Konsistensi Tanah Pasir
(Lambe dan Whitman, 1969)

II.4.2.2.4 Berat Volume Tanah


Parameter fisik tanah yang penting untuk diketahui adalah berat volume tanah,
Informasi mengenai nilai tipikal dari berat volume ini penting untuk
memperhitungkan tekanan overburden pada kedalaman yang berbeda
(Ameratunga, 2016). Berikut adalah beberapa korelasi yang dapat dipakai:

a. Berdasarkan Australian Standard for Earth Retaining Structures (AS 4678-


2002) menyarankan nilai tipikal untuk berat volume kering dan berat volume
jenuh sebagai berikut:

Tabel II. 14 Korelasi Berat Volume Kering berdasarkan AS 4678-2002


(Kumpulan Korelasi Parameter Geoteknik dan Pondasi PUPR, 2019)

25
b. Khusus untuk tanah kohesif/tanah lempung dapat dikorelasikan antara qu,
konsistensi tanahnya dengan nilai N60 terhadap berat volume, berdasarkan
Bowles, 1977:

Tabel II. 15 Korelasi Berat Volume-N Bowles


(Kumpulan Korelasi Parameter Geoteknik dan Pondasi PUPR, 2019)

Selain korelasi diatas, nilai berat volume (kN/m3) dapat didekati dengan
persamaan berikut:

Vs 0.227
 sat = 6.87
 o '0.057

Dimana Vs dalam m/s dan tegangan overburden efektif kPa atau untuk kondisi
dimana tanah basah nilainya dapat didekati dengan persamaan:

 m = 16 + 0.1N 60

Ketika kondisi tanah kering maka berat volume tanah kering (  dry =  m

II.4.2.2.5 Overconsolidation Ratio (OCR)


Nilai OCR menggambarkan perbandingan antara tegangan pre-konsolidasi
terhadap tegangan overburdennya. Untuk tanah jenis pasir, nilai ini dapat
dicari dengan mengkorelasikan nilai N60 mengikuti persamaan Mayne
(2007):

0.47 pa N 60m
OCR =
 'z 0

Dengan:

 'z 0 = tegangan overburden

26
m = 0.6 untuk pasir murni atau 0.8 untuk silty sands to sandy silts

untuk tanah lempung, Kulhawy dan Mayne (1990) menyarankan digunakan


korelasi berikut:

N 60 pa
OCR = 0.58
 o'

II.4.2.2.6 Kohesi Tanah


Nilai kohesi dalam kondisi undrained (cu) dapat didekati menggunakan korelasi
dengan nilai N-SPT terkoreksi menggunakan grafik yang diajukan Terzaghi,
1943 berikut:

Gambar II. 9 Korelasi cu terhadap N-SPT


(Terzaghi, 1943)
Grafik diatas dapat didekati dengan persamaan berikut:

cu = 6 N (kPa ) ,

dan khusus untuk tanah berjenis clayshale nilai korelasinya menjadi

cu = 2 − 4 N ( kPa )

Untuk kondisi drained, kohesi tanah lempung dapat didekati dengan persamaan:

c = 0.1cu

27
II.4.2.2.7 Sudut geser dalam
Sudut geser dalam merupakan salah satu parameter yang penting diketahui
karena menjadi salah satu fungsi dari kuat geser tanah. Sudut geser ini
merupakan sudut yang terbentuk saat tanah mengalami keruntuhan. Nilai sudut
geser ini dapat ditentukan berdasarkan pengujian laboratorium melalui uji
triaxial maupun direct shear test. Nilai sudut geser dalam ini dalapt dibedakan
menjadi 2 macam, yaitu sudut geser dalam pada saat kondisi undrained dan
kondisi drained.

a. Kondisi Drained
Kondisi ini digunakan untuk menggambarkan keadaan tanah
lempung/kohesif pada kondisi jangka panjang dimana telah terjadi
disipasi tegangan air pori. Atau pada tanah granular seperti pasir, kondisi
drained terjadi sesaat setelah pembebanan. Nilai sudut geser dalamnya
dapat dikorelasikan dengan (N1)60 berdasarkan Peck, Hanson, dan
Thornburn (1974) dalam bentuk grafik yang kemudian diaproksimasi
oleh Wolff (1989) kedalam persamaan berikut:

 ' (deg) = 27.1 + 0.3 ( N1 )60 − 0.00054 ( N1 )60


2

Atau dengan menggunakan grafik berikut dari Robertson dan Campanella


1983

28
Tabel II. 16 Korelasi qc terhadap Tegangan Efektif Vertikal
(Robertson dan Campanella, 1983)

Yang dapat didekati lewat persamaan berikut:


  q 
 ' (deg) = tan −1 0.1 + 0.38log  c  
   'o  
Untuk tanah lempung pada kondisi drained, nilai sudut geser dalamnya
dapat ditentukan dengan korelasi dari Sorensen dan Okkels (2013)
sebagai berikut:
 'NC (deg) = 43 − 10 log ( PI )
 'OC (deg) = 45 − 14 log ( PI ) , untuk 4  PI  50
 'OC (deg) = 26 − 3log ( PI ) , untuk 50  PI  150
b. Kondisi Undrained
Kondisi ini digunakan untuk menggambarkan keadaan saat konstruksi
dan akhir konstruksi. Pada kondisi ini dapat diasumsikan tanah kohesif
memiliki sudut geser dalam yang bernilai 0 sedangkan untuk tanah pasir
atau non kohesif, memiliki sudut geser dalam yang dapat diperoleh dari
berbagai korelasi seperti:

29
i. Townsend et al. (2003)

N55
 (deg) = 25 + 28
 ' v0
ii. Schmertmann, 1975
0.34
N 
 (deg) = tan  60 
−1

 32.5 
iii. Japan Road Association, 1982 (Shioi dan Fukui)

 (deg) = 15 + 18N 70
iv. Hatanaka Uchida, 1996

 (deg) = (15.4 ( N1 )60 ) + 20


0.5

II.4.2.2.8 Poisson’s Ratio


Angka poisson merupakan besarnya perbandingan antara regangan lateral dan
regangan aksial akibat beban. Regangan lateral adalah penyusutan luasan dari
luasan mula, sedangkan regangan aksial merupakan pertambahan panjang mula
akibat beban sehingga terjadi deformasi. Berikut ini adalah nilai tipikal dari
poisson’s ratio untuk berbagai jenis tanah menurut Kulhawy et al., 1984

Tabel II. 17 Nilai Poisson's Ratio terhadap Jenis Tanah


(Kulhawy et al., 1983)

30
Selain itu, estimasi nilai ini juga dapat dilakukan secara matematis dengan
persamaan yang diajukan oleh Trautmann dan Kulhawy (1987), dimana
poisson’s ratio dibuat dalam fungsi sudut geser dalam kondisi drained

 '− 25o
 = 0.1 + 0.3
45o − 25o

II.4.2.2.9 Modulus Elastisitas (E)


Untuk kondisi undrained, nilai modulus elastisitas dari tanah lempung dapat
ditentukan dari korelasi antara undrained shear strength (su) dan OCR nya.

E =  su

Dengan  adalah koefisien non dimensional yang merupakan fungsi dari OCR
dan plastisitas tanah. Variasi nilai ini terhadap jenis tanah lempung diajukan oleh
Duncan dan Buchignani (1976)

Gambar II. 10 Korelasi OCR terhadap β


(Duncan dan Buchingnai, 1976)

Selain itu, perhitungan modulus elastisitas tanah lempung pada kondisi


undrained dapat dicari dengan menggunakan korelasinya terhadap kohesi

31
kondisi undrained (cu) dengan mempertimbangkan riwayat pembebanannya
(Schmertmaan, 1970):

Eu = ( 250 − 500 ) cu ( NC Clays)


Eu = ( 750 − 1000 ) cu (OC Clays)

Untuk kondisi drained, nilai modulus elastisitas dari tanah pasir, nilai modulus
elastisitasnya dapat ditentukan dengan persamaan hasil pengolahan Coduto,
2014 sebagai berikut:

Ed =  o OCR + 1 N 60

Dimana nilai  o dan 1 dapar diperoleh dari tabel beriku

Tabel II. 18 Nilai βo dan β1

Atau korelasi lainnya dapat diperoleh dari berbagai sumber sebagai berikut:

1. Bowles, 1997
• Gravels/ Sands well-graded
Es = 6000 N 55

• Sand NC (loose to medium sands)


Es = 2750 N 55

• Sand NC (uniform sand)


Es = 7000 N55

2. Begemann, 1974 untuk pasir gravel


Es = 1200 ( N 60 + 6 ) + 4000

3. Tromienkov, 1974 untuk uniform sands


Es = ( 3.5 to 5.0 ) 104 log ( N 60 )

4. Webb, 1969 untuk pasir jenuh

32
Es = 500 ( N 60 + 15 )

5. Schultze dan Menzenbach, 1961 untuk pasir halus dan pasir kelanauan

Es = 100 ( 44 N 60 )  5000
0.75

6. D’Appolonia et al. (1970) untuk pasir OC


1100 N 60 + 40000
Es =
1 − 2

Pada pemodelan tanah menggunakan aplikasi seperti PLAXIS, apabila


digunakan model konstitutif tanah yang lebih tinggi seperti hardening soil, maka
ada tambahan tinjauan parameter modulus elastisitas untuk kondisi loading-
unloading sebagai berikut:

Tabel II. 19 Tabel Korelasi untuk Parameter Model Hardening Soil

Kemudian untuk tanah kohesif dengan kondisi drained, modulus elastisitasnya


dapat diperoleh dari persamaan berikut:

2 (1 + v )
Ed = Eu
3

II.4.2.2.10 Koefisien Permeabilitas Tanah


Koefisien permeabilitas tanah atau biasa disebut dengan hydraulic conductivity
bergantung pada beberapa faktor seperti viskositas fluida, pesebaran ukuran pori,
ukuran butir tanah, void ratio, dan derajat saturasi tanah. Besarnya koefisien ini

33
bervariasi untuk tiap jenis tanahnya. Berikut adalah nilai koefisien permeabilitas
untuk saturated soil sesuai jenis tanahnya:

Tabel II. 20 Permeabilitas Beragam Jenis Tanah (Das, 2014)

II.4.2.3 Beban Gempa


II.4.2.3.1 Kelas Situs
Penetapan kelas situs dilakukan melalui penyelidikan tanah dilapangan maupun
laboratorium. Adapun parameter yang digunakan untuk penetapan kelas situs ini
berdasarkan SNI 1726:2019 ada 3 diantaranya, adalah cepat rambat gelombang
di tanah ( s ), N-SPT, dan kuat geser tanah (su). Dari 3 parameter tersebut, boleh

digunakan hanya 2 sebagai pertimbangan untuk penentuan kelas situs. Lebih


lanjut, untuk penentuan kelas situs ini, hanya akan digunakan data parameter
tanah tersebut hingga kedalaman 30 m saja. Kelas situs ini harus dilakukan
untuk menentukan amplifikasi besaran percepatan gempa puncak dari batuan
dasar ke permukaan tanah. Berikut adalah tabel acuan penetapan tipe kelas situs
berdasarkan 3 parameter diatas:

34
Tabel II. 21 Penentuan Kelas Situs (SNI 1726:2019)

Perhitungan nilai parameter untuk penentuan kelas situs dilakukan dengan


menggunakan nilai rata-rata geometric dengan cara sebagai berikut:

vs =
d i
d
 i

N SPT =
d i
d
N i

SPT

s=
d i
d
N i

SPT

Dengan:

s = Rata-rata kecepatan gelombang geser (m/s)

35
s = Kecepatan gelombang geser (m/s)

N SPT = Rata-rata jumlah pukulan pengujian SPT

N SPT = Jumlah pukulan pengujian SPT

su = Rata-rata kuat geser tak terdrainase (undrained shear strength) (kN/m2)

su = Kuat geser tak terdrainase (kN/m2)

di = kedalaman lapisna yang ditinjau (m)

II.4.2.3.2 Percepatan Gempa di Batuan Dasar


Percepatan gempa bisa diperoleh dari peta sumber dan bahaya gempa tahun 2017
sebagai berikut:

Gambar II. 11 Percepatan Gempa Batuan Dasar Periode Ulang 2500 Tahun (SNI
1726:2019)

Peta gempa diatas adalah peta percepatan gempa di batuan dasar dengan periode
ulang 2500 tahun atau probabilitas 2% dalam 50 tahun. Nilai percepatan gempa
ini perlu dikalikan faktor amplifikasi percepatan gempa dasar (FPGA) yang
disesuaikan dengan kelas situs proyek tinjauan.

II.4.2.3.3 Faktor Amplifikasi


Percepatan gempa dibatuan dasar ketika sampai ke permukaan tanah akan
mengalami faktor amplifikasi akibat pengaruh dari tanah sebagai medium
perambatannya. Faktor amplifikasi gempa diperoleh berdasarkan Tabel 10 SNI
1726:2019 yang bervariasi sesuai dengan kelas situsnya:

36
Gambar II. 12 Faktor Amplifikasi PGA (SNI 1726:2019)

II.4.2.4 Tekanan Lateral Tanah


Tanah yang tertahan oleh suatu struktur dalam hal ini dinding penahan tanah
dapat menghasilkan tegangan lateral yang bekerja diantara struktur dan tanah
tersebut. Tegangan lateral ini sering juga disebut sebagai lateral earth pressure.
Besar dan distribusi dari tegangan ini dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti
parameter kuat geser dari tanah yang tertahan, sudut inklanasi, natur pergerakan
dinding dalam menahan tegangan lareral, dan adhesi serta sudut friksi yang
terbentuk antara tanah galian dengan struktur. Adapun jenis-jenis tegangan
lateral tanah dibagi menjadi 3 yakni tegangan lateral tanah at rest, aktif, dan
pasif.

II.4.2.4.1 Tekanan Lateral Tanah at-rest


Tekanan lateral at-rest didefinisikan sebagai kondisi dimana dinding hanya statis
terhadap teganan yang ada. Artinya dinding tidak bergerak ke kanan ataupun ke
kiri dari posisi awalnya. Dengan kondisi ini, tanah berada pada kondisi yang
disebut static equilibrium. Untuk kasus ini, tegangan tanah disebut juga at-rest
earth pressure (  'h ).

Gambar II. 13 Kondisi Tegangan at-rest


(Das, 2014)

37
Dari ilustrasi diatas, tanah pada kedalaman z memiliki:

Tegangan efektif vertikal =  'o =  z

Tegangan efektif horizontal =  'h =  , dimana K o adalah koefisien tegangan at-

rest. Nilainya dapat dihitung dengan:

 h'
Ko =
 o'

Untuk tanah granular dalam kondisi loose, koefisien tegangan ini dapat
diestimasi secara empiris menggunakan persamaan dari Jaky, 1944:

K o = 1 − sin  '

Dimana:

' = sudut friksi dalam kondisi drained

Sedangkan untuk tanah granular dalam kondisi yang lebih dense dan
terkompaksi, dapat gigunakan persamaan dari Sherif et al. (1984) sebagai berikut:

  
Ko = (1 − sin  ') +  d − 1 5.5
  d (min) 

Dimana:

d = berat volume aktual dari tanah pasir

 d (min) = berat volume tanah pasir dalam kondisi ter-lepas nya/loosest state

Untuk tanah clay, Mayne dan Kulhawy (1982) merekomendasikan nilai Ko


sebagai berikut:

K o = (1 − sin  ')( OCR )


sin  '

38
Berikut adalah ilustrasi dari distribusi tegangan lateral tanah at-rest dari dinding
sebagai berikut (tanpa memperhitungkan pengaruh muka air tanah):

Gambar II. 14 Diagram Gaya at rest Tanpa Pengaruh MAT (Das, 2014)

Gaya total yang bekerja, Po sebagai berikut:

1
Po = K o H 2
2

Gaya ini bekerja pada titik berat diagram distribusi tegangannya, yakni pada
ketinggian H/3 dari dasar dinding.

Untuk kondisi dimana sebagian tanah terendam oleh air, maka terdapat
penyesuaian dalam perhitungan tegangan efektifnya. Hal ini dikarenakan
parameter tanah seperti berat jenis tanah nya harus digunakan dalam kondisi
efektif. Selain itu, komponen tegangan lateral nya tidak hanya dari kontribusi
tanah melainkan ada penambahan kontribusi tegangan dari air. Berikut adalah
persamaan-persamaan yang dapat dipakai sesuai penyesuaiannya:

Tegangan efektif vertikal =  'o =  H +  ' ( z − H1 ) ,  ' =  sat −  

Tegangan efektif at-rest =  'h = K o  H +  ' ( z − H1 ) 

Tegangan tambahan akibat keberadaan air (u) =   ( z − H1 )

Tegangan total=  h =  'h + u

39
1 1
Gaya yang bekerja pada dinding (Po)= K o H12 + K o H1H 2 + ( K o '+   ) H 22
2 2

Berikut adalah ilustrasi dari distribusi tegangan gayanya:

Gambar II. 15 Diagram Gaya at-rest Pengaruh MAT


(Das, 2014)

II.4.2.4.2 Tekanan Lateral Tanah Aktif


Tekanan lateral aktif terjadi saat tegangan terjadi penyusutan tanah arah vertikal
dan ekspansi pada arah horizontalnya. Hal ini dimungkinkan terjadi karena
tegangan vertikal tanah lebih besar dibanding tegangan horizontalnya dan
tegangan horizontal ini tidak mampu menahan/mengimbangi pemanjangan yang
terjadi akibat tegangan vertikal yang terjadi. Koefisien tegangan lateral aktif (Ka)
menurut teori Coulomb adalah sebagai berikut:

cos 2 ( ' −  )
Ka = 2
 sin ( '+  ') sin ( '−  ) 
cos 2  cos ( '+  ) 1 + 
 cos ( '+  ) cos ( −  ) 

Dimana:

 = Sudut geser dalam dalam kondisi undrained

 = Sudut kemiringan sisi dinding terhadap sumbu vertikalnya

40
' = Sudut inklanasi gaya tanah aktif yang bekerja

' = Sudut inklanasi resultan gaya geser dengan gaya normal pada
permukaan runtuh.

 = Sudut kemiringan lereng

Gambar II. 16 Konfigurasi Sistem Tegangan Aktif Teori Coulomb


(Das, 2014)
Koefisien tegangan tanah aktif teori Coulomb ini memperhitungkan adanya
friksi antara tanah dan dinding. Ketika mengabaikan friksi ini, dimana
 =  ' =  = 0 , maka persamaan Ka ini menjadi seperti yang diajukan oleh
Rankine, dimana:

1 − sin  '  '


Ka = = tan 2  45 − 
1 + sin  '  2

Untuk gaya lateral aktif (Pa) dapat dirumuskan sebagai berikut:

1
Pa = K a H 2
2

41
Gambar II. 17 Kondisi Tanah Dalam Tegangan Aktif
(Das, 2014)

Untuk tanak kohesif, tegangan aktif vertikal efektif (  'a ) tanah dapat ditentukan

dengan turut mempertimbangkan kontribusi kohesi dari tanah sebagai berikut:

 'a =  zK a − 2c ' K a

Adapun distribusi tegangan aktif oleh Rankine dimodelkan sebagai berikut:

Gambar II. 18 Diagram Tegangan Aktif Rankine


(Das, 2014)

II.4.2.4.3 Tekanan Lateral Tanah Pasif


Pada kondisi tekanan lateral pasif, tegangan tanah pada sisi horizontal lebih
besar bila dibandingkan tegangan arah vertikalnya. Akibatnya, pemendekan
terjadi pada arah horizontal dan pada arah vertikalnya terjadi pemanjangan. Hal
ini terjadi karena tekanan dari dinding jauh lebih besar dibanding tekanan lateral

42
tanah sehingga tanah timbunana akan terangkat ke atas (sebagai akibat dari
dinding yang berotasi mendorong tanah). Menggunakan persamaan dari teori
Coulomb, koefisien tegangan tanah pasif (Kp) dapat dicari sebagai berikut:

cos 2 ( ' +  )
Kp = 2
 sin ( '+  ') sin ( '+  ) 
cos  cos ( '−  ) 1 +
2

 cos ( '−  ) cos ( −  ) 

Sama halnya dengan tekanan aktif, ketika dalam kondisi frictionless wall,
sehingga nilai  =  ' =  = 0 maka persamaan Kp teori Coulomb akan mengikuti
persamaan dari Rankine, dimana:

1 + sin  '  '


Kp = = tan 2  45 + 
1 − sin  '  2

Untuk gaya lateral pasif (Pp) dapat dirumuskan sebagai berikut:

1
Pp = K p H 2
2

Gambar II. 19 Konfigurasi Sistem Tegangan Pasif


(Das, 2014)

Tegangan pasif vertikal efektif tanah untuk tanah kohesif dapat diperoleh dengan
persamaan berikut:

 ' p =  'o K p + 2c ' K p

43
II.4.2.4.4 Tekanan Lateral Tanah Dinamis
Tekanan ini terjadi saat tanah berada dalam kondisi gempa. Pada saat terjadi
gempa, respon dinding dibedakan menjadi 2, yakni dinding leleh dan tidak leleh.

1. Dinding penahan tanah leleh (Yielding Wall)


Pada yielding wall, biasanya terjadi pada dinding kantilever dan dinding
gravity dinding dapat mengalami deformasi yang cukup sehingga dapat
memobilisasi tegangan geser lateral aktif minimum dan tegangan lateral pasif
maksimum.
2. Dinding penahan tanah non leleh (Non-yielding Wall)
Dinding penahan tanah jenis ini biasanya adalah braced in-situ walls ataupun
abutmen jembatan. Berkebalikan dari yielding walls, pada dinding penahan
tanah ini tidak dapat terjadi deformasi yang cukup untuk memobilisasi
tegangan lateral tanah. Dinding penahan tanah yang akan direncanakan
dalam tugas akhir ini juga selain sebagai perkuatan galian, nantinya akan
digunakan juga sebagai dinding basement. Dinding ini pada umumnya
tergolong kedalam non-yielding wall.

Beberapa teori telah dikemukakan untuk menghitung tekanan lateral dinamis,


diantaranya dalah Mononobe-Okabe (M-O) dan Steedman-Zeng untuk yielding
wall dan Wood’s untuk non yielding wall sebagaimana direkomendasikan oleh
SNI 8460:2017 Pasal 12.2.5

1. Persamaan Monobe-Okabe
Persamaan ini dapat dikatakan sebagai bentuk persamaan teori Coulomb
dalam kondisi gempa. Metode ini mengaplikasikan gempa dengan
menggunakan 2 koefisien yang disebut seismic horizontal (kh) dan vertikal
koefisien (kv) yang dapat dirumuskan sebagai berikut:
komponen percepatan gempa horizontal
kh =
g
komponen percepatan gempa vertikal
kv =
g
Tekanan lateral aktif (Pae) dan pasif (Ppe) dapat dihitung sebagai berikut:

44
 Pa  1  K ae 
  =  H (1 − kv )  
2

 Pp  2 Kp 

cos 2 ( '−  − )
K ae = 2
 sin( '+  ') sin ( '−  − ) 
cos cos  cos ( '+  + ) 1 +
2

 cos ( '+  +  ) cos ( −  ) 
cos 2 ( '+  − )
K ae = 2
 sin( '+  ') sin ( '+  − ) 
cos cos  cos ( '−  + ) 1 +
2

 cos ( '−  + ) cos ( −  ) 

Dengan:
 = kemiringan tanah di belakang dinding (o)
 = kemiringan dinding pada sisi tegak lurus dinding terhadap tanah
 ' = sudut friksi antara tanah dengan dinding geser (o)
 ' = sudut geser dalam tanah (o)

 k 
 = tan −1  h 
1 − k v 
Metode ini dalam pengaplikasiannya mememiliki beberapa keterbatasan
diantaranya adalah hanya dapat digunakan untuk tanah non-kohesif saja, efek
muka air tanah di sisi luar dinding tidak dipertimbangkan secara langsung
dalam persamaan diatas, kemudian apabila  '−  −  0 persamaan tidak
dapat diselesaikan.

2. Persamaan Wood
Persamaan ini digunakan untuk non-yielding wall. Pengaplikasian ini diikuti
oleh asumsi bahwa dinding kaku dan friksi antara dinding dengan tanah
diabaikan. Persamaan ini menggunakan hubungan antara lebar (L) dan
kedalaman (H) dinding serta poisson’s ratio tanah secara grafik untuk
memperoleh faktor gaya lateral dinamik dan faktor gaya momen dinamik.

45
Gambar II. 20 Hubungan Gaya Lateral Dinamik terhadap L/H (Wood, 1973)

Gambar II. 21 Hubungan Momen Lateral terhadap L/H (Wood, 1973)

Saat kondisi statis/initial karena dinding dianggap non-yielding maka terjadi


kondisi at rest. Dalam kondisi dinamik nya, terjadi kenaikan tekanan lateral
(Peq) dan momen (Meq) yang dirumuskan sebagai berikut:

ah
Peq =H2 Fp
g
a
M eq =  H 3 h Fm
g
M eq
heq =
Peq

Dengan:

46
Peq = kenaikan tekanan lateral akibat gempa (kN/m)

M eq = kenaikan momen akibat gempa (kNm)

ah = percepatan gempa arah horizontal (m/s2)

g = gravitasi bumi (g= 9.81 m/s2)

heq = titik tangkap gaya (m)

Distribusi tegangan dengan metode ini berbentuk segitiga terbalik dengan nilai
maksimumnya berada pada permukaan tanah dan nol pada dasar dinding.

II.4.2.5 Dinding Penahan Tanah


Dinding penahan tanah adalah suatu elemen struktural yang digunakan untuk
menahan gaya-gaya lateral maupun gaya hidrostatis dari tanah untuk mencegah
terjadinya kelongsoran pada lereng ataupun galian tegak atau hampir tegak. Pada
tugas besar ini akan direncanakan dinding penahan tanah akibat adanya
kebutuhan galian basement 2 lantai dengan total elevasi hingga 7 meter. Dinding
penahan tanah akan direncanakan untuk sekaligus menjadi dinding basement.
Salah satu jenis dinding penahan tanah yang dapat digunakan adalah dinding
jenis diafragma/Diaphragm Wall. Dinding ini memiliki fungsi sebagai cut-off
wall yaitu penutup lapisan pembawa air, dan retaining wall sebagai pemikul
tekanan tanah dan tekanan hidrostatik. Adapun kelebihan dari dinding ini untuk
digunakan dalam konstruksi adalah:

1. Dinding ini tergolong kedalam dinding permanen yang dapat terus ada (tidak
dibongkar) hingga proyek selesai/sampai masa operasional gedung.
2. Diaphragm Wall atau D-Wall dapat langsung digunakan atau difungsikan
sebagai dinding basement (struktural) dan juga sekaligus arsitektural.
3. D-Wall memiliki kekedapan air yang paling baik dibanding dengan jenis
retaining wall lainnya. Hal ini didukung oleh konstruksi D-Wall yang
memungkinkan penambahan elemen waterstop pada tiap segmen D-wall nya
disamping pemberian grouting sebagai usaha menahan rembesan air.

47
4. Waktu konstruksi D-Wall relatif lebih cepat dan praktis dibanding jenis
retaining wall lainnya. Pembuatan D-Wall yang terdiri dari gabungan
beberapa segmen yang relatif besar dapat mempercepat waktu konstruksinya.
5. Selain dari segi waktu, konstruksi D-Wall juga tidak menimbulkan
disturbance yang besar untuk area sekitar proyek karena tidak diperlukan
pemancangan.

II.4.2.5.1 Perkuatan Dinding Penahan Tanah


Sisi vertikal galian perlu di proteksi dengan perkuatan sementara untuk
menghindari kegagalan galian yang melibatkan peristiwa settlement ataupun
bearing capacity failure dari pondasi/struktur eksisting lainnya di sekitar galian.

II.4.2.5.1.1 Strut Baja


Strut baja merupakan salah satu aplikasi perkuatan dinding penahan tanah yang
dipasang secara horizontal pada lebar galian. Strut ini merupakan komponen
tekan sehingga mempunyai perilaku seperti kolom pada orientasi horizontal.

Gambar II. 22 Ilustrasi Perlindungan Lereng dengan Strut


(Das, 2014)
Diagram tegangan pada strut dimodelkan oleh Peck sebagai berikut:

48
Gambar II. 23 Diagram Tegangan Envelope Model Peck (Peck, 1969)

Tegangan envelope dalam model Peck ini dirumuskan berbeda-beda tergantung


dari konsistensi tanahnya.

a. Untuk tanah pasir


 a = 0.65 HK a
Dengan:
Ka = koefisen gaya lateral aktif rankine.

H 
b. Untuk tanah lempung konsistensi soft hingga medium  4
 c 
   4c  
 H 1 −   
 a = max     H  
 
 0.3 H 
H 
c. Untuk tanah lempung konsistensi stiff  4
 c 
 a = 0.2 H to 0.4 H

II.4.2.5.1.2 Ground Anchor


Menurut Xantakhos (1990) komponen pada ground anchor meliputi head
anchor, free length anchor, dan bond length anchor.

49
Gambar II. 24 Strut Baja/Ground Anchor (Aldo et al. 2018)

Bond length anchor bagian dari tendon terjauh yang dikelilingi oleh grouting
berupa material semen dimana gaya tarik dipindahkan ke tanah di sekitar jangkar.
Free length anchor bagian atas yang tidak ada perpindahan gaya tarik ke tanah
dan dapat bebas bergerak selama interasi tanah dan jangkar terjadi. Head anchor
adalah komponen dimana terjadi transfer beban tarik dari jangkar ke permukaan
tanah atau struktur. Acuan konstruksi/pekerjaan pemasangan ground anchor ini
dapat dilihat pada Pasal 10.6 SNI 8460:2017. Untuk kapasitas tarik dari angkur
ini dapat dirumuskan sebagai berikut, menurut Canadian Foundation
Engineering Manual:

a. Untuk tanah kohesif

Tult =  As Ls Su

Dengan:

 = faktor adhesi

As = luas selimut dari komponen fixed length

Ls = panjang fixed length

Su = kuat geser tanah kondisi undrained

b. Untuk tanah non kohesif

50
Tult =  v As Ls K s

Dengan:

v = tegangan vertikal tanah

Ks = koefisien angkur tergantung pada tipe dan kepadatan tanah non kohesif.

Kapasitas angkur berdasarkan SNI Geoteknik 8460:2017 sebagai berikut:

Tabel II. 22 Kapasitas Angkur SNI 8460:2017

II.4.2.5.2 Analisis Kesetimbangan Batas


Analisis kesetimbangan batas diperlukan untuk menghitung stabilitas dari
dinding penahan tanah selama terhadap momen dan geser dilakukan galian
basement. Terdapat 2 jenis analisis kesetimbangan batas yaitu fixed earth method
dan free earth method.

a. Free earth method

Metode ini merupakan metode paling tua dan konservatif untuk metode desain
dinding penahan tanah. Asumsi yang digunakan dalam analisis ini adalah
dinding dianggap rigid dan mengalami rotasi hanya pada angkur sebagai support
dari dinding. Kedalaman penanaman dinding dapat ditentukan dengan
mengambil momen terhadap titik unyielding.

51
Gambar II. 25 Ilustrasi Tinjauan Gaya Free Earth Method
(MDOT, 2019)

b. Fixed earth method

Asumsi yang digunakan pada tinjauan ini adalah dinding ditanam cukup dalam
hingga bagian bawah tiang menjadi sangat kaku atau dalam kondisi fixed, titik
kakunya ini disebut juga titik pivot (O). Pada titik O ini dinding akan berotasi
menghasilkan tegangan lateral aktif dan pasif. Kondisi ini perlu dipastikan
terjadi sehingga yaitu dengan memastikan rotasi pada titik O.

Pemenuhan kondisi statis ekulibrium pada tinjauan metode ini dapat dilakukan
dengan menjumlahkan gaya-gaya arah horizontal (harus berjumlah 0) dan
mengambil momen pada titik tertentu juga harus berjumlah 0. Metode ini dapat
digunakan untuk menentukan kedalaman dinding melalui Teng’s simplified
method. Dengna perhitungan ini maka ada simplifikasi dimana tegangan
dibawah titik O dijumlahkan dan digambarkan sebagai R yang bekerja tepat pada
titik O tersebut. Selanjutnya dengan mengambil momen terhadap titik O,
kedalaman DO dapat ditentukan (mengasumsikan FS=1). Du dapat diambil
sebesar 20%. Kemudian terakhir kedalaman penanaman dinding, Df dapat
diambil 20% (sehingga Df = Du) hingga 40%.

52
Gambar II. 26 Tinjauan Titik Pivot dan Gaya yang Bekerja
(MDOT, 2019)

Gambar II. 27 Ilustrasi Lokasi Do, Du, dan Df


(MDOT, 2019)

II.4.2.5.3 Daya Dukung Aksial Dinding Penahan Tanah


Tidak hanya menahan gaya lateral, dinding penahan tanah mungkin juga
diharuskan untuk memikul beban aksial dari struktur atas melalui kolom-kolom
yang menumpu pada dinding ini. Oleh karena itu, pada perencanaannya, dinding
penahan tanah juga perlu diperiksa terkait kapasitas aksialnya. Kapasitas aksial
dinding penahan tanah adalah mengikuti konsep daya dukung aksial dari tiang.
Berikut adalah persamaannya:

qu = qsf + qtf

53
Apabila kedua tegangan tersebut dikalikan dengan luas permukaan, Atf untuk
luas permukaan toe da Asf untuk luas permukaan shaft, akan diperoleh gaya (P):
Pu = qtf Atf + qsf Asf

Untuk gaya tahanan izin (Pall),


qtf Atf + qsf Asf
Pall =
SF
Lebih lanjut terkait metode perhitungan qtf dan qsf ini akan dijelaskan pada sub-
bab daya dukung aksial pondasi tiang.

II.4.2.5.4 Stabilitas Galian


Stabilitas galian perlu diperhitungkan untuk menentukan faktor kemanan (FS)
dari lereng yang dibuat dan nantinya dibandingkan terhadap faktor keamanan
izin dalam SNI 8460:2017. Faktor keamanan galian dapat ditentukan secara
umum dengan membandingan tegangan geser pada bidang runtuh terhadap kuat
geser tanah. Untuk tanah non kohesi, karena nilai c=0, maka nilai FS ini hanya
akan ditentukan oleh perbandingan sudut lereng terhadap sudut geser dalam dari
tanah yang ditinjau.

Banyak teori telah diturunkan untuk meninjau FS kritis galian, salah satunya
adalah metode potongan / method of slices, yaitu metode uji coba mengubah-
ubah pusat dari slope lereng dan membagi tanah didalam lereng kritis kedalam
beberapa bagian untuk tinjauan kuat gesernya. Metode ini dapat digunakan untuk
tanah yang berlapis-lapis, karena tanah tinjauannya dapat dibagi meyesuaikan
dengan kemiripan parameternya. Salah satu metode ini adalah metode Bishop’s.
Model partisi tanah yang ditinjau adalah sebagai berikut:

54
Gambar II. 28 Tinjauan Gaya-Gaya pada Potongan Tanah Tinjauan Bishop Method
(Das, 2014)

Dimana nilai FS dapat dicari sebagai berikut:

n= p
1
 (c 'b
n =1
n + Wn tan  ')
ma ( n )
FS = n= p

W
n =1
n sin  n

Dengan ma (n) dapat dicari dari grafik berikut:

Gambar II. 29 Hubungan ma(n) terhadap an (Das, 2014)

Persamaan diatas sayangnya hanya memperhatikan kesetimbangan terhadap


momen saja namun belum memperhatikan kesetimbangan untuk gaya-gaya yang

55
bekerja baik gaya tekan maupun tariknya yang ditinjau pada sisi-sisi setiap
segmen tanah yang ditinjau. Meski demikian, metode ini banyak digunakan
untuk perhitungan stabilitas lereng.

Metode Spencer (1967) disisi lain menawarkan persamaan pengembangan dari


Bishop yang telah mempertimbangkan equilibrium terhadap seluruh gaya yang
bekerja. Persamaan Spencer disederhanakan menjadi seperti berikut:

FS = m '− n ' ru

Dengan m’ dan n’ adalah koefisien stabilitas yang bergantung pada kombinasi


nilai c '/  H , D,  ' , dan  .

II.4.2.5.5 Stabilitas Dasar Galian


Stabilitas tidak hanya dipenuhi oleh dinding melalui tinjauan analisis
kesetimbangan batas, tetapi juga dasar galian (sisi dalam dinding) harus dapat
menjaga stabilitasnya terhadap bahaya, yaitu basal heave, blow in, dan piping.

a. Basal Heave

Berdasarkan SNI 8460:2017, basal heave diartikan sebagai peristiwa


mengalirnya tanah kedalam galian akibat terganggunya kesetimbangan daya
dukung tanah pada level ujung bawah embedded wall. Basal heave ini umumnya
terjadi pada tanah yang bersifat ekspansif dan mengandung lempung, dimana
displacement nya dapat dirumuskan sebagai berikut:

 w =  H  w

Dengan:

w = heave

H = ketebalan lapisan tanah tinjauan. Lapisan tanah dibagi menjadi tiap 35


mm minimal.

w = regangan potensial akibat swelling

56
Mode kegagalan basal heave ditunjukan oleh ilustrasi berikut. Dinding
mendapatkan tegangan pada sisi horizontal A-A’. Ketika tegangan yang diterima
pada bidang tersebut melebihi bearing capacity dari tanah dibagian bawahnya
maka dapat terjadi kegagalan daya dukung tanah sehingga dasar galian dalam
mengalami heaving. Potensi terjadi heaving ini dapat ditentukan berdasarkan
kedalaman galian kritis, sebagai berikut:

Gambar II. 30 Model Kegagalan Basal Heave


(MDOT, 2019)

5.7c
Hc =
c
 − 2 
B

Dimana:

Hc = kedalaman kritis galian

H = kedalaman galian

B = lebar galian

 = berat volume tanah

57
cu = kuat geser tanah kondisi undrained.

SNI mensyaratkan minimum faktor keamanan terhadap bahaya basal heave


adalah 1.25

b. Blow In

Berdasarkan SNI 8460:2017, blow-in terjadi bila tanah pada dasar galian adalah
lapisan lempung (kedap air) tipis dan dibawahnya terdapat lapisan berbutir atau
lapisan confined aquifers. Berat lapisan kedap air ini tidak dapat mengimbangi
tekanan air ke atas pada lapisan berbutir dibawahnya sehingga dapat pecah dan
terdorong keatas. Sama seperi basal heave, faktor keamanan minimum yang
disyaratkan adalah 1.25

Gambar II. 31 Model Blow-In (Firmansyah, 2011)

c. Piping

Potensi piping ada bila jenis tanah pada dasar galian adalah pasir. Piping terjadi
bila exit gradient melebihi critical hydraulic gradient. Keadaan ini menyebabkan
rusaknya dasar galian seperti mendidih. Dasar galian aman terhadap piping bila
FK piping ≥ 1,5.

58
Gambar II. 32 Model Piping (Firmansyah, 2011)

Faktor keamanan terhadap piping dapat dihitung menggunakan persamaan dari


Harza (1935) sebagai berikut:

icr
FS =
iexit

Gs − 1
icr =
1+ e
H
iexit =
Nd l

Dengan:

Gs = specific gravity tanah

e = rasio pori/porositas

Nd = jumlah flow net tinjauan

II.4.2.6 Pondasi Tiang


Pondasi adalah komponen struktur bawah yang berfungsi untuk menyalurkan
pembebanan dari struktur atas ke tanah atau batuan yang memumpunya. Pondasi
ini harus direncanakan dimensi maupun kedalaman penanamannya supaya dapat
menyediakan faktor keamanan yang baik dan mengalami penurunan dalam batas

59
yang diizinkan sehingga beban struktur dapat dipikul dengan baik dan struktur
tidak kehilangan fungsinya. Pada umumnya pondasi dikelompokan menjadi 2
yakni pondasi dangkal dan pondasi dalam. Pondasi dangkal, menurut Terzaghi,
memiliki kedalaman tanam (Df) lebih kecil atau sama dengan lebar pondasi.
Atau dalam perkembangannya, pondasi dengan Df sama dengan 3 sampai 4 kali
B, maka pondasi tersebut juga masih tergolong kedalam pondasi dangkal.
Sedangkan pondasi dalam, seperti pondasi tiang pancang atau boredpile
digunakan ketika kedalaman tanah keras/batuan sangat dalam. Vesic (1977)
menjelaskan tentang kondisi-kondisi yang membutuhkan pondasi tiang ini:

1. Ketika terdapat satu atau lebih lapisan tanah dengan tingkat kompresibilitas
yang tinggi dan tidak bisa menahan beban dari struktur atasnya, maka
pondasi tiang digunakan untuk mentransfer beban tersebut ke lapisan batuan
atau tanah yang lebih kuat. Apabila lapisan batuan terdapat sangat dalam,
pondasi tiang dapat secara gradual mentransfer beban ke tiap lapisan tanah
yang ada disekelilingnya.
2. Ketika terdapat beban horizontal/lateral, pondasi tiang akan menahan beban
tersebut dengan mekanisme tekuk /bending.
3. Kondisi tanah ekspansif yang mengalami kembang susut akibat perubahan
moisture content tidak dapat menahan beban dengan baik bahkan dapat
memberikan kerusakan yang berarti pada struktur pondasi dangkal. Pondasi
tiang lebih disarankan untuk digunakan karena diharapkan dapat dikonstruksi
melewati zona aktif (zona kembang susut) sehingga beban dapat ditransfer ke
tanah yang lebih kuat.
4. Penggunaan mat foundation dibawah permukaan air tanah perlu juga
digunakan pondasi tiang untuk menahan gaya uplift dari air.
5. Tanah yang memiliki kemungkinan tererosi. Misal pada jembatan atau
dermaga.

II.4.2.6.1 Daya Dukung Aksial Tiang


Pada pondasi tiang, daya dukung termobilisasi akibat adanya lokal/punching
shear failure dimana geser hanya terjadi pada tanah didekat ujung pile tinjauan.
Oleh karena hal ini, pada analisis daya dukung pondasi dalam perlu melihat zona

60
pengaruh dari geser ini yang ditentukan tergantung metode yang dipakai. Berikut
adalah ilustrasinya bidang geser yang terbentuk:

Gambar II. 33 Perbedaan Keruntuhan Shallow dan Deep Foundation


(Coduto, 2014)

Selain bidang keruntuhannya, perlu juga diketahui faktor yang terlibat dalam
memberikan daya dukung pondasi dalam. Pertama adalah tanah yang berada
dibawah daerah pengaruh kegagalan/ tanah dekat dengan ujung pondasi dalam,
disebut sebagai toe bearing capacity (qtf= nominal unit toe capacity). Kedua
adalah gaya friksi yang muncul akibat interaksi selimut pile dengan tanah atau
disebut sebagai shaft/side friction bearing capacity (qsf= nominal unit side
friction capacity). Sehingga daya dukung total yang diperoleh:
qu = qtf + qsf

Apabila kedua tegangan tersebut dikalikan dengan luas permukaan, Atf untuk
luas permukaan toe da Asf untuk luas permukaan shaft, akan diperoleh gaya (P):
Pu = qtf Atf + qsf Asf

Untuk gaya tahanan izin (Pall),


qtf Atf + qsf Asf
Pall =
SF
Berikut ini adalah metode yang dapat digunakan untuk menghitung qtf dan qsf :
A. qtf
Pada tanah pasir, tekanan air pori berlebih yang mungkin dihasilkan selama
penanaman tiang dapat terdisipasi sangat cepat sehingga tahanan ujung tiang
nya dapat dianalisis dengan tegangan efektif atau kekuatan drained.
Menggunakan persamaan Kulhawy 1983,

61
qtf ' = B N* +  zD
'
N q*

dan

N q* =
(1 + 2 K ) N
3
N = 0.6 ( N q* − 1) tan  '
*

( 90 − ') 4sin  '


3   '  3 1+sin  ')
Nq = e 180 tan 2  45 +  I r (
3 − sin   2
E
Ir =
2 (1 + v )  zD
'
tan  '

Nilai N* dan N q* dapat pula ditentukan berdasarkan grafik hubungan antara

Ir dan sudut geser berikut:

Gambar II. 34 Hubungan N* Terhadap Sudut Geser Dalam

(Kulhawy, et al. 1983)

62
Gambar II. 35 Hubungan N* Terhadap Sudut Geser Dalam

(Kulhawy, et al. 1983)

Dengan:
N* , N q* , N = bearing capacity factors

K = koefisien tegangan lateral


' = sudut geser efektif (o)
Ir = indeks kekakuan

Pada tanah lempung, kapasitas ujung tiangnya disediakan oleh kuat geser
pada kondisi undrained yang dirumuskan sebagai berikut:
qtf ' = 9 su

Sedangkan pada tanah pasir dapat dirumuskan sebagai berikut (diambil dari
beberapa sumber:
1. qtf = 6.7 N (kPa)

2. Touma dan Reese (1974):


• Kondisi Loose
qtf (tsf ) = 0

63
• Medium Dense
16
qtf (tsf ) =
k
• Very Dense
40
qtf (tsf ) =
k
Dengan k = 1 untuk Dp < 1.67 ft, dan k = 0 untuk Dp ≥ 1.67 ft.
3. Meyerhoff (1976):
2( N1 )60 Db
qtf (tsf ) =
15Dp

4. Reese dan Wright (1977):


qtf = 7 N (t / m2 )  untuk N  60

qtf = 400(t / m2 )  untuk N  60

Dengan N adalah rata-rata nilai N lapisan setebal 10 Dp diatas ujung


pondasi dan 4 Dp dibawah ujung tiang.

Gambar II. 36 Tinjauan Tebal Tanah Pengaruh Daya Dukung Ujung Tiang
(Irsyam, 2021)

5. NAVDOC

64
qtf = 13N − SPT

6. Reese dan O’Neill (1988):


qtf (tsf ) = 0.6 N  untuk N  75

qtf (tsf ) = 45  untuk N  75

B. qsf
Untuk kapasitas friksi dari tiang dapat ditinjau dengan analisis tegangan
efektif tanah karena friksi yang terjadi sangat bergantung pada efektivitas
kontak antara tiang dan tanah. Salah satu metode yang dapat digunakan
disebut adalah metode  (  -method)
Dapat dirumuskan sebagai berikut:
qsf =  z'
 K     f 
 = Ko   tan  '   
 Ko     ' 

Dengan:
qsf = kapasitas friksi tiang

 z' = tegangan efektif vertikal tanah

 = faktor friksi
f = sudut friksi tanah-tiang, yang dapat dieroleh dari Kulhawy,

1983

65
Tabel II. 23 Rasio Sudut Friksi
(Kulhawy, 1991)

Nilai K adalah perbandingan antara tegangan horizontal terhadap vertikalnya.


Untuk jenis tanah tertentu, Kulhawy,1991 membuat perbandingan antara
nilai K terhadap koefien gaya lateral at-rest sebagai berikut:
Tabel II. 24 Nilai K
(Kulhawy, 1991)

Selain itu nilai beta dapat dicari menggunakan persamaan Bhushan (1982)
dengan mempertimbangan relative density tanah non kohesif
 = 0.18 + 0.65Dr
Penggunaan metode ini disarankan dilakukan dengan membagi tiang
kedalam beberapa bagian kemudian untuk masing-masing bagian ditentukan
nilai beta dan tegangan vertikalnya.
Selain persamaan diatas tersebut, nilai qsf untuk bored pile berdasarkan
beberapa sumber:
Touma & Reese (1974), qsf = K v tan  '  240kPa
'
i.

Dengan:
0.7 Db  7.6m

K = 0.6 7.6  Db  12.2m
0.5 Db  12.2m

66
95.76
ii. Meyerhof (1976), qsf = (kPa)
100
iii. Quiros & Reese (1977), qsf = 2.49 N  191.52 kPa

iv. Rata-rata Meyerhof (1976) dan Reese & Wright (1977),


qsf = 0.2 N (kPa)

C. Perhitungan tegangan aksial dengan hasil CPT


Metode yang akan digunakan untuk perhitungan qtf dan qsf dapat digunakan
metode Eslami & Fellenius dan metode Meyerhof sebagai berikut:
a. Metode Eslami & Fellenius
Beberapa poin penting yang perlu diperhatikan untuk menggunakan
metode ini adalah:
i. Zona pengaruh/influence zone. Zona pengaruh ini akan dipakai untuk
menentukan kedalaman tinjauan perhitungan parameter-parameter
yang ditentukan. Tinjauan zona pengaruh ini diambil dari dasar pile
sebagai patokan. kemudian:\
Sejauh 8dp keatas
Sejauh 4dp kebawah
Dengan dp adalah diameter pile. Nilai diatas dipakai karena lapisan
bearing stratumnya berada dibawah weak soil.

ii. Effective cone end resistance, qE yang dapat diperoleh dengan rumus
berikut:
qE = qt − uo

qt = qc + u2 (1 − a)

Dengan:
qt = tahanan ujung konus terkoreksi (kPa)
u2 = tegangan air pori diatas konus
u = tegangan air pori diujung konus
a = net area ratio (asumsi= 0.8)
qc = tahanan ujung konus (kPa)

67
Nilai qt sebelumnya sudah diperhitungkan pada data yang diperoleh.
Untuk nilai qE akan dihitung tiap lapisan.
iii. Geometric average, qEg pada zona pengaruh tinjauan. Dapat
digunakan rumus berikut:
qEg = (qEg i ....qEgn )1/ n
dengan :
i = batas atas lapis tinjauan
n = batas bawah lapis tinjauan
Dengan:
i = batas atas lapis tinjauan
n = batas bawah lapis tinjauan
Pada tugas besar ini untuk memudahkan, perhitungan qEg akan
dilakukan dengan menggunakan formula GEOMEAN pada Excel.
iv. Ct. faktor penyesuaian tahanan ujung pile yang merupakan fungsi
dari diameter pile atau biasa disebut sebagai toe bearing coefficient.
Berdasarkan metode Eslami & Fellenius, untuk semua jenis tanah
dapat digunakan Ct=1.
v. Cs adalah koefisien side fricition. Nilai Cs dapat ditentukan dengan
plot
fs dan qE dalam log kedalam Grafik Log Soil classification Eslami
dan Fellenius:

Gambar II. 37 Nilai qE terhadap fs


(Eslami dan Fellenius, 1997)

68
Tabel II. 25 Nilai Cs terhadap Jenis Tanah
(Eslami dan Fellenius, 1997)

vi. Unit toe bearing capacity, qtf


qtf = Ct qEg

vii. Unit shaft bearing capacity,qsf


qsf = Ct qEg

viii. Gaya tahan (R)


Gaya didapatkan sebagai fungsi tegangan dikalikan dengan luas
tempat bekerjanya tegangan tersebut:
- Tahanan selimut pile:
Rsf = qsf Asf

- Tahanan toe:
Rtf = qtf Atf

b. Metode Meyerhof
Bila diketahui data SPT, metode Meyerhof dapat langsung digunakan
karena dalam perhitungannya digunakan nilai jumlah pukulan terkoreksi.
Berikut adalah parameter yang perlu diperhatikan dalam perhitungan
metode ini:
i. Zona pengaruh/influence zone. Batas atasnya adalah bearing stratum
tinjauan hingga batas bawahnya adalah kedalaman pile + 3dp.
ii. N60

69
Pada data SPT, N60 merupakan faktor koreksi N-STP terhadap bor,
rasio energi, panjang alat bor, metode sampling yang dilakukan.
Untuk memperoleh N60, dilakukan korelasi antara tahanan ujung
kounus terkoreksi (qt) menggunakan metode Robertson (2012).
Namun pada tugas ini, nilai N60 sudah diperhitungkan pada data yang
diberikan.
iii. N1(60)
Akan ada 2 tinjauan N1(60) yakni:
- N1(60) O, yaitu nilai N1(60) dari weak soil.
- N1(60) B, yaitu nilai N1(60) dari bearing stratum.
iv. Db/dp. Db adalah panjang pile yang ada di dalam bearing stratum
sedangkan dp adalah diameter pile
v. Unit Toe Bearing Capacity
Untuk mencari daya dukung ujung tiang metode Meyerhof
bergantung pada jenis pondasi dalam yang dipakai:
- Prestress Prefabricated Spun Pile:
 D  D
qtf = 40( N1(60O ) ) 10 − b  + 40( N1(60 B ) ) b  400( N1(60 B ) )
 
dp  dp

- Cast in Situ Concrete Bored pile

1   D  D 
qtf =   40( N1(60O ) ) 10 − b  + 40( N1(60 B ) ) b  400( N1(60 B ) ) 
3   dp dp 
 

Kedua persamaan diatas dipengaruhi oleh rasio Db/dp. untuk rasio


yang kurang dari 10, maka persamaan diatas dapat dipakai
keseluruhan. Namun untuk rasio > 10, persamaan diatas perlu diubah
karena memberikan nilai yang tidak valid yakni semakin dalam nilai
qtf nya semakin kecil padahal kekuatan tanah dari nilai N60 nya
meningkat. Persamaan yang dipakai untuk Db/dp > 10 sebagai berikut:
- Prestress Prefabricated Spun Pile:
Db
qtf = 40( N1(60 B ) )  400( N1(60 B ) )
dp

70
- Cast in Situ Concrete Bored pile

1  D 
qtf =   40( N1(60 B ) ) b  400( N1(60 B ) ) 
3  dp 
vi. Shaft Bearing Capacity
Daya dukung akibat friksi selimut pile ini pun juga berbeda
tergantung pada jenis pipanya:
Prestress Prefabricated Spun Pile, merupakan closed-end pipe piles
sehingga:
qsf = 2( N1(60) )  100 kPa

Cast In Situ Concrete Bored Pile


qsf = N1(60)

II.4.2.6.2 Daya Dukung Lateral Tiang


Pondasi tiang turut menahan beban lateral dengan memobilisasi tegangan pasif
pada tanah disekitarnya. Reaksi tanah akibat tiang yang dibebani secara lateral
dipengaruhi oleh beberapa hal diantanya kekakuan tiang, kekakuan tanah, dan
ketetapan ujung tiang. Tiang yang dibebani secara lateral dapat dibagi menjadi 2
yakni short and rigid piles dan long and elastic piles.

Gambar II. 38 Ilustrasi Momen, Defleksi, dan Geser Pada

Tiap Titik Akibat Beban Lateral (Das, 2014)

71
Pengklasifikasian jenis tiang ini dapat dilakukan dengan meninjau panjang
daerah pengaruh soil-pile system (T).

Ep I
T=
p
5
nh

Dengan:

Ep = Modulus elastisitas tiang

Ip = Momen inersia penampang tiang

nh = Modulus reaksi horizontal dari subgrade

Nilai nh dapat dicari dengan mengacu pada tabel berikut:

Tabel II. 26Hubungan nh sesuai Jenis Tanah


(Matlock dan Reese, 1960)

Tiang diklasifikasikan sebagai tiang panjang dan elastis bila L  5T , sebaliknya


bila L  2T pendek dan kaku.

Pada tiang pendek dan kaku, ketika diberikan beban lateral, tiang cenderung
tidak terjadi defleksi dan bergerak seluruhnya mendorong tanah sehingga tanah
mengalami kegagalan lebih dahulu. Dengan kata lain, tiang pendek dan kaku
perilakunya dikontrol oleh tanah yang ada disekitarnya. Untuk tiang panjang dan
lentur, perilakunya dikontrol oleh kapasitas lentur tiang karena ketika menerima
beban lateral, tiang ini akan gagal lebih dahulu dibandingkan tiangnya.

72
Gambar II. 39 Model Kegagalan Tiang Pendek dan Panjang terhadap Beban Lateral
(Coduto, 2014)

Analisis respon tiang akibat beban lateral dapat dianalisis secara elastis dengan
prinsip pegas, dimana tanah diasumsikan elastis dan dapat digantikan oleh
pegas-pegas independen.

Gambar II. 40 Model Pegas Wrinkler (David et al. 2011)

Dengan asumsi ini maka kekakuan tanah dapat dimodelkan dengan cara yang
sama seperti kekakuan pegas:

p'
−k =
x

k bernilai negatif karena reaksi dari tanah bekerja pada arah yang berlawanan
dengan arah defleksi tiang.

73
Gambar II. 41 Tiang dengan Pembebanan Lateral dan Tahanan Tanah pada Tiang Akibat
Beban Lateral (Das, 2014)

Dengan:

k = modulus subgrade (kN/m3)

q = tegangan yang bekerja pada tanah (kN/m2)

x = deformasi akibat tegangan yang bekerja

Dari metode finite difference untuk diaplikasikan kedalam teori beam on elastic
foundation, p’ dapat digambarkan kedalam persamaan berikut:

d 4x
Ep I p = p'
dz 4

Dengan menyusun kembali persamaan diatas, dapat diperoleh:

d 4x
Ep I p + kx = 0
dz 4

Penurunan dari persamaan diatas dapat menghasilkan persamaan Matlock dan


Reese (1960) untuk mengidentifikasi defleksi tiang, slope dari tiang, momen
tiang, gaya geser, dan reaksi dari tanah pada tiap kedalaman, z, sebagai berikut,

a. Untuk tanah granular

Defleksi tiang [ xz ( z ) ]

QgT 3 M gT 2
xz ( z ) = Ax + Bx
Ep I p Ep I p

74
Slope tiang [  z ( z ) ]

QgT 2 M gT
 z ( z ) = A + B
Ep I p Ep I p

Momen [ M z ( z ) ]

M z ( z ) = AmQg T + Bm M g

Gaya Geser [ Vz ( z ) ]

Mg
Vz ( z ) = AvQg + Bm
T

Soil Reaction [ pz' ( z ) ]

Qg Mg
pz' = Ap ' + Bp '
T T2

Dengan:

Ax , Bx , A , B , Am , Bm , Av , Bv , Ap , dan B p adalah koefisien yang bisa diperoleh dari

persamaan tabel korelasi berikut:

75
Tabel II. 27 Tabel Korelasi Koefisien Terhadap Kedalaman
(Matlock dan Reese, 1960)

b. Untuk tanah kohesif


Persamaan untuk tanah ini diajukan oleh Davission dan Gill (1963) sebagai
berikut
Qg R3 M g R2
xz ( z ) = Ax' + Bx'
Ep I p Ep I p

M z ( z ) = Am' Qg R + Bm' M g

Selain metode elastis, dapat juga digunakan metode lain yang disebut p-y method.
Metode p-y ini memodelkan pondasi kedalam analisis FEM 2 dimensi. Pondasi
ini dibagi kedalam n bagian dimana tiap bagian dibatasi oleh node. Sedangkan
pada tanahnya dimodelkan menjadi deretan pegas non linear yang berada pada
tiap node dan bersifat uncoupled sehingga bekerja secara independent, seperti
pada ilustrasi berikut:

76
Gambar II. 42 Model Analitis untuk Metode p-y
(Coduto, 2014)

Penggunaan metode ini efektif dilakukan menggunakan program komputer


seperti PILING maupun LPILLE. Kurva p-y ini dipengaruhi oleh banyak faktor
diantaranya adalah properti tanah, tipe pembebanan, diameter tiang dan
penampang, koefisien gesek, kedalaman penanaman tiang, interaksi antar tiang,
dan metode konstruksinya, Hasil dari analisis ini adalah

II.4.2.6.3 Kelompok Pondasi Tiang


Beberapa pondasi tiang satuan dapat disatukan/diikat satu sama lain agar dapat
bekerja bersama sehingga mampu mengakomodasi beban yang lebih besar
karena mengalami peningkatan kapasitas.

77
Gambar II. 43 Ilustrasi Kelompok Pondasi dengan Pile Cap
(Das, 2014)

II.4.2.6.3.1 Efisiensi Kelompok Tiang


Efisiensi dalam kelompok tiang dapat dicari dengan menghitung efisiensi tiap
tiang dalam kelompok tersebut dan efisiensi kelompok tiang secara keseluruhan
Dalam menghitung efisiensi (e) individu, pile group ditinjau secara tegak lurus
dari arah mata sehingga seolah-olah tiang pondasi ini menempati suatu baris dan
kolom
Efisiensi suatu tiang pondasi didalam pile group ini dipengaruhi oleh keberadaan
tiang lainnya. Secara umum, hubungan posisi antar tiang pondasi ini terbagi
menjadi 2, yaitu:
a. Side by Side, ilustrasi dari posisi side by side ini dapat dilihat pada gambar
berikut:

Gambar II. 44 Ilustrasi b dan s Pada Kelompok Tiang (Erza, 2021)

Pada ilustrasi tersebut dapat dilihat bahwa Side by Side merupakan tinjauan
untuk posisi pondasi yang berada pada suatu “kolom” yang sama. Sehingga

78
hanya akan ada jarak vertikal, s, atau jarak antar pile pondasi tinjauan. Untuk
menghitung efisiensi interaksi secara Side by Side ini dapat menggunakan
persamaan berikut:
s
1 4
b
0.34
s
e = 0.64  
b
s
4
b
e =1

Dengan:
e = efisiensi tiang pondasi
s = jarak pondasi yang ditinjau efisiensinya terhadap pondasi yang
mempengaruhinya.
b = diameter pondasi

b. In Line Piles
Pile dikatakan In Line bila tiang yang ditinjau dan tiang yang mempengaruhi
pondasi tinjauan terdapat didalam 1 “baris” yang sama. Selanjutnya, terkait
tinjauan pada 1 baris yang sama, interaksi antar tiang pondasi ini dapat
berbeda tergantung posisinya. Interaksi ini terbagi menjadi 2 yaitu Trailing
Piles dan Leading Piles.

Gambar II. 45 Trailing dan Leading Piles (Erza, 2021)

Penentuan interaksi leading atau trailing ini akan mempengaruhi perhitungan


efisiensi, dimana perhitungan tersebut adalah sebagai berikut:

79
i. Leading Piles
0.34
s s
1   4; e = 0.7  
b b
s
 4; e =1
b
ii. Trailing Piles
0.34
s s
1   7; e = 0.48  
b b
s
 7; e =1
b

c. Tiang yang tidak Side By Side dan Tidak In Line


Kondisi ketiga ini merupakan kondisi dimana tiang pondasi yang ditinjau dan
tiang pengaruhnya tidak berada pada satu kolom maupun satu baris yang sama.
Misal pada pile group 3 x 3 berikut:

Gambar II. 46 Ilustrasi Kelompok Tiang 3 x 3

Apabila ingin meninjau efisiensi pondasi 1 akibat pengaruh tiang pondasi 5 (e51)
maka tiang 1 dan tiang 5 ini tidak berada pada kolom maupun baris yang sama
(posisinya diagonal). Sehingga demikian, untuk menghitung efisiensinya dapat
digunakan rumus berikut:

e = ei2 cos  2 + es2 sin  2

Dengan:
ei = Efisiensi tinjauan In Line
es = Efisiensi tinjauan Side By Side
 = Sudut yang dibentuk antara tiang yang akan ditinjau efisiensinya
dengan tiang yang mempengaruhi. Ilustrasinya dapat dilihat pada gambar:

80
Gambar II. 47 Pengambilan Sudut Antar 2 Tiang Diagonal

Untuk menghitung efisiensi total dari suatu tiang tertentu dapat dicari dengan
menggunakan rumus berikut:
e j = (e1 j )(e1 j )(e1 j )....(eij )....(eNj ), i  j

Dengan i dan j adalah penomoran tiang, eij mengindikasikan efisiensi tiang j


akibat pengaruh tiang i.

Selanjutnya, untuk efisiensi grup, dapat didefinisikan sebagai berikut:


Qg (u )
=
Q u

Dengan:

 = efisiensi grup

Qg ( u ) = ultimate load-bearing capacity kelompok tiang

Qu = ultimate load-bearing capacity tiang individu

II.4.2.6.3.2 Kegagalan Blok


Kapasitas kelompok pondasi perlu diperiksa juga terhadap kemungkinan
kegagalan blok, yaitu kegagalan geser dengan bidang geser berupa perimeter
kelompok tiang dan bukan dari perimeter tiang individual

81
Gambar II. 48 Ilustrasi Kegagalan Individual (kiri) dan

Kegagalan Blok/Kelompok (kanan)


(Coduto, 2014)

Kegagalan blok perlu ditinjau apabila nilai kapasitas tegangan pile individual
terlalu kecil

II.4.2.6.4 Penurunan Pondasi


Service limit states atau SLS merupakan bentuk tinjauan kelayakan struktur
pondasi antara settlement atau penurunan struktur pondasi terhadap settlement
yang diizinkan pada permukaan tanah. Untuk tinjauan SLS, digunakan
kombinasi pembebanan service yaitu kombinasi beban terbesar yang mungkin
bekerja pada struktur dalam jangka waktu yang lama. Contoh beban ini adalah
beban hidup dan beban mati (beban struktur atas dan juga pile cap bila
digunakan). Beban mati untuk beban design SLS tidak mencakup beban mati
dari pondasi tiang karena beban ini sudah secara implisit termaksud dalam
komponen daya dukung ujung tiang.

Pada tinjauan SLS ini tahanan ujung tiang dan tahanan gesek pada
titik/kedalaman tertentu (z) dapat ditentukan berdasarkan displacement yang
dibutuhkan untuk memobilisasi daya dukung pada titik tersebut

A. Side friction - Displacement (f – δz)

Menggunakan model hiperbola Chin yang dikembangkan oleh De Cock 2009:

82
z
fAs =
z
Ks +
qsf As

Dengan:

fAs = tahanan gesek di titik tertentu pada tiang

δz = displacement di titik tertentu pada tiang

MsB
Ks = fleksibilitas tahanan samping = K s = , nilai Ms bervariasi dari
qsf As
0.001 pada tanah kaku/keras hingga 0.004 pada tanah lepas.

B. Toe Bearing – Displacement (q’- δtoe)

 toe
q ' At =
 toe
Kt +
qtft ' At

Dengan:

q’At = tahanan ujung tiang di titik tertentu pada tiang

δtoe = displacement di ujung tiang

0.54
Kt = fleksibilitas tahanan ujung tiang = Kt = , dengan nilai E25 dapat
E25 B
dicari dari qc hasil CPT sebagai berikut:

E25 = mqc

Nilai m dapat ditentukan dari tabel berikut: (De Cock, 2009)

83
Tabel II. 28 Nilai m De Cock
(De Cock, 2009)

Selanjutnya, untuk total settlement yang diperkirakan terjadi pada


tiangberdasarkan beban yang bekerja/ design load nya merupakan penjumlahan
antara settlement akibat side friction (δs), toe bearing (δtoe), dan elastic
compression (δe). menurut The Fleming (1992) dirumuskan sebagai berikut:

 =  s + t + e

M s B  fAs
s =
f n As −  fAs

0.6q ' qn'


t =
BEt ( q 'p − q ' )

Untuk P  f n As ,

4 P ( D − LF + K E LF )
e =
 AE

Untuk P  f n As ,

4 1
e =  PD − LF (1 − K E ) f n As 
 AE 

Dengan;

E = modulus elastisitas tiang

84
Selain metode diatas, penurunan elastis akibat beban aksial pada tiang tunggal
dapat dihitung dengan persamaan:

s = se (1) + se (2) + se (3)

Dengan:

𝑠𝑒(1) = penurunan elastis tiang

𝑠𝑒(2) = penurunan tiang akibat gaya yang timbul di ujung tiang

𝑠𝑒(3) = penurunan tiang akibat gaya geser yang timbul di selimut tiang

Penurunan elastis dapat dihitung dengan persamaan:

se (1) =
(Q wp +  Qws ) L
AP EP

Dengan:

𝑄𝑤𝑝 = Gaya pada ujung tiang

𝑄𝑤𝑠 = Gaya pada selimut tiang

𝐴𝑝 = Luas area penampang tiang

𝐿 = Panjang tiang

𝐸𝑝 = Modulus elastisitas tiang

𝜉 = Besarnya bervariasi antara 0.5 sampai 0.67

Settlement akibat beban yang dipikul di ujung tiang dapat dihitung dengan
persamaan:

(1 − ) I
qwp D
se (2) = 2
wp
Es

Dengan:

85
𝐷 = Diameter tiang

𝑞𝑤𝑝 = Gaya per satuan luas pada ujung tiang

𝐸𝑠 = modulus elastisitas tanah

 = Poisson’s ratio

𝐼𝑤𝑝 = faktor pengaruh ≈ 0.85

Penurunan tiang akibat gaya geser yang timbul di selimut tiang dapat dihitung
dengan persamaan:

Q  D
se (3) =  ws  (1 − ) I ws
 pL  Es

Dengan:

𝑝 = Perimeter tiang

𝐼𝑤𝑠 = Faktor pengaruh, sebesar 2 + 0.35√𝐿/𝐷 (Vesic, 1977)

a. Penurunan Elastis Kelompok Tiang

Penurunan elastis kelompok tiang menurut Vesic (1969) dapat dihitung dengan
persamaan:

𝐵𝑔
𝑠𝑔(𝑒) = √ 𝑠
𝐷 𝑒

Dengan:

𝑠𝑔(𝑒) = penurunan elastis kelompok tiang

𝐵𝑔 = lebar kelompok tiang

Sedangkan untuk pasir dan kerikil menurut Meyerhof (1976) penurunan elastis
kelompok tiang dapat dihitung dengan persamaan:

86
0.96𝑞 √𝐵𝑔 𝐼
𝑆𝑔(𝑒) (𝑚𝑚) =
𝑁60

Dengan:

𝑁60 = angka penetrasi standar

𝐿
𝐼 = 1−
8𝐵𝑔

Dimana 𝑞 dalam 𝑘𝑁/𝑚2 dan 𝐵𝑔 serta 𝐿𝑔 dalam m

II.4.2.7 Dewatering
Untuk menjaga galian tetap kering, digunakanlah sistem groundwater control
atau dewatering yang merupakan proses pengurangan tinggi muka air tanah atau
tegangan air porinya sehingga dapat menghindari rembesan air kedalam galian.
Rembesan ini dapat menggangu pekerjaan galian dan kestabilan lereng galiannya.
Adapun tujuan dari dilakukannya dewatering adalah untuk meningkatkan
kestabilan lereng dan menjaga kestabilan dasar galian dari heaving. Karena
perannya yang penting, pekerjaan ini mutlak perlu dilakukan sampai tercapai
keseimbangan antara gaya angkat dengan beban konstruksi diatanya. Dewatering
juga dilakukan untuk menurunkan muka air tanah sampai setidaknya 1 meter
dibawah elevasi terendah galian rencana.

II.4.2.7.1 Active Dewatering


Metode pengeluran air dan penurunan muka air secara aktif menggunakan
metode open pumping atau pre-drainage. Metode ini dilakukan dengan membuat
sumur dari permukaan galian dengan kedalaman tertentu hingga dapat
menurunkan muka air tanah sesuai yang diharapkan. Berikut adalah ilustrasinya:

87
Gambar II. 49 Open Pumping (Active Dewatering)
(Sumber: https://backtobasics.edu.au/2020/01/four-methods-of-dewatering-and-how-to-
choose-one/)

Apabila diasumsikan sumur dibuat menembuh lapisan impervious hingga lapisan


pervious secara penuh maka debit dewateringnya dapat dihitung dengan
persamaan berikut berdasarkan Muskat (1962):

 k ( 2bH − b2 − hO2 )
Q=
2.3log10 ( R / rO )

Dengan:

Q = debit yang dipompa keluar (m3/hari)

k = koefisien permeabilitas tanah (m/hari)

hO = ketinggan muka air pada lapisan kedap air (m)

ab
rO = radius ekivalen = , dengan a dan b adalah dimensi dari galian

R = radius pengaruh, yang data diperoleh dari persamaan Sichardt (1930)=


R = C ( H − hO ) k , dengan C dapat diambil sebesar 3000 untuk aliran radial,

dan berkisar 1500-2000 untuk aliran lurus pada sumur.

88
Apabila penetrasi sumur hanya sebagian, atau dimana air melewati bagian yang
impervious maka persamaan debitnya adalah sebagai berikut:

 k ( 2bH − b2 − hO2 )
Q= .G
2.3log10 ( R / rO )

Dengan G adalah faktor koreksi untuk penetrasi sebagain.

II.4.2.7.2 Passive Dewatering


Apabila pada active dewatering dilakukan pemompaan secara langsung untuk
penurunan muka air tanah, passive dewatering sebaliknya adalah memompa air
tanah yang masuk kedalam sebuah sumur rembesan dengan memanfaatkan
gravitasi untuk aliran air tanahnya. Metode ini merupakan alternatif sistem
pengeringan yang cocok digunakan pada konstruksi yang terletak di daerah padat
penduduk atau dikelilingi oleh bangunan komersil. Hal ini dikarenakan metode
ini dapat mencegah terjadinya efek penurunan yang disebabkan oleh
berkurangnya ketinggian air tanah pada bangunan disekitar galian.

Gambar II. 50 Metode Passive Dewatering


(Sumber: https://backtobasics.edu.au/2020/01/four-methods-of-dewatering-and-how-to-
choose-one/)

89
II.4.2.8 Kriteria Desain
II.4.2.8.1 Tinjauan Kondisi Desain Permanen Dinding dan Pembebanan ASD
Kondisi permanen dinding direncanakan terhadap kemungkinan-kemungkinan
yang akan terjadi selama struktur/bangunan beroperasi. Tinjauan
pemeriksaannya dilakukan terhadap stabilitas dan kekuatan. Untuk pemeriksaan
stabilitas desainnya, digunakan kombinasi pembebanan allowable stress design
(ASD) yang membandingkan rasio kekuatan terhadap safety factor tertentu
dengan demand beban yang bekerja. Tinjauan ini kemudian didasarkan atas 3
kondisi yaitu saat muka air normal, muka air banjir, dan gempa.

a. Muka Air Normal/ Permanen Statis Normal

Muka air normal adalah tinjauan kondisi untuk rata-rata MAT asli sesuai yang
didapatkan dari data tanah. Pada kondisi ini digunakan tinjauan beban allowable
stress design (ASD). Tinjauan ini membandingkan nilai kapasitas strukturnya
terhadap suatu nilai faktor keamanan tertentu dimana harus lebih besar dari
demand beban yang bekerja. Adapun beban yang ditinjau adalah beban
surcharge (ES), tegangan efektif tanah (EV), dan tegangan hidrostatis MAT
normal rata-rata (UN).

Bebannormal = ES + EV + UN

Pada kondisi ini akan digunakan tinjauan terhadap parameter-parameter tanah


dalam kondisi drained.

b. Muka Air Banjir/ Permanen Statis Banjir

Muka air banjir adalah tinjauan saat kondisi muka air tanah lebih tinggi atau
mengalami kenaikan akibat banjir. Tinjauannya bebannya seperti pada muka air
normal, hanya saja MAT tinjauannya untuk kondisi banjir. Sehingga beban
tinjaunnya adalah beban surcharge (ES), tegangan efektif tanah (EV), dan
tegangan hidrostatis MAT banjir (UB).

Bebanbanjir = ES + EV + UB

90
Pada kondisi ini akan digunakan tinjauan terhadap parameter-parameter tanah
dalam kondisi drained.

c. Gempa/ Permanen Dinamik

Pada kondisi ini, ditinjau kondisi drained untuk tanah pasir dan undrained untuk
tanah lempung berdasarkan kemampuannya mendisipasi tegangan air pori.
Meskipun demikian, tinjauan tidak dilakukan terhadap drained saja atau
undrained saja karena pada saat kondisi gempa kuat, rate disipasi air pori
terhadap rate pembebanan sangat kecil sehingga tanah pasir juga menjadi
bersifat undrained. Adapun tinjauan beban untuk kondisi permanen dinamik
adalah tegangan lateral dinamik (EQ), tegangan lateral statik (EVlateral),
surcharge (ESlateral), dan hidrostatis (UBlateral)

Bebanbanjir = ESlateral + EVlateral + UBlateral + EQ

Untuk penentuan kapasitas penampang dari dinding khususnya dalam desain


tulangan akan digunakan kombinasi pembebanan LRFD sebagai berikut:

II.4.2.8.2 Kriteria Desain Dinding dan Galian


Kriteria desain dinding penahan tanah yang digunakan mengacu ada SNI
8460:2017 sebagai berikut:

a. Faktor Keamanan Dinding (Pasal 10.5.2.3)

Faktor keamanan dinding antara lain:

1. Faktor keamanan terhadap guling (SFmin=2)


2. Faktor keamanan terhadap geser lateral (SFmin=1.5)
3. Faktor keamanan terhadap daya dukung (SFmin=3)
4. Faktor keamanan terhadap stabilitas global minimum (SFmin=1.5)
5. Faktor keamanan terhadap gempa minimum (SFmin=1.1)

91
b. Batas Maksimum Defomasi Lateral Dinding (Tabel 51 SNI 8460:2017)

Tabel II. 29 Batas Maksimum Deformasi Lateral (SNI 8460:2017)

Keterangan:
- Tanah tipe A meliputi: tanah lempung dan lanau OC, tanah residual, dan
tanah pasir dengan kepadatan sedang sampai padat.
- Tanah tipe B meliputi: tanah lempung dan lanau lunak, tanah organic,
dan tanah timbunan tidak terpadatkan.

c. Kedalaman galian diluar rencana (Pasal 10.3.5.3.2)


Kedalaman galian diluar rencana disyaratkan sebagai berikut:
- 10%H kurang dari atau sama dengan 0.5 m untuk dinding kantilever
dengan H adalah kedalaman galian rencana.
- 10% jarak penunjang terbawah ke dasar galian rencana kurang dari atau
sama dengan 0.5 m untuk dinding dengan penunjang
- Parit atau drainase untuk kegunaan lainnya di depan dinding harus
diperhitungkan sebagai bagian dari kedalaman rencana.

Nilai kedalaman ini nantinya dijumlahkan dengan kedalaman rencana.

92
d. Faktor Keamanan Galian (TPKB 1999)

Tabel II. 30 Faktor Keamanan Galian TPKB 1999

II.4.2.8.3 Kriteria Desain Pondasi


Kriteria desain pondasi yang digunakan yaitu:

a. Faktor keamanan minimum 2.5 untuk pondasi dalam (Pasal 9.2.3.1)


b. Deformasi lateral izin masa layan adalah 60 mm, gempa rencana adalah 120
mm, dan gempa kuat 250 mm (Pasal 9.7.3.1)
c. Penurunan izin maksimum 150 mm (Pasal 9.2.4.3)
d. Beda penurunan maksimum 0.003L (Pasal 9.2.4.3)
e. Ketahanan terhadap: uplift 1.5, geser 1.5 untuk static dan 1.1 untuk gempa,
momen guling 2 (Pasal 9.3.3)

II.4.3 Bidang Manajemen dan Rekayasa Konstruksi


II.4.3.1 Work Breakdown Structure
Work breakdown structure (WBS) adalah metode paling efektif dalam
menentukan seluruh pekerjaan yang direncanakan dalam sebuah
proyek dengan cara membagi berdasarkan fungsi, disiplin, maupun
sumber daya.

WBS disusun berdasarkan dokumen-dokumen proyek dalam bentuk


bagan agar memudahkan untuk membayangkan sebuah proyek secara
keseluruhan dengan cara menguraikan pekerjaan yang terkait dalam
proyek yang telah ditentukan dengan tingkatan atau hierarki tertentu
hingga menjadi item-item pekerjaan yang lebih terperinci sehingga

93
nantinya dapat perhitungan volume pekerjaan, pengalokasian sumber
daya, perhitungan biaya, dan penjadwalan.

II.4.3.2 Site Plan Management


Site plan management adalah perencanaan lokasi proyek konstruksi
agar memudahkan proses pelaksanaan konstruksi. Site plan
management memiliki tujuan untuk mempersiapkan lokasi proyek
konstruksi meliputi lokasi bangunan sementara dan posisi akhir
bangunan utama, dan juga berguna dalam penentuan biaya,
produktivitas, penjadwalan maupun keamanan dan keselamatan kerja
pada proyek.

Site plan direncanakan tata letaknya secara optimal dengan


memperhatikan fungsi dan lokasi masing-masing fasilitas, contoh
fasilitas yang ada pada lokasi konstruksi seperti tower crane, gudang
material, tempat fabrikasi besi, direksi keet, dll.

II.4.3.3 Metode Pelaksanaan Konstruksi


Metode pelaksanaan konstruksi adalah suatu cara untuk mengubah
sebuah input (gambar teknik, bahan konstruksi) menjadi output (hasil
konstruksi) melalui suatu proses transformasi, dalam hal ini adalah
pelaksanaan konstruksi.

Gambar II. 51 Proses Transformasi

94
II.4.3.4 Quantity Take Off
Quantity take off (QTO) adalah perhitungan volume pekerjaan proyek
konstruksi berdasarkan dokumen proyek seperti gambar dan
spesifikasi teknis yang hasilnya adalah perkiraan jumlah material yang
dibutuhkan dan hasilnya akan dicantumkan pada Bill of Quantity
(BoQ).

II.4.3.5 Produktivitas Pekerjaan


Produktivitas pekerjaan konstruksi bergantung pada alat dan pekerja.
Alat berguna untuk membantu pekerja dalam melakukan pekerjaan
yang tidak bisa dilakukan oleh manusia karena melebihi kemampuan
manusia seperti pada aspek kekuatan, ketinggian, kemampuan,
keselamatan, dll.

Perhitungan produktivitas alat dan pekerja memiliki banyak sekali


faktor yang mempengaruhi hasilnya, namun ada beberapa
produktivitas yang nilainya telah distandarkan oleh kebijakan
pemerintah ataupun dari hasil studi-studi terdahulu. Berikut adalah
beberapa faktor yang mempengaruhi penentuan produktivitas alat dan
pekerja:
a) Faktor karakteristik alat (konsumsi bahan bakar, daya mesin,
jenis penggerak, kegunaan alat)
b) Faktor lokasi (aksesibilitas, medan, cuaca)
c) Faktor kesulitan proyek (karakteristik tanah, bentuk bangunan,
ketinggian)
d) Faktor kualitas alat (merek dan tipe alat, umur alat)
e) Faktor tenaga kerja (keahlian dalam pengoperasian alat)

II.4.3.6 Estimasi Biaya Konstruksi


Estimasi adalah perkiraan mengenai yang belum/akan terjadi,
sedangkan biaya adalah besaran dari sumberdaya yang diperlukan

95
untuk menciptakan sebuah produk, dan elemen biaya adalah
komponen dasar dari suatu kerja (upaya) dan/atau komposisi fisik dari
kegiatan atau aset/barang seperti bahan, upah, peralatan, dan elemen
lain, sehingga estimasi biaya adalah perkiraan besaran sumberdaya
yang diperlukan yaitu biaya dalam menghasilkan sebuah produk.
Tujuan estimasi biaya konstruksi adalah untuk mengetahui perkiraan
biaya yang diperlukan dalam pekerjaan konstruksi sehingga dapat
dilakukan penganggaran biaya yang lebih baik dan jelas karena dapat
dilihat melalui besaran angka.

II.4.3.6.1 Komponen Biaya


Biaya terbagi menjadi dua jenis berdasarkan fungsinya, yaitu
biaya langsung dan biaya tidak langsung.
a) Biaya Langsung
Biaya langsung adalah besarnya biaya yang terkait
langsung dengan besarnya jumlah kegiatan atau produk
yang diciptakan, pembelanjaan sumberdaya yang
digunakan hanya untuk menyelesaikan kegiatan atau
menciptakan produk. Berikut adalah beberapa jenis biaya
langsung.
1. Biaya Alat
Biaya alat adalah biaya yang diperlukan untuk
pemakaian alat dalam pelaksanaan pekerjaan
konstruksi, dapat berupa sewa/beli alat. Bila alat
dimiliki oleh perusahaan maka biayanya terdiri
dari ownership cost (investment, perawatan,
depresiasi), dan biaya operasional (bahan bakar,
oli), sedangkan apabila alat disewa oleh
perusahaan maka biayanya terdiri dari biaya sewa
dan biaya operasional.
2. Biaya Upah
Biaya upah adalah biaya yang diperlukan untuk
membayar upah pekerja. Biaya upah memiliki dua

96
jenis yaitu biaya harian atau borongan, biaya
harian yaitu biaya per hari kerja untuk pekerja
selama proses pelaksanaan konstruksi sedangkan
biaya borongan adalah biaya yang dikeluarkan
sekaligus untuk satu proyek konstruksi tanpa
memperhitungkan durasi. Biaya upah juga
disesuaikan sesuai dengan kapasitas kerja, dan
daerah proyek konstruksi berada karena setiap
daerah memiliki standar harganya masing-masing.
3. Biaya Bahan
Biaya bahan adalah biaya yang diperlukan untuk
membeli bahan material untuk pekerjaan
konstruksi yang dihitung dengan analisis harga
satuan dan dipengaruhi oleh kuantitas dan kualitas
sesuai dengan spesifikasi yang direncanakan.
b) Biaya Tidak Langsung
Biaya tidak langsung adalah besarnya biaya yang tidak
terkait langsung dengan besarnya jumlah kegiatan atau
produk yang diciptakan, pembelanjaan sumberdaya yang
digunakan untuk mendukung pelaksanaan kegiatan atau
penciptaan produk. Berikut adalah beberapa jenis biaya
tidak langsung.
1. Biaya Overhead
Biaya overhead adalah biaya tambahan yang
diperlukan dalam pekerjaan konstruksi yang tidak
berkaitan langsung dalam proses pelaksanaan
konstruksi, biaya overhead pada pekerjaan
konstruksi dapat dibagi menjadi dua, yaitu biaya
overhead kantor dan overhead proyek. Biaya
overhead kantor contohnya adalah biaya
perlengkapan kantor, upah pekerja kantor. Untuk
biaya overhead proyek contohnya adalah biaya

97
transportasi, komunikasi, administrasi proyek,
listrik dan air, keamanan.
2. Biaya Pajak
Biaya pajak adalah biaya yang harus dibayarkan
perusahaan penyedia jasa ke negara berdasarkan
undang-undang yang berlaku. Salah satu biaya
pajak yang harus dibayarkan adalah PPN yang
dipungut kepada penyedia jasa sebesar 10% dari
nilai total proyek.
3. Biaya Risiko
Biaya risiko adalah biaya yang dikeluarkan
perusahaan penyedia jasa untuk mengakomodasi
risiko yang mungkin terjadi saat pelaksanaan
proyek. Biaya risiko meliputi contingency dan
keuntungan. Contingency adalah biaya tidak
langsung yang diperlukan untuk mengantisipasi
kejadian tidak terprediksi yang berpotensi
merugikan, sedangkan keuntungan adalah biaya
tidak langsung yang diperlukan atas usaha dan
resiko dalam pelaksanaan proyek ini. Contingency
memiliki beberapa jenis seperti biaya asuransi dan
biaya jaminan. Asuransi diperlukan untuk
melindungi asset dan keselamatan pekerja
konstruksi, umumnya asuransi yang digunakan
adalah CAR (Constructor’s Al Risk) dan asuransi
tenaga kerja (Jamsostek). CAR memiliki fungsi
yaitu untuk memberi perlindungan terhadap risiko
selama pelaksanaan pekerjaan konstruksi dari awal
sampai proyek selesai seperti bencana alam,
kebakaran, pencurian, kelalaian pekerja yang
besarnya premi berkisar antara 1%-2% dari nilai
proyek sebelum PPN, sedangkan Jamsostek

98
berguna untuk memberikan perlindungan terhadap
tenaga kerja konstruksi yang mencakup jaminan
kecelakaan kerja (JKK) dan jaminan kematian
(JKM). Biaya jaminan juga perlu dikeluarkan
kontraktor untuk mengantisipasi kejadian apabila
kontraktor tidak bisa menyelesaikan pekerjaan
yang telah dimulai maka ada jaminan proyek akan
tetap berlanjut meskipun dengan kontraktor yang
berbeda, umumnya jaminan dikeluarkan oleh
lembaga penjamin seperti bank dengan besaran
premi akan bergantung dari taksiran risiko dan
karakteristik proyek.
4. Biaya Umum
Biaya umum adalah biaya tidak langsung yang
diperlukan untuk menunjang keberlangsungan
proyek yang berisi ketentuan umum tentang
pelaksanaan perjanjian (kontrak pekerjaan
konstruksi) yang mencakup ketentuan dan/atau
syarat-syarat yang harus dipenuhi sebelum
pekerjaan dapat dimulai (persiapan), ketentuan
tentang bagaimana pekerjaan konstruksi akan
dilaksanakan (pelaksanaan), ketentuan tentang
bagaimana pekerjaan konstruksi akan dipantau,
dievaluasi dan diterima hasilnya.

II.4.3.6.2 Metode Estimasi Biaya Rinci


Metode estimasi biaya rinci pada umumnya memiliki 3 cara yaitu,
a) Unit Pricing
Unit pricing adalah metode yang dapat digunakan apabila
estimasi dilakukan pada pekerjaan dengan kategori standar
dan data yang digunakan berasal dari data historis,

99
suppliers, referensi standar, dll. Cara yang digunakan
dalam penggunaan metode ini telah tersedia dalam
referensi estimasi standar nasional seperti SNI ABK, BIC,
Buku Jurnal, dll. Metode ini memiliki kelebihan yaitu
dapat melakukan estimasi secara cepat untuk pekerjaan
standar, namun memiliki kekurangan yaitu produktivitas
aktual tidak terlihat, dan tidak dapat dilakukan estimasi
pada pekerjaan yang unik.
b) Resource Enumeration
Resource enumeration adalah metode estimasi yang dapat
digunakan untuk pekerjaan yang unik yang tidak memiliki
harga satuan standar sehingga metode ini juga dikenal
dengan analisa harga satuan pekerjaan. Metode ini harus
mengestimasi produktivitas suatu tim kerja berdasarkan
data historis, penelitian, atau engineering judgement.
Metode ini memiliki kelebihan yaitu estimator dapat
menetapkan tim kerja yang akan dipekerjakan dengan
upah yang aktual.
c) Assembly-Based Estimating
Assembly-based estimating adalah metode estimasi yang
digunakan dengan cara mengelompokan paket-paket
pekerjaan (assembly) yang sering ditemui dalam pekerjaan
konstruksi dengan kuantitas dan parameter harga yang
terdefinisi. Biasanya sistem ini telah menggunakan
komputer untuk automatisasi perhitungan kuantitas.

II.4.3.6.3 Analisis Harga Satuan


Analisis harga satuan dilakukan untuk menghitung biaya
pelaksanaan proyek yang merupakan gabungan dari biaya tenaga
kerja, biaya bahan, biaya peralatan, dan biaya lainnya menjadi
harga satuan untuk sebuah pekerjaan. Analisis harga satuan juga

100
harus menyesuaikan dengan spesifikasi teknis yang digunakan
hingga peraturan dan ketentuan yang berlaku.

II.4.3.6.4 Rencana Anggaran Biaya


Rencana anggaran biaya merupakan hasil akhir dari tahap-tahap
yang telah dijelaskan sebelumnya dan mengacu pada tahapan
seperti pada gambar di bawah.

Gambar II. 52 Tahapan Manajemen Konstruksi

II.4.3.7 Penjadwalan
Penjadwalan proyek diperlukan untuk menentukan jadwal proyek.
Jadwal proyek digunakan sebagai alat untuk menjelaskan kegiatan-
kegiatan yang diperlukan untuk penyelesaian suatu proyek berikut
tahapan dan durasi untuk tiap kegiatan yang ada dalam proyek.
Tahapan serta durasi untuk penyelesaian tiap kegiatan bertujuan untuk
mendapatkan penyelesaian proyek yang tepat waktu dan ekonomis.
Fungsi dari jadwal proyek adalah sebagai berikut:
• Memperkirakan waktu penyelesaian proyek, diperlukan bagi
pelaksana untuk mengatur penggunaan sumber daya proyek

101
untuk mempercepat atau memperlambat kemajuan pelaksanaan
proyek
• Memperkirakan waktu mulai dan selesai tiap kegiatan yang
ada dalam proyek, bagi pelaksana proyek hal ini berguna untuk
pengaturan tenaga kerja, alat, dan material yang dibutuhkan
• Mengelola cashflow proyek. Pemilik dapat merencanakan
pembayaran bulanan pada pelaksana, sebaliknya kemajuan
pelaksanaan yang terlihat dalam jadwal dapat digunakan
pelaksana untuk menagih biaya pelaksanaan proyek pada
pemilik
• Mengevaluasi pengaruh dari perubahan waktu penyelesaian
proyek dan biayanya. Melalui perkiraan adanya perubahan
jadwal, pemilik dapat mengevaluasi adanya potensi tambahan
biaya pelaksanaan apabila nantinya terjadi permintaan
perubahan jadwal
• Sebagai catatan kemajuan pelaksanaan proyek
• Jadwal yang selalu di update dapat digunakan sebagai alat
untuk klaim atau untuk permintaan tambahan waktu

Teknik yang biasa dipakai untuk pengembangan jadwal proyek


konstruksi adalah:

a) Bar Chart / Gantt Chart


Bar chart merupakan kumpulan kegiatan yang termuat
pada kolom vertikal dengan durasi yang direpresentasikan
pada skala horizontal. Setiap batang (bar) pada bar chart
menjelaskan kapan suatu kegiatan dimulai dan kapan
suatu kegiatan selesai. Langkah pembuatan bar chart
adalah sebagai berikut:
- Menentukan kegiatan apa saja yang akan dimuat dalam
bar chart
- Melakukan perkiraan durasi untuk tiap kegiatan yang
dimuat dalam bar chart

102
- Menentukan keterkaitan (tahapan) antar kegiatan
- Melakukan plotting bar pada bar chart
Kelebihan dari penggunaan bar chart adalah sebagai
berikut:
- Sederhana sehingga mudah dibaca dan dimengerti
- Dapat memantau dan mengendalikan kemajuan proyek
bila digabungkan dengan metode lain, seperti kurva S
Sedangkan kekurangan dari bar chart adalah sebagai
berikut:
- Tidak menunjukkan secara spesifik hubungan
ketergantungan antara satu kegiatan dengan yang lain
- Sukar untuk mengadakan perbaikan atau pembaharuan
(updating), karena umumnya harus dilakukan dengan
membuat bar chart baru
- Untuk proyek berukuran sedang dan besar, terutama yang
bersifat kompleks, penggunaan bar chart akan menghadapi
kesulitan.
b) Critical Path Method (CPM)
Critical path method merupakan AOA (Activity on Arrow)
karena kegiatan digambarkan sebagai anak panah yang
menghubungkan dua lingkaran yang mewakili dua
peristiwa

Peristiwa(node/event) Peristiwa(node/event)
terdahulu berikutnya

ES Kegiatan EF
i Durasi (D)
j
LS LF

Gambar II. 53 Critical Path Method

Terminologi dari CPM adalah sebagai berikut:


- ES : Earliest Start Time adalah waktu paling awal
suatu kegiatan (earliest start)

103
- EF : Earliest Finish Time adalah waktu selesai
paling awal suatu kegiatan (earliest finish)
- LS : Latest Allowable Start Time adalah waktu
paling akhir suatu kegiatan boleh dimulai tanpa
memperlambat proyek secara keseluruhan (latest
start)
- LF : Latest Allowable Finish Time adalah waktu
paling akhir suatu kegiatan boleh selesai tanpa
memperlambat penyelesaian proyek (latest finish)
- D : adalah durasi dari suatu kegiatan.

Jalur kritis menunjukkan urutan kegiatan yang mempunyai


jumlah waktu penyelesaian terlama dan jumlah waktu
tersebut merupakan waktu proyek yang tercepat.

Ciri-ciri jalur kritis pada CPM adalah sebagai berikut:

- Pada kegiatan pertama : ES = LS = 0


- Pada kegitan terakhir : LF = EF
- Total Float : TF = 0

Total Float menunjukkan jumlah waktu yang


diperkenankan suatu kegiatan boleh ditunda, tanpa
mempengaruhi jadwal penyelesaian proyek secara
keseluruhan

- TF = LF – EF = LS – ES
- TF = L(j) – E(i) – D(i-j)

Besarnya Free Float suatu kegiatan adalah sama dengan


sejumlah waktu dimana penyelesaian kegiatan tersebut
dapat ditunda tanpa mempengaruhi waktu mulai paling
awal dari kegiatan berikutnya ataupun semua peristiwa
yang lain pada network schedule.

104
A B
1 2 3

Gambar II. 54 Free Float CPM

Free Float kegiatan A adalah FF(1-2) = ES(2-3) – EF(1-2)

Tabel II. 31 Perhitungan Float CPM

c) Precedence Diagram Method (PDM)


Precedence diagram method merupakan AON (Activity on
Node) karena kegiatan proyek direpresentasikan dalam
node yang bebentuk kotak.
ACTIVITY NO. ACTIVITY NO.
ES EF
START SIDE

FINISH SIDE

START SIDE

FINISH SIDE

DESCRIPTION DESCRIPTION

LS LF
DURATION RESP. DURATION RESP.

METHOD 1 METHOD 2

ACTIVITY NO. DUR TF ACTIVITY NO.


START SIDE

FINISH SIDE

START SIDE

FINISH SIDE

ES EF
DESCRIPTION DESCRIPTION
LS LF

ES EF
DUR RESP.
LS LF

METHOD 3 METHOD 4

Gambar II. 55 Precedence Diagram Method

PDM memiliki logika ketergantungan sebagai berikut:

105
- Finish to Start (FS): Kegiatan yang mengikuti
(succeeding activities) hanya dapat dimulai jika
kegiatan yang mendahului (preceding activities)
telah selesai
- Start to Start (SS): Menjelaskan hubungan antara
dua kegiatan yang dapat dimulai secara bersamaan
- Finish to Finish (FF): Menunjukkan hubungan
penyelesaian antara dua kegiatan
- Start to Finish (SF): Menjelaskan hubungan antara
selesainya kegiatan dengan mulainya kegiatan
terdahulu.

Syarat jalur kritis pada PDM adalah sebagai berikut:

- ES = LS
- EF = LF
- LF – ES = D

Float pada PDM adalah sebagai berikut:

- Total Float (TF) = LS – ES


- Free Float (FF) :
untuk konstrain FS atau SS, FF = (ES of
succeeding activity) – (EF of the constraint)
untuk konstrain SF atau FF, FF = (EF of
succeeding activity) – (EF of the constraint)

106
Tabel II. 32 Perhitungan Float PDM

Maka perbandingan CPM dan PDM adalah sebagai


berikut

Gambar II. 56 Perbedaan CPM dan PDM

Kurva S adalah sebuah kurva yang memberikan gambaran kemajuan


pekerjaan dengan waktu yang direpresentasikan terhadap bobot
penyerapan biaya. Pada Kurva S, diasumsikan bahwa biaya setiap item
kegiatan terdistribusi secara merata selama durasinya, penyesuaian
distribusi biaya harus dilakukan jika dipandang perlu. Panjang batang
pada bar chart menggambarkan durasi kegiatan dapat dikonversikan
kepada biaya (dalam bentuk % bobot biaya) yang dibutuhkan untuk
melaksanakannya. Setiap satuan waktu (hari, minggu atau bulan)
dapat dijumlahkan vertikal ke bawah yang berarti biaya yang harus

107
dikeluarkan pada waktu yang bersangkutan. Biaya-biaya ini
dijumlahkan secara kumulatif untuk satuan waktu berikutnya sehingga
total jumlah keseluruhan pada akhir proyek mencapai 100%. Titik-titik
tersebut dihubungkan satu sama lain sehingga membentuk kurva S.

108
BAB III
Metodologi
III.1 Tahapan Pelaksanaan
III.1.1 Umum
Berikut ini adalah gambaran flowchart pengerjaan tugas akhir secara umum
untuk bidang struktur, geoteknik, dan manajemen dan rekayasa konstruksi.

109
110
111
Gambar III. 1 Metodologi Umum

112
III.1.2 Bidang Struktur
Berikut akan digambarkan flowchart sebagai gambaran langkah-langkah
pengerjaan tugas akhir untuk bidang struktur:

113
Gambar III. 2 Metodologi Bidang Struktur

114
Dari flowchart di atas, adapun uraian dalam urutan-urutan pengerjaan
tugas akhir untuk bidang struktur sebagai berikut:

1. Pendimensian komponen struktur


Pendimensian komponen struktur diambil berdasarkan desain atau data
dari gambar arsitektur yang digunakan untuk preliminary design,
kemudian dimensi akan tetap ataupun berubah sesuai dengan kondisi
kedepannya. Jika analisis struktur tidak memenuhi syarat, maka akan
diganti dimensi komponen strukturnya, sebaliknya jika analisis struktur
memenuhi syarat, maka dimensi dari gambar arsitektur akan tetap
digunakan.
2. Penentuan spesifikasi material
Material yang digunakan pada pengerjaan proyek Bandung Fashion Hub
adalah beton bertulang, sehingga acuan yang digunakan untuk beton
bertulang adalah SNI 2847:2019.
3. Perhitungan beban dan kombinasi beban
Beban yang digunakan pada struktur ditentukan berdasarkan kriteria
desain berdasarkan SNI 1727:2020 serta lokasinya, terutama dalam
penentuan beban angin dan gempa berdasarkan SNI 1726:2019. Beban
tersebut kemudian akan dikombinasikan ke dalam beberapa kombinasi
beban yang digunakan untuk analisis strukturnya.
4. Permodelan dan analisis struktur
Permodelan dilakukan berdasarkan dimensi komponen struktur, spesifikasi
material, beban dan kombinasi beban yang terlah ditentukan pada langkah
sebelumnya. Dilakukan analisis struktur dengan menggunakan perangkat
lunak analisis struktur sehingga didapatkan beban, momen dan torsi yang
bekerja pada komponen struktur yang kemudian akan dibandingkan
dengan beban, momen dan torsi yang dapat ditahan oleh material. Proses
ini bersifat iteratif karena jika material yang digunakan tidak dapat
menahan beban yang diberikan, maka dilakukan pendesainan ulang,
dimulai dari pendimensian komponen struktur hingga material yang
digunakan dapat menahan beban, momen dan torsi yang terjadi. Selain itu,
dibandingkan juga defleksi komponen struktur terhadap defleksi izinnya.

115
Setelah semua komponen memenuhi syarat, maka digambarkan gambar
teknik komponen strukturnya.
5. Pendesainan Sambungan
Sambungan didesain setelah semua komponen struktur telah memenuhi
persyaratan. Sambungan didesain dengan mengacu pada SNI 2847:2019
dengan hasil desain sambungan berupa jenis, konfigurasi, dimensi, dan
gambar teknik sambungan.
6. Perangkat Lunak
Adapun perangkat lunak yang digunakan untuk membantu menyelesaikan
persoalan struktur adalah sebagai berikut:
- ETABS 18
Perangkat lunak ETABS yang digunakan adalah ETABS keluaran
tahun 2018. Perangkat lunak ini akan digunakan untuk memodelkan
dan menganalisis struktur yang digunakan dengan output yang
dihasilkan berupa gaya dalam dari elemen struktur yang ditinjau.
- SpColumn
SpColumn digunakan untuk mengecek kolom dan dinding geser
yang didesain memenuhi syarat yang ditentukan atau tidak.
- SAFE 20
Perangkat lunak SAFE yang digunakan adalah SAFE keluaran tahun
2020. Perangkat lunak ini akan digunakan untuk menentukan
tulangan dari pelat yang digunakan dengan output berupa ukuran
tulangan transversal, tulangan longitudinal, tulangan sengkang, serta
spasi antar tulangannya.
- Microsoft Excel
Microsoft Excel digunakan untuk membantu perhitungan penentuan
ukuran tulangan elemen struktur dari gaya dalam yang didapatkan
dari ETABS.
- AutoCAD
AutoCAD digunakan untuk memberikan ilustrasi akan hasil elemen
struktur yang telah didesain.

116
III.1.3 Bidang Geoteknik
Berikut akan digambarkan flowchart sebagai gambaran langkah-langkah
pengerjaan tugas akhir untuk bidang geoteknik:

117
Gambar III. 3 Metodologi Bidang Geoteknik

Berikut adalah uraian terkait gambaran besar metodologi pengerjaan Tugas Akhir:

1. Pengumpulan Data Tanah


Sebelum mendesain dinding penahan tanah maupun pondasi, perlu diketahui
terlebih dahulu informasi terkait dengan tanah tempat keseluruhan struktur
bawah tersebut akan dibangun. Pada Tugas Akhir ini terdapat 2 jenis data
yang dikumpulkan, yaitu:
i. Data hasil penyelidikan lapangan
Data yang digunakan adalah data hasil uji standard penetration test
(SPT), cone penetration test (CPT), dan seismic downhole (SDH).
ii. Data hasil pengujian laboratorium
Data yang digunakan adalah hasil pengujian Atterberg Limit, triaxial,
distribusi ukuran partikel, water content, dan berat volume tanah.

118
2. Penentuan Parameter dan profil tanah.
Setelah data tanah terkumpul, data tersebut direkapitulasi dan dianalisis.
Analisis data tanah memungkinkan penulis untuk mendefinisikan profil dan
parameter-parameter tanah. Nantinya hasil data tanah lapangan maupun
laboratorium dapat dikorelasikan dengan karakteristik profil tanah tertentu
(berdasarkan konsistensi maupun parameter). Profil tanah yang terbentuk akan
digunakan sebagai simplifikasi lapisan tanah eksisting. Sedangkan parameter
tanah dapat digunakan untuk menghitung kekuatan.
3. Penentuan Kelas Situs dan Percepatan Gempa
Data tanah yang diperoleh dapat digunakan sebagai inputan untuk menentukan
kelas situs lokasi proyek. Kelas situs ini nantinya juga akan dipakai sebagai
inputan dalam analisis tahan gempa struktur atas. Dengan diketahuinya kelas
situs, dapat ditentukan percepatan gempa maupun faktor amplifikasinya. Data
ini diperlukan untuk analisis kestabilan tanah pada kondisi permanennya.
Bagian ini dapat dilakukan dengan mengacu pada SNI 1726:2019.
4. Penentuan Muka Air Tanah
Muka air tanah biasanya dapat diketahui langsung dari data tanah yang
diperoleh, informasi ini diperlukan terutama untuk perencanaan dewatering
galian basement sehingga dapat tahu seberapa jauh elevasi air perlu dikurangi
dan nantinya diperoleh volume air yang dikeluarkan. Selain itu, posisi muka
air tanah juga mempengaruhi analisis tekanan lateral tanah, lokasi kondisi
tanah dry atau saturated, dan sebagainya.
5. Penentuan Jenis Dinding Penahan Tanah
Terdapat setidaknya 4 jenis dinding penahan tanah, yakni gravity retaining
walls, cantilever retaining walls, counterfort, dan cantilever retaining walls.
Keempat jenis dinding ini mempunyai batasan-batasan pengaplikasian tertentu
yang berbeda satu dengan yang lainnya. Sehingga perlu dilakukan
penyesuaian antara pilihan jenis dinding yang dapat mengakomodasi
kebutuhan proyek.
6. Penentuan Jenis Pondasi
Jenis pondasi perlu dipilih sesuai dengan kebutuhan proyek 2 tower 8 lantai
dan 2 basement. Selain itu tidak hanya dari segi struktural, pemilihan jenis

119
pondasi juga perlu dilakukan dengan cermat dengan mempertimbangkan
lokasi proyek. Untuk lokasi proyek yang berdekatan dengan bangunan lain
baik untuk komersil maupun umum maka perlu dipilih pondasi yang tidak
menimbulkan disturbansi yang besar.
7. Desain dan Analisis Dinding Penahan Tanah
Dinding penahan tanah dibutuhkan untuk mengakomodasi tekanan lateral dari
tanah yang mungkin terjadi karena dilakukannya penggalian maupun secara
aksial akibat beban struktur atasnya. Desain dinding penahan tanah meliputi
ketebalan dan kedalaman dinding. Selain itu desain ini perlu disesuaikan
dengan rencana penggalian yang akan dilakukan. Terakhir, dapat pula didesain
perkuatan untuk dinding penahan tanah tersebut baik dengan angkur tanah
maupun strut.

Desain ini merupakan tahap iteratif karena segala dimensi atau hasil desain
yang terpilih perlu divalidasi melalui beragam tahap analisis. Analisis dinding
penahan tanah adalah berupa analisis gaya maupun defleksi. Nilai gaya
maupun defleksi perlu dibandingkan dengan syarat desain mengacu pada SNI
8640:2017. Analisis terhadap dinding dilakukan untuk berbagai skenario
yakni saat konstruksi maupun kondisi permanen. Kondisi permanen yakni
kondisi saat muka air normal, kondisi banjir, dan kondisi gempa. Akan
digunakan bantuan perangkat lunak PLAXIS untuk membantu pemodelan dan
menjalankan analisis kondisi-kondisi tersebut. Dalam analisis juga nantinya
ditentukan segala kemungkinan kegagalan dinding geser.
8. Desain dan Analisis Pondasi (Tunggal dan Kelompok)
Setelah jenis pondasi ditentukan selanjutnya adalah mendesain pondasi berupa
panjang kedalaman penanamannya maupun diameter pondasi yang digunakan.
Desain pondasi ini juga dilakukan secara iteratif hingga ditemukan dimensi
yang mampu memberikan daya dukung baik aksial maupun lateral dan dapat
mengakomodasi pembebanan dari struktur atas. Analisis daya dukung
dilakukan dengan menggunakan bantuan program LPILE. Selain itu, akan
ditentukan juga interaksi antar pondasi baik itu pondasi yang bekerja sebagai

120
tiang tunggal maupun kelompok. Untuk pondasi kelompok, akan digunakan
pile cap sebagai pengikatnya.
9. Desain Penulangan Dinding Penahan Tanah dan Pondasi
Dinding penahan tanah maupun pondasi perlu dihitung kebutuhan tulangannya
untuk dapat mengakomodasi gaya dalam yang bekerja (geser dan momen) dan
menyediakan kekuatan yang cukup pada struktur. Desain tulangan mengacu
pada SNI 2847:2019. Untuk input gaya dalam yang diterima oleh dinding
penahan tanah berasal dari hasil pemodelan di Plaxis, sedangkan untuk
pondasi, gaya dalamnya diperoleh dari hasil analisis struktur atas. Untuk pile
cap, analisis gaya dalam akan diperoleh dari hasil pemodelan dengan
menggunakan software ETABS.
10. Desain Dewatering dan Kebutuhan Sumur Pompa
Galian basement harus dilakukan dalam kondisi kering. Sebagai usaha untuk
mempertahankan lokasi galian tetap kering dari berbagai skenario interusi air
maka perlu perencanaan sistem dewatering yang baik. Beberapa sistem
dewatering yang direncanakan antara lain passive dewatering, dan dewatering
terhadap air hujan.
11. Penjelasan terkait Aplikasi yang Digunakan:
1. ETABS 18
Perangkat lunak keluaran CSI ini merupakan aplikasi khusus untuk
melakukan analisis struktural untuk berbagai jenis material maupun
pembebanan (beban gravitasi, gempa, angin, dsb). Khusus untuk bidang
geoteknik, aplikasi ini akan digunakan untuk menganalisis struktur dari
pile cap sehingga dimungkinkan untuk diketahui gaya-gaya dalam yang
bekerja disana baik gaya geser maupun gaya momen.
2. SPColumn
Perangkat lunah yang umum digunakan untuk desain dan analisis kolom,
dinding geser, pier jembatan, dan struktur frame lainnya. Apalikasi ini
akan digunakan untuk menganalisis kapasitas pondasi tiang terhadap input
gaya-gaya momen dan aksial yang diterima dari struktur atas ke pondasi
tiang.

121
3. AutoCAD
Aplikasi keluaran Autodesk ini berfungsi untuk melakukan animasi
pemodelan secara 2D maupun 3D. Sesuai fungsinya, aplikasi ini akan
digunakan untuk membuat gambar teknik 2D baik penampang melintang
maupun memanjang baik pondasi maupun dinding penahan tanahnya.
4. LPILE
LPILE merupakan perangkat lunak yang khusus digunakan untuk
menghitung kapasitas/daya dukung tiang dibawah pembebanan lateral.
Pada aplikasi ini digunakan metode p-y dimana hasil dari kalkulasi
aplikasi ini berupa defleksi, momen lentur, gaya geser dan respon danah
terhadap gaya disepanjang tiang. Aplikasi ini juga memungkinkan
pemodelan terhadap beragam jenis tanah termasuk sof clay, pasir, liquified
sand, dll. Jenis pile yang dapat dianalisis juga beragam baik rectangular
concrete, round concrete, bore pile, dan sebagainya. Pada tugas akhir ini
LPILE akan digunakan untuk menganalisis perilaku tiang dengan metode
p-y terhadap beban gempa rencana baik gempa kuat maupun gempa
nominal.
5. PLAXIS 2D
PLAXIS 2D adalah program elemen hingga dua-dimensi, yang
dikembangkan untuk analisis deformasi, stabilitas dan aliran air tanah
dalam rekayasa geoteknik. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan berbagai
fitur untuk menangani berbagai aspek struktur geoteknik dan analisis
proses konstruksi menggunakan prosedur komputasi yang canggih.
Dengan PLAXIS 2D, geometri model struktur geoteknik seperti dinding
penahan tanah, dapat dengan mudah didefinisikan. Model ini kemudian
dapat dijalankan/disimulasikan terhadap berbagai jenis proses konstruksi,
tahapan penggalian, maupun kondisi-kondisi pembebanan tertentu yang
direncanakan. Pada tugas akhir ini, PLAXIS 2D akan digunakan untuk
menganalisis stabilitas dan deformasi yang terjadi pada dinding penahan
tanah untuk tiap fase penggalian termaksud untuk kondisi pembebanan
permanen statis dan dinamis baik akibat banjir maupun gempa.

122
6. Microsoft Excel
Aplikasi yang digunakan untuk membantu dalam melakukan perhitungan
yang dibutuhkan selama desain pondasi maupun dinding penahan tanah.

III.1.4 Bidang Manajemen dan Rekayasa Konstruksi


Berikut akan digambarkan flowchart sebagai gambaran langkah-langkah
pengerjaan tugas akhir untuk bidang manajemen konstruksi:

123
Gambar III. 4 Metodologi Bidang Manajemen Rekayasa dan Konstruksi

Berdasarkan flowchart di atas, adapun uraian dalam urutan-urutan


pengerjaan tugas akhir untuk bidang manajemen konstruksi sebagai berikut:

1. Penyusunan Work Breakdown Structure


Pengerjaan tugas akhir untuk bidang manajemen konstruksi dimulai
dengan menyusun Work Breakdown Structure, yaitu menjabarkan proyek

124
menjadi beberapa divisi pekerjaan dan pekerjaan yang lebih terperinci
untuk memudahkan pelaksaan konstruksi.
2. Perencanaan Site Plan pelaksanaan konstruksi
Perencanaan Site Plan sebagai gambaran lokasi proyek konstruksi untuk
memudahkan pelaksanaan konstruksi menjadi lebih efektif dan efisien
serta mempertimbangkan kondisi eksisting di lapangan seperti pengaturan
jalur keluar masuk alat berat, tempat fabrikasi besi, tower crane, dll.
3. Penentuan metode pelaksanaan konstruksi
Penentuan metode pelaksanaan konstruksi yang efektif dan efisien sesuai
dengan kebutuhan proyek.
4. Perhitungan Quantity Take Off
Perhitungan Quantity Take Off atau volume pekerjaan berdasarkan
dokumen perancangan.
5. Perhitungan produktivitas pekerjaan
Perhitungan produktivitas pekerjaan untuk alat dan pekerja yang
digunakan sebagai koefisien dalam analisis harga satuan pekerjaan.
Produktivitas alat dan pekerja dihitung sesuai dengan kebutuhan alat dan
pekerja pada pelaksanaan konstruksi masing masing pekerjaan.
6. Penyusunan analisis harga satuan pekerjaan
Penyusunan analisis harga satuan pekerjaan untuk mendapatkan harga
satuan pekerjaan dengan mengacu pada standar Lampiran Peraturan
Menteri PUPR Nomor 28/PRT/M/2016 sebagai acuan utama, serta
digunakan juga acuan tambahan seperti Peraturan Daerah Jawa Barat, dan
sumber-sumber lain yang dapat dipertanggungjawabkan.
7. Penyusunan Rencana Anggaran Biaya (RAB) konstruksi
Penyusunan rencana anggaran biaya konstruksi sesuai komponen biaya
yang didefinisikan berdasarkan volume pekerjaan dan harga satuan
pekerjaan yang telah dihitung.

8. Penjadwalan pekerjaan proyek konstruksi


Penjadwalan pekerjaan proyek konstruksi dengan menghitung durasi
pekerjaan untuk masing-masing pekerjaan.

125
9. Perancangan Kurva S
Perancangan kurva S berdasarkan penjadwalan dan rencana anggaran
biaya yang telah dirancang untuk mengetahui progress dari proyek.
10. Perangkat Lunak
Adapun perangkat lunak yang digunakan untuk membantu menyelesaikan
persoalan struktur adalah sebagai berikut:
- Microsoft Excel
Microsoft Excel digunakan untuk membantu perhitungan volume
pekerjaan, produktivitas, hingga rencana anggaran biaya.
- Microsoft Project
Microsotf Project digunakan untuk membuat penjadwalan
pekerjaan pada proyek, menentukan alur pekerjaan proyek, titik
kritis proyek, hingga durasi proyek.

III.2 Jadwal Kegiatan


Berikut ini merupakan timeline rencana pengerjaan Tugas Akhir:

Tabel III. 1 Timeline Rencana Pengerjaan

Maret April Mei Juni


Kegiatan
1 2 3 4 5 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 5
Seminar Proposal
Desain Konseptual
Detail Desain
Seminar Progress
Revisi
Sidang Akhir
Revisi

126
DAFTAR PUSTAKA
Abrori. 2018. UM Pontianak segera Punya Gedung 8 Lantai.
https://unmuhpnk.ac.id/internal-465-um-pontianak-segera-punya-gedung-
8-lantai#gsc.tab=0 (diakses tanggal 27 Februari 2022)

Ahlborn, M et al. 2019. A Manual for The Design of Temporary Earth Retention
System (TERS). Michigan: Michigan Technological University:
Departement of Transportation.

Coduto, P. 2014. Foundation Design: Principles and Practices 3th. New Jersey:
Pearson Education, Inc.

Das,M. 2014. Principles of Foundation Engineering 8th. Boston: Cengage


Learning.

Ergun, U. et al. 1993. Dewatering of A Large Excavation Pit by Wellpoints.


International Conference on Case Histories in Geotechnical Engineering.

Kulhawy, H et al. 1990. Manual on Estimating Soil Properties for Foundation


Design. New York: Cornell University.

Mayne, P.W. 2010. Soil Unit Weight Estimation from CPTs. USA: 2nd
International Symposium on Cone Penetration Testing.

Obrzud, F et.al. 2018. The Hardening Soil Model- A Practical Guidebook. Swiss:
Zace Services Ltd, Software Engineering.

Pustek. 2021. LPILE. https://pustek.com/l-pile-untuk-study-pembebanan-lateral-


pada-pile/ (diakses pada 23 Maret 2021).

Rahman, M. 2019. Foundation Design using Standar Penetration Test (SPT) N-


Value. https://www.researchgate.net/publication/318110370.

Umaya, Rida, Elvira, dan Asep Supriyadi. 2020. Perhitungan Struktur Gedung 8
Lantai Universitas Muhammadiyah Pontianak. JeLAST: Jurnal PWK, Laut,
Sipil, Tambang, 7(3), 1-6. http://dx.doi.org/10.26418/jelast.v7i3.42547

127
Warman, Satria. 2019. Kumpulan Korelasi Parameter Geoteknik dan Fondasi.
Jakarta: Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Direktorat
Jenderal Bina Marga

128

Anda mungkin juga menyukai