Anda di halaman 1dari 3

Kepribadian ini milik :

Nama : Suci Yolalalita


Tempat/Tanggal Lahir :
Alamat :
Kontak :
Sekolah :
Jurusan :

Tipe kepribadian anda adalah:

INTJ Sang Perfeksionis

Introvert : Bijaksana, pendiam, berpikir bebas dan fokus


iNtuiting : Inovatif, visioner, imajinatif dan teoritis
Thinking : Analitis, objektif, rasional
Judging : Pandai mengatur, mampu mengambil keputusan, berdedikasi dan tegas

Oleh :

Rencanakan Hidupmu !
A. Gambaran Singkat Diri Kamu
Kamu tipikal serius yang suka menghabiskan waktu untuk berpikir dan ingin menguasai cara
kerja sebuah proses. Kamu sangat menikmati pekerjaan yang melibatkan ide – ide mendalam
dan menuntut konsentrasi. Untuk memenuhi hasrat tersebut, kamu betah di forum diskusi
intelektual atau bergabung dengan mereka yang dianggap intelek. Bahkan masalah sederhana
di dalam hidup mu bisa terlihat rumit. Kamu sering menyimpulkan masalah – masalah dalam
bentuk teoritis abstrak. Proses mencari kesimpulan tersebut, hasilnya sangat bergantung
kepada suasana hati mu saat itu.

Gaya berpikir kritis di dalam diri, membuat mu berhasrat untuk memajukan sistem. Apakah
sistem di organisasi, dunia kerja, cara belajar dan sebagainya. Setiap kali beraktifitas di
lingkungan kerja, rumah dan sekolah, kamu menerka – nerka aktivitas apa saja yang paling
mungkin dijalani setiap hari, kemudian kamu akan mencocokkannya dengan barang bawaan
atau kebutuhan apa saja yang akan dibawa. Dibenak mu, langkah – langkah di dalam pikiran
tersebut ibaratkan papan catur. Tak heran jika kamu selalu mencari strategi yang terbaik untuk
menyelesaikan sesuatu. Kamu membangun prediksi dari informasi yang dimiliki. Agar prediksi
ini lebih akurat, kamu tidak segan untuk mengecek informasi yang didapat, browsing lebih
banyak. Punya kemampuan analisa, menyederhanakan sesuatu yang abstrak menjadi sesuatu
yang praktis, mudah dipahami & dipraktekkan merupakan potensi besar mu yang perlu diasah.

Orang yang sering bertukar pikiran dengan mu akan memiliki penilaian, bahwa kamu pribadi
yang visioner, independen, percaya diri, punya perencanaan praktis & memiliki ide-ide original
serta dorongan kuat untuk mencapainya. Jika sampai pada sebuah kesimpulan dan membuat
keputusan, kamu punya keinginan besar menuntut orang lain menghargai kebijakan yang
diambil.

Kamu bukan tipikal yang hangat dan suka berkumpul. Sangat pemilih dalam membangun
hubungan dengan orang lain. Kamu lebih suka berinteraksi dengan orang yang memiliki
pemikiran ilmiah dan masuk akal. Sisi perfeksionis membuat kamu punya keinginan untuk selalu
lebih maju. Sehingga, kamu sangat lapar dengan pengetahuan dan bekerja keras untuk
meningkatkan kompetensi diri dan wawasan. Hal ini membuat mu menjadi pembelajar sejati.
Jika ditanya, kamu selalu berpikir lebih lama, sebelum memberikan jawaban dengan hati –hati
dan detail. Namun, adakalanya kamu ragu – ragu apabila tak terlalu banyak yang ditahui. Begitu
juga jika kamu yakin dengan pendapat mu. Kamu akan terlihat keras kepala dari biasanya.
Kamu pun dapat berbicara kasar jika diperlukan. Kritik & konflik akibat perbedaan pandangan
bukanlah menjadi masalah berarti bagi mu.

B. Saran Pengembangan Diri


Belajarlah mengungkapkan emosi & perasaan mu. Orang lain tidak penah tahu apa yang kamu
rasa dan pikirkan. Jangan takut jika ide mu ditolak. Suatu ketika kamu akan menemukan orang
yang akan mendukung ide tersebut. Ketika itulah, diri mu akan lebih berkembang.

Cobalah untuk lebih terbuka pada dunia luar, banyak bergaul, banyak belajar, banyak
membaca, mengunjungi banyak tempat, eksplorasi hal baru & memperluas wawasan. Agar
kamu tidak terlihat “asal bunyi”. Perbaiki struktur logika mu tersebut dengan data – data yang
akurat, agar tidak berargumen yang asal tebak.

Sedapat mungkin hindarilah perdebatan yang tidak penting. Tak selamanya solusi terlahir dari
dinamika pemikiran. Oleh sebab itu, belajarlah untuk berempati, memberi perhatian dan lebih
peka terhadap orang lain. Jangan menilai orang yang kamu anggap tidak intelek lebih rendah
dari mu.

C. Hobi Mayoritas & Saran Profesi


Hobi mayoritas: Membaca, acara kebudayaan, kuliah, apresiasi seni, games strategi dan
olahraga individual seperti marathon, renang, mendaki dll.

Saran profesi: Peneliti, Ilmuwan, Insinyur, Teknisi, Pengajar/Profesor, Dokter, Research &
Development, Analis bisnis, System Analyst, Psikiater, Pengacara, Hakim, Programmers, posisi
strategis dalam organisasi dll.

D. Gaya Belajar
Kamu menginginkan lingkungan belajar yang membantu memperdalam persepsi /teori yang
diminati, agar membantu mu memprediksi perkembangan teori/persepsi tersebut di masa
depan. Kamu suka dengan penjelasan materi yang menerangkan hubungan sebab-akibat serta
dampaknya dalam kehidupan yang lebih luas.

Kamu mengandalkan gaya pikir analitis untuk menemukan pola dari sebuah persoalan. Cara ini
mendorong mu untuk menghubungkan segala fenomena yang sedang berkembang & yang
akan berkembang, berdasarkan dengan prinsip dasar keilmuan yang ada, serta mengungkap
cara kerjanya. Salah satu yang menjadi tantangan mu dalam belajar adalah kamu terlalu
berfokus pada detail-detail kecil yang membuat mu pusing sendiri. Untuk menyikapinya, kamu
perlu memilih detail mana yang penting & tidak penting untuk dipelajari.

Kamu bisa menikmati lingkungan belajar yang terstruktur namun tetap terbuka. Kamu lebih
suka belajar secara independen atau one-on-one. Salah satunya karena sifat introvert mu yang
lebih suka fokus tanpa adanya gangguan dan sisi perfeksionis mu, sehingga merasa bisa
mengontrol suasana belajar mu sendiri.

Media belajar terbaik: seminar ilmiah, buku/catatan informatif, pengajar yang pakar dibidangnya

E. Rekomendasi Jurusan di SMTA


Kamu sama baiknya dalam memilih jurusan SMA IPA/IPS maupun SMK kejuruan Rekayasa/
Tata Niaga. Pilihan terbaik, sangat bergantung pada nilai akademis & minat yang ingin
dikembangkan.

Anda mungkin juga menyukai