Anda di halaman 1dari 1

ASSESMENT SUMATIF LINGKUP

MATERI
TAHUN PELAJARAN 2023/2024
Mata Pelajaran :Bahasa Indonesia
Kelas : IV (Empat)
Hari/tanggal : Selasa, 14 November 2023
Waktu : 45 menit
Nama :
No. Absen :

PETUNJUK UMUM :
1. Berdoalah dahulu sebelum kamu mulai mengerjakan soal!
2. Tulislah namamu di sudut kanan atas pada lembar jawaban!
3. Bacalah dengan teliti soal yang akan kamu kerjakan!
4. Kerjakan dahulu soal-soal yang kamu anggap paling mudah!
5. Periksa kembali pekerjaanmu sebelum kamu serahkan kepada Bapak/Ibu Guru!

SELAMAT MENGERJAKAN

JAWABLAH PERTANYAAN-PERTANYAAN DI BAWAH INI DENGAN URAIAN


YANG JELAS DAN TEPAT!
1. Bacalah penggalan cerita berikut ini!
Saat liburan sekolah, Ayah mengajak Beni lari pagi. Beni pun bersiap-siap ganti
baju.
Saat ingin memakai baju olahraga kesayangannya, ternyata bajunya sudah
kekecilan. Beni tidak dapat memakainya.
“Aduh, baju olahraga kesayanganku sudah tidak muat lagi, Yah,” kata Beni
dengan sedih.
“Sudah, tidak perlu bersedih, Nak. Jika bajumu tidak muat lagi, berarti badanmu
makin besar,” kata Ayah berusaha menghibur Beni.

Apa permasalahan yang dihadapi tokoh utama dalam penggalan cerita tersebut?
2. Perhatikan gambar berikut!

Sebutkan manfaat dari kegiatan tersebut!


3. Apa yang dimaksud dengan fobia? dan bagaimana cara mengatasi fobia?
4. Sebutkan tiga kegiatanmu di sekolah yang membutuhkan energi!
5. Ceritakan pengalamanmu yang bisa dilakukan dirumah untuk menghemat energi!

Anda mungkin juga menyukai