Anda di halaman 1dari 6

TUGAS AKHIR PROGRAM

DWI FUTERIANI
856966978

PELAJARAN : BAHASA INDONESIA


TEMA : 1 ( INDAHNYA KEBERSAMAAN )
SUB TEMA : 2 (KEBERSAMAAN DALAM KEBERAGAMAN)
PEMBELAJARAN : 1
Saat mengajar dikelas 4 SD, pengalaman mengajar yang sulit dipahami oleh sisiwa.
Pada awal pelajaran Bahasa Indonesia di mulai, dengan materi tentang gagasan
pokok dan gagasan penjelas. Guru mulai menjelaskan tentang gagaasan pokok dan
gagasan pendukung tanpa bertanya atau berinteraksi dulu kepada siswanya. Guru
terus menerus menjelaskan materi tersebut dengan menggunakan metode ceramah,
tanpa menyadari siswa siswi tersebut belum memahami apa yang dijelaskan oleh
guru tersebut, sehingga murid yang mendengarkannya mulai bosan dan tidak
memperhatikan guru yang sedang menjelaskan. Tetapi guru tersebut terus menerus
menjelasakan materi.
Setelah penjelasan materi selesai, guru memberi kesempatan kepada anak – anak
untuk bertanya. Namun, tidak ada yang bertanya. Guru kemudian meminta anak –
anak mengeluarkan buku latihan, dan mengerjakan soal berupa teks yang ada
dibuku mereka.
Ketika anak – anak mulai mengerjakan tugas latihan tersebut, mereka mulai tampak
kebingungan dengan teks yang mereka baca. Tapi guru tersebut tidak melakukan
pendekatan kepada siswanya. Saat pelajaran sudah mulai habis, ternyata mereka
belum mengerjakan tugas yang diberikan dikarenakan mereka belum
memahaminya, hanya 5 orang siswa yang sudah mengerjakan, tetapi 5 anak
tersebut belum pasti jawaban mereka benar.

Ringkas cerita
A. Identifikasi Masalah
1. Pada awal pelajaran tidak adanya tanya jawab tentang topik yang akan
dibahas
2. Tidak menggunakan media pembelajaran yang dapat menarik siswa
tersebut
3. Tidak memberikan contoh mana yang gagasan pokoknya yang berada
di awal kalimat atau yang ada di akhir kalimat.
4. Tidak memeriksa pemahaman siswa setelah menjelaskan
5. Tidak melakukan pengelolahan kelas misalnya melakukan supervisi
saat mengerjakan latihan.
6. Pembelajaran Bahasa Indonesia kurang berhasil
7. Hanya 5 siswa yang mengerjakan tugas latihan, sisanya mengatakan
tidak dapat mengerjakan tugas latihan.
B. SOLUSI

1. Memberikan contoh mana yang gagasan pokok yang berada di awal dan di akhir
kalimat.
2. Saat menjelaskan materi siswa diajak berinteraksi tentang materi yang dibahas
3. Dalam teks yang diberikan menggunakan media gambar agar lebih menarik minat
siswa saat membaca teks yang diberikan
4. Menggunakan metode demonstrasi
5. Diskusi kelompok
6. Eksperimen
7. Guru menyediakan bagan lembar kerja siswa agar lebih mempermudah siswa
mengerjakan tugasnya.
C. LANGKAH KEGIATAN PERBAIKAN
 Kegiatan Awal
1. Religius
2. Guru memeriksa kerapuhan pakaian siswa
3. Guru mulai mengisi daftar hadir sebelum pembelajaran dimulai
4. Guru memberikan semangat kepada siswanya
5. Guru menyampaikan kepada siswa bahwa mereka akan belajar tentang
gagasan pokok dan gagasan pendukung.

 Kegiatan Inti
1. Siswa mendengarkan penjelasan dari guru tentang materi gagasan pokok dan
gagasan pendukung dengan menggunakan media pendukung
2. Guru mengajak siswa mencari serta menemukan gagasan pokok dan gagasan
pendukung
3. Bertanya jawab tentang makna gagasan pokok dan gagasan pendukung
4. Pembagian kelompok terdiri 3 – 4 orang
5. Siswa mendapat media visual bacaan dari guru
6. Siswa mencari dan menemukan gagasan pokok dan gagasan pendukung dalam
bersama dengan teman kelompoknya
7. Siswa menuliskan kembali gagasan pokok dan gagasan pendukung ke dalam teks
visual LK Kelompok yang sudah di sediakan oleh guru
8. Masing-masing perwakilan dari kelompok mengumpulkan hasil kerja
kelompoknya
9. Siswa dan guru mulai mendemonstrasikan hasil kerja siswa di depan kelas

 Kegiatan Penutup
1. Siswa menjawab pertanyaan dari guru mengenai gagasan pokok dan gagasan
pendukung
2. Siswa dengan bimbingan guru menyimpulkan dan membuat rangkuman materi
yang telah dibahas
3. Siswa bersama guru membaca hamdalah bersama-sama untuk menutup
pembelajaran.

Anda mungkin juga menyukai