Anda di halaman 1dari 3

DIREKTORAT JENDERAL BINA MARGA

BALAI BESAR PELAKSANAAN JALAN NASIONAL


JAWA TIMUR – BALI
SATKER PJN WILAYAH III PROVINSI JAWA TIMUR
PPK 3.6 PROVINSI JAWA TIMUR

TAHUN ANGGARAN 2023


PRESERVASI JALAN PADA EXIT TOL SEKSI 5
PANDAAN – MALANG

1. Latar Belakang
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
mempunyai wewenang dan bertanggung jawab dalam pembinaan sarana transportasi jalan
nasional. Direktorat Jenderal Bina Marga memandang perlu percepatan pembangunan
infrastruktur dari subsektor jalan dan jembatan yang berkaitan dengan transportasi dan
penggunaan jalan. Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 3 Tahun 2016, Kawasan Strategis
Pariwisata Nasional (KSPN) Bromo-Tengger-Semeru masuk dalam 10 daftar lokasi KSPN yang
akan dikembangkan oleh Pemerintah untuk menjadi salah satu destinasi wisata kelas Dunia.
Dengan menggunakan sumber dana Loan World Bank, pada Tahun Anggaran 2023 - 2024
dilakukan pekerjaan preservasi jalan akses dari exit tol yang menuju Kawasan Strategis
Pariwisata Nasional (KSPN) Bromo-Tengger-Semeru yang berada di Kota Malang dan
Kabupaten Malang melalui program Kegiatan ITDP (Indonesian Tourism Development
Program). Dengan adanya Pekerjaan paket Preservasi Jalan pada Exit Tol Seksi 5 Pandaan –
Malang diharapkan dapat Mempermudah dan mempercepat akses transportasi warga
masyarakat Kota Malang dan Kabupaten Malang terutama warga masyarakat yang berada
disekitar lokasi Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Bromo-Tengger-Semeru,
Memperlancar aktivitas ekonomi terutama pada sektor-sektor industri, fasilitas permukiman,
pendidikan, kesehatan, pemerintahan, pertanian, maupun wisata, Meningkatkan kelancaran
distribusi barang dan jasa demi meningkatkan kinerja sistem logistik nasional khususnya di
provinsi Jawa Timur.

2. Lingkup Pekerjaan dan Lokasi Pekerjaan


Secara umum lingkup pekerjaan ini terdiri atas :
1. Lingkup pekerjaan di lokasi segmen efektif sepanjang 14,126 km penanganan jalan dengan
rincian :

- Segmen 1 : Lingkup pekerjaan Rehabilitasi Mayor Jalan, panjang efektif 5,936 Km


- Segmen 2 : Lingkup pekerjaan Rehabilitasi Mayor Jalan, panjang efektif 8,190 Km

3. Lokasi Pekerjaan
Paket Preservasi Jalan pada Exit Tol Seksi 5 Pandaan – Malang berada dijalan akses exit tol
menuju lokasi Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Bromo-Tengger-Semeru yang
melintas di Kota Malang dan Kabupaten Malang.
Gambar 1. Lokasi Pekerjaan Paket Preservasi Jalan pada Exit Tol Seksi 5 Pandaan – Malang

4. PENUTUP
Dengan pelaksanaan Kegiatan Preservasi Jalan pada Exit Tol Seksi 5 Pandaan – Malang pada PPK
3.6 Provinsi Jawa Timur diharapkan kinerja jaringan jalan pada akses jalan menuju lokasi Kawasan
Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Bromo-Tengger-Semeru meningkat dan dapat melayani
pengguna jalan dengan optimal sehingga dapat tercapai keamanan, kenyamanan, dan kelancaran
dalam berlalu lintas. Selain itu, pelaksanaan kegiatan ini diharapkan mampu mendongkrak laju
pertumbuhan perekonomian di wilayah lokasi Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN)
Bromo-Tengger-Semeru, Kota Malang dan Kabupaten Malang pada khususnya dan nasional pada
umumnya.

Anda mungkin juga menyukai