Anda di halaman 1dari 2

Semarang

Faktor penyebab kepunahan hewan dan tumbuhan

Ada beberapa faktor penyebab kepunahan hewan dan tumbuhan, yakni:

-Interaksi antarspesies

Hewan yang bersaing untuk memperoleh makanan, tempat, sarang, air, wilayah kekuasaan,
hingga pasangan akan menyebabkan perkelahian antarspesies.

-Aktivitas manusia

Sering kali aktivitas yang dilakukan manusia, seperti perburuan liar, penebangan liar, hingga
pembakaran hutan memicu kepunahan hewan dan tumbuhan.Hampir Punah

-Bencana alam

Berbeda dengan aktivitas manusia, bencana alam sangat sulit dicegah ataupun dihindari.
Bencana alam turut menjadi salah satu faktor penyebab kepunahan hewan dan tumbuhan.

-Rendahnya tingkat populasi

Populasi adalah kelompok tumbuhan atau hewan yang memiliki kesamaan karakteristik.
Rendahnya tingkat populasi dapat memicu terjadinya kepunahan spesies.

Hewan dan tumbuhan yang terancam punah

Beberapa jenis tumbuhan yang terancam punah adalah

-Anggrek Kantung

-Balau (sejenis pohon)

- Berus Mata Buaya (tanaman bakau)

-Kantong Semar

- Meranti Batu

Sementara itu, beberapa hewan yang terancam punah, antara lain:

-Badak

bercula satu Culanya sering digunakan untuk pengobatan. Badak bercula satu bisa dijumpai di
Ujung Kulon.

-Gajah
Mayoritas gajah bisa dijumpai di Lampung. Hewan ini sering dimanfaatkan bagian tubuhnya,
terutama gading.

-Orang utan

Habitat utamanya ada di Kalimantan. Orang utan banyak diburu untuk dijadikan hewan
peliharaan.

-Harimau Sumatera

Diburu untuk dimanfaatkan kulitnya. Kulit harimau bisa dijual dengan harga tinggi. Harimau juga
banyak diburu karena dianggap membahayakan manusia.

-Komodo

Habitatnya ada di Pulau Komodo, Nusa Tenggara Timur. Jumlah komodo makin sedikit, bahkan
hampir punah. Karena masa reproduksi komodo cukup lama dan minimnya jumlah makanan.

-Cenderawasih Burung ini banyak diburu untuk diambil bulunya

Anda mungkin juga menyukai