Anda di halaman 1dari 2

Ringkasan Busana Yunani Kuno

Pada masa yunani kuno, busana yang dipakai dibuat menggunakan kain tenun yang
dibuat sendiri oleh keluarga, kain ini dapat dibuat menjadi busana, selimut, hingga untuk
menutup mayat untuk dikubur.

Dilihat dari lukisan-lukisan pada vas dan patung yang dapat diteliti, dapat dipahami
bahwa pakaian orang Yunani Kuno memiliki beragam warna dengan desain-desain yang
kompleks.

Baik pria maupun wanita, busana yunani kuno terdiri dari dua bagian, satu adalah tunik
dengan model peplos, yang lebih identik dikenakan oleh wanita, atau chiton, yang
dikenakan oleh baik wanita atau pria. Bagian kedua dari busana yunani kuno adalah
sebuah jubah yang dinamakan himation.

Peplos yang sering dikenakan oleh wanita adalah kain persegi panjang yang biasa terbuat
dari bahan heavyweight, umumnya wol. Kain ini akan dilipat bagian atasnya hingga
ujung lipatan mencapai pinggang, dan dipasang dengan menggunakan pin atau bros pada
pundak. Bagian busana yang terbuka dapat disematkan dan dijahit, atau seringkali
dibiarkan terbuka.

Chiton terbuat dari bahan yang lebih ringan seperti linen, dan biasanya dijahit pada
sisinya atau pada bahunya. Chiton yang dipakai oleh pria seringkali lebih pendek
dibanding yang dipakai oleh wanita. Jika pemakaian Chiton tidak disertakan dengan
himation, maka sering disebut sebagai monochiton.

Chiton dan Peplos sering dipakai dengan sabuk atau diikat menggunakan kain di
pinggang untuk memendekkan busananya, dan untuk membuat kantong yang dikenal
dengan kolphos.

Himation yang dipakai oleh baik pria dan wanita pada zaman yunani kuno juga sebuah
kain persegi panjang terbuat dari wol atau linen yang dipakai dengan digantungkan pada
salah satu atau kedua bahu.

Berdasarkan lukisan dan hieroglif yang tertinggal pula dapat diketahui baik pria maupun
wanita beraktivitas dengan menggunakan sandal kulit, sandal kain, atau boot, untuk
kegiatan luar dan lebih memilih untuk bertelanjang kaki di dalam rumah.
Sumber bacaan:
“Ancient Greek Dress” https://www.metmuseum.org/toah/hd/grdr/hd_grdr.htm
“Chiton” https://en.wikipedia.org/wiki/Chiton_(garment)
“Peplos” https://en.wikipedia.org/wiki/Peplos
“Himation” https://en.wikipedia.org/wiki/Himation

Anda mungkin juga menyukai