Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Sekolah : SMAN 9 Tasikmalaya


Mata Pelajaran : Biologi
Kelas/Semester : 10/ 1
Materi Pokok : Pemanasan Global: Konsep dan Solusi
Alokasi Waktu : 2 x 45 menit
Model Pembelajaran : Literature Circle dengan Moda Bauran

A. Tujuan Pembelajaran
Di akhir pelajaran ini, peserta didik akan mampu:
1. Mengidentifikasi fakta-fakta perubahan lingkungan sebagai dampak pemanasan global,
2. Menganalisis perubahan lingkungan sebagai dampak pemanasan global.
3. Mengidentifikasi aktivitas manusia yang menyebabkan perubahan lingkungan sebagai
dampak pemanasan global, dan
4. Menciptakan solusi untuk mengatasi perubahan lingkungan sebagai dampak pemanasan
global.

B. Kegiatan Pembelajaran
1. Membuat Kelas di Google Classroom
2. Siswa diberi penjelasan tentang literature circle dan melakukan simulasinya
3. Siswa dikelompokkan dan diberi peran
Dalam satu kelompok terdiri dari 5 anggota yang memiliki peran yaitu (1) Connector, (2)
Questioner, (3) Passage Master, (4) Vocabulary Enricher, dan (5) Illustrator.
4. Siswa dengan bimbingan guru menentukan bahan bacaan tentang Pemanasan Global:
Konsep dan Solusi
5. Siswa melakukan diskusi kelompok sesuai peran
6. Guru memberikan umpan balik

C. Evaluasi
Evaluasi Dilakukan dengan Observasi Guru dan Evaluasi Diri Siswa.

LEMBAR OBSERVASI LITERATURE CIRCLE


Nama Kelompok/ Kelas: _________________________ Tanggal: _____________

Nama Kesiapan? Partisipasi? Keterampilan Berpikir Keterampilan Sosial


√ √ [deskripsi] [deskripsi]

1
PANDUAN PENILAIAN DIRI LITERATURE CIRCLE
Nama/ Kelas :

Hal Nilai Skor saya


Membaca 25
Mendengarkan anggota lain 15
Memiliki ide bagus 30
Mengajukan pertanyaan 15
Fokus ke pembahasan 10
Berpakaian baik 5
Total 100

D. Lampiran LKPD
1. Peran dan tugasnya
Connector
Nama:
Kelompok:
Buku:
Halaman:

Connector: Tugas kamu adalah menemukan hubungan antara materi yang dibaca
kelompok kamu dengan dunia luar. Hubungan tersebut bisa berupa kehidupan kamu sendiri,
kejadian di sekolah atau di masyarakat, cerita di berita, kejadian serupa di waktu dan tempat
lain, dengan orang lain atau masalah yang kamu ingat. Kamu mungkin juga melihat hubungan
antara materi ini dan tulisan-tulisan lain dengan topik yang sama, atau oleh penulis yang
sama. Tidak ada jawaban yang salah disini—apa pun bacaan yang kamu dapat hubungkan itu
layak dibagikan!

Beberapa hubungan yang saya temukan antara bacaan ini dengan orang lain,
tempat, peristiwa, penulis:

2
Questioner
Nama:
Kelompok:
Buku:
Halaman:

Questioner: Tugas kamu adalah menuliskan beberapa pertanyaan yang kamu miliki. Apa yang
kamu pikirkan saat membaca? Apakah kamu memiliki pertanyaan tentang apa yang
dijelaskan? Apa arti sebuah kata? Coba perhatikan pertanyaan apa yang muncul di benak
kamu saat kamu membaca, dan tuliskan, baik saat kamu membaca atau setelah selesai.

Pertanyaan yang saya miliki tentang bacaan ini:

3
Passage Master
Nama:
Kelompok:
Buku:
Halaman:

Passage Master: Tugas kamu adalah menemukan beberapa bagian khusus dari bacaan yang
kelompok harus melihat kembali. Idenya adalah untuk membantu orang memperhatikan
bagian teks yang paling menarik, lucu, membingungkan, atau penting. Kamu menentukan
bagian atau paragraf mana yang layak untuk ditinjau dan kemudian menuliskan rencana
bagaimana bagian tersebut dibagikan dengan kelompok. Kamu dapat membaca bagian-bagian
dengan keras sendiri, meminta teman lain untuk membacanya, atau meminta orang
membacanya dalam hati dan kemudian mendiskusikannya.

No. Halaman Alasan Memilih Rencana untuk Diskusi


& Paragraf

4
Vocabulary Enricher
Nama:
Kelompok:
Buku:
Halaman:

Vocabulary Enricher: Tugas kamu adalah mencari beberapa kata-kata yang perlu diperhatikan
dan dipahami oleh anggota kelompok.
kata-kata penting seperti kata baru, menarik, aneh, membingungkan, atau tidak dikenal. Tandai
beberapa kata kunci ini saat kamu membaca, dan kemudian tuliskan definisinya, baik dari
teks atau dari kamus atau sumber lain. Di kelompok, bantu anggota menemukan dan
mendiskusikan kata-kata ini.

Kata No. Halaman Definisi Rencana untuk


& Paragraf Diskusi

5
Illustrator
Nama:
Kelompok:
Buku:
Halaman:

Illustrator: Tugas kamu adalah membuat semacam gambaran atau ilustrasi yang berhubungan
dengan bacaan. Gambaran tersebut bisa berupa sketsa, kartun, diagram, atau diagram alur.
Kamu dapat membuat gambaran sesuatu yang dibahas secara khusus dalam teks, atau
sesuatu yang mengingatkan kamu tentang bacaan itu, atau gambar yang menyampaikan ide
atau perasaan apa pun yang kamu dapatkan dari bacaan tersebut. Segala jenis gambaran
atau representasi grafis tidak apa-apa—kamu bahkan dapat melabeli sesuatu dengan kata-
kata jika itu membantu.
Buat gambar kamu di halaman belakang lembar ini atau di lembar terpisah.

Rencana presentasi: Saat kapanpun gambarmu cocok dalam diskusi, tunjukkan gambar mu tanpa
Komentar kepada orang lain dalam kelompok. Satu per satu, mereka bisa menebak apa arti
gambar kamu, untuk menghubungkan gambar dengan ide mereka sendiri tentang bacaan dan
subjek yang ada. Setelah semua orang berbicara, kamu mendapatkan giliran terakhir: kamu
harus memberi tahu mereka apa arti gambar kamu, dari mana asalnya, atau apa yang
diwakilinya bagi kamu.

Anda mungkin juga menyukai