Anda di halaman 1dari 7

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Sekolah : SMA Laboratorium Percontohan UPI Bandung


Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas/Semester : XI / Genap
Materi Pokok : Resensi dan Kemampuan Menulis
Alokasi Waktu : 2 Minggu x 4 Jam pelajaran @ 40 Menit

A. Kompetensi Inti
 KI-1 dan KI-2:Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang
dianutnya.Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), bertanggung jawab, responsif, dan pro-aktif dalam
berinteraksi secara efektif sesuai dengan perkembangan anak di lingkungan, keluarga,
sekolah, masyarakat dan lingkungan alam sekitar, bangsa, negara, kawasan regional, dan
kawasan internasional”.
 KI 3: Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan,
teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan,
kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan
pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan
minatnya untuk memecahkan masalah
 KI4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait
dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara
efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.16. Membandingkan isi 3.16.1. Memahami isi dan sistematika resensi.
berbagai resensi untuk 3.3.2. Mebandingkan teks resensi.
menemukan
sistematika sebuah
resensi.
4.16 Menyusun sebuah 4.3.1. mengidentifikasi identitas buku yang diresensi
resensi dengan 4.3.2. mengungkapkan isi informasi buku yang resensi
mempraktikkan hasil
perbandingan
beberapa teks resensi.
C. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik diharapkan dapat:
1. Membandingkan isi berbagai resensi untuk menemukan sistematika sebuah resensi.
2. Menyusun sebuah resensi dengan mempraktikkan hasil perbandingan beberap teks
resensi.

D. Materi pembelajaran
Isi berbagai resesnsi:
1. Pengertian Resensi

a. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, resensi adalah pembicaraan atau ulusan
mengenai sebuah buku

b. Adapun tindakan meresensi ialah untuk memberikan suatu penilaian, pembahasan,


mengkritik, atau mengungkapkan kembali isi yang terdapat di dalam sebuah buku.

2. Tujuan Resensi

a. Mengajak para pembaca untuk berdiskusi lebih jauh tentang masalah yang diangkat
dalam karya yang dibuat resensi.
b. Memberikan pemahaman serta informasi secara lebih kepada pembaca tentang sebuah
karya yang akan diresensi.

c. Memberikan pertimbangan kepada pembaca tentang kelayakan sebuah karya untuk


dibaca atau diterbitkan.

d. Memberikan jawaban dan informasi kepada pembaca mengenai pertanyaan-pertanyaan


yang sering dilontarkan oleh pembaca mengenai sebuah karya yang telah diterbitkan.

3. Manfaat Resensi

a. Sebagai bahan pertimbangan dan memberikan gambaran secara umum kepada pembaca
tentang suatu karya dan untuk memengaruhi mereka atas karya tersebut.

b. Mendapatkan uang atau imbalan serta buku-buku yang akan diresensi secara gratis dari
penerbit buku apabila karya yang diresensinya dimuat di koran atau majalah.

c. Merupakan sarana atau media promosi buku. Buku yang di resensi merupakan buku baru
yang belum pernah di resensi oleh orang lain. Dengan demikian, resensi merupakan
sebagai media promosi buku baru tersebut untuk menarik perhatian orang yang suka
membaca.

d. Pengembangan kreatifitas. Semakin sering menulis, maka kita akan semakin terlatih
untuk lebih berinovasi dalam menulis. Hal ini dilakukan untuk dapat mengembangkan
kreativitas yang kita miliki.

E. Metode Pembelajaran
Pendekatan : Scientific Learning
Model Pembelajaran : Discovery Learning (Pembelajaran Penemuan)

F. Media/alat, Bahan
Media :
 Worksheet atau lembar kerja (siswa)
 lembar penilaian

Alat/Bahan :
 Spidol & papan tulis
 Laptop & infocus
G. Sumber Belajar
Kemendikbud. (2016). Bahasa Indonesia kelas XI. Edisi Revisi 2016. Bandung: Grafindo
Media Pratama.
https://deweezz.com/contoh-resensi-novel-fiksi/
https://sahabatnesia.com/contoh-resensi-buku-non-fiksi-lengkap/

H. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan Ke-1 ( 2 x 40 menit ) Waktu
Kegiatan Pendahuluan 10
Guru : menit
Pembukaan
 Melakukan pembukaan dengan salam pembuka untuk memulai pembelajaran
 Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
 Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan
pembelajaran.
 Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
 Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
Pertemuan Ke-1 ( 2 x 40 menit ) Waktu
 Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan
pada pertemuan yang berlangsung
 Pembagian kelompok belajar
 Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan
langkah-langkah pembelajaran.

Kegiatan Inti 60
Sintak menit
Model Kegiatan Pembelajaran
Pembelajaran
Stimulation KEGIATAN LITERASI
(stimullasi/  Melihat
pemberian Peserta didik melihat materi resensi yang disampaikan
rangsangan) guru.
 Mengamati
Peserta didik mengamati teks resensi yang diberikan oleh
guru tentang materi mebandingkan isi berbagai resensi
untuk menemukan sistematika resensi.
 Membaca
Peserta didik membaca teks resensi yang diberikan oleh
guru tentang materi Membandingkan isi berbagai resensi
untuk menemukan sistematika sebuah resensi.
 Mendengar
Peserta didik mendengarkan materi resensi yang
disampaikan guru.
 Menyimak
Peserta didik menyimak dengan penuh kesungguhan
tentang materi resesnsi yang disampaikan guru di depan
kelas.
 Menulis
Peserta didik menulis resume tentang apa yang telah
dibaca, diamati dan didengarkan sebagai pembiasaan
dalam membaca dan menulis (Literasi)

Problem CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)


statemen  Peserta didik diminta untuk mengajukan pertanyaan
(pertanyaan/ tentang materi resensi yang telah disampaikan guru.
identifikasi  Peserta didik diminta untuk menkritik materi resensi yang
masalah) telah disampaikan guru.
Data COLLABORATION (KERJASAMA)
collection Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk:
(pengumpulan  Mendiskusikan
data) Peserta didik secara bersama-sama membahas contoh
teks resensi yang dibagikan guru.
 Mengumpulkan informasi
Peserta didik mencatat informasi yang didapatkan dari
mengidentifikasi contoh teks resensi yang didiskusikan di
dalam kelompok.
 Mempresentasikan ulang
Peserta didik menunjuk perwakilan kelompok untuk
mempresentasikan hasil penemuan mereka setelah
mengidentifikasi contoh teks resensi yang didiskusikan di
dalam kelompok.
 Saling tukar informasi
Pertemuan Ke-1 ( 2 x 40 menit ) Waktu
Peserta didik saling tukar informasi dengan ditanggapi
aktif oleh peserta didik dari kelompok lainnya sehingga
diperoleh sebuah pengetahuan baru yang dapat dijadikan
sebagai bahan diskusi kelompok kemudian.

Data COLLABORATION (KERJASAMA) dan CRITICAL


processing THINKING (BERPIKIR KRITIK)
(pengolahan  Berdiskusi
Data) Peserta didik mendiskusikan tentang data yang sudah
dikumpulkan bersama-sama dengan teman kelompok.
 Peserta didik mengerjakan beberapa soal mengenai
materi teks resensi di dalam kelompok.

Verification CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)


(pembuktian)  Peserta didik dan guru secara bersama-sama membahas
jawaban soal-soal yang telah dikerjakan oleh peserta
didik di dalam kelompok.

Generalizatio COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)


(menarik  Peserta didik mempresentasikan hasil diskusi kelompok
kesimpulan) secara klasikal tentang materi mengidentifikasi isi teks
resensi
 Peserta didik mengemukakan pendapat atas presentasi
yang dilakukan tentanag materi mengidentifikasi isi teks
resensi dan ditanggapi oleh kelompok yang
mempresentasikan

CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Peserta didik menyimpulkan tentang point-point penting
yang muncul dalam kegiatan pembelajaran yang baru
dilakukan.
 Peserta didik bertanya tentang hal yang belum dipahami,
atau guru melemparkan beberapa pertanyaan kepada
siswa berkaitan dengan materi resensi.
 Peserta didik menyelesaikan uji kompetensi untuk materi
membandingkan teks resensi yang terdapat pada buku
pegangan peserta didik.

Catatan :
Selama pembelajaran membandingkan isi berbagai resensi berlangsung, guru
mengamati sikap siswa dalam pembelajaran yang meliputi sikap: bekerja sama,
disiplin, jujur, dan tanggungjawab.
Kegiatan Penutup 10
 Guru emeriksa pekerjaan siswa yang selesai langsung diperiksa untuk materi menit
pelajaran membandingkan isi teks resensi
 Peserta didik dan guru menutup pembelajaran dengan mengucapkan kalimat
syukur dan salam.

I. Penilaian Pembelajaran
1. Teknik Penilaian
a. Sikap
- Penilaian Observasi
Penilaian observasi berdasarkan pengamatan sikap dan perilaku peserta didik sehari-
hari, baik terkait dalam proses pembelajaran maupun secara umum. Pengamatan
langsung dilakukan oleh guru. Berikut contoh instrumen penilaian sikap
Aspek Perilaku yang
N Jumla Skor Kode
Nama Siswa Dinilai
o h Skor Sikap Nilai
BS JJ TJ DS
1 Soenarto 75 75 50 75 275 68,75 C
2 ... ... ... ... ... ... ...

Keterangan :
• BS : Bekerja Sama • TJ : Tanggung Jawab
• JJ : Jujur • DS : Disiplin

Catatan :
1. Aspek perilaku dinilai dengan kriteria:
100 = Sangat Baik 50 = Kurang Baik
75 = Baik 25 = Tidak Baik
2. Skor maksimal = jumlah sikap yang dinilai dikalikan jumlah kriteria = 100 x 4 =
400
3. Skor sikap = jumlah skor dibagi jumlah sikap yang dinilai = 275 : 4 = 68,75

4. Kode nilai / predikat :


75,01 – 100,00 = Sangat Baik (SB)
50,01 – 75,00 = Baik (B)
25,01 – 50,00 = Cukup (C)
00,00 – 25,00 = Kurang (K)

b. Pengetahuan
- Teknik : Tes tulis
- Bentuk : Uraian
- Instrumen :
Bacalah dengan seksama dua teks resensi berikut!
(Peserta didik diarahkan membaca dua teks resensi yang terdapat di dalam buku
paket Bahasa Indonesia halaman 162-164. Edisi Revisi. Tahun 2016 ).
1). Setelah membaca kedua cuplikan resensi di atas, kemukakanlah karakteristik
resensi tersebut dengan mengikuti format berikut!
keterangan Nilai

Isi Resensi
Teks 1 Teks 2
Identitas ................ 20
buku .................. ..

Isi resensi .................. .................. 20

Kekurangan .................. .................. 20


buku
Kekurangan .................. .................. 20
buku
Kesimpulan .................. .................. 20
dan saran
Total 100

Kriteria penilaian (skor)


100 = Sangat Baik
75 = Baik
50 = Kurang Baik
25 = Tidak Baik
Cara mencari nilai (N) = Jumlah keseluruhan nilai setiap butir keterangan (100)

c. Keterampilan
- Penilaian
Menyusun sebuah resensi dengan mempraktikkan hasil perbandingan beberapa teks
resensi.

Instrumen Penilaian
Skor
No Aspek yang Dinilai Skor Nilai
Maksimal
1 Kelengkapan 30
2 Ketepatan 20
3 Kejelasan 20
4 Kefektifan kalimat 15
5 Kebakuan ejaan/tanda baca 15
Jumlah 100

Kriteria penilaian (skor)


100 = Sangat Baik 50 = Kurang Baik
75 = Baik 25 = Tidak Baik

Cara mencari nilai (N) = Jumalah skor yang diperoleh siswa dibagi jumlah skor
maksimal dikali skor ideal (100)
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) UJIAN

MATA PELAJARAN : BAHASA INDONESIA

KOMPETENSI INTI : KI 3 dan KI 4

KOMPETENSI DASAR : 3.16. Membandingkan isi berbagai resensi


untukmenemukan sistematika sebuah resensi.
4.16 Menyusun sebuah resensi dengan mempraktikkan
hasil perbandingan beberapa teks resensi.

KELAS : XI IPS 2

(Mhd. Irsyad)

(NIM 1407000)

Menyetujui:

Dosen Pembimbing PPL, Guru Pamong PPL,

Dr. Isah Cahyani, M.Pd. Dra. Tety Sulawati, M.Pd.


NIP 196407071989012001 NIP 196306041993022001

Mengetahui,

Kepala SMA Laboratorium Percontohan UPI,

Dr. Deni Kadarsah, M.Pd.

NIP 196312061990031004

Anda mungkin juga menyukai