Anda di halaman 1dari 2

JURNALISTIK

Disusun Oleh :

Disusun oleh :

Nama : Ni Wayan Sri Aprilia Devi


Nim : 2011021016
No. Absen : 03
Prodi : Sastra Agama dan Pendidikan Bahasa Bali

Jurusan Pendidikan Bahasa Dan Sastra Agama

Fakultas Dharma Acarya

Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar

2023- 2024
PELATIHAN NYURAT
AKSARA BALI GRATIS

Usaha pelestarian Bahasa, Sastra


dan Aksara Bali semakin digalakkan oleh
Pemerintah. Hal tersebut juga diatur dalam
Peraturan Gubernur Bali Nomor 80 Tahun
2018 tentang Perlindungan dan
Penggunaan Bahasa, Aksara, dan Sastra
Bali. Peran tim Penyuluh Bahasa Bali juga
sangat berpengaruh terhadap
keberlangsungan pelestarian Bahasa,Sastra
san Aksara Bali. Berbagai cara dilakukan
agar dapat menarik minat generasi muda.

Seperti halnya salah satu anggota


tim penyuluh Bahasa Bali yang berasal dari
Sukawati beliau yakni Gadha Wibawa,
menjalankan usaha menjual berbagai alat
dan bahan dalam pembuatan Aksara Bali dalam lontar, seperti pengerupak,daun lontar, kemiri
bakar cakepan dsb, dijual dengan harga yang ramah di kantong agar memudahkan masyarakat
yang ingin membeli alat tersebut untuk keperluan tugas sekolah, maupun yang ingin berlatih
nyurat lontar,yang berlokasi di Jalan Werkudara,Gg.1, Br.Babakan, Sukawati.

Kualitas dari perlengkapan untuk nyurat Aksara Bali beliau tidak perlu diragukan lagi
meskipun dengan harganya yang ramah di kantong. Sehingga menyesuaikan dengan budget anak
sekolah. Seperti daun lontarnya yang bergaris jelas dan tidak gampang robek, kemiri bakarnya
yang tidak kering kerontang sehingga membuat tampilan aksara menjadi lebih kinclong.

Selain itu juga, beliau dengan kerendahan hatinya membuka program latihan nyurat
lontar tanpa dipungut biaya apapun. Beliau menyiarkan program ini di berbagai akun sosial
medianya seperti facebook dan instagram @GAWIBALI, begitu pula secara mouth to mouth.

Seperti ketika penulis berkunjung ke rumah beliau untuk mengantar teman penulis
membeli daun lontar, pada hari Sabtu,13 Januari 2024. Beliau mengatakan kepada teman penulis
bahwa “ Kalau mau belajar nyurat aksara Bali di daun lontar, boleh banget kok kesini” ,” berapa
bayarnya ya kak?” Tanya teman penulis. Kemudian di jawab beliau lagi” ngga bayar kok, ini
gratis, siapapun bisa belajar nyurat aksara disini” Kabar ini sangat baik, karena inilah bukti nyata
dari kontribusi tim penyuluh dalam melestarikan khususnya dalam Aksara Bali.

Anda mungkin juga menyukai