Anda di halaman 1dari 30

LATIHAN SOAL PENETAPAN WARISAN BUDAYA TAK BENDA

1. Tarian ini merupakan warisan budaya masyarakat


Gayo, yang pada umumnya dimainkan oleh belasan
laki-laki berjumlah ganjil. Unsur dasar dalam tarian ini
adalah tepuk tangan dan tepuk dada. Apa nama tarian
ini ?
Jawab :
Saman

2. Tari Saman merupakan warisan budaya masyarakat Gayo, yang pada umumnya dimainkan oleh
belasan laki-laki berjumlah ganjil. Berasal dari propinsi manakah tari saman ?
Jawab :
Aceh

3. Tarian ini merupakan tarian daerah yang ditarikan


oleh delapan delapan laki-laki sebagai penari utama.
Apa nama tarian ini
Jawab :
Tari Seudati

4. Tari Seudati merupakan tarian daerah yang ditarikan oleh delapan delapan laki-laki sebagai
penari utama. Dari propinsi manakah tari seudati ?
Jawab :
Aceh

5. Tarian Seudati dari satu syeh, satu orang pembantu syeh, dua orang pembantu disebelah kiri, satu
orang pembantu di belakang, dan tiga orang pembantu biasa. Selain itu, ada pula dua orang
penyanyi sebagai pengiring tari yang disebut aneuk syahi. Disebut dengan istilah apakah dua
orang pembantu disebelah kiri ?
Jawab :
Apeetwie

6. Tarian Seudati dari satu syeh, satu orang pembantu syeh, dua orang pembantu disebelah kiri, satu
orang pembantu di belakang, dan tiga orang pembantu biasa. Selain itu, ada pula dua orang
penyanyi sebagai pengiring tari yang disebut aneuk syahi. Disebut dengan istilah apakah satu
orang pembantu di belakang?
Jawab :
Peet bak
7. Seudati dari satu syeh, satu orang pembantu syeh, dua orang pembantu disebelah kiri, satu orang
pembantu di belakang, dan tiga orang pembantu biasa. Selain itu, ada pula dua orang penyanyi
sebagai pengiring tari. Disebut dengan istilah apakah dua orang penyanyi sebagai pengiring tari?
Jawab :
Aneuk syahi

8. Tarian ini dipertunjukkan pada acara pernikahan sebagai


rangkaian prosesi mengantar mempelai pria. Ditarikan
oleh pria hingga 8 orang, jumlahnya harus genap karena
beberapa gerak tari dilakukan berpasangan. Tarian
apakah ini ?
Jawab :
Tari Dampeng

9. Tari Dampeng dipertunjukkan pada acara pernikahan


sebagai rangkaian prosesi mengantar mempelai pria. Berasal dari propinsi manakah tari
Dampeng ?
Jawab :
Aceh

10. Tari Dampeng dipertunjukkan pada acara pernikahan sebagai rangkaian prosesi mengantar
mempelai pria. Ditarikan oleh pria hingga 8 orang, jumlahnya harus genap karena beberapa gerak
tari dilakukan berpasangan. Simbolisasi dari apakah gerakan yang diakukan dalam tari Dampeng ?
Jawab :
Melindungi raja (mempelai pria)

11. Masyarakat Aceh memiliki tradisi menyembelih hewan kurban yang dilaksanakan tiga kali dalam
setahun yaitu bulan ramadhan, idhul adha, dan idul fitri. Dikenal dengan nama apakah tradisi yang
dimaksud?
Jawab :
Mak Meugang

12. Dikenal dengan nama apakah tradisi kuliner masyarakat Aceh berupa ikan yang diawetkan dengn
perebusan, pengeringan, dan penyimpanan.
Jawab :
Keumamah / ikan kayu

13. Tarian ini ditarikan hampir sama denan tarian


seudati, namun ditarikan oleh 8 orang wanita.
Cirikhas tarian ini adalah denga tepuk paha. Apa
nama tarian ini ?
Jawab :
Tari Laweut
14. Tarian ini berasal dari Sumatra utara. Apa nama
tarian ini?
Jawab :
Tor-tor

15. Tradisi ini berkembang di Sumatra Utara yang


pada masa sebelum masuknya Islam berfungsi
untuk upacara memanggil roh nenek moyang.
Apa nama tradisi tersebut ?
Jawab :
Gondang Sembilan

16. Pada masa sebelum masuknya Islam, tradidi


Gondang Sembilan berfungsi untuk memanggil
roh nenek moyang. Dikenal dengan sebutan
apakah upacara tersebut ?
Jawab :
Paturuan Sibaso

17. Rumah tradisional ini menggunakan arsitektur khas Nias.


Apa nama r umah tradisional ini ?
Jawab :
Omo Hada

18. Tarian ini berasal dari sumatra utara yang


menggambarkan kisah cinta dua orang anak manusia
sampai ke pernikahan. Apa nama tarian ini ?
Jawab :
Serampang dua belas

19. Kain ini adalah Kain tenun khas batak berbentuk selendang,
yang melambangkan ikatan kasih sayang antara orang tua dan
anak-anaknya atau antara s eseorang dan orang lain. Disebut
apakah kain tersebut?
Jawab :
Ulos
20. Disebut dengan istilah apakah penutup kepala bagi pria pada masyarakat Simalungun Sumatra
Utara?
Jawab :
Gotong

21. Gambar tersebut merupakan aksesoris sejenis kalung. Di masa lalu,


merupakan salah satu perlengkapan perang untuk melindungi leher. Apa
nama benda tersebut ?
Jawab :
Kalabubu

22. Kalabubu merupakan aksesoris sejenis kalung. Di masa lalu, merupakan


salah satu perlengkapan perang untuk melindungi leher. Dari manakah benda tersebut berasal ?
Jawab :
Nias

23. Randai, merupakan Seni Pertunjukan yang menggabungkan berbagai unsur seni, seperti bela diri
silat, drama, tari, musik, dan sastra yang memuat pesan-pesan moral dan pendidikan, juga
memiliki unsur historis. Berasal dari manakan pertunjukan Randai ?
Jawab :
Minangkabau / Sumatra Barat

24. Berasal dari manakah kesenian tari piring / tari piriang ?


Jawab :
Sumatra Barat.

25. Gambar tersebut merupakan hasil seni rupa masyarakat dengan


melalkukan tato disekujur tubuhnya. Seni ini merupakan
tinggalan kebebudayaan masa neolithik. Di manakah seni itu
berkembang?
Jawab :
Kepulauan Mentawai

26. Di Minangkabau terdapat seni berbalas pantun antara Laki-laki dan perempuan yang berfungsi
sebagai ungkapan perasan hati yang memiliki makna yang sangat mendalam. Dikenal dengan seni
apakah itu ?
Batombe

27. Di Sumatra barat terdapat seni pertunjukan yang menampilkan konflik atau pertarungan secara
estetis, yang bersumber dari sejenis pencak silat tanpa persentuhan fisik di antara kedua
petarung. Dikenal dengan nama apakah kesenian tersebut ?
Jawab :
Ulu ambek

28. Dikenal dengan istilah apakah lomba dayung tradisional khas daerah Kuantan Singingi (Kuansing)
menggunakan perahu yang terbuat dari kayu gelondongan?
Jawab :
Pacu Jalur
29. Pacu Jalur adalah lomba dayung tradisional khas daerah Kuantan Singingi (Kuansing)
menggunakan perahu yang terbuat dari kayu gelondongan. Di propinsi manakah lomba tersebut
sangat populer ?
Jawab :
Riau

30. Perahu Baganduang adalah tradisi menghias perahu yang digandeng 2 – 3 yang bias
diselenggarakan pada hari kedua bulan syawal. Di propinsi manakah tradisi ini berkembang ?
Jawab :
Riau

31. Disebut dengan istiah apakah kegiatan gotong royong untuk mengerjakan ladang yang dilakukan
bersama-sama di Riau ?
Jawab :
Batobo

32. Di Riau terdapat tradisi mengambil sarang lebah di pohon sialang untuk diambil madunya.
Sambil mengambil madu, sang dukun mengucap mantra berupa pantun untuk membujuk lebah
agar tidak menyengat. Disebut dengan istilah apakah tradisi tersebut ?
Jawab :
Manumbai

33. Di Riau terdapat tradisi menidurkan anak sambil bersenandung. Dikenal dengan istilah apakah
tradisi tersebut ?
Jawab :
Nandung Indragiri Hulu

34. Di daerah Siak, terdapat tradisi berzikir di atas perahu oleh sejumlah jamaah masjid, mushalla
serta warga muslim agar seseorang maupun masyarakat yang ada di daerah tertentu terhindar
dari sial, penyakit, kejadian-kejadian buruk. Dikenal dengan istilah apakah tradisi tersebut ?
Jawab :
Ghatib Beghanyut

35. Di Kepulauan Riau, berkembang Seni pertunjukan teater yang dimainkan dengan tarian, nyanyian,
dan lawakan yang terjalin dalam suatu alur cerita. Pemainnya 20 orang, yang pria bertopeng
sedangkan yang wanita mengenakan kostum gemerlap. Seni ini telah bekembang pada masa
pemerintahan Kesultanan Riau (1722-1911). Keseniana apakah yang dimaksud ?
Jawab :
Makyong

36. Di kepulauan Riau terdapat seni pertunjukan yang menggabungkan unsur-unsur ritual, lakon, tari,
nyanyian dan musik yang menjadi satu kesatuan di dalam pementasannya, dengan syarat para
pemainnya tidak boleh menginjak tanah selama pertunjukan berlangsung. Kesenian apakah yang
dimaksud ?
Jawab :
Langlang Buana
37. Di Kepulauan Riau terdapat ritual pengobatan tradisional yang dilakukan terhadap si sakit yang
dihadiri oleh seluruh masyarakat dan masyarakat diharapkan juga akan terhindar dari penyakit
termasuk seluruh kawasan kampung. Disebut apakah ritual pengobatan tersebut ?
Jawab :
Bejenjang

38. Bubur Lombok adalah makan khas berupa bubur yang terbuat dari bahan sagu. Bubur ini disantap
untuk sarapan atau dapat juga dijadikan pengganti makan siang karena bahan dasarnya yang
dapat mengenyangkan. Makanan khas dari propinsi manakah bubur Lombok ?
Jawab :
Kepulauan Riau

39. Di Kepuluan Bangka Belitung terdapat tradisi melepaskan perahu kecil berbentuk kerangka yang
berisikan sesajian ke laut sekitar Agustus atau September bertujuan memohon perlindungan agar
terhindar dari bencana terutama di laut. Apa nama tradisi yang dimaksud?
Jawab :
Muang Jong

40. Di Kepulauan Bangka Belitung terdapat ritual bentuk rasa syukur warga adat, baik atas
keberhasilan panen. Ritual ini diselenggarakan tiap tahun yaitu 13 hari bulan yang bertepatan
dengan bulan purnama, dalam masehi jatuh bulan April. Apa nama ritual tesebut ?
Jawab :
Upacara adat Nujuh Jerami

41. Gambar merupakan busana khas pengantin wanita Pangkalpinang.


Bagian kepala memakai mahkota. Disebut dengan apakah mahkota
tersebut ?
Jawab :
Paksian

42. Di Pulau Belitung terdapat kulinar khas menggunakan daging sapi, kambing atau ayam sebagai
bahan utamanya dengan bumbu abe, kunyit dan kemiri. Untuk menambahkan cita rasa digunakan
pucuk daun nangka. Kuliner apakah yang dimaksud ?
Jawab :
Gangan

43. Di Kepulauan Bangka Belitung terdapat tarian yang menggambarkan tentang burung Cebuk atau
mengadopsi tingkah laku burung Cebuk. Tarian apakah yang dimaksud?
Jawab :
Tari Serimbang

44. Gambar tersebut adalah kopiah yang terbuat dari tumbuhan resam
yang biasa digunakan mat muslim dalam kegiatan sehari-hari seperti
ibadah solat, menghadiri pesta, kegiatan adat, dan kegiatan lainnya.
Di propinsi manakah kopiah tersebut ?
Jawab :
Kepulauan Bangka Belitung

45. Terian ini merupakan tarian tradisional di Kab. Bungo Jambi


yang menggambarkan pergaulan muda-mudi saat bergotong
royong. Gerakan tari sederhana dan terdapat seutas tali
sebagai pembatas antara penari laki-laki dan perempuan.
Tarian apakah yang dimaksud ?
Jawab :
Tauh (Betauh)

46. Di propinsi Jambi terdapat tarian yang penarinya laki-laki tapi gerakan dan kostumnya adalah ala
perempuan. Tarian apakah yang dimaksud ?
Jawab :
Tari Besayak

47. Di Jambi terdapat upacara pengobatan bagi Suku Anak Dalam dengan menggunakan kemenyan;
balai; bertih yang diikuti dengan pembacaan matra oleh sang dukun. Apa nama upacara yang
dimaksud ?
Jawab :
Upacara Besale

48. Masyarakat Kerinci Jambi terdapat upacara tradisional untuk meminta kesembuhan. Apa nama
upacara tersebut ?
Jawab :
Upacara Asyeik

49. Gambar merupakan lokasi perkampungan yang masih


mempertahankan bangunan lama tinggalan 300-400 tahun yang
lalu. Terletak di propinsi manakah lokasi perkampungan tersebut ?
Jawab :
Jambi

50. Di Jambi terdapat bangunan lama tinggalan 300-400 tahun yang lalu. Dikenal dengan istilah
apakah lokasi tersebut ?
Jawab :
Perkampungan Rumah Tuo Rantau Panjang

51. Tarian ini merupakan tarian tradisional untuk masyarakat


Sumatera Selatan untuk menyambut tamu kehormatan.
enari berjumlah 9 orang ditambah 2 orang pembawa
tombak dan satu orang pembawa payung yang berdiri di
belakang penari. Apa nama tarian ini ?
Jawab :
Tari Gending Sriwijaya
52. Gambar menunjuk lomba dayung tradisonal Palembang
yang telah berkembang sejak zaman Kasultanan
Palembang. Apa nama perlombaan dayung tersebut ?
Jawab :
Bidar

53. Surat Ulu merupakan produk tradisi tulis di Sumatera


Selatan yang ditulis di atas bahan kulit kayu atau kakhas
dan gelondongan bambu. Aksara apakah yang dipakai
dalam Surat ulu tesebut ?
Jawab :
Kaganga

54. Gambar tersebut adalah kain batik hasil kerajinan tradisional


daerah Bengkulu. Meskipun diyakini sebagai hasil budaya
masyarakat Melayu Bengkulu, tapi pada motifnya terlihat
pengaruh unsur-unsur kebudayaan Islam, yaitu motifnya
yang bernuansa kaligrafi Arab. Kain apakah yang dimaksud?
Jawab :
Besurek

55. Di Bengkulu terdapat kain yang terbuat dari serat kulit kayu. Keberadaan kain lahir pada than
1943 masa pendudukan jepang. Kain apakah yang dimaksud ?
Jawab :
Kain Lantung

56. Gambar merupakan rumah tradisional Rejang asli di


Bengkulu. Dikenal dengan nama apakah rumah tersebut?
Jawab :
Uemak Potong Jang

57. Di Bengkulu terdapat tarian rakyat Rejang yang


dilakukan pada musim panen. Tarian imainkan oleh para muda-mudi di pusat-pusat desa pada
malam hari di tengah-tengah penerangan lampion dengan iringan alat musik yang kesemuanya
terbuat dari bambu. Apa nama tarian yang dimaksud?
Jawab :
Tari Kejai
58. Tari Gandai merupakan tarian yang ditarikan oleh para penari secara ganda atau berpasangan.
Berasal dari propinsi manakah Tari Gandai ?
Jawab :
Bengkulu

59. Kain dalam gambar tersebut terbuat dari benang kapas, pada
umumnya bermotif dasar garis horizontal, pada bidang tertentu diberi
hiasan sulaman benang emas, benang perak, atau sutera dengan
menggunakan sistem sulam (cucuk). Kain apakah yang dimaksud ?
Jawab :
Kain Tapis

60. Kain tapis dalah jenis tenunan berbentuk seperti kain sarung,
dipakai oleh kaum wanita Kain tapis merupakan kain khas provinsi
mana?
Jawab :
Lampung.
61. Rumah dalam gambar adalah merupakan rumah adat
Lampung, berbentuk rumah panggung dengan atap
perisai yang memiliki teritis panjang berbentuk pelana.
Apa nama rumah ada tersebut?
Jawab :
Lamban Pesagi

62. Tarian ini berasal dari Lampung, berfungsi sebagai media


komunikasi, ajang silaturahmi, dan sebagai hiburan. Pada
umumnya dilakukan sebagai tarian untuk menyambut tamu
kehormatan. Apa nama tarian yang dimaksud?
Jawab :
Sigeh Penguten

63. Di Lampung terdapat upacara pengangkatan/penobatan/pengesahan seorang menjadi


penyimbang/pimpinan adat/tokoh adat. Dikenal dengan nama apakah upacara tersebut ?
Jawab :
Cakak Pepadun

64. Di Lampung biasanya pengantin wanita memakai mahkota berbentuk segitiga, berwarna emas
dan biasanya memiliki cabang atau lekuk berjumlah sembilan atau tujuh. Dikenal dengan istilah
apakah mahkota tersebut?
Jawab :
Siger
65. Tanjidor adalah musik atau orkes rakyat Betawi yang menggunakan alat musik barat terutama alat
musik tiup. Kesenian khas dari manakan Tanjidor ?
Jawab :
DKI

66. Minuman tradisional betawi ini diolah dar i bahan


rempah seperti jahe, serai, kayu manis, serta daun
pandan berkhasiat menghangatkan dan menyegarkan
badan. Apa nama minumn ini?
Jawab :
Bir Plethok

67. Kesenian tersebut berasal dari Banten, m emadukan


unsur lakon, musik, tari, dan pencak silat. Gaya
pengungkapan ceritanya penuh dengan banyolan yang
vulgar namun bernada satire dan disampaikan dalam
bahasa Sunda, Jawa, maupun Indonesia dalam dialek
Banten. Apa nama kesenian tersebut?
Jawab :
Ubrug

68. Di Banten terdapat tradisi ritual pascapanen padi yang dilakukan oleh masyarakat Banten Selatan
berupa penyerahan padi hasil panen dari masyarakat kepada ketua adat. Apa nama ritual
tersebut?
Jawab :
Seren Tahun

69. Di Baduy terdapat semacam tas dari kulit kayu pohon teureup atau terap yang memiliki
ketahanan terhadap rayap. Tas tersebut digunakan dalam menjalankan aktivitas sehari-hari
seperti berladang, bercocok tanam, hingga menangkap ikan di sungai. Disebut dengan istilah
apakah tas tersebut?
Jawab :
Koja atau Jarog

70. Di Jawa Barat terdapat sebuah seni tradisi yang menggambungkan permainan kecapi dengan
pembacaan kisah-kisah adiluhung. Apa seni tradisi yang dimaksud?
Jawab :
Mamaos Cianjuran

71. Di Jawa Barat terdapat upacara trandisional setiap tahun dan diramaikan dengan iringan musik
tarawangsa, sebagai ungkapan rasa syukur petani atas hasil padi yang telah dipanen, dan
memohon agar masa tanam yang akan datang tidak mengalami gangguan apapun. Apa nama
upacara tersebut?
Jawab :
Rahengan
72. Sate maranggi berupa daging diiris-iris yang kemudian ditusuk dengan bambu dengan cita rasa
yang khas. Sate maranggi merupakan masakan mana ?
Jawab :
Purwakarta

73. Tarawangsa adalah jenis kesenian masyarakat agraris tradisional di Jawa Barat. Bagaimana alat
musik tarawangsa dimainkan?
Jawab :
Digesek

74. Di Jawa Tengah terdapat tradisi tahunan yang digelar masyarakat Desa Sukolilo setiap peringatan
Maulid Nabi Muhammad SAW.Upacara ini ditandai dengan arak-arakan nasi tumpeng gunungan
yang menyerupai tombak yang ujungnya terdapat lingkaran berisi ayam jago atau masjid. Apa
nama upacara yang dimaksud
Jawab :
Meron Pati

75. Di Yogyakarta terdapat tradisi yang dilaksanakan setiap 8 tahun sekali bertepatan dengan tahun
Dal dan dilaksanakan pada hari Maulid Nabi. Tradisi apakah yang dimaksud?
Jawab :
Mubeng Beteng

76. Di Yogyakarta berkembang kesenian berbentuk dramatari yang ceritanya diambil dari serat
Damarwulan yang dialognya disampaikan dalam bentuk tembang. Kesenian apa yang dimaksud?
Jawab :
Langendriya / Langendriyan

77. Di Jawa Timur ritual adat suku Tengger yag merupakan kelanjutan dari sistem kepercayaan masa
prasejarah yang terfokus pada pemujaan arwah leluhur dan kultus Gunung Bromo sebagai
pancering jagad. Apa nama Ritual yang dimaksud?
Jawab :
Kesada

78. Alat musik ini terdapat di Kabupaten Malawi Kalimant


Barat, khususnya di Kecamatan Nanga Pinoh. Cara
memainkannya adalah dengan meniupnya melalui
lubang yang tersedia pada alat musik ini. Apa nama alat
musik tersebut ?
Jawab :
Kledik

79. Tarian Jonggan merupakan tarian khas dari suku/masyarakat mana ?


Jawab :
Dayak Kanayant / Kalimantan Barat
80. Alat musik ini Selain sebagai sarana hiburan juga
digunakan sebagai sarana pengiring tarian serta
pendukung dari upacara ritual adat beberapa Suku
Dayak. Apa nama alat musik tersebut ?
Jawab :
Sape

81. Di Kalimantan Barat terdapat upacara memandikan tengkorak tengkorak


yang disimpan di Rumah Balug (rumah adat suku Dayak Bidayuh), sebagai
wujud dari penghormatan kepada arwah para leluhur. Apa nama upacara
tesebut ?
Jawab :
Nyobekng / Nyobeng

82. Silotong adalah alat musik yang terbuat dari bambu yang direkayasa oleh
penduduk asli. sehingga kalau dimainkan berbunyi tang-tung-tang-tong. Dri propinsi manakah
alat musik silotong.
Jawab :
Kalimantan Barat

83. Di Propinsi Kalimantan Barat terdapat suku yang suka memainkan alat musik Silotong. Suku
apakah yang dimaksud ?
Jawab :
Suku Jagoi

84. Di masyarakat Dayak Kalimantan tengah terdapat praktek gotong royong bidang pertanian
ataupun di bidang upacara kematian. Sekelompok orang melakukan perjanjian secara tidak
tertulis dan kemudian sekelompok orang tersebut akan mengerjakan ladang milik mereka secara
bergantian. Dikenal dengan istilah apakah praktetk gotong royong semacam ini ?
Jawab :
Handep

85. Bagi pemeluk kepercayaan Kaharingan perlu ada upacara terakhir dalam acara kematian. Tanpa
acara ini roh orang yang sudah meninggal tidak akan kembali kepada surga yang menciptakannya.
Upacara apakah yang dimaksud ?
Jawab :
Tiwah

86. Tiwah, merupakan rangkaian kegiatan (upacara) yang terakhir (penyempurnaan) dari acara
kematian seseorang yang memeluk Kaharingan karena menurut mereka tanpa menyelenggarakan
upacara Tiwah ini, roh orang yang sudah meninggal tidak akan kembali kepada surga yang
menciptakannya. Bekembang di Propinsi Manakah upacara ini ?
Jawab :
Kalimantan Tengah
87. Patung-patung dalam gambar merupakan bentuk seni
ukir masyarakat Dayak Ngajo di Kaimantan Tengah.
Dikenal dangan nama apakah patung-patung terebut?
Jawab :
Sapundu

88. Di Kalimantan Tengah berkembang bentuk seni ukir


tradisional masyarakat berupa patung-patung dengan
motif dan fungsi yang khas. hampir seluruhnya
menggambarkan tentang manusia. Dikenal dengan
sebutan apakah seni ukir tradisional tersebut ?
Jawab :
Sapundu

89. Sapundu, merupakan salah satu bentuk seni ukir tradisional masyarakat di Kalimantan Tengah.
Siapakah pendukung seni ukuran tradisional tersebut ?
Jawab :
Masyarakat Dayak Ngaju

90. Masyarakat Dayak Ngaju di Provinsi Kalimantan Tengah, memiliki upacara yang bertujuan untuk
membersihkan kampung desa atau kota tempat tinggal. Hal itu diselenggarakan jika terjadi suatu
peristiwa atau kejadian yang berhubungan dengan pembunuhan, ancaman keselamatan atau
musibah penyakit yang menimpa seluruh penduduk kampung atau kota. Upacara apakah yang
dimaksud ?
Jawab :
Mamapas Lewu

91. Masyarakat Dayak Ngaju, terutama bagi pemeluk kepercayaan Kaharingan, memiliki ritus dalam
siklus kehidupan yang bertujuan untuk memberikan nama kepada anak agar dikenal oleh
masyarakat dalam pergaulan keseharian dengan harapan diberikan keselamatan dan diberkahi
rejeki berlimpah oleh Tuhan Yang Maha Esa. Ritus apakah yang dimaksud ?
Jawab :
Nahunan

92. Dalam masyarakat Dayak Ngaju, terutama bagi pemeluk kepercayaan Kaharingan, apa istilah yang
dipakai untuk menyebut Tuhan Yang Maha Esa ?
Jawab :
Ranying Hatalla Langit

93. Alat dalam gambar ini adalah alat gendong bayi


untuk umum 6 bulan – 1,5 tahun di Kalimantan
Utara. Apa nama tersebut ?
Jawab :
Bening

94. Bening adalah alat gendong bayi umur 6 bulan - 1,5


tahun di Kalimatan Utara. Suku apakah yang seirng
menggunakan alat ini ?
Jawab :
Dayak Kenyah

95. Gambar merupakan budaya tradisi berupa


kegiatan penurunan perahu yang dilakukan
dua tahun sekali. Perahu ini diarak keliling
Kota dan berbentuk sangat khas. Budaya
tradisi apakah yang dimaksud?
Jawab :
Bepadaw

96. D Kalimantan Utara terdapat tradisi mengarak perahu keliling kota yang biasanya dilakukan dua
tahun sekali berupa kegiatan penurunan perahu. Dikenal dengan tradisi apakah hal tersebut ?
Jawab :
Bepadaw

97. Bepadaw, adalah Budaya Tradisi yang biasanya dilakukan dua tahun sekali berupa kegiatan
penurunan perahu Padaw Tuju Dulung (Tujuh Haluan). Perahu ini diarak keliling Kota dan
berbentuk sangat khas. Suku apakah pendukung kebudayaan ini?
Jawab :
Suku Tidung

98. Di Kalimantan utara terdapat seni tari klasik yang walaupun milik keraton, namun ia boleh di
persembahkan di luar Istana, karena itu biasanya dalam setiap penyambutan tamu di luar istana,
misalnya di dermaga istana atau dalam Biduk Bebandung atau kapal layar Kesultanan. Tarian
apakah yang dimaksud ?
Jawab :
Jugit Demaring

99. Jugit Demaring adalah tari Klasik Kasultanan di Kalimangan Utara. Kasultanan manakah yang
dimaksud ?
Jawab :
Kasultanan Bulungan

100. Tarian ini berkembang di Kalimantan Utara, dan


merupakan latihan ketangkasan kaki bagi par penarinya.
Apa nama tarian tersebut ?
Jawab :
Lalatip

101. Gambar menunjukkan tradisi berupa atraksi adat yang


menghadirkan Dua Buah Perahu atau Lebih di rapit atau di
gandeng menjadi satu sebagai Transportasi di Sungai Kayan
Provinsi Kalimantan Utara. Apa nama tradisi tersebut?
Jawab :
Biduk Bebandung
102. Gambar menunjukkan alat musik khas Propinsi
Kalimantan Utara. Apa nama alat musik tersebut ?
Jawab :
Jatung Utang

103. Tarian ini merupakan tarian sakral yang erat kaitannya dengan
prosesi ritual atau upacara adat di Kalimantan Timur. Apa
nama tarian ini ?
Jawab :
Hudoq

104. Di Kalimantan Timur terdapat upacara pemakan terakhir dilaksanakan oleh anggota keluarga yang
masih hidup agar para mendiang dapat tiba di tempat yang tinggi di Puncak Lumut. Upacara
apakah yang dimaksud?
Jawab :
Upacara Adat Kwangkay

105. Upacara Adat Kwangkay, adalah pemakaman terakhir bagi masyarakat di Kabupaten Kutai
Kartanegara dan Kutai Barat. Suku apakah pendukung upacara ini ?
Jawab :
Suku Dayak Benuaq

106. Gambar adalah arca yang dibuat dari bahan kayu


Ulin yang dianggap suci dan dipercaya sebagai
simbol roh yang digunakan dalam upacara sakral,
yaitu upacara kematian (Kwangkai) dan upacara
pengobatan (Belian) bagi suku Dayak Tunjung dan
Dayak Benoaq di Kalimantan. Dikenal dengan nama
apakah arca tersebut?
Jawab :
Blontang

107. Bagi Suku Dayak Benuaq terdapat Tradisi ritual pengobatan alternatif orang sakit. Dikenal dengan
nama apakah tradisi ini?
Jawab :
Belian Bawo
108. Gambar adalah jenis kain khas Kalimantan selatan yang dibuat dengan
teknik tusuk jelujur, kemudian diikat dengan benang atau tali raffia
dan selanjutnya dicelup. Apa nama kain tersebut?
Jawab :
Sasirangan

109. Pasar Terapung, bentuk kearifan lokal dengan


mempertimbangakan ekologi sungai sebagai media
transportasi dan interaksi sosial. Pedagang mengunakan
perahu guna membawa barang dagangan dan menjajakannya
ke setiap rumah di tepi sungai sampai ke muara. Berada di
Propinsi manakah pasar terapung ini?
Jawab :
Kalimantan selatan

110. Gambar adlah alat musik tradisional dari Kalimantan Selatan,


bisa terbuat dari pelepah enau, bambu ataupun kayu dengan
bentuk kecil, dan memiliki alat getar serta tali penarik.
Dimainkan dengan cara ditempelkan di bibir sambil menarik
gagang tali getar yang akan menghasilkan bunyi. Apa nama
alat musik tersebut ?
Jawab :
Kuriding / Guriding

111. Gambar merupakan Rumah adat banjar merupakan rumah


tradisional suku banjar di Kalimantan Selatan. Sudah lahir
sejak abad ke-16 pada masa Pangeran Samudra, sebelum
suku banjar memeluk agama islam. Apa nama rumah adat
tersebut ?
Jawab :
Bubungan Tinggi

112. Sebuah teater tradisional yang berkembang di daerah


Kalimantan Selatan, khususnya Banjarmasin. Pementasannya menggunakan Bahasa Banjar,
mengisahkan rivalitas kebaikan dan keburukan yang dikemas dalam suasana kerajaan, dan
merupakan perpaduan antara seni tari, seni musik (tetabuhan), lagu (nyanyian), dan seni peran.
Dikenal dengan nama apakah teater tradisional tersebut ?
Jawab :
Mamanda

113. Di Kalimantan Selatan terdapat ritual adat oleh sekelompok masyarakat nelayan bersama
pemerintah setempat dengan jalan memberikan berbagai macam makanan atau sesajen di laut
sebagai wujud nyata rasa syukur para nelayan atas hasil laut yang diberikan dan diselenggarakan
setiap tahun pada bulan April. Apa nama ritual tersebut?
Jawab :
Mappanretasi Pagatan
114. Mappanretasi Pagatan berarti suatu kegiatan yang bersifat ritual dan dilaksanakan secara adat
oleh sekelompok masyarakat nelayan bersama pemerintah setempat dengan jalan memberikan
berbagai macam makanan atau sesajen di laut. Suku apakah pendukung ritual tersebut?
Jawab :
Suku Bugis Pagatan

115. Di Kalimantan Selatan berkembang jenis tari klasik, yang hidup dan berkembang di keraton
Banjar, yang ditarikan oleh putri-putri keraton. Tarian ini bercerita tentang seorang gadis remaja
yang sedang merangkai bunga. Tari apakah yang dimaksud ?
Jawab :
Tari Baksa Kembang

116. Gambar merupakan atraksi balapan kerbau yang berasal dari


kabupaten Jembrana Bali. Apa nama atraksi tersebut?
Jawab :
Makepung

117. Gambar merupakan tradisi dilakukan oleh kaum laki-laki di


Desa Munggu, Kec. Mengwi pada hari raya Kuningan.
Atraksi dilakukan dengan menggabungkan kayu-kayu pullet
sepanjang 2 - 3,5 meter hingga membentuk kerucut, satu
pemuda menaiki kayu hingga di ujung dengan posisi
berdiri. Ini juga dilakukan oleh kelompok lain yang nantinya
kedua kelompok dipertemukan untuk berperang layaknya
panglima perang. Apa nama tradisi tersebut?
Jawab :
Ngrebeg Mekotek

118. Terdapat tradisi makan bersama dalam satu wadah (sela) yang ada dalam kehidupan masyarakat
Karangasem, Bali. Tradisi ini syarat makna dan nilai sosial yakni meningkatkan kebersamaan
masyarakat karena orang-orang akan makan bersama tanpa membedakan status sosial maupun
kasta. Tradisi apakah yang dimaksud ?
Jawab :
Magibung

119. Di Bali terdapat tarian sakral yang biasanya bukan untuk tontonan masal, melainkan ilakukan saat
suatu desa dilanda bahaya atau musibah. Tari ini tidak diiringi gamelan, melainkan hany diiringi
dengan nyanyian-nyanyian atau vocal saja. Apa nama tarian yang dimaksud?
Jawab :
Tari Sanghyang

120. Perisean merupakan perpaduan antara permainan tradisional, olah raga tradisional, kesenian, dan
tradisi masyarakat. Berasal dari propinsi manakan permainan tradisional perisean?
Jawab :
Nusa Tenggara Barat
121. Di NTB terdapat makanan khas berbahan baku daging ayam berumur kuran lebih 3 bulan. Apa
nama makanan khas tesebut?
Jawab :
Ayam Taliwang

122. Di NTB terdapat olah raga pacuan kuda yang diadakan 4 kali dalam setahun. Uniknya olah raga ini
adalah jokinya anak-anak berusia 5-12 tahun dan menunggang kuda tanpa pelana. Apa nama olah
raga ini ?
Jawab :
Paco Jara, Pacu Mbojo

123. Di NTB terdapat tarian yang hanya digunakan untuk Ritual Qhitanan. Apa nama tarian yang
dimaksud?
Jawab :
Gegerok Tandak

124. Di NTB berkembang tradisi menangkap cacing laut. Hal ini dikaitkan dengan mitos Putri Mandalika
yang rela mengorbankan diri demi orang banyak dengan menceburkan diri kelaut dan menjelma
menjadi cacing. Apa nama tradisi tersebut?
Jawab :
Bau Nyale

125. Di NTB ada tradisi “gejog lesung” yang dilakukan oleh masyarakat Mbojo. Ana nama tradisi
tersebut?
Jawab :
Kareku Kandei

126. Gambar menunjukkan alat musik petik khas Orang Rote, Nusa
Tenggara Timur, yang terbuat dari daun lontar dan kayu. Apa
nama alat musik tersebut?
Jawab :
Sasandu (Sasando)

127. Caci, adalah tradisi permainan pada suku manggarai dengan


beranggotakan dua orang pemain yang saling memukul
menggunakan rotan dan perisai kulit kerbau. Berasal dari
manakah tradisi ini?
Jawab :
Nusa Tenggar Timur

128. Di NTT berkembang prosesi ritual berupa aktivitas saling melempar lembing kayu dari atas
punggung kuda yang sedang dipacu kencang antara dua kelompok yang berlawanan. Apa nama
prosesi ritual tersebut ?
Jawab :
Pasola

129. Orang Sumba NTT memiliki kepercayaan lokal yang erat hubungannya dengan ritual pasola. Apa
nama kepercayaan tersebut?
Jawab :
Marapu

130. Tradisi penangkapan ikan paus dilakukan oleh masyarakat Desa Lamalera, Kabupaten Lembata,
Nusa Tenggara Timur dengan hanya menggunakan peralatan sederhana untuk pemenuhan
kebutuhan hidup di desa nelayan Lamalera. Apa nama tradisi tersebut?
Jawab :
Leva Nuang

131. Di Sulawesi Utara (Minahasa) terdapat tarian yang dilakukan oleh sekelompok orang yang
menyanyi sambil menari bahkan saling berpegangan tangan dan di pimpin oleh seseorang (Kapel)
yang akan mengangkat suara/lagu pertama (Tumutuur) serta tambur sebagai alat pengiringnya.
Apa nama tarian tersebut?
Jawab :
Maengket

132. Gambar merupakan alat musik khas dari Minahasa


(Sulawesi Utara) yang mempunyai bahan dasar kayu,
jika dipukul dapat mengeluarkan bunyi yang cukup
panjang dan dapat mencapai nada-nada tinggi
maupun rendah. Apa nama alat musik tersebut?
Jawab :
Kolintang / Kulintang

133. Di Sulawesi utara terdapat kain dari tenunan dari serat pelepah pohon pisang abaka yang
dikerjakan oleh para pengrajin dengan alat tenun sederhana dan tersebar di kepulauan Sangihe
dan Kepulauan Talaud. Kain apakah yang dimaksud?
Jawab :
Kain Koffo

134. Di Sulawesi utara terdapat wadah berbentuk kotak yang terbuat dari pelepah pohon rumbia,
dibungkus dengan kain merah dan dihiasi dengan manik-manik. Digunakan sebagai tempat sirih,
pinang, tembakau, dan kapur sirih yang disuguhkan kepada tamu ketika datang berkunjung di
daerah Bolaang Mongondow sebagai ungkapan rasa hormat. Apa nama wadah tersebut?
Jawab :
Kabela

135. Di Sulawesi utara terdapat makan bubur Manado salah satu penanda identitas bagi warga
Manado dan Minahasa. Makanan ini mulai hadir ketika jaman pendudukan Jepang, saat itu warga
mengungsi ke hutan lalu mengumpulkan bahan makanan sayuran, umbi-umbian dan memsaknya.
Apa nama makanan tersebut?
Jawab :
Tinutuan

136. Di Sulawesi utara terdapat alat musik tiup tradisional yang terbuat dari bahan rumah kerang laut.
Alat musik ini menjadi salah satu seni musik tradisional yang turut memberikan nilai tambah bagi
masyarakat Kota Manado. Apa nama alat musik tersebut.
Jawab :
Bia

137. Di Gorontalo terdapat makanan khas dengan bahan jagung yang dipilih dan dicampur dengan
udang, ikan tuna, sambal, jeruk nipis dan bawang di iris halus. Apa nama makanan tersebut?
Jawab :
Binthe Biluhuta

138. Gambar merupakan salah satu permainan rakyat Gorontalo, terbuat dari
bambu kering, saat dipukul mengeluarkan bunyi yang nyaring. Pada bagian
atas pangkal pegangan dibuatkan lubang kecil yang berfungsi sebagai tempat
keluar bunyi. Saat alat dipukul, lubang tersebut dibuka/ditutup dengan jari
sehingga mengeluarkandua suara yaitu nada tinggi dan nada rendah. Apa
nama permainan tesebut ?
Jawab :
Polo Palo

139. Terdapat perayaan berupa memasang lampu di halaman rumah-rumah penduduk dan di jalan-
jalan terutama jalan menuju masjid yang menandakan berakhirnya Ramadan di Gorontalo. Apa
nama perayaan tersebut?
Jawab :
Tumbilo Tohe

140. Langga adalah seni beladiri tradisional tidak digunakan untuk membunuh, melainkan menjaga diri
dan melumpuhkan lawan, tetapi tidak diwajibkan untuk hal-hal yang menimbulkan korban jiwa.
Di dalamnya terdapat sebuah ritual untuk memberikan kekuatan kepada pemain, yang dilakukan
melalui pemanggilan lati. Berkembang dimanakah seni beladiri Langga ini?
Jawab :
Gorontalo

141. Di Gorontalo berkembang tarian ritual pernikahan adat. Tarian ini dilaksanakan oleh pengantin
laki-laki pada malam hari perkawinan mereka. Bahan yang digunakan adalah tiga macam
selendang yakni warna hijau, kuning, dan kuning telur. Pelaksanaan ritual ini bertempatkan di
tempat mempelai wanita. Tarian apa yang dimaksud?
Jawab :
Tarian Molapi Saronde

142. Di Gorontalu berkembang upacara adat yang berhubungan dengan acara penobatan. Upacara
adata ini berupa pemberian gelar adat yang dilakukan kepada orang yang masih hidup, biasanya
diberikan kepada mereka yang menduduki jabatan penting mulai dari tingkat kecamatan, daerah
bahkan provinsi. Apa nama upacara ada ini ?
Jawab :
Pulanga

143. Molalunga merupakan upacara adat masyarakat yang berhubungan dengan pemakaman. Dalam
pelaksanaannya acara pemakaman dilaksanakan secara terpadu antara adat istiadat dan agama
Islam. Di propinsi manakah upacara adat ini berkembang ?
Jawab :
Gorontalo
144. Di Sulawesi tengah terdapat masakan khas dari daging dan tulang kaki sapi dan disajikan dengan
kuah panas dengan rasa yang khas. Apa nama masakan tersebut?
Jawab :
Kaledo

145. Di Sulawesi tengah berkembang tradisi sebagai ungkapan rasa syukur kepada Tuhan, maka hasil
panen yang pertama harus dipersembahkan kepadaNya. Apa nama tradisi tersebut?
Jawab :
Padungku

146. Upacara Melabot Tumpe, upacara pengiriman telur burung Maleo yang bertelur pertama kali.
Diawali dengan pengumpulan telur burung Maleo sebanyak 160 butir dan membawanya ke
rumah ketua adat, kemudian menyiapkan parahu dan 7 orang pengantar telur terdiri atas 3 orang
Tua-tua Adat, dan 4 orang pendayung. Di propinsi manakah upacara adat ini dilaksanakan?
Jawab :
Sulawesi Tengah

147. Di Sulawesi tengah berkembang tradisi berupa makan nasi bersama yang di mana 4-6 orang
duduk berkeliling dengan makanan yang ditumpuk di atas daun tave sebagai alas, sementara
makanan di atas daun dibawa oleh masing-masing orang dari rumah dan disantap bersama. Apa
nama tradisi tersebut ?
Jawab :
Modulu-dulu

148. Di Sulawesi Tengah terdapat kain tenun khas yang dibuat dari bahan benang kapas yang dibuat
dengan teknik ikat. Apa nama kain tenun khas Sulawesi tengah ?
Jawab :
Kain Tenun Donggala

149. Gambar tersebut adalah perahu bercadik khas Mandar dengan


layar berbentuk segi tiga. Pada mulanya digunakan untuk
menangkap ikan, sekarang digunakan sebagai perahu lomba.
Perahu apakah yang dimaksud?
Jawab :
Sandeq

150. Di Sulawesi Barat dikenal adanya upacara mengeluarkan mayat dari kuburannya dengan maksud
memperbaharui atau mengganti kain pembungkus yang telah usang pada orang yang telah lama
meninggal. Apa nama upacara tersebut ?
Jawab :
Mangaro

151. Gabar tersebut merpakan alat musik dari Sulawesi Barat yang
terbuat dari buah kelapa tua. Apa nama alat musik tersebut?
Jawab :
Calong
152. Gambar tersebut merupakan alat musik dari Sulawesi Barat ang terbuat dari
bambu kecil yang diberi lubang tiga sampai enam, dan pada ujung bambu di lit
daung lontar yang bentuknya menyerupai trompet. Apa nama alat musik
tersebut?
Jawab :
Keke/Pakeke

153. Gambar merupakan makanan pelengkap sejenis lauk dari


masyarakat Mandar, Sulawesi Barat. Pupuq ini terbuat dari
ikan laut dan rempah-rempah lainnya yang ditumbuk hingga
halus. Bentuknya segitiga yang dicetak dengan daun pisang
yang kering. Apa nama makanana tersebut?
Jawab :
Pupuq

154. Di Sulawesi Barat terdapat upacara ritual berupa pencucian / pembersihan benda pusaka
kerjaan. Dikenal dengan istilah pakah upacara ritual tersebut?
Jawab :
Massossor Manurung / Manossor Manurung

155. Upacara ritual Massossor Manurung / Manossor Manurung adalah upacara tradisi yang
dilaksanakan oleh kerajaan di Sulawesi Barat. Kerajaan manakah yang dimaksud?
Jawab :
Kerajaan Mamuju

156. Upacara ritual Massossor Manurung / Manossor Manurung merupakan ritual pembersihan Keris
Manurung dari Kerajaan Mamuju. Keris tersebut merupakan simbul persahabatan antara Kerajaan
Mamuju dengan kerajaan sahabat. Kerajaan manakah yang dimaksud kerajaan sahabat?
Jawab :
Kerajaan Badung

157. Gamba merupakan kain khas hasil kerajinan tenun kerajinan


masyarakat Mandar Di Sulawesi barat. Dikenal dengan nama
apakah kain tersebut?
Jawab :
Lipa Saqbe/Lipa Sa’be Mandar
158. Gambar merupakan perahu khas Sulawesi Selatan yang
telah berhasil mengarungi samudra di belahan dunia sejak
tahun 1500 an. Apa nama perahu tersebut?
Jawab :
Pinisi

159. Perahu Pinisi identik dengan salah sutu suku di Sulawesi


Selatan. Suku apakah yang dimaksud?
Jawab :
Suku Bugis – Makasar

160. Gambar menunjukan tarian tradisional Makasar yang


dibawakan oleh kaum perempuan dengan ciri tangan
kanan selalu memegang kipas. Apa nama tarian
tersebut?
Jawab :
Pakkarena

161. Gambar menujukkan tarian yang berasal dari Sulawesi


Selatan yang dibawakan oleh 6 atau 8 orang laki-laki
berbagu adat Makasar. Pera penari membakar sarung
tangan yang dipakainya tanpa kepanasan. Apa nama
tarian tersebut?
Jawab :
Pepe-Pepeka Ri Makka

162. Gambar menunjukkan rumang tradisional masyarakat


Toraja Sulawesi Selatan. Apa nama rumah tradidional
tersebut?
Jawab :
Tongkonan

163. Gambar tersebut adalah senjata simbol identitias


masyarakat sulawesi. Apa nama senjata tersebut?
Jawab :
Badik
164. Gambar merupakan upacara pemakaman secara adat di Tana
Toraja Propinsi Sulawesi Selatan bentuk penghormatan terakhir
kepada orang tua ataupun saudara yang telah meninggal dunia.
Apa nama upacara adat pemakaman tersebut?
Jawab :
Rambu Solo

165. Salah satu makanan khas tradisional di Sulawesi Selatan, khususnya masyarakat daerah Luwu
Raya, terbuat dari sari atau tepung sagu dimasak dengan campuran ikan atau daging ayam dan
aneka sayuran. Apa nama masakan tersebut?
Jawab :
Kapurung

166. Di Sulawesi Tenggara terdapat tradisi berucap pantun, baik yang diucapkan sendiri (monolog)
maupun secara berbalas pantun yang bertujuan untuk memperkokoh nilai dan norma dalam
masyarakat. Apa nama tradisi tersebut?
Jawab :
Kabhanti

167. Gambar merupakan bangunan di Sulawesi Tenggara yang


dibangun tahun 1930 yang dibangun tanpa menggunakan paku.
Bangunan apakah yang dimaksud?
Jawab :
Istana Malige Buton

168. Di Sulawesi Tenggara terdapat permainan layang-layang tradisional berbahan daun Kolope (daun
gadung) yang teleh kering. Dikenal dengan nama apakah layang-layang tersebut?
Jawab :
Kaghati

169. Permainan layang-layang Kaghati, merupakan permainan layang-layang tradisional dari salah satu
suku di Sulawesi Tenggara. Suku apakah yang dimaksud ?
Jawab :
Suku Raha

170. Di Sulawesi Tenggara terdapat tarian untuk mengeratkan pergaulan dengan warga masyarakat.
Apa nama tarian tersebut?
Jawab :
Lulo/Molulo

171. Tarian Lulo / Molulo adalah tarian khas salah satu suku di Sulawesi Tenggara yang merupakan
pendudukan asli kota Kendari. Suku apakah yang dimaksud?
Jawab :
Suku Tolaki
172. Di Sulawesi Tenggara terdapat upacara tradisional sebagai pertanda peralihan masa anak-anak
menjelang masa remaja atau masa dewasa. Upacara ini diwarnai dengan pemingitan terhadap
anak gadis selama dua hari sampai dengan empat puluh hari. Apa nama upacara tersebut?
Jawab :
Karia

173. Karia adalah upacara tradisional sebagai pertanda peralihan masa anak-anak menjelang masa
remaja atau masa dewasa. Siapakah pendukung upacara tradisional ini di Sulawesi Tenggara?
Jawab :
Masyarakat Muna

174. Gambar merupakan sebuah benda yang terbuat dari tiga utas
rotan yang dipilin atau dililit membentuk sebuah lingkaran yang
memiliki makna persatuan dan kesatuan. Dikenal dengan nama
apakah benda tersebut?
Jawab :
Kalo atau kalosara

175. Di Sulawesi Tenggara terdapat permainan tradisional, dimana pemainnya terdiri atas kelompok
laki-laki dan kelompok perempuan yang berdiri saling berhadapan berbalas pantun (kabhanti)
dengan irama lagu ruuruunte. Apa nama permainan tradisional tersebut?
Jawab :
Kantola

176. Tarian / seni pertunjukan tersebut berasal dari Maluku Utara.


Apa nama seni pertunjukan tersebut?
Jawab :
Bambu Gila

177. Gambar adalah tarian yang tercipta pada masa Sultan


Baabullah di Ternate mengobarkan semagat pasukan
pascatewasnya Sultan Khairun. Apa nama tarian tersebut?
Jawab :
Soya - Soya

178. Gambar adalah berupa rumah panggung yang dibangun


menggunakan bahan kayu sebagai pilar atau tiang
penyangga, anyaman daun sagu sebagai penutup atap
rumah adat di Maluku Utara. Apa nama rumah tersebut?
Jawab :
Sasadu
179. Sasadu adalah rumah adat salah satu suku di Maluku Utara. Suku apakah yang dimaksud?
Jawab :
Suku Sahu

180. Suku Sahu adalah suku pendukung keberadaan rumah adat Sasadu. Suku Sahu berasal dari salah
satu pulau di Indonesia. Pula apakah yang dimaksud?
Jawab :
Pulau Halmahaera

181. Gambar adalah rumah adat dari Halmahera Utara yang


diperkirakan sudah ada sejak tahun 1400an. Apa nama
rumah adat tersebut?
Jawab :
Hibua Lamo

182. Di Maluku utara terdapat makanan wajib dalam upacara


perkawinan di masyarakat Galela dan Tobelo. Apa nama
makanan tersebut?
Jawab :
Kukuhana

183. Gambar merupakan tari pasangan yang berasal dari


Maluku Utara, Kabupaten Halmahera Utara, berasal
dari suku Togela (Tobelo dan Galela) menggambarkan
kehidupan pergaulan antara laki-laki dan perempuan
mumnya di bawakan oleh sekelompok penari pria
dan wanita yang berjumlah 12 orang sambil diiringi
tabuhan tifa, gong dan violin/biola. Apa nama tarian
tersebut ?
Jawab :
Tarian Tide Tide

184. Tari Legu Sahu merepresentasikan luapan kegembiraan rakyat saat panen padi. Tarian ini
menggambarkan rasa syukur rakyat akan kesuksesan panen padi. Berasal dari manakah tarian
tersebut?
Jawab :
Maluku Utara

185. Di Maluku terdapat tarian tradisional yang merupakan lambang persekutuan anak-anak
masyarakat Maluku. Apa nama tarian tersebut?
Jawab :
Maku-maku

186. Gambar adalah rumah adat dari Maluku dan Maluku Utara.
Apa nama rumah adat tersebut?
Jawab :
Baileo
187. Rumah adat masyarat maluku dan maluku utara adalah Baileo. Apa arti dari Baileo ?
Jawab :
Balai bersama atau tempat pertemuan.

188. Di Maluku terdapat kain tenun tradisional masyarakat Tanimbar. Apa nama kain tenut tradisional
tersebut ?
Jawab :
Tais Pet

189. Gambar merupakan alat transportasi


masyarakat Banda berupa perahu
panjang 40 dan lebar 2 m dan tinggi 1
m. Apa nama alat transportasi
tersebut?
Jawab :
Belang Banda

190. Gambar merupakan tarian dengan properti


buah lenso atau saputangan. Tarian tersebut
berkembang di Maluku. Apa nama tarian
tersebut?
Jawab :
Tari Lenso

191. Di Maluku terdapat ritual adat pendewasaan bagi anak laku-laki. Upacara ini ditandai dengan
pemakaian celana pendek (cidaku atau ayunte) dan ikat kepala merah (karinunu) selain itu
terdapat ritual pemenggalan kepala kusu (kus kus). Apa nama ritual tersebut?
Jawab :
Pataheri/Matahena,

192. Terdapat tradisi salah suku di Papua Barat berupa upacara penyambutan seseorang yang pergi
dan pulang dari tempat yang baru dikunjunginya, atau seseorang yang pertama kali menginjakkan
kakinya ditempat yang baru. Apa nama tradisi tersebut?
Jawab :
Mansorandak

193. Mansorandak adalah trdisi salah satu suku Papua Barat berupa upacara penyambutan seseorang
yang pergi dan pulang dari tempat yang baru dikunjunginya. Suku apakah yang dimaksud?
Jawab :
Doreri
194. Di Papua Barat terdapat upacara tikam/lubang telinga yang berlaku untuk anak perempuan
terutama untuk anak perempuan sulung yang berusia berusia kurang lebih dua sampai lima
tahun. Apa nama upacara tersebut?
Jawab :
Kuk Kir Kna

195. Tari Bihim / Tari tumbutana oleh orang Arfak disebut dengan istilah tari ular. Dai manakah tari
Bihim / tumbutana tersebut ?
Jawab :
Papua barat

196. Di Papua Barat terdapat praktek gotog royong yang dilakukan oleh orang Maybat. Dikenal dengan
nama apakah gotong royong tersebut?
Jawab :
Anu Beta Tubat

197. Di Papua Barat terdapat makanan tradisional berbahan sagu, yang disajikan dengan kuah ikan
kuning. Apa nama masakan tersebut ?
Jawab :
Papeda

198. Di Papua Barat terdapat pengetahuan mengenai pengelolaan kepemilikan wilayah hutan yang
sudah ratusan tahun. Apa nama pengetahuan tersebut ?
Jawab :
Igya Ser Hanjop

199. Gambar merupakan tarian dari papua yang bermakna tarian


pergaulan atau persahabatan para muda-mudi masyarakat
Papua. Apa nama tarian tersebut?
Jawab :
Yosim Pancar

200. Di Papua terdapat tas tradisional yang terbuat dari serat kulit kayu yang dibawa dengan
menggunakan kepala. Apa nama tas tradisional tersebut?
Jawab :
Noken

201. Penyebutan koteka di beberapa daerah di Papua berbeda-beda. Apa sebutan koteka di Pinai?
Jawab :
Bobee

202. Penyebutan koteka di beberapa daerah di Papua berbeda-beda. Apa sebutan koteka di Wamena?
Jawab :
Holim

203. Penyebutan koteka di beberapa daerah di Papua berbeda-beda. Apa sebutan koteka di
Amungme?
Jawab :
Sanok

204. Apa nama rumah adat Papua?


Jawab :
Honai

205. Di Papua terdapat tarian tradisional yang dibawakan pad saat tertentu sebagai wujud
kegembiraan, ungkapan syukur, dan kebanggaan atas dilakukannya kegiatan budaya tertentu. Apa
nama tarian tesebut?
Jawab :
Karamo

206. Di papua khususnya yang mendiami lembah Baliem mempunyai tradisi pengawetan jasad manusia
yang telah meninggal dengan proses pengasapan. Dikenal dengan istilah apakah proses tersebut?
Jawab :
Akonipuk

207. Gambar tesebut adalah aksara dan naskah yang sudah


ditetapkan menjadi warisan bersama budaya tak Benda
Indonesia. Aksara apakah yang dimaksud?
Jawab :
Ka Ga Nga

208. Aksara Ka Ga Nga banyak menyebar ke berbagai tempat


di Indonensia antara lain ke daerah Bengkulu, Jambi,
Sumatera Selatan dan Lampung. Berasal dari manakah
aksara Ka Ga Nga?
Jawab :
India

209. Gambar adalah upacara untuk mengenang


gugurnya Husein bin Ali bin Abi Thalib. Apa nama
upacara tersebut?
Jawab :
Tabot / Tabuik

210. Tabot / Tabuik adalah upacara yang telah


ditetapkan sebagai warisan bersama budaya tak
benda di Indonesia. Dimanakah upaca Tabot / Tabuik ini dilaksanakan?
Jawab :
Bengkulu

211. Gambar merupakan rumah tradisional Masyarakat Dayak,


apa nama rumah tradisional tersebut ?
Jawab :
Lamin
212. Salah satu puisi tradisional di Kailmantan Tengah telah ditetapkan sebagai warisan bersama
budaya tak benda Indonesia. Dikenal dengan istilah apakah puisi tradisional tersebut?
Jawab :
Karungut

213. Karungut merupakan puisi tradisional di Kalimantan Tengah. Suku apakah pendukung kebudayaan
ini?
Jawab :
Suku Dayak Ngaju

214. Di Papua terdapat akitivitas memasak yang telah di tetapkan sebagai warisan bersama budaya tak
benda Indonesia, dengan media batu yang dipanaskan. Apa nama tradisi tersebut?
Jawab :
Barapen

215. Barapen merupakan tradisi memasak bersama di Papua dengan media batu yang dipanaskan.
Suku apakah pendukung tradisi ini?
Jawab :
Suku Dani

216. Alat musik ini berasal dari Papua, apa nama alat musik ini?
Jawab :
Tifa

217. Batik Indonesia resmi diakui oleh UNESCO sebagai Intangible Cultural Heritage (ICH) atau Warisan
Budaya Takbenda pada tanggal 2 Oktober 2009 sidang UNESCO. Di manakah sidang tersebut
dilaksanakan?
Jawab :
Abu Dhabi

218. Di Jawa tengah dan DIY terdapat upacara rirtual yang diselenggarakan setahun sekali menjelang
peringatan mulid nabi. Apa nama upacara tersebut?
Jawab :
Sekaten

219. Di Nusantara dikenal adanya horoskop atau sisetem kalender dengan perhitungan tradisional
yang populer di masyarakat agraris, terutama wilayah Jawa Tengah dan Yogyakarta berdasarkan
sistem pertanggalan tradisional Jawa. Dikenal dengan istilah apakah sistem kalender tersebut?
Jawab :
Pawukon

Anda mungkin juga menyukai