Anda di halaman 1dari 60

NURUZZAHRI BIN SULAIMAN

200 Tanya Jawab Dalam Islam


Kumpulan Persoalan dalam berbagai kajian Ke-Islaman

Edisi I1

Diterbitkan Oleh:

CV. SEFA MEDIA UTAMA - ACEH


2023
200 Tanya Jawab Dalam Islam
Kumpulan Persoalan dalam berbagai kajian Ke-Islaman
Edisi 1

NURUZZAHRI BIN SULAIMAN


Hak Cipta © 2024 pada Penulis

Hak Cipta dilindungi undang-undang.Dilarang


memperbanyak atau memindahkan sebagian atau
seluruh isi buku ini dalam bentuk apapun, baik
secara elektronis maupun mekanis, termasuk
memfotokopi, merekam atau dengan sistem
penyimpanan lainnya, tanpa izin tertulis dari
penerbit dan penulis

Pracetak dan Produksi : CV. Sefa Bumi Persada

Penerbit:
SEFA MEDIA UTAMA
Jl. Sriwijaya No 34. Kota Semarang
http://sefamediautama.id/Telp. 085260363550
Cetakan I : Januari 2024
Anggota Ikapi : 033/DIA/2023
ISBN: 978-623-21-4362-5
Halaman. 35
Ukuran 16,8 x 23 cm
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
‫للا وبركاتهه‬
‫السالم عليكم ورحمة ه‬
َ ‫علَىه ٰا ِل ِهه َهو‬
‫صحْ ِبهه اَجْ َم ِعيْنَه‬ َ ‫علَى‬
َ ‫س ِي ِدنَا م َح َّمده َهو‬ َ ‫س َالمه‬ َّ ‫ب ْال ٰعلَ ِميْنَه َوال‬
َّ ‫ص َالةه َوال‬ ‫ْال َح ْمده ِلللّٰ ِهه َر ِه‬
Segala puji milik Allah SWT yang menciptakan tujuh petala langit dan
bumi serta isinya. Shalawat dan salam kita paparkan kepada rasul pilihan
sang resolusi alam Nabi Muhammad SAW serta keluarga dan sahabat
beliau sekalian. Guru-guru serta alim ulama dari masa ke masa yang tidak
akan terlupakan untuk paparan doa agar selalu berjuang di jalan agama
Allah SWT. Dalam kata-kata perdana untuk memulai sebuah buku yang
bermakna, penulis sangat bersyukur dengan apa yang sudah di karuniai
oleh sang khalik. Alhamdulillah dengan segala kekurangan dan
keterbatasan ilmu. Penulis telah menyelesaikan sebuah buku yang penulis
berikan judul "200 Tanya Jawab Dalam Islam Kumpulan Persoalan dalam
berbagai kajian Ke-Islaman Edisi II ". Tidak ada kelebihan yang datang dari
penulis, hanyalah kekurangan yang ada. Namun penulis berharap dengan
adanya buku ini, bisa memberi bermanfaat bagi kita semua serta
memudahkan kita yang baru belajar. Jika terdapat kekeliruan atau
kesalahan penulis berharap agar diperbaiki oleh guru-guru dengan
membuat atau menulis lagi buku-buku lainnya untuk perbaikan dari
kesalahan buku ini, maupun buku lainnya, serta memudahkan kita juga
yang baru belajar.
Penulis:
Nuruzzahri Bin Sulaiman

≈i≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

DAFTAR ISI
RANUP SIGAPU ........................................................................................... i
DAFTAR ISI .................................................................................................. iii

BAB I PERSOALAN DALAM ILMU FIQH ................................................ 1


BAB II PERSOALAN ILMU TAUHID ........................................................ 8
BAB III PERSOALAN ILMU TASAWUF .................................................. 10
BAB IV PERSOALAN ILMU TAJWID ....................................................... 13
BAB V PERSOALAN ILMU SEJARAH ISLAM ......................................... 16
BAB VI PERSOALAN ILMU NAHWU ....................................................... 23
BAB VII PERSOALAN ILMU SARAF ........................................................ 25
BAB VIII PERSOALAN ILMU HADIST .................................................... 27
BAB IX PERSOALAN ILMU USHUL FIQH .............................................. 29

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................... 31

≈ii≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

BAB I

PERSOALAN DALAM ILMU FIQH

1. Apa saja yang wajib dilakukan terhadap jenazah…

Jawab: Empat perkara yang wajib dilakukan terhadap manyit (jenazah)

yaitu: memandikan, mengkafani, menshalati dan mengubur mayit.

2. Ada dua jenazah yang tidak perlu dimandikan dan dishalati,

sebutkan...

Jawab: Muslim yang mati syahid untuk memerangi orang kafir dan bayi

lahir keguguran yang tidak bersuara (menjerit).

3. Zakat hukumnya wajib dalam beberapa perkara, sebutkan...

Jawab: Zakat itu wajib dalam lima perkara yaitu binatang, barang

berharga (harta), tanaman, buah, harta dagangan.

4. Sebutkan jenis-jenis zakat binatang...

≈1≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: Binatang wajib dizakati dalam tiga jenis antara lain unta, sapi,

kambing.

5. Apa saja syarat zakat binatang, sebutkan...

Jawab: Syarat wajib zakat binatang ada enam perkara yaitu Islam,

merdeka, memiliki yang sempurna, mencapai nishab (jumlah

minimum), haul (setahun).

6. Sebutkan macam-macam zakat barang berharga atau harta...

Jawab: Zakat barang berharga ada dua perkara yaitu emas dan perak.

7. Diwajibkan zakat barang berharga apabila sempurna syaratnya,

sebutkan syarat-syaratnya...

Jawab: Syarat wajib zakat emas dan perak ada lima yaitu Islam,

merdeka, kepemilikan sempurna, nisab, haul.

8. Jika seseorang memiliki 10 ekor unta, berapakah zakatnya yang

wajib di keluarkan...

Jawab: 2 ekor biri-biri umur 1-2 tahun.

≈2≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

9. Jika seseorang memiliki 38 ekor unta, berapakah zakat yang

di keluarkan...

Jawab: 1 ekor unta betina umur 2-3 tahun.

10. Jika seseorang memiliki 40 ekor lembu, berapakah zakat yang

dikeluarkan...

Jawab: 1 ekor musinnah (anak lembu betina umur 2-3 tahun).

11. Sebutkan syarat-syarat wajib puasa...

Jawab: Syarat wajib puasa ada empat yaitu Islam, baligh, berakal

sehat, mampu.

12. Ada berapakah rukun-rukun puasa, sebutkan...

Jawab: Adapun fardhu/rukun puasa ada empat yaitu niat, menahan

diri dari makan dan minum, menahan jimak (hubungan intim), tidak

sengaja muntah.

13. Ada berapakah perkara yang membatalkan puasa...

≈3≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: Yang membatalkan puasa ada sepuluh perkara.

14. Ada berapakah perkara yang disunnahkan dalam berpuasa...

Jawab: Disunnahkan dalam berpuasa ada 3 perkara.

≈4≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
15. Sebutkan hari-hari yang diharamkan berpuasa...

Jawab: Diharamkan berpuasa di lima hari, yaitu dua hari raya dua

(Fitri dan Adha) dan tiga hari Tasyriq (tanggal 11, 12, 13 Dzul Hijjah).

16. Apa denda bagi pasangan yang berhubungan intim pada siang

hari bulan ramadhan...

Jawab: Wajiblah ia mengqadha’ dan membayar kafarat (denda) yaitu

memerdekakan budak mukmin. Jika tidak ada, wajiblah ia berpuasa 2

bulan berturut-turut. Jika tidak dapat (mengerjakannya) wajiblah ia

memberi makan kepada 60 orang miskin, untuk tiap orang 1 mud (6

ons makanan pokok).

17. Bagaimana aturan bagi orang yang sakit atau sudah tua yang

tidak sanggup lagi berpuasa...

Jawab: Orang tua yang telah lanjut usia (pikun, termasuk juga orang

sakit yang tak ada harapan untuk sembuh) jika tidak kuat berpuasa,

boleh berbuka (tidak puasa) dan harus memberi makan (kepada

orang miskin) untuk tiap hari 1 mud.

≈5≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
18. Bagi wanita yang sedang hamil atau wanita yang sedang

menyusui bagaimanakah aturan berpuasa bagi keduanya...

Jawab: Wanita hamil dan wanita yang menyusui jika kuatir akan

terganggu kesehatan dirinya, boleh berbuka (tidak puasa) dan

wajiblah keduanya mengqadha. Jika keduanya kuatir akan (terganggu

kesehatan) anaknya, boleh berbuka puasa dan wajib mengqadha’

serta membayar kafarat untuk tiap hari 1 mud yaitu 1/2 kati Irak

(6 ons).

19. Bagaimanakah aturan berpuasa bagi orang yang sedang sakit

dan orang musafir...

Jawab: Orang sakit dan orang musafir yang bepergian jauh boleh

keduanya berbuka dan harus mengqadha’.

20. Apa itu i'tiqaf...

Jawab: Berdiam diri di dalam mesjid dengan niat karena Allah.

21. Apa hukumnya i'tiqaf...

≈6≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: I’tikaf (iktikaf) atau berdiam diri di masjid itu adalah sunnah

yang disenangi oleh Allah.

22. Apa saja syarat-syarat i'tiqaf, sebutkan...

Jawab: I’tikaf itu mempunyai 2 syarat, yaitu niat dan berdiam di

masjid.

23. Seseorang yang beri'tikaf karena nazar, apakah boleh keluar

mesjid ketika sedang melakukan nazarnya…

Jawab: Seseorang tidak boleh keluar dari (masjid ketika menjalankan)

i’tikaf yang dinazari kecuali untuk keperluan manusia (seperti kencing

dan berak) atau karena terhalang oleh haid atau sakit yang tak

memungkinkan orang berdiam di masjid.

24. Apa yang menjadi batalnya i'tiqaf...

Jawab: Batallah i’tikaf itu sebab persetubuhan (hubungan intim).

25. Ada berapakah syarat-syarat wajib haji...

Jawab: Syarat-syarat (orang) wajib melakukan haji itu ada 7 (tujuh).

≈7≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

26. Sebutkan rukun-rukun haji...

Jawab: Ada empat, 1. Ihram, 2. Wuquf di Arafah, 3. Tawaf, 4. Sa'i.

27. Ada berapakah rukun-rukun umrah, sebutkan...

Jawab: Rukun umrah itu ada 3 (tiga) yaitu (a) Ihram; (b) Thawaf dan

Sa’i; (c) Bercukur rambut kepala atau memendekkannya, menurut

salah satu qaul (pendapat) yang kuat.

≈8≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
28. Apa itu sa'i...

Jawab: Berjalan cepat pulang pergi antara bukit Safa dan Marwah 7

kali, dimulai dari Shofa dan diakhiri pada Marwah.

29. Apa itu thawaf...

Jawab: Berkeliling mengelilingi Ka’bah 7 kali.

30. Apa itu wuquf di Arafah...

Jawab: Berhenti di Arafah setelah rembang matahari pada tanggal 9

Dzulhijjah.

31. Apa itu ihram...

Jawab: Niat memasuki ibadah haji dengan mengenakan pakaian tak

berjahit pada tanggal 9 Dzulhijjah.

32. Ada berapakah sunnah-sunnah haji...

Jawab: Sunnahnya haji ada 7 (tujuh).

33. Apa itu tawaf wada'...

≈9≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: Tawaf ketika hendak keluar dari Makkah.

34. Apa itu tawaf qudum...

Jawab: Tawaf sebelum wukuf di Arafah.

35. Apakah itu ifrad...

Jawab: Ifrad, yaitu mendahulukan ibadah haji sebelum umrah.

36. Apa itu Talbiyah...

Jawab: Mengucapkan Labbaikallahumma labbaik, Labbaika laasyarika

laka labbaik, Innalhamda wanni’mata laka walmulka laa syarika lak.

≈10≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
37. Ada berapakah macam-macam jual beli...

Jawab: Jual beli itu ada tiga macam: (a) Jual beli benda yang kelihatan

di depan penjual dan pembeli (b) Jual beli benda yang disebutkan

sifatnya saja dalam janji (tanggungan) (c) Jual beli benda yang tidak

ada serta tidak dapat dilihat.

38. Bolehkah jual beli benda yang tidak ada serta tidak dapat

dilihat...

Jawab: Jual beli benda yang tidak ada serta tidak dapat dilihat, maka

tidak boleh (tidak sah).

39. Bolehkah jual beli benda najis...

Jawab: Tidak boleh, karena tidak sah menjual benda najis.

40. Bolehkah menjual benda yang tidak bermanfaat...

Jawab: Tidak boleh, karena tidak sah menjual benda yang tak ada

manfaatnya.

41. Bolehkah jual beli benda yang di tangguhkan...

≈11≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: Boleh jika didapati sifat tersebut sesuai dengan apa yang telah

disebutkan.

42. Apa saja syarat-syarat wajib upeti, sebutkan...

Jawab: Syarat wajib upeti ada lima: baligh, berakal, merdeka, laki laki,

dan adalah dia dari ahli kitab.

43. Seorang Yang Merdeka Tidak Diperbolehkan Menikahi Budak

Perempuan Kecuali dengan dua sarat, sebutkan...

Jawab: (1) Tidak punya mahar untuk orang merdeka (2) Takut

(terjerumus) zina.

≈12≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
44. Coba sebutkan wali nikah dari tahap pertama hingga

seterusnya...

Jawab: Wali yang utama adalah: 1. Ayah. 2. Kakek (Bapaknya ayah) 3.

Saudara laki laki seayah seibu 4. Saudara laki laki se ibu saja; 5. Anak

laki laki saudara laki laki se ayah se ibu 6. Anak laki laki saudara

laki laki se ayah saja; 7. Paman (saudara ayah) 8. Anak paman

(saudara ayah). Apabila urutan wali diatas tidak ada semua maka 9.

tuan yang memerdekakannya. Kemudian bila tidak ada semua mulai

nomor 1 sampai 9 maka ahli waris asobahnya nomor 9. 10. Hakim.

45. Apa hukumnya menikah...

Jawab: Sunnah.

46. Apa hukumnya haji...

Jawab: Wajib bagi yang mampu.

47. Apa hukumnya puasa ramadhan...

Jawab: Wajib.

≈13≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
48. Apa hukumnya shalat jum’at…

Jawab: Wajib bagi laki-laki yang mukallaf.

49. Sebutkan shalat-shalat yang di wajibkan...

Jawab: Subuh, dhuhur, 'asar, magrib dan insya'.

50. Sebutkan ahli waris dari golongan perempuan...

Jawab: Ahli waris dari golongan perempuan ada tujuh (1) Anak

perempuan. 2. Cucu perempuan (dari anak laki-laki). (3) Ibu. (4)

Nenek perempuan. (5) Saudara perempuan. (6) Isteri. (7) Nyonya yang

telah memerdekakan hamba budak-nya.

≈14≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

BAB II

PERSOALAN ILMU TAUHID

1. Apa arti Bashar...

Jawab: Melihat.

2. Apa arti Shiddiq...

Jawab: Benar atau jujur.

3. Apa arti Baqa...

Jawab: Kekal.

4. Benarkah bahwa rasul pernah berdusta...

Jawab: Tidak, karena rasul memiliki sifat yang wajib pada hak nya yaitu

jujur.

5. Apa dalil yang membuktikan bahwa rasul itu jujur atau

benar...

≈15≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: Dalilnya yaitu firman Allah yang artinya, "telah benar hamba ku

pada tiap-tiap barang yang disampaikan kepada ku".

6. Apa yang dimaksud wahdaniyah Allah atau esa Allah SWT...

Jawab: Maksudnya yaitu Allah esa dalam segala hal, esa pada zat, esa

pada sifat, dan esa pada af'al.

7. Apa arti amanah...

Jawab: Terpercaya.

8. Apa arti kizbu...

Jawab: Dusta.

9. Apa arti Fathanah...

Jawab: Cerdik atau cerdas.

10. Apa arti Adam...

Jawab: Tiada.

≈16≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
11. I'tiqad 50 merupakan himpunan dari sifat-sifat yang wajib,

mustahil dan harus pada Allah dan rasulnya, coba uraikan

himpunan tersebut secara singkat...

Jawab: Dinamakan I'tiqad 50 karena terdiri dari 20 sifat yang wajib

pada hak Allah dan 20 yang mustahil pada hak Allah dan satu sifat

yang harus pada hak Allah, kemudian ada 4 sifat yang wajib pada nabi

dan 4 yang mustahil pada nabi ditambah satu yang harus pada rasul,

hingga jadilah semua 50.

12. Apa arti tabligh...

Jawab: Menyampaikan.

13. Apa arti kitman...

Jawab: Menyembunyikan.

14. Apa arti Fana...

Jawab: Binasa atau musnah.

15. Coba Lafadzkan sifat yang harus pada hak Allah SWT...

≈17≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: ُ‫ِف ْعلُُك ِلُُم ْن ِكنُُا َ ُْوُت َْركه‬

≈18≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

BAB III

PERSOALAN ILMU TASAWUF

1. Apa saja adab masuk WC...

Jawab: Beberapa adab masuk WC yaitu: membaca doa masuk WC,

masuk dengan mendahulukan kaki kiri, menutup kepala, tidak

berlama-lama di WC, keluar mendahulukan kaki kiri, dan membaca doa

keluar WC.

2. Bagaimanakah seorang hamba bersyukur kepada penciptanya...

Jawab: Selalu mengucapkan ْ ُ ُُ‫ب‬


َُ‫العٰ لَ ِميْن‬ ِ ‫ر‬ َ ‫ا َ ْل‬
ٰ ِ ُ ُُ‫ح ْمد‬ dan
َ ُ ُُِ‫لِل‬

mempergunakan pemberian Allah pada tempat yang disukainya.

3. Bagaimanakah seorang anak berbakti kepada kedua

orangtuanya...

Jawab: Beberapa cara berbakti kepada kedua orang tua yaitu

melaksanakan perintah orang tua selama tidak bertentangan dengan

≈19≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
perintah Allah, tidak menunda perintah dari orang tua, serta selalu

mendoakan orang tua.

4. Apa saja kewajiban seorang suami terhadap istri...

Jawab: Menanggung nafkah lahir dan batin.

5. Apa yang dimaksud nafkah lahir dan batin yang di wajibkan bagi

seorang suami...

Jawab: Nafkah lahir yaitu keperluan sehari-hari seperti makan

minum, pakaian serta keperluan lainnya, sedangkan nafkah batin yaitu

ilmu agama, baik ilmu Hablum minallah dan Hablum minannas.

≈20≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
6. Apa hukumnya bagi seseorang istri keluar rumah tanpa izin

dari suaminya...

Jawab: Haram hukumnya, meskipun dia pergi ke rumah

orangtuanya, kecuali dia keluar rumah untuk menuntut ilmu fardhu

ain.

7. Ayah yang tidak memberikan nafkah lahir dan batin kepada istri

dan anaknya disebut dengan...

Jawab: Dayyus.

8. Apa siksa bagi orang dayyus...

Jawab: Tidak di izin kan masuk surga meskipun dia ta'at beribadah.

9. Di pintu surga tertulis bahwa surga diharamkan bagi dayyus, coba

Lafadzkan tulisan tersebut dengan bahasa Arab...

ُِ ‫تُِح َر ٌمُ َع َلىُالدُّي ْو‬


Jawab: ‫ث‬ َ ‫َا ْن‬

10. Sebutkan tiga golongan orang yang tidak akan diampuni dosa

oleh Allah kecuali dia mau tobat nasuha...

≈21≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: Orang syirik, orang yang mengekalkan diri minum khamar

dan orang yang suka mengadu domba orang lain.

11. Sebutkan tiga kelebihan orang yang bershalawat kepada Nabi

Muhammad Saw...

Jawab: Sekali bershalawat diampuni sepuluh kesalahan nya, terwujud

cita-citanya, dan mendapat salam dari Nabi atas dirinya.

12. Pada malam dan hari Jumat lebih baik membaca Alquran

ataukah bershalawat kepada nabi...

Jawab: Tertulis dalam beberapa kitab bahwa lebih afdhal atau lebih

baik bershalawat dari pada membaca Alquran ketika malam dan hari

Jumat.

13. Boleh kah bershalawat ketika khatib sedang membaca rukun

dua Al khutbah...

Jawab: Bila suara khatib terdengar ditelinga maka dianjurkan untuk

diam dan mendengar khatib membaca rukun dua Al khutbah.

≈22≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
14. Menghadap kiblat dalam berdoa, apakah termasuk dalam adab

berdoa...

Jawab: Iya, menghadap kiblat termasuk adab berdoa.

15. Apakah salah satu sebab doa seorang hamba tidak dikabulkan

bahkan ditolak oleh Allah SWT…

Jawab: Salah satu sebab nya yaitu karena seorang hamba yang

berdoa tersebut memakan dan memakai yang di haramkan.

≈23≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

BAB IV

PERSOALAN ILMU TAJWID

1. Apa pengertian idgham...

Jawab: Memasukkan.

2. Apa pengertian idgham-bi-ghunnah...

Jawab: Memasukkan bunyi nun mati dan tanwin kedalam salah satu

huruf nya idgham dengan berdengung.

3. Apa yang di maksud berdengung...

Jawab: Adalah suara yang nyaring yang keluar dari hidung.

4. Ada berapakah huruf Izdhar haqiqi, sebutkan...

Jawab: Ada enam yaitu ‫ح خ ع غ ﻫـ ء‬

5. Ada berapakah huruf Ikhfa Syafawi, sebutkan...

Jawab: Satu yaitu ‫ب‬

≈24≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

6. Ada berapakah huruf Ikhfa haqiqi, sebutkan...

Jawab: Ada 15 (lima belas) yaitu ‫ت ث ج د ذ ز س ش ص ض ط ظ ف ق ك‬

7. Yang manakah huruf-huruf Izdhar-Syafawi...

Jawab: Yaitu semua huruf-huruf hijaiyyah selain ‫( م‬mim) dan ‫( ب‬ba)

8. Dalam membaca Alquran tentu kita sering memanjangkan dan

memendekkan kalimat-kalimat tertentu, memanjakan kalimat

dinamakan dengan mad, sebutkan mad yang sangat sering kita

jumpai dalam Al-Qur'an...

Jawab: Mad-ashli.

9. Ada berapa huruf mad-ashli, sebutkan...

Jawab: Ada 3 yaitu, ‫( ا‬Alif), ‫( و‬wauw), dan ‫( ي‬ya).

10. Apabila Mad-ashli terdapat pada akhir ayat atau akhir

kalimat (ketika waqaf) disebut dengan mad...

Jawab: Mad-'arizd lisukun

≈25≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

11. Berapakah pembagian Mad Far'i...

Jawab: Ada 13 pembagian.

12. Salah satu dari pembagian Mad Far'i yaitu Mad-Wajib

Muttasil, bagaimana pengenalan Mad tersebut...

Jawab: Yaitu apabila ada huruf mad ashli disambut oleh Hamzah

dalam satu kalimat atau satu suku kata.

13. Apa perbedaan Mad-Wajib Muttasil dengan Mad-Jaiz Munfashil...

Jawab: Jika Mad-Wajib Muttasil, disambut akan mad ashli oleh

Hamzah dalam satu suku kata, sedangkan Mad-Jaiz Munfashil dalam

dua suku kata yaitu kata yang berbeda.

14. ‫ال ْين‬ َّ ‫َو ََلال‬


ِّ ‫ض‬ Merupakan contoh dari Mad...

Jawab: Mad-Lazim Mutsaqqal Kalimi.

15. ‫ََٓجا َء‬ Merupakan contoh dari Mad...

Jawab: Mad-Wajib Muttashil.


≈26≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

16. ‫لَ ْم يَقُ ْم‬ Mim mati berjumpa dengan ya' ‫ ي‬hukum bacaannya

adalah...

Jawab: Idzhar Syafawi.

17. ‫ِّم ْن بَ ْع ِّد‬ Nun mati berjumpa dengan ba' ‫ ب‬hukum

bacaannya adalah...

Jawab: Iqlab.

18. ‫ِّم ْن ك ُِّل‬ Nun mati berjumpa dengan ka ‫ ك‬hukumnya

adalah...

Jawab: Iqfa Haqiqi.

19. َ ‫م‬
َ ‫ط ِّف ِّف ْي‬
‫ن‬ ُ ‫ِّل ْل‬ ‫َو ْيل‬ Mad ashli yang terletak pada akhir ayat

atau kalimat yang di waqaf kan, di sebut mad...

Jawab: Mad-'Arizd Lisukun.

≈27≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

20. َ‫ َو ََٓمااَد ْٰرك‬Mad ashli yang disambut oleh Hamzah dalam kata

yang berbeda atau kata lain, disebut dengan mad...

Jawab: Mad-Jaiz Munfashil.

21. ‫ ِّك ٰتب َّم ْر ُق ْوم‬Baris dua atau tanwin jika berjumpa dengan

huruf mim ‫ م‬hukum bacaannya adalah...

Jawab: Idgham Bi Ghunnah.

22. ُ‫ي‬
َ ِ‫ا ْوت‬ Harkat zummah disambut oleh wauw mati di sebut

dengan mad...

Jawab: Mad-Ashli.

23. ‫َا َّن ُه ْم َم ْب ُع ْو ُث ْو َن‬ Mim mati berjumpa dengan mim ‫ م‬hukum

bacaannya adalah...

Jawab: Idgham Mimmi.

24. Sebutkan huruf-huruf Idgham bi laghunnah…

Jawab: ‫ ل‬dan ‫ر‬

≈28≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

25. Sebutkan huruf-huruf Idgham bi-ghunnah...

Jawab: ‫ ي‬، ‫ و‬، ‫ م‬، ‫ن‬

≈29≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

BAB V

PERSOALAN ILMU SEJARAH ISLAM

1. Ketika Nabi Muhammad Saw wafat, beliau tidak segera

dimakamkan, pertanyaannya Berapa hari jenazah nabi

Muhammad Saw menetap dirumah...

Jawab: Jenazah beliau menetap di rumah selama dua hari dua malam,

yaitu hari senin,malam selasa, hari selasa dan malam rabu.

2. Bagaimanakah cara sabahat menshalati jenazah rasulullah ketika

hendak dikebumikan...

Jawab: Orang-orang Islam sama-sama menshalati jenazah rasul

sendiri-sendiri dengan tidak ada Imam. Cara mereka menshalati diatur

dengan cara gilir. Pertama kali orang-orang lelaki, kemudian orang-

orang perempuan dan akhirnya pemuda-pemuda dan anak-anak.

3. Apa yang ditinggalkan untuk kaum muslimin setelah Rasulullah

Saw wafat...

≈30≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: Kitabullah Al-Qur'an dan As-sunnah hadits Nabi Muhammad

Saw.

4. Sebutkan salah satu mu'jizat Nabi Muhammad Saw...

Jawab: Dapat mengeluarkan air dari jari-jari tangan beliau.

5. Siapakah pengarang kitab I'anathuthalibin...

Jawab: I'anatuth Tholibin merupakan kitab karya Sayyid Abu Bakar

Utsman bin Muhammad Syatha ad-Dimyathi as-Syafi’I yang masyhur

dengan julukan al-Bakri.

6. Siapakah pengarang kitab Fathul Mu'in...

Jawab: Kitab Kitab Fathul Mu'in merupakan salah satu kitab yang

dikarang oleh Ahmad Zainuddin Alfannani.

7. Siapakah pengarang kitab Jarumiyah...

Jawab: Abu Abdillah Muhammad bin Muhammad bin Dawud Al-

Shanhâji.

8. Siapakah pengarang kitab khulashah Nurul Yaqin...

≈31≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: Umar Abdul Jabbar.

9. Siapakah pengarang kitab Matan taqrib...

Jawab: Ahmad bin al-Husain bin Ahmad Al-Ashfahani yang dikenal

dengan nama Al-Qadhi Abu Syuja'

10. Siapakah pengarang kitab Fathul Qarib...

Jawab: Ibnu Qosim Al Ghazi.

11. Siapakah pengarang kitab Awamel...

Jawab: Syekh Abdul Qahir al-Jurjani.

12. Siapakah pengarang kitab Matan bina...

Jawab: Ahmad Ibn Umar.

13. Siapakah pengarang kitab Bajuri...

Jawab: Syaihk Ibrahim Al-Bajuri.

14. Siapakah pengarang kitab Taisir akhlaq...

≈32≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: Hafidt Hasan Mas'udi.

15. Siapakah pengarang kitab Tafsir jalalain...

Jawab: Jalaluddin Al-Mahalli dan Jalaluddin As-Sayuti.

≈33≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
16. Kapan masjid Raya Biaturrahman di Aceh dibangun

Jawab: Pada 1022H/1612M.

17. Siapakah nama lengkap abu Tumin pimpinan Dayah yang berada

di desa Blang bladeh, kecamatan Jeumpa, kabupaten Bireuen...

Jawab: Tgk H. Muhammad Amin bin Mahmud.

18. Tahun berapakah abu Tumin lahir dan wafat...

Jawab: Tgk. H. Muhammad Amin Mahmud atau yang sering disebut

Abu Tu Min lahir 17 Agustus 1932 – wafat 27 September 2022.

19. Apa arti Dayah secara bahasa...

Jawab: Dayah secara bahasa artinya pojok.

20. Apa yang dimaksud dengan Ilmu Balaghah...

Jawab: Ilmu Balaghah adalah ilmu yang mempelajari tentang

bagaimana mengolah kata atau susunan kalimat bahasa arab yang

indah namun memiliki arti yang jelas, selain itu gaya bahasa yang

harus digunakan juga harus sesuai dengan situasi dan kondisi.

≈34≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

21. Apakah yang dimaksud ilmu Mantiq...

Jawab: Mantiq adalah keilmuan yang berkaitan dengan logika ia

memiliki pengaruh penting dalam membentuk pola pikir seseorang

hingga bisa mencapai sebuah kesimpulan yang benar dan dapat

dipertanggungJawabkan.

22. Apa yang dimaksud ilmu bayan...

Jawab: Ilmu bayan secara bahasa adalah penjelasan,

penyingkapandan keterangan. Sedangkan secara istilahilmu bayan

berarti dasar atau kaidah yang menjelaskan keinginan tercapainya

satu makna dengan macam-macam gaya bahasa (al-Hasyimi:1994).

23. Apa itu ilmu badi'...

Jawab: Ilmu badi' adalah ilmu untuk mengetahui aspek-aspek

keindahan sebuah kalimat yang sesuai dengan keadaan.

24. Apa tujuan Dayah salafi mempelajari undang-undang atau tata

bahasa...

≈35≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: Agar bisa memperdalam ilmu dari kitab ulama-ulama besar

yang semua berasal dari Arab.

25. Apa tujuan mempelajari ilmu alat yang mendalam, seperti Ushul

fiqh, nahu, Sharaf, Mantiq, ilmu Balaghah dan lain nya, jelaskan...

Jawab: Untuk lebih memahami hukum islam, dan juga bisa

membenarkan yang salah saat kitab Al-Qur'an di kotak Katik segi

makna atau lafadz oleh manusia yang tidak bertanggungjawab.

26. Apa tanda-tanda kiamat yang sangat terlihat dan terasa

sekarang, sebutkan beberapa contoh...

Jawab: Banyak nya orang yang suka buka aurat dan waktu terasa

sangat singkat, merupakan salah satu contoh tanda kiamat sugra.

27. Coba sebutkan bulan-bulan hijriah...

Jawab: Muharam, Safar, Rabiul awal, Rabiul akhir, Jumadil awal,

Jumadil akhir, Raajab, Sya'ban, Ramadhan, Zulhijjah, Zulqaidah.

≈36≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
28. Salah satu kitab fiqah yang wajib di pelajari oleh seorang ulama

yaitu kitab Al Mahalli, apa nama lain kitab tersebut...

Jawab: Kanz Ar-Raghibi.

29. Siapakah pengarang kitab Al Mahalli...

Jawab: Karya Imam Nawawi.

30. Jika seseorang bertanya kepada orang lain tentang agama atau

lainnya, orang ditanya tersebut tidak bisa menjawab, bolehkah

dia menjawab jika tidak bisa menjawab...

Jawab: Tidak, karena dalam Islam sangat dilarang menjawab suatu hal

yang tidak kita ketahui.

31. Siapakah nama asli Abu bakar Ash-Shiddiq...

Jawab: Nama asli dari Abu Bakar Ash Shiddiq adalah Abdullah bin

Utsman.

32. Mengapa abu bakar digelar Ash-Shiddiq...

Jawab: Karena dia adalah sahabat yang paling percaya pada Nabi

Muhammad SAW meski sering kali kisah Nabi disebut tidak masuk

≈37≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
akal. Melihat kepercayaan Abu Bakar, Nabi Muhammad SAW pun

menjulukinya As Siddiq.

33. Siapakah sahabat yang membukukan Al-Qur'an dalam satu

mushaf...

Jawab: Usman bin Affan.

34. Pada masa kepemimpinan siapakah masjid baiturrahman

di Aceh dibangun…

Jawab: masa kepemimpinan Sultan Iskandar Muda

35. Siapakah sahabat yang menggantikan imam subuh ketika

Rasulullah sakit...

Jawab: Abu Bakar Ash-Shiddiq.

36. Siapakah Khalifah pertama ketika Rasulullah Saw wafat...

Jawab: Abu Bakar Ash-Shiddiq.

37. Siapakah yang menunjuk abu bakar sebagai Khalifah...

≈38≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: Rasullullah sendiri yang menunjuk Abu Bakar.

38. Siapakah sahabat yang pertama-tama tidak percaya rasulullah

wafat...

Jawab: Sahabat Umar bin Khattab.

39. Siapakah Khalifah pengganti Abu bakar Ash-Shiddiq...

Jawab: Sahabat Umar bin Khattab.

40. Siapakah Khalifah pengganti Umar bin Khattab...

Jawab: Ustman bin Affan.

41. Siapakah Khalifah pengganti Ustman bin Affan...

Jawab: Ali bin Abi Thalib.

42. Di akhir zaman nanti, siapa yang menghancurkan Ka'bah...

Jawab: Tentara Habasyah.

43. Siapakah pemimpin tentara habasyah yang meruntuhkan

Ka'bah di akhir zaman...

≈39≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: Dzu as Suwaiqatain.

44. Siapakah Uais Al-Qarni...

Jawab: Seorang tabi'in yang sangat berbakti kepada orang tua nya dan

beliau juga yang ingin berjumpa dengan Rasulullah tapi selalu ada

halangan dan rintangan sampai Rasulullah wafat beliau tidak pernah

melihat Rasulullah.

45. Bagaimanakah yang di katakan sahabat pada masa

Rasulullah...

Jawab: Yaitu seseorang yang hidup di masa Rasulullah dan pernah

berjumpa dengan Rasulullah hal keadaan orang tersebut beriman

kepada Allah dan rasul-nya.

≈40≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
46. Bagaimanakah yang dikatakan dengan tabi'in…

Jawab: Yaitu seseorang yang hidup di masa Rasulullah serta beriman

kepada Allah dan rasul-nya, tapi tidak pernah jumpa atau melihat

langsung Rasullullah.

47. Ustadz Abdul Somad adalah ustadz sejuta ummat yang memang

sudah di akui oleh banyak orang, hampir seluruh Indonesia

beliau ceramah. Yang jadi pertanyaannya, dalam ilmu fiqah

ustadz Abdul Somad memegang Mazhab...

Jawab: Mazhab Imam Asy-Syafi'i.

48. Siapakah salah satu ulama tertua di Aceh yang dikenal dengan

ke ta'ziman yang sangat luar biasa kepada gurunya...

Jawab: Abu kuta Krueng.

49. Siapakah nama asli Abu kuta Krueng...

Jawab: Tgk. H. Usman Ali.

≈41≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
50. Siapakah nama Pimpinan Dayah Minhajussalam AL-Hasani yang

berada di Desa Lancok, Kecamatan Syamtalira, Bayu Kabupaten

Aceh Utara, Provinsi Aceh…

Jawab: Tgk. Hasanuddin Bin Idris

≈42≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

BAB VI

PERSOALAN ILMU NAHWU

1. Coba Lafadzkan ta'rif Mufrad...

Jawab: ُ‫علَىُج ْز ِءُ َم ْعنَا ِه‬


َ ُ‫اَُلُ َيد ُّلُج ْزؤه‬
َ ‫ه َوُ َم‬

2. Coba Lafadzkan ta'rif Fi'il...

Jawab: ُ‫ُِاَلَ ْز َمنَ ِةُالث َّ ََلث َ ِة‬


ْ ‫َتُبِا َ َحد‬
ْ ‫اُواِ ْقت ََرن‬
َ ‫علَىُ َم ْعنَىُفِىُنَ ْف ِس َه‬ ْ َّ‫َك ِل َمةٌُدَل‬
َ ُ‫ت‬

3. Coba Lafadzkan ta'rif Fi'il Madhi...

Jawab: ُ‫اضى‬ َّ
ِ ‫ىُالز َم ِنُال َم‬ ِ‫علَىُ َحدْثُو ِجدَُف‬
َ ُ‫ه َوُ َماُدَ َّل‬

4. Coba Lafadzkan ta'rif Fi'il Mudhari'...

Jawab: ُ‫ُوا َِل ْستِ ْقبَا ِل‬


َ ‫علَىُ َمعْنَىُمقْت َِرنُبِا َ َحدُزَ َمنَىُال َحا ِل‬
َ ُ‫ه َوُ َماُدَ َّل‬

5. Coba Lafadzkan ta'rif Fi'il Amar...

Jawab: ُ‫ه َوُفِ ْعلٌُم ْقت َِر ٌنُ ِبزَ َمانُم ْستَ ْق َبالُا َ َبدًا‬

6. Coba Lafadzkan ta'rif I'rab...

ً ‫علَ ْي َهاُلَ ْف‬


Jawab:‫ظاُا َ ُْوُتَ ْق ِدي ًْرا‬ ُِ َ‫َّاخل‬
َ ُ‫ت‬ ُِ ‫فُ ْالعَ َو ِام‬
ِ ‫لُالد‬ ُِ ‫اخ ُِرُال َك ِل ُِمُ ِ َِل ْخ ِت ََل‬
ِ ‫تَ ْغ ِييْرُُا َ َو‬

≈43≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
7. Coba Lafadzkan ta'rif Bina'…

Jawab: ُ‫لز ْومُُآ ِخ َرُُ ْال َك ِل َم ِةُُ َح ْر َكةًُُا َ ْوُُسك ْونًا‬

8. Isim 'Alam terbagi dua, sebutkan...

Jawab: Isim 'Alam syakhsi dan Isim 'Alam jinsi.

9. Coba Lafadzkan ta'rif Isim 'Alam syakhsi...

Jawab: ‫غي َْر ُه‬ ُ َ ُ‫ش ْيءُُ ِب َع ْي ِن ُِه‬


َ ُُ‫َلُ َيتَن ََاول‬ َ ‫ض َُعُ ِل‬
ِ ‫ه َُوُ َماُو‬

10. Coba Lafadzkan ta'rif Isim 'Alam jinsi...

Jawab: ُ‫َاس‬ ْ َ‫ض َعُ ِل ِج ْنسُ ِمن‬


ِ ‫ُاَلَجْ ن‬ ِ ‫ه َوُ َماُو‬

11. Coba Lafadzkan ta'rif Isim Isyarah...

Jawab: ُ‫َارُاِلَ ْي ِه‬


ِ ‫ض َعُ ِلمش‬
ِ ‫ه َوُ َماُو‬

12. Sebutkan macam-macam Isim Isyarah yang dipakai pada

kalimat Muzakkar...

Jawab: ‫ ذَا‬ketika mufrad, ‫ان‬


ُِ َ‫ ذ‬ketika mutsanna, ‫ ا ْو َٓل ُِء‬ketika jamak.

≈44≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
13. ِّ َ‫ ٰهذ‬،‫ َه ِّذ ِّه‬، ‫ ٰهذَا‬Yang menjadi
Simaklah kalimat berikut,.. ‫ َهؤ ََُٓل ِّء‬، ‫ان‬

pertanyaannya, ‫ ﻫـ‬yang berada bersama Isim Isyarah tersebut

dinamakan...

Jawab: (‫ ﻫـ‬tanbih).

14. Sebutkan huruf-huruf yang kerjanya me_nashab Fi'il Mudhari'…

Jawab: ُ‫ُاِذًا‬،ُُ‫ُُ َك ْي‬،ُ‫ن‬


ُْ َ‫ُُل‬،ُ‫ن‬
ُْ َ ‫ا‬

15. Sebutkan huruf-huruf yang kerjanya me_nashab Isim dan

me_rafa' Khabar...

Jawab: ُ‫ُلَ َع َّل‬،َُُ‫ُُلَيْت‬،ُُ‫ُ ٰل ِك َّن‬،ُ‫ن‬


َُّ َ ‫ُ َكا‬،ُ‫ن‬
َُّ َ ‫ُا‬،ُ‫ِن‬
َُّ ‫ا‬.

≈45≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

BAB VII

PERSOALAN ILMU SARAF

1. Dalam ilmu Tasrif bina-bina atau pendirian suatu kalimat di bagi

kedalam sembilan golongan sebutkan...

Jawab: Shahih, mudha'af, mitsal, ajwaf, naqish, lafif, multawi, mahmuz

dan salim.

2. Bagaimanakah yang dimaksud dengan bina shahih atau

pendirian suatu bangunan yang shahih...

Jawab: Shahih yaitu kalimat yang ‫ ف‬Fi'il nya dan ‫ ع‬Fi'il nya dan ‫ ل‬Fi'il nya

bukan huruf i'lat.

3. Kalimat yang ‫ ف‬Fi'il nya huruf i'lat seperti ‫ وﺐﺛ‬merupakan bagian

dari pendirian atau bina...

Jawab: Bina mitsal.

4. Bina-bina mahmuz terbagi tiga, sebutkan…


≈46≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: Mahmuz ‫ ف‬, Mahmuz ‫ ع‬dan Mahmuz ‫ل‬

5. ‫َل تَـ ْف ِع ْل‬ Arti dari kalimat tersebut adalah...

Jawab: Jangan engkau berbuat (seorang laki-laki).

6. ُ‫ اِ ْف ِع ْل‬Arti dari kalimat tersebut adalah...

Jawab: Hendak lah berbuat engkau (seorang laki-laki).

7. ‫ يَ ْف ِّع ُل‬Arti kalimat tersebut adalah...

Jawab: Sedang berbuat atau selagi berbuat dia (seorang laki-laki).

≈47≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

َ َ Merupakan kalimat
8. ‫ضر َب‬ Fi'il Madhi yang di dalamnya

mengandung zhamir...

Jawab: Zhamir mufrad Muzakkar ghaib yaitu ‫ﻫﻮ‬

ْ ‫ َي‬Merupakan kalimat Fi'il Mudhari'yang di dalamnya


9. ‫ض ِّر ُب ْو َن‬

mengandung zhamir...

Jawab: Zhamir jamak Muzakkar ghaib yaitu ‫ﻫﻢ‬

10. ُ‫صفَ َر ْرت َما‬


ْ ِ‫ا‬ Dari kalimat tersebut manakah yang disebut

sebagai ‫ ف‬fi'il, ‫ ع‬fi'il dan ‫ ل‬fi'il...

Jawab: ‫ ص‬sebagai ‫ ف‬fi'il, ‫ ف‬sebagai ‫ ع‬fi'il, dan ‫ ر‬yang kedua sebagai

‫ ل‬fi'il.

≈48≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

BAB VIII

PERSOALAN ILMU HADIST

1. Apa yang dimaksud dengan Ilmu hadist...

Jawab: Ilmu yang membahas kaidah-kaidah untuk mengetahui

kedudukan sanad dan matan, apakah diterima atau ditolak, atau

apakah lemah atau kuatnya hadist.

2. Apa yang dimaksud dengan hadits...

Jawab: Hadis adalah segala sesuatu yang disandarkan kepada Nabi

Muhammad saw. baik perkataan, perbuatan, maupun ketetapan-Nya.

3. Ada berapakah macam-macam hadits, sebutkan...

Jawab: Secara umum, macam-macam hadist terbagi menjadi 3 yaitu

hadist shahih, hadist hasan, dan hadist dhaif.

4. Bagaimanakah yang dikatakan hadist shahih...

≈49≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: Hadist shahih didefinisikan oleh Ibnu Ash Shalah sebagai

berikut: “Hadist yang disandarkan kepada Nabi saw yang sanadnya

bersambung, diriwayatkan oleh (perawi) yang adil dan dhabit hingga

sampai akhir sanad, tidak ada kejanggalan dan tidak ber'illat.”

5. Bagaimanakah yang dikatakan hadist Hasan...

Jawab: Menurut pendapat Ibnu Hajar, hadist hasan adalah hadist yang

dinukilkan oleh orang yang adil, yang kurang kuat ingatannya, yang

muttasil sanadnya, tidak cacat dan tidak ganjil.

6. Hadist yang didalamnya tidak terdapat syarat-syarat Hadist

Shahih dan syarat-syarat Hadist Hasan. Disebut dengan hadits...

Jawab: Hadist dhaif.

7. Hadist Mauquf dan Hadist Maqhtu, merupakan golongan dari

hadits...

Jawab: Hadist dhaif.

≈50≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
8. Hadist yang hanya diriwayatkan oleh seorang perawi yang lemah

yang bertentangan dengan hadist yang diriwayatkan oleh

perawi yang terpercaya/jujur. Merupakan definisi dari hadits...

Jawab: Hadist Munkar.

9. Sebutkan dua hadits yang tergolong hadis shahih...

Jawab: Hadist Shahih Li-Dzatih dan Hadist Shahih Li-Ghairih.

10. Apa yang dimaksud hadist shahih li_dzatih...

Jawab: Adalah hadist shahih dengan sendirinya. Artinya hadist shahih

yang memiliki lima syarat atau kiteria sebagaimana disebutkan di atas

atau “hadist yang melengkapi setinggi-tinggi sifat yang mengharuskan

kita menerimanya.”

≈51≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

BAB IX

PERSOALAN ILMU USHUL FIQH

1. Apa yang dimaksud ilmu Ushul fiqh jelaskan...

Jawab: Ushul fiqih ialah ilmu yang mengkaji tentang dalil fiqih berupa

kaidah untuk mengetahui cara pengguaannya, mengetahui keadaan

orang yang menggunakannya (muttahid) dengan tujuan mengeluarkan

hukum amali (perbuatan) dari dalil dalil secara terperinci dan jelas.

2. Coba jelaskan apa yang dimaksud ‫ اﺪﻬﺘﺠﻤﻟ الﻘﺘﺴﻤﻟ‬dalam istilah

fiqh...

Jawab: Adalah para Ulama yang mampu mengistinbatkan (menggali)

hukum langsung dari Al-Qur'an dan As-sunnah dengan menggunakan

teori-teori Ushul yang mereka ciptakan sendiri, seperti Al-Maliki, Al-

Hanafi, As-syafi'i dan Al-Hambali.

3. Apa yang dimaksud dengan ijtihad...

Jawab: Ijtihad yaitu memeras pikiran hingga sampai maksud.

≈52≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

4. Ada berapakah hukum-hukum syariat, sebutkan...

Jawab: Ada tujuh yaitu; wajib, Sunnah, haram, makruh, mubah, sah,

dan batal.

5. Apa yang dimaksud dengan wajib...

Jawab: Wajib adalah suatu pekerjaan yang berpahala mengerjakannya

dan berdosa meninggalkannya.

6. Apa yang dimaksud dengan Sunnah...

Jawab: Sunnah adalah suatu pekerjaan yang berpahala

mengerjakannya dan tidak berdosa meninggalkannya.

7. Apa yang dimaksud dengan haram...

Jawab: Haram adalah suatu pekerjaan yang berdosa mengerjakannya

dan berpahala meninggalkannya.

8. Apa yang dimaksud dengan makruh…

≈53≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
Jawab: Makruh adalah suatu pekerjaan yang berpahala

meninggalkannya dan tidak berdosa mengerjakannya.

9. Coba Lafadzkan ta'rif wajib...

Jawab: ُ‫َمايثَابُ َعلَ ِىُ ِف ْع ِل ِه َُوُيعَا َقبُ َعلَىُت َْر ِكه‬

10. Coba Lafadzkan ta'rif haram...

Jawab: ُ‫علَىُفِ ْع ِل ِه‬ َ ‫علَىُت َْر ِك ِه‬


َ ُ‫ُوُيعَاقَب‬ َ ُ‫َمايثَاب‬

≈54≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~

DAFTAR PUSTAKA

"Al-Mughni" karya "Ibnu Qudamah"

"Awamil" karya "Syaikh Abdul Qahir Al-Jurjani"

"Bajuri" karya "Burhanuddin Ibrahim Al-Bajuri Bin Syekh Muhammad Al-

Jazawi Bin Ahmad"

"Dusuqi" karya "Syaikh Muhammad Ad-Dusuqi"

"Fathul Qarib" karya "Ibnu Qasim Al-Ghazi"

"Jarumiyah" karya "Abu Abdillah Muhammad Bin Muhammad bin

Dawud Al-Shanhâji"

"Kawakibud Durriyah" karya "Syaikh Muhammad Bin Ahmad Bin Abdul

Bari Al-Ahdal"

"Khulashah 1 dan 2" karya "Umar Abdul Jabbar"

"Matammimah" karya "Syamsuddin Muhammad Bin Muhammad Bin

Abdurrahman Bin Husain Ar-Rainy"

"Matan Bina" karya "Mula 'Abdullah Ad-Danqazi"

"Matan Taqrib" karya "Abu Syuja”

"Taisir Mushthalah Hadist" karya "Mahmud Thahhan"

"Tajwid" karya "Ismail Tekan"


≈55≈
~ Seputar Tanya Jawab dalam Islam ~
"Waraqat" karya "Imam Al Haramain"

≈56≈

Anda mungkin juga menyukai