Anda di halaman 1dari 13

LAPORAN OBSERVASI

LAPORAN PENGEMBANGAN KOMPETENSI

PARTISIPAN OBSERVASI PRAKTIK PEMBELAJARAN DENGAN REKAN

SEJAWAT

Tanggal Observasi : 28 Februari 2024

Kelas : IX E

Guru Yang di observasi : Eka Indriana, S.Pd

Observer : Warsiana, S.Pd


LEMBAR PENGESAHAN

Kepala UPTD Satuan pendidikan SMP Negeri 1 Terbanggi Besar mengesahkan laporan
kegiatan pengembangan kompetensi guru “ Partisipan Observasi Pembelajaran Dengan
Rekan Sejawat” yang dilakukan oleh :

Guru Yang diobservasi


Nama : Eka Indriana, S.Pd
NIP : 19970923202212006
Guru Mapel : Pendidikan Pancasila & Kewarganegaraan / PPKn

Guru Yang Mengobservasi


Nama : Warsiana, S.Pd
NIP : 197807152014102002
Guru Mapel : Pendidikan Pancasila & Kewarganegaraan / PPKn

Terbanggi Besar,
Kepala UPTD Satuan Pendidikan
SMPN 1 Terbanggi Besar

ANSORI, S.Pd
NIP. 196607011990031013
KATA PENGANTAR

Segala puji syukur kehadirat Allah SWT atas limpahan karunia dan rahmat-Nya

kami bisa menyelesaikan laporan kegiatan pengembangan kompetensi guru yang berupa

kegiatan “Partisipan Observasi Pembelajaran dengan Rekan Sejawat”

Laporan kegiatan ini kami susun guna memenuhi bukti dukung salah satu kegiatan

pengembangan kompetensi guru untuk penilaian kinerja guru tahun 2024 khususnya

periode bulan Januari-Juni 2024. Jika dalam laporan ini terdapat kekurangan yang harus

dibenahi mohon berkenan memberikan masukan yang konstruktif guna perbaikan. Semoga

laporan ini bermanfaat sebagaimana mestinya Terima kasih

Terbanggi Besar , Februari 2024

Penyusun
Lembar Catatan Percakapan Pra-Observasi Kelas

Tanggal : Senin, 26 Februari 2024 Sekolah : SMPN 1 Terbanggi Besar


Nama Guru : Eka Indriana, S.Pd Kelas : IX (Sembilan)
Mata Pelajaran : PPKn Durasi : 15 menit

Tujuan Pembelajaran:
● Melalui kegiatan menganalisis tabel keberagaman sosial budaya, keberagaman
ekonomi, keberagaman gender siswa mampu mengidentifikasi sebab permasalahan
sosial yang terjadi di masyarakat.
● Melalui kegiatan berkelompok dan presentasi dengan teman sekelompoknya peserta
didik mampu menelaah faktor penyebab permasalahan sosial
● Melalui kegiatan bimbingan tutor sebaya peserta didik dapat melatih kemampuan
berbicara dalam materi organisasi masyarakat dan ritual tradisi masyarakat
sehari-hari

Area Pengembangan yang hendak dicapai:


● Meningkatkan kemampuan peserta didik untuk mengidentifikasi bentuk
keberagaman keberagaman sosial budaya, keberagaman ekonomi, keberagaman
gender.
● Meningkatkan kemampuan peserta didik untuk mampu mempresentasikan faktor
penyebab permasalahan sosial
● Meningkatkan keterampilan berdiskusi, dan bimbingan tutor sebaya secara
berkelompok dengan penuh percaya diri dan saling mengasah mengasuh satu sama
lainya

Strategi yang dipersiapkan:


● Menerapkan pembelajaran berdiferensiasi untuk memenuhi kebutuhan belajar
peserta didik yang beragam meliputi diferensiasi proses, konten, dan produk
● Menggunakan beberapa kali game online pembelajaran yang digunakan untuk
mengevaluasi tiap-tiap sub materi yang diberikan, seperti menggunakan gimkit, dan
froggy Jumps
● Memberikan kebebasan kepada peserta didik untuk memilih dengan tutor yang di
inginkan
● Mendampingi dan memberikan arahan kepada peserta didik saat berdiskusi
kelompok
● Metode penugasan yang diberikan antara lain :
- Melakukan analisis terhadap materi keberagaman sosial budaya, keberagaman
ekonomi, keberagaman gender dalam bentuk tabel yang dikerjakan oleh
Individu dan berkelompok
- Melakukan evaluasi tabel keberagaman sosial budaya, keberagaman ekonomi,
keberagaman gender dengan menggunakan gimp kit dan froggyjump
- Melakukan analisis secara berkelompok tentang sebab dan faktor
permasalahan sosial, agama, dan organisasi kemasyarakatan
- Melaporkan hasil pemahaman nya kepada tutor sebaya (di pilih berdasarkan
kompetisi)
Catatan khusus Supervisor:

Terbanggi Besar, 26 Februari 2024

Supervisor Guru Mapel

Warsiana, S.Pd Eka Indriana, S.Pd


NIP. 197807152014102002 NIP. 199709232022212006
DOKUMENTASI KEGIATAN PRA OBSERVASI
LEMBAR OBSERVASI PEMBELAJARAN DI KELAS

Hari/ Tanggal : Rabu, 28 Februari 2024 Sekolah : SMPN 1 Terbanggi Besar


Nama Guru : Eka Indriana, S.Pd Kelas : IX E
Mata Pelajaran : PPKn Waktu : 08.35 - 10.15 WIB

No Aspek Yang diamati Ada Tidak Catatan

1 Mengembangkan Lingkungan
Kelas Yang memfasilitasi Murid
✔️ Pengamatan

Belajar secara nyaman


a. Kenyamanan lingkungan ✔️
belajar untuk memenuhi
kebutuhan belajar murid

b. Penggunaan komunikasi ✔️
positif

c. Penerapan disiplin ✔️
d. Pemberian motivasi ✔️
2 Memandu proses belajar mengajar ✔️
yang efektif
a. Pembukaan proses belajar ✔️
b. Muatan sosial-emosional ✔️
dalam aktivitas pembelajaran

c. Pendekatan dalam ✔️
mendampingi murid

d. Penggunaan strategi ✔️
pembelajaran

e. Penutupan proses ✔️
pembelajaran

3 Melakukan asesmen dan


menyediakan umpan balik
✔️

Supervisor Guru Mapel

Warsiana, S.Pd Eka Indriana, S.Pd


NIP. 197807152014102002 NIP. 199709232022212006
DOKUMENTASI KEGIATAN OBSERVASI KELAS

Gambar 1 : Guru mengkondisikan kelas dan menjelaskan kegiatan pembelajaran yang akan
dilaksanakan hari itu

Gambar 2 : Melakukan penyeleksian 6 tutor sebaya dengan Intan materi “harmoni


keberagaman masyarakat Indonesia” dengan melakukan tes secara lisan dan lembar ceklis.

Gambar 3 : Tiket tutor sebaya dibagikan kepada 6 tutor dikelas, yang sudah memenuhi
syarat untuk menjadi tutor bagi teman-teman nya
LEMBAR CATATAN PASCA OBSERVASI KELAS

Hari/ Tanggal : Sabtu, 2 Maret 2024 Sekolah : SMPN 1 Terbanggi Besar


Nama Guru : Eka Indriana,S.Pd Kelas : IX E
Mata Pelajaran : PPKn Waktu Percakapan : 15 menit

I. Catatan Refleksi Guru:

● Pelaksanaan pembelajaran sudah baik dan sesuai dengan perangkat ajar yang
diberikan serta target observasi perilaku sudah sesuai dengan yang diharapkan.
● Pembelajaran sudah disertai upaya membangun suasana kelas yang kondusif untuk
proses belajar, dengan minimal gangguan yang mengalihkan perhatian peserta didik
dari aktivitas belajar.
● Guru sudah cukup baik dalam melakukan komunikasi positif untuk membangun
suasana kelas yang kondusif
● Guru sudah cukup baik dalam melakukan strategi pengelompokkan untuk
mengaktifkan keterlibatan peserta didik (dengan tutor sebaya)
● Guru sudah membuat dan mengingatkan aturan/kesepakatan kelas
II. Topik percakapan dan catatan:

● Topik : Membahas hasil observasi yang sudah dilakukan, saling memberi penguatan
dan bertukar pikiran serta memberikan kritik dan saran yang membangun
● Catatan : Hanya perlu sering-sering membangun suasana kelas yang kondusif untuk
proses belajar, dengan minimal gangguan yang mengalihkan perhatian peserta didik
dari aktivitas belajar karena ketika observasi lalu, kegiatan pembelajaran terpotong
jam istirahat I maka banyak sekali distraksi dan pengkondisian yang kadang masih
sulit dilakukan
III. Rencana Tindak Lanjut:

● Guru perlu menyampaikan penjelasan secara terstruktur dan logis


● Dirasa perlu sering melakukan kegiatan seperti ini untuk saling mengoreksi satu
sama lain, direncanakan kegiatan observasi teman sejawat lagi di waktu yang akan
datan.
● Mengikuti Pelatihan Mandiri di PMM untuk lebih mengasah kemampuan dan skil

Supervisor Guru Mapel

Warsiana, S.Pd Eka Indriana, S.Pd


NIP. 197807152014102002 NIP. 199709232022212006
DOKUMENTASI KEGIATAN PASCA OBSERVASI
(isi dengan foto kegiatan percakapan pasca observasi)
PENUTUP

Demikianlah laporan pengembangan kompetensi meningkatnya kompetensi melalui peran

sebagai partisipan observasi praktik pembelajaran (persiapan, pelaksanaan, dan diskusi

tindak lanjut) bersama rekan sejawat . Semoga laporan diterima dan jika terdapat hal - hal

yang harus dibenahi kami siap membenahi sebagaimana mestinya. Sekian terima kasih.

Terbanggi Besar, Maret 2024


PEDOMAN KEGIATAN GURU SAAT OBSERVASI KELAS
(digunakan sebagai referensi observer saat mengisi lembar observasi kelas)

1. Mengembangkan Lingkungan Kelas Yang memfasilitasi Murid Belajar secara nyaman


a. Kenyamanan Lingkungan Belajar untuk Memenuhi Kebutuhan Belajar Murid (
lingkungan belajar dapat berupa kelas, halaman, perpustakaan, atau tempat
lainnya, baik di dalam atau luar sekolah).
Nyaman ketika:
● Guru melakukan penyesuaian lingkungan belajar sesuai dengan karakteristik
murid misal Memperhatikan posisi murid berkebutuhan khusus, Memperhatikan
posisi murid sesuai dengan kondisi fisik (berkacamata atau tidak, tinggi badan
murid, dll.).
● Guru melakukan penyesuaian lingkungan belajar sesuai dengan tujuan
pembelajaran (kebutuhan belajar-akademik), misal Posisi murid diatur
sedemikian rupa sehingga penjelasan guru dapat didengar jelas secara merata
oleh semua murid, Posisi murid diatur sehingga peragaan guru dapat dilihat jelas
dari sisi mana pun, Lingkungan belajar memungkinkan guru dapat menjangkau
seluruh muridnya untuk memfasilitasi belajar secara adil.
● Guru melakukan penyesuaian lingkungan belajar sesuai dengan kebutuhan
belajar- kompetensi sosial emosional, misal Posisi murid diatur sehingga
memungkinkan interaksi lintas gender, Posisi murid diatur sehingga pada saat
berkolaborasi, memudahkan murid untuk berinteraksi satu sama, Melakukan
"rotasi posisi duduk" atau perubahan tempat belajar
b. Penggunaan Komunikasi Positif
● Interaktif: adanya timbal balik antara murid dan guru; adanya timbal balik juga
antara murid dengan murid.
● Empatik: guru ingin tahu dan mencoba memahami sudut pandang murid.
● Emosi positif: guru mengekspresikan emosi positif selama berinteraksi dengan
murid
c. Penerapan disiplin
Guru berupaya menguatkan dan mengajarkan murid bahwa kesalahan dapat menjadi
kesempatan untuk belajar. Kemudian menekankan refleksi diri murid tentang apa
yang bisa mereka lakukan ketika melakukan kesalahan
d. Pemberian motivasi
Guru mendorong murid untuk mau dan semangat belajar

2. Memandu proses pembelajaran yang efektif


a. Pembukaan proses belajar
● Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dari sesi tersebut.
● Guru menghubungkan materi pembelajaran sebelumnya dengan tujuan
pembelajaran sesi tersebut.
● Guru menyampaikan relevansi tujuan/materi pembelajaran dengan kehidupan
sehari-hari/ Menyampaikan pentingnya materi tersebut untuk kehidupan murid
● Guru menjelaskan rangkaian aktivitas yang akan dilakukan pada sesi
pembelajaran
b. Muatan sosial emosional dalam aktivitas pembelajaran
Aktivitas ini mencakup pembukaan yang hangat, tahap inti yang
melibatkan-menantang menyenangkan, dan tahap penutup yang optimistik dengan
cara meleburkannya dengan muatan akademik yang sedang dipelajari
c. Pendekatan dalam mendampingi murid
Guru memberikan scaffolding untuk membantu murid yang mengalami kesulitan.
Scaffolding yang dimaksud adalah suatu teknik pembelajaran di mana murid
diberikan sejumlah bantuan, kemudian perlahan-lahan diadakan pengurangan
terhadap bantuan tersebut hingga pada akhirnya, murid dapat menunjukkan
kemandirian yang lebih besar dalam proses pembelajaran
d. Penggunaan strategi pembelajaran
Guru memodifikasi strategi, materi, dan pengelompokan untuk mengoptimalkan
kesempatan siswa untuk belajar dan memenuhi kebutuhan belajar mereka. Siswa
terlibat aktif sepanjang pembelajaran dan fokus dalam pekerjaan yang tidak hanya
mengembangkan keterampilan namun menantang mereka menjadi pemecah
masalah.
e. Penutupan Proses belajar
● Guru mengajak murid mengambil rangkuman dan kesimpulan dari
pembelajaran sesi tersebut
● Guru bersama murid merefleksikan pembelajaran
● Guru mengapresiasi kemajuan yang dicapai murid

3. Melakukan asesmen dan menyediakan umpan balik


Guru memberikan umpan balik yang konstruktif (jelas dan mengandung saran
pengembangan) bukan hanya terhadap produk murid tetapi juga proses belajar
mereka (contoh: bagaimana strategi berpikir murid, bagaimana murid
menyelesaikan masalah, teknik komunikasi yang dilakukan murid

Anda mungkin juga menyukai