Anda di halaman 1dari 7

See discussions, stats, and author profiles for this publication at: https://www.researchgate.

net/publication/346375881

Article Literature Review

Article in Jurnal Ilmu Keperawatan Komunitas · November 2020

CITATIONS READS
0 9,584

10 authors, including:

Lingkan Sriwulan Rambitan


Klabat University
1 PUBLICATION 0 CITATIONS

SEE PROFILE

All content following this page was uploaded by Lingkan Sriwulan Rambitan on 26 November 2020.

The user has requested enhancement of the downloaded file.


HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEPATUHAN MINUM
OBAT PASIEN HIPERTENSI

Lingkan Sriwulan Rambitan

Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Keperawatan Universitas Klabat


Airmadidi-Minahasa Utara 95371, Indonesia
Email: s21710037@student.unklab.ac.id

ABSTRAK

Pendahuluan : Tekanan Darah Tinggi (hipertensi) adalah suatu peningkatan tekanan darah di
dalam arteri, Penelusuran artikel melalui Jurnal Nurse, Google Scholar, Research Gate, Klabat
Journal of Nursing Scholar dengan kata kunci yang digunakan Dukungan Keluarga, Hipertensi,
Kepatuhan, Minum Obat. Hasil : Tulisan ini merupakan literature review dari artikel penelitian.
Review ini menggunakan metode promosi kesehatan yang diawali dengan pertanyaan penelitian
“Bagaimana hubungan dukungan keluarga dengan kepatuhan minum obat?”. Penelusuran artikel
melalui Jurnal Nurse, Google Scholar, Research Gate, Klabat Journal of Nursing Scholar dengan
kata kunci yang digunakan Dukungan Keluarga, Hipertensi, Kepatuhan, Minum Obat. Kriteria
artikel yang digunakan yaitu dipublikasikan 5 tahun terakhir yaitu dari 2016 sampai 2020, jurnal
mempunyai judul dan isi yang sesuai dengan tujuan penelitian, full text, dan keterkaitan dengan
keperawatan. Pembahasan : hasil dari penyebab hipertensi, penanganan dan cara agar terhindar
dari hpertensi. Faktor penyebab yang paling sering mengakibatkan hipertensi berdasarkan
literature review ini adalah gaya hidup, pola makan dan stress. Rekomendasi : Berdasarkan hasil
studi literature ini, maka secara teoritis berlandaskan bukti ilmiah perlu dilakukan promosi
kesehatan terkait hubungan dukungan keluarga dengan kepatuhan minum obat pasien hipertensi
dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat yang lebih baik.

Kata kunci : Dukungan Keluarga, Hipertensi, Kepatuhan minum obat

Pendahuluan

Tekanan Darah Tinggi (hipertensi) adalah suatu peningkatan tekanan darah di dalam arteri.
Secara umum, hipertensi merupakan suatu keadaan tanpa gejala, dimana tekanan yang abnormal
tinggi di dalam arteri menyebabkan meningkatnya resiko terhadap stroke, aneurisma, gagal
jantung, serangan jantung dan kerusakan ginjal (Kemenkes, 2016). Penanganan hipertensi
mengharuskan pasien mematuhi pengobatan yang direkomendasikan, dan ini pada akhirnya akan
bergantung pada efektivitas dan tolerabilitas obat yang digunakan. Penanganan juga melibatkan
intervensi nonfarmakologis (perubahan gaya hidup) dan intervensi farmakologis yang mencakup

Tugas Keperawatan Komunitas – Promosi KesehatanHalaman 1


berbagai kelas pengobatan antihipertensi yang diberikan sebagai pengobatan tunggal atau
pengobatan kombinasi (Abdul, 2020).

WHO memperkirakan di Indonesia, persentase jumlah orang dewasa yang memiliki peningkatan
tekanan darah meningkat dari 8% pada 1995 menjadi 32% pada 2008. Riset Kesehatan Dasar
(RISKESDAS) 2018 memperlihatkan prevalensi hipertensi di Indonesia mencapai 34,1%, yang
mengindikasikan adanya peningkatan penyakit kronis ini di Indonesia (Abdul, 2020).

Edukasi dan promosi kesehatan pada pasien hipertensi bertujuan untuk memberikan pemahaman
menyeluruh pada pasien terkait penyakit hipertensi agar pasien menyadari pentingnya kepatuhan
terapi demi tercapainya target tekanan darah (Rahmah, 2020).

Metode

Tulisan ini merupakan literature review dari artikel penelitian. Review ini menggunakan metode
promosi kesehatan yang diawali dengan pertanyaan penelitian “Bagaimana hubungan dukungan
keluarga dengan kepatuhan minum obat?”. Penelusuran artikel melalui Jurnal Nurse, Google
Scholar, Research Gate, Klabat Journal of Nursing Scholar dengan kata kunci yang digunakan
Dukungan Keluarga, Hipertensi, Kepatuhan, Minum Obat. Kriteria artikel yang digunakan yaitu
dipublikasikan 5 tahun terakhir yaitu dari 2016 sampai 2020, jurnal mempunyai judul dan isi yang
sesuai dengan tujuan penelitian, full text, dan keterkaitan dengan keperawatan. Hal ini bertujuan
untuk kemutakhiran hasil riset dan keterbaruan pengambilan database. Kriteria eksklusi: (1)
Artikel tidak memiliki struktur yang lengkap. (2) Berbentuk review artikel.

Pencarian menggunakan keyword


Identification

melalui database:
(n = 50)
Jurnal fulltext yang
dieksklusi dengan alasan
(n=35)
Jurnal yang di screening
(N = 15)
Screening

Jurnal teks
lengkap dinilai untuk
kelayakan (n = 15)
Eligibility

Jurnal yang sesuai dengan


tujuan penelitian (n = 18) Jurnal sama yang
dibuang (n= 7)

Jurnal yang
Included

Jurnal yang direview setelah dieksklusi (n = 2)


dieliminasi dan sesuai dengan topik
penelitian (N = 6)

Gambar 1. Prisma study flow diagram

Tugas Keperawatan Komunitas – Promosi KesehatanHalaman 2


Hasil

Berdasarkan hasil pencarian literatur melalui publikasi Jurnal Ners, Research Gate, Klabat Journal
of Nursing dan Google Scholar dengan database Google Scholar, database Research Gate, dan
database Jurnal Ners peneliti menemukan 48 jurnal, untuk database Klabat Journal of Nursing
peneliti menemukan 2 jurnal. Jurnal penelitian tersebut kemudian diskrining, sebanyak 15 jurnal
dari sebagian database Google Scholar, 35 jurnal dengan database Google Scholar dieksklusi
karena dengan alasan, kemudian dikeluarkannya 18 jurnal database Google Scholar, 26 database
Jurnal Ners, 40 jurnal database Research Gate, dikeluarkan lagi 7 artikel yang sama dan 2 artikel
yang dieksklusi sehingga didapatkan 6 artikel yang relevan.

Pengumpul
Peneliti Desain Sampel
an data Hasil
Yugo susanto Cross 164 kuesioner Hasil penelitian menyatakan
sectional hubungan antara dukungan
keluarga dengan kepatuhan
minum obat pasien
digunakan metode uji analisis
bervariat. Nilai P<0,05
dianggap signifikan secara
statistik.
I Gede Cross 127 Observasiona Hasil penelitian menyatakn
Purnawinadi, sectional l analitik terdapat hubungan lemah
Irene Jessica namun signifikan antara
Lintang dukungan keluarga dan
kepatuhan minum obat
dengan arah yang negatif.
Sandra Cross 59 kuesioner Hasil penelitian uji Kendal
Puspita sectiona tau p-value 0,000 (p<0,05).
Ningrum, l Ada hubungan dukungan
Tiwi keluarga dengan kepatuhan
Sudyasih minum obat pasien hipertensi
di puskesmas seyegan sleman
Yogyakarta.
Winarsi Cross 20 kuesioner Berdasarkan hasil
Pricilya sectiona penelitian diperoleh nilai p
Molintao, l sebesar 0,028 lebih besar
Ariska, Rafni dari kemaknaan yaitu 0,05
Orfna maka dapat diartikan
Ambitan bahwa ada hubungan
antara dukungan keluarga
dengan kepatuhan minum
obat pasien hipertensi di
puskesmas Towuntu
Timur.

Tugas Keperawatan Komunitas – Promosi KesehatanHalaman 3


Siti Naelal Cross 91 kuesioner Hasil penelitian menunjukan
Fadhilah, Tita sectional bahwa terdapat hubungan
Rohita, Ana yang signifikan.
Samiatul
Milah
Devi Cross 137 kuesioner Hasil penilitian menunjukan
Widyaningr sectiona bahwa ada hubungan
um, Dwi l dukungan keluarga dengan
Retnanngsi kepatuhan minum obat pada
h, Tamrin lansia penderita hipertensi di
wilayah Puskesmas
Gayamsari Kota Semarang.

Ulasan mengidentifikasi 6 artikel membahas tentang hipertensi yang menyerang semua orang,
penelitian dengan metode cross sectional oleh (Susanto, 2015) hipertensi merupakan salah satu
penyakit paling mematikan didunia. Artikel selanjutnya dengan metode cross sectional oleh ( I
Gede Purnawinadin, Irene Jessica Lintang,, 2020) hipertensi membutuhkan pengobatan seumur
hidup. Salah satu pengaruh dari keberhasilan pengobatan pasien hipertensi adalah kepatuhan
dalam mengonsumsi obat melalui peran dukungan keluarga. Selanjutnya penelitian dengan
metode cross sectional (Sandra Ningrum, Tiwi Sudyasih, 2018) kepatuhan minum obat
hipertensi merupakan hal yang harus diperhatikan karena hipertensi merupakan penyakit yang
harus selalu dikontrol. Selanjutnya penelitian dengan metode cross sectional (Winansi Molintao,
Ariska, Rafni Ambitan, 2019) dukungan keluarga dapat menjadi faktor yang dapat berpengaruh
dalam menentukan keyakinan dan nilai kesehatan individu serta menentukan program
pengobatan yang akan mereka terima. Selanjutnya menggunakan metode cross sectional (Siti
Fadhilah, Tohita, Ana Milah, 2020) hipertensi yang terjadi dalam jangka waktu lama dan terus
menerus bisa memicu strike, serangan jantung, gagal jantung dan merupakan penyebab utama
gagal ginjal kronik. Selanjutnya menggunakan metode scross sectional (Devi Widyaningrum,
Dwi Retnaningsih, Tamrin, 2017) dukungan keluarga merupakan suatu sifat ang mendukung dan
selalu memberikan pertolongan serta bantuan jika diperlukan oleh salah satu dari anggota
keluarga.

Pembahasan

Berdasarkan hasil studi literature revie yang didapatkan dari 6 artikel ditemukan penyebab dari
hipertensi : pola makan tidak sehat, kecanduan alkohol, stress, merokok. Cara untuk
mengatasinya yaitu mengurangi asupan garam, konsumsi makanan sehat dan bernutrisi, olahraga
secara rutin,batasi konsumsi alkohol, tidak merokok, batasi asupan kafein, berhenti merokok,
untuk tidak stress.

Kesimpulan

Tugas Keperawatan Komunitas – Promosi KesehatanHalaman 4


Dari Studi literature review yang akan dilakukan pada 6 jurnal dengan karakteristik yang
berbeda diperoleh dengan hasil dari penyebab hipertensi, penanganan dan cara agar terhindar
dari hpertensi. Faktor penyebab yang paling sering mengakibatkan hipertensi berdasarkan
literature review ini adalah gaya hidup, pola makan dan stress.

Rekomendasi

Berdasarkan hasil studi literature ini, maka secara teoritis berlandaskan bukti ilmiah perlu
dilakukan promosi kesehatan terkait hubungan dukungan keluarga dengan kepatuhan minum
obat pasien hipertensi dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat yang lebih baik.

Daftar Pustaka
I Gede Purnawinadin, Irene Jessica Lintang,. (2020). Hubungan Dukungan Keluarga dengan
Kepatuhan Minum Obat Pasien Hipertensi. Program Studi Ilmu Keperawatan,
Universitas Klabat, 35.

Abdul, J. (2020, April 23). Pentingnya Menaati Cara Penanganan Hipertensi di Tengah
Maraknya Covid-19. Retrieved from Upeks.co.id: https://bit.ly/3pQIX4y

Devi Widyaningrum, Dwi Retnaningsih, Tamrin. (2017). Hubungan Dukungan Keluarga dengan
Kepatuhan Minum pada Lansia Penderita Hipertensi. STIKES Widya Husana Semarang,
21.

Kemenkes. (2016, Oktober). Tekanan Darah Tinggi (Hipertensi). Retrieved from


Kemenkes.go.id: https://bit.ly/3m3l8nJ

Rahmah, D. (2020, November 20). Edukasi dan Promosi Kesehatan Hipertensi. Retrieved from
Alomedika.com: https://bit.ly/2J8uIqO

Sandra Ningrum, Tiwi Sudyasih. (2018). Hubungan Dukungan Keluarga dengan Kepatuhan
Minum Obat Pasien Hipertensi di Puskesmas Seyegan Sleman Yogyakarta. Ilmu
Keperawatan.

Siti Fadhilah, Tohita, Ana Milah. (2020). Hubungan Dukungan Keluarga dengan Kepatuhan
Minum Obat pada Penderita Hipertensi Wilayah Kerja Puskesmas Pamarican Kabupaten
Ciamis Tahun 2020.

Susanto, Y. (2015). Hubungan Dukungan Keluarga dengan Kepatuhan Minum Obat Pasien
Hipertensi Lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Sungai Cuka Kabupaten Tanah Laut.
Akademi Farmasi ISFI Banjarmasin, 62.

Tugas Keperawatan Komunitas – Promosi KesehatanHalaman 5


Winansi Molintao, Ariska, Rafni Ambitan. (2019). Hubungan Dukungan Keluarga dengan
Kepatuhan Minum Obat Pasien Hipertensi di Puskesmas Tonuwutu Timus Kabupaten
Minahasa Tenggara. Universitas Pembangun Indonesia Manado, 156.

Tugas Keperawatan Komunitas – Promosi KesehatanHalaman 6

View publication stats

Anda mungkin juga menyukai