Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN PAMEKASAN

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS WARU
Jl. Raya Waru-Sotabar Kec.Waru Telepon.(0324) 510173
Website: https://pkmwaru.pamekasankab.go.id
E-mail: puskesmaswaru.pamekasan@gmail.com Kode Pos: 69353

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS


NOMOR : 3.4/SK-UKP/432.302.11/2022

TENTANG
IDENTIFIKASI DAN PEMENUHAN KEBUTUHAN PASIEN DENGAN RESIKO,
KENDALA, DAN KEBUTUHAN KHUSUS
UPT PUSKESMAS WARU

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA UPT PUSKESMAS WARU,

Menimbang: a. bahwa Puskesmas melayani berbagai populasi


masyarakat, termasuk diantaranya pasien dengan
kendala dan/ atau berkebutuhan khusus, untuk itu perlu
dilakukan identifikasi pasien dengan benar;
b. bahwa agar komunikasi antara petugas pemberi layanan
dengan pasien dapat berjalan optimal, dipandang perlu
untuk melakukan identifikasi dan pemenuhan kebutuhan
pasien dengan risiko, kendala, dan kebutuhan khusus;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana
dimaksud pada huruf a dan b perlu menetapkan
Keputusan Kepala Puskesmas Waru tentang Identifikasi
dan Pemenuhan Kebutuhan Pasien dengan Risiko,
Kendala, dan Berkebutuhan Khusus,

Mengingat: 1. Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktek


Kedokteran;

2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun


2009 tentang Kesehatan;

3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


11Tahun 2017 tentang Keselamatan Pasien,

4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


25 Tahun 2019 tentang Penerapan Manajemen Risiko
Tenntegrasi di Lingkungan Kementerian Kesehatan,

5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


43 Tahun 2019 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS WARU TENTANG


IDENTIFIKASI DAN PEMENUHAN KEBUTUHAN PASIEN
DENGAN RISIKO, KENDALA, DAN BERKEBUTUHAN KHUSUS
Kesatu : Identifikasi dan pemenuhan kebutuhan pasien dengan risiko,
kendala, dan berkebutuhan khusus sebagaimana tercantum
dalam lampiran yang merupakan bagian tidak terpisahkan
dan Keputusan ini
Kedua : Pasien dengan kendala dan/ atau berkebutuhan khusus,
antara lain balita, ibu hamil, disabilitas, lanjut usia, kendala
bahasa, budaya, atau kendala lain yang dapat berakibat
terjadinya hambatan atau tidak optimalnya proses asesmen
maupun pemberian asuhan klinis
Ketiga : Pengaturan pemenuhan pasien dengan risiko, kendalan dan
berkebutuhan khusus dengan cara menggunakan jalur
khusus dan menggunakan nomor antrian prioritas terutama
untuk balita, ibu hamil, lansia, disabilitas dan pasien dengan
risiko jatuh
Keempat : Puskesmas wajib menyediakan akses yang aman ke unit
palayanan, menyediakan rambu-rambu disabilitas dan
rambu-rambu lain seperti penunjuk arah dan jalur evakuasi
Kelima : Keputusan ini berlaku sejak tanggal di tetapkan, apabila
ternyata dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam
Keputusan ini akan diadakan perubahan sebagaimana
mestinya.

Ditetapkan di Pamekasan
:
Pada tanggal 5 Januari 2022
:

KEPALA UPT PUSKESMAS WARU

ABD SYUKUR AFANDI


LAMPIRAN I : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS
WARU
NOMOR : 3.4/SK-UKP/432.302.11/2022
TANGGA : 5 Januari 2022
L : IDENTIFIKASI DAN
TENTAN PEMENUHAN KEBUTUHAN
G PASIEN DENGAN RESIKO,
KENDALA, DAN KEBUTUHAN
KHUSUS

IDENTIFIKASI DAN PEMENUHAN KEBUTUHAN PASIEN DENGAN RISIKO


KENDALA, DAN BERKEBUTUHAN KHUSUS

1. Identifikasi Risiko
Risiko yang timbul akibat layanan klinis yaitu pada pasien risiko jatuh dan
risiko infeksi. Pasien dengan risiko bisa dilakukan saat skrining / visual awal
pasien datang
2. Identifikasi Kendala Bahasa dan Budaya
Identifikasi dengan kendala bahasa dan budaya pada pasien diantaranya
bahasa yang sering digunakan oleh masyarakat setempat yang tidak dipahami

3. Identifikasi berkebutuhan khusus


Pasien yang berkebutuhan khusus diantaranya:
- Ibu hamil (tampak perut membesar)
- Balita
- Lansia >60 tahun atau orang tampak sepuh yang sudah fisiknya tidak kuat
- Disabilitas pasien dengan resiko dan kebtuhan khusus diberikan layanan
terlebih dahulu (prioritas)pada saat pendaftaran
- Pasien tidak sadar

Anda mungkin juga menyukai