Anda di halaman 1dari 52

LAPORAN KERJA PRAKTEK

PERANCANGAN VIDEO SERIES “SYAHRINI FAMILY

SARIMBIT” PT. INAYA LESY INDONESIA

FAISHAL FAJAR FAUZANI

22420006

PROGRAM STUDI DESAIN KOMUNIKASI VISUAL

FAKULTAS ILMU KOMPUTER

UNIVERSITAS NAHDLATUL ULAMA SIDOARJO

2024
LAPORAN KERJA PRAKTEK

PERANCANGAN VIDEO SERIES “SYAHRINI FAMILY

SARIMBIT” PT. INAYA LESY INDONESIA

FAISHAL FAJAR FAUZANI

22420006

PROGRAM STUDI DESAIN KOMUNIKASI VISUAL

FAKULTAS ILMU KOMPUTER

UNIVERSITAS NAHDLATUL ULAMA SIDOARJO

2024

ii
LEMBAR PENGESAHAN

Nama : Faishal Fajar Fauzani.


NIM : 22420006
Program Studi : Desain Komunikasi Visual

Disahkan:
Sidoarjo, 4 Januari 2024
Menyetujui,

Pembimbing I Pembimbing II

(Athika Dwi Wiji Utami., M.Pd. M.Med.Kom) Bayu Krisnapati


NIK. 19880822 030815 341

Mengetahui,
Ketua Program Studi Desain Komunikasi Visual

Putra Uji Deva Satrio, S.Sn., M.Sn


NIK : 19861019 030815 342

1
LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN LAPORAN MAGANG

Yang bertanda tangan dibawah ini, Saya:

Nama Mahasiswa : Faishal Fajar Fauzani


NIM : 22420006
Program Studi : S1 Desain Komunikasi Visual
Perguruan Tinggi : Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo
Judul Laporan : Perancangan Video Series “Syahrini Family Sarimbit”
PT. Inaya Lesy Indonesia.

Menyatakan bahwa laporan magang ini merupakan karya ilmiah saya sendiri dan
bukan merupakan tiruan, Salinan atau duplikasi dari laporan magang yang telah
dipergunakan untuk mendapatkan gelar Sarjana Desain Komunikasi Visual baik
di lingkungan Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo maupun di perguruan tinggi
lain, serta belum pernah dipublikasikan.

Pernyaataan ini dibuat dengan penuh kesadaran dan tanggungjawab serta bersedia
memikul segala resiko jika ternyata pernyataan di atas tidak benar.

Sidoarjo, 4 Januari 2024

Faishal Fajar Fauzani


NIM : 22420006

2
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur praktikan ucapkan kepada Allah SWT yang telah
memberikan kesehatan dan kesempatan kepada praktikan sehingga mampu
menyelesaikan laporan kerja profesi ini. Laporan ini berjudul Perancangan Video
Series Syahrini Family Sarimbit PT. Inaya Lesy Indonesia. Praktikanan laporan
kerja profesi ini dilakukan dalam rangka memenuhi salah satu syarat untuk
menyelesaikan mata kuliah kerja profesi Program Studi Desain Komunikasi
Visual Fakultas Ilmu Komputer Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo. Praktikan
menyadari bahwa terlaksananya kegiatan kerja profesi serta praktikanan laporan
kerja profesi ini dapat diselesaikan berkat dukungan dan bantuan dari berbagai
pihak. Praktikan menyampaikan ucapan terima kasih kepada yang terhormat :

1. Bapak Sonhaji Arif, S.Pd, M.Sn., selaku Dekan Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo.
2. Bapak Putra Uji Deva Satrio, S.Sn., M.Sn., selaku Ketua Program Studi
Desain Komunikasi Visual Fakultas Ilmu Komputer Universitas Nahdlatul
Ulama Sidoarjo.
3. Athika Dwi Wiji Utami., M.Pd. M.Med.Kom., Selaku dosen pembimbing
yang telah menyediakan waktu, tenaga, dan pikiran untuk mengarahkan
dalam peyusunan laporan kerja profesi.
4. PT. Inaya Lesy Indonesia yang bersedia menerima kami sebagai mahasiswa
kerja profesi di tempat tersebut.
5. Bapak Bayu Krisnapati selaku pembimbing lapangan yang telah
membimbing dan mengarahkan selama proses kerja profesi.
6. Orang tua keluarga yang turut membantu dan menyemangati selama
menjalani kerja profesi.

3
7. Alfatun Nadhiroh yang selalu menemani dan memberikan support serta
semangat selama menjalani kerja profesi dan saat praktikan menulis laporan
ini.
Praktikan menyadari bahwa laporan ini jauh dari sempurna dengan segala
kekurangannya. Praktikan mengharapkan kritik dan saran dari semua pihak demi
kesempurnaan laporan kerja profesi ini. Akhir kata praktikan berharap, semoga
laporan ini dapat bermanfaat bagi rekan-rekan mahasiswa serta pembaca
sekaligus, demi menambah pengetahuan tentang kerja profesi.

Sidoarjo, 4 Januari 2024

Faishal Fajar Fauzani


NIM : 22420006

4
DAFTAR ISI

LAPORAN KERJA PRAKTEK..............................................................................ii


LEMBAR PENGESAHAN.....................................................................................2
LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN LAPORAN MAGANG.........................2
KATA PENGANTAR.............................................................................................2
DAFTAR ISI............................................................................................................2
DAFTAR TABEL....................................................................................................2
DAFTAR GAMBAR...............................................................................................2
DAFTAR LAMPIRAN............................................................................................2
BAB I PENDAHULUAN........................................................................................2
1.1 Latar Belakang..........................................................................................2
1.2 Tujuan, Sasaran, dan Manfaat Kerja Profesi.............................................2
1.2.1 Tujuan Kerja Profesi..................................................................................2
1.2.2 Sasaran Kerja Profesi.................................................................................2
1.2.3 Manfaat Kerja Profesi................................................................................2

1.3 Ruang Lingkup Kerja Profesi....................................................................2


1.3.1 Lokasi Kerja Profesi...................................................................................2
1.3.2 Jangka Waktu Kerja Profesi.......................................................................2
1.3.3 Deskripsi Pekerjaan....................................................................................2
1.3.4 Jenis Pekerjaan Yang Dihadapi..................................................................2
1.3.5 Jadwal Pelaksanaan Kerja Profesi..............................................................2

BAB II TINJAUAN UMUM PERUSAHAAN.......................................................2


2.1 Data Perusahaan..........................................................................................2
2.1.1 Identitas Perusahaan...................................................................................2
2.1.2 Sejarah Singkat Perusahaan.......................................................................2
2.1.3 Visi, Misi, dan Komitmen Perusahaan.......................................................2

5
2.1.4 Kebijakan Manajemen Perusahaan............................................................2

2.2 Cakupan Bidang Usaha.............................................................................2


2.3 Struktur Perusahaan...................................................................................2
BAB III PROSEDUR PELAKSANAAN................................................................2
3.1 Proses Pelaksanaan Umum........................................................................2
3.2 Proses Kerja Kreatif Perusahaan...............................................................2
3.3 Konsep Hasil Kerja Kreatif Perusahaan....................................................2
3.3.1 Konsep Hasil Kerja Kreatif Video Cinematic...................................2
3.3.2 Konsep Hasil Kerja Kreatif Copywriting..........................................2
BAB IV PENGALAMAN KERJA PROFESI........................................................2
4.1 Keterlibatan Praktikan dalam proyek kreatif.............................................2
4.2 Selain Keterlibatan Praktikan Dalam Proyek Kreatif................................2
4.3 Kendala Yang Dihadapi dan Cara Mengatasinya......................................2
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN...................................................................2
5.1 Kesimpulan ...............................................................................................2
5.2 Saran ...............................................................................................2
Daftar Pusaka...........................................................................................................2
LAMPIRAN.............................................................................................................2

6
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Jadwal Kerja Profesi PT. Inaya Lesy Indonesia.............................................2


Tabel 2. Timeline Proses KP........................................................................................2
Tabel 3. Contoh Copywriting Konten Syahrini Family Sarimbit.................................2

7
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1. Lokasi Kerja Praktek.......................................................................................2
Gambar 2. Foto Tempat Kerja Praktek.............................................................................2
Gambar 3. Logo PT. Inaya Lesy Indonesia.......................................................................2
Gambar 4. Struktur PT. Inaya Lesy Indonesia..................................................................2
Gambar 5. Referensi video cinematic tiktok.....................................................................2
Gambar 6. Logo CapCut...................................................................................................2
Gambar 7. Folder Bahan Video.........................................................................................2
Gambar 8. Video Konten Fashion....................................................................................2
Gambar 9. Video Yang Diberikan Ke Praktikan...............................................................2
Gambar 10. Pemilihan Video..............................................................................................2
Gambar 11. Proses Editing Video.......................................................................................2
Gambar 12. Proses Eksport Video......................................................................................2
Gambar 13. Live Perdana Series Syahrini Family Sarimbit................................................2
Gambar 14. Live Penutup Series Syahrini Family Sarimbit................................................2
Gambar 15. Dokumentasi Foto Bersama President Directure PT. Inaya Lesy Indonesia..2
Gambar 16. Dokumentasi Foto Bersama Tim Marketing PT. Inaya Lesy Indonesia.........2

8
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1.Surat Pengantar Permohonan Izin Kerja Profesi..............................................2
Lampiran 2.Surat balasan diterima magang.........................................................................2
Lampiran 3.Scan Log harian kegiatan Kerja Profesi...........................................................2
Lampiran 4.Dokumentasi Kegiatan Kerja Profesi...............................................................2
Lampiran 5.Dokumentasi Kegiatan Kerja Profesi...............................................................2
Lampiran 6.Dokumentasi Kegiatan Kerja Profesi...............................................................2
Lampiran 7.Dokumentasi Kegiatan Kerja Profesi...............................................................2
Lampiran 8.Penilaian pembimbing lapangan.......................................................................2
Lampiran 9.Sertifikat kerja profesi di PT. Inaya Lesy Indonesia........................................2

9
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Kerja mempunyai pengertian yang cukup luas dan sering pula
digunakan dengan sifat yang berbeda. Menurut Josep Desjardin, kerja bisa
digunakan dalam dua segi, yakni sebagai kata benda atau sebagai kata
kerja, kerja menunjuk pada satu kegiatan atau tugas tertentu yang
dilakukan secara umum (Kasdin Sihotan, 2019:4). Profesi adalah segala
sesuatu hal yang berkaitan dengan bidang yang sangat dipengaruhi oleh
pendidikan dan keahlian (Sukarman Purba, dkk 2020:8).
Kuliah Kerja Profesi (KKP) adalah permulaan untuk mengenal
dunia kerja yang sesuai dengan jurusan yang ditempuh selama kuliah.
Selama melaksanakan Kuliah Kerja Profesi, mahasiswa dapat menerapkan
ilmu selama kuliah sekaligus memperoleh wawasan dan pengalaman dari
perusahaan tempat dilaksanakannya kerja profesi dengan memanfaatkan
waktu belajar di lapangan. Kerja Profesi adalah salah satu syarat untuk
menyelesaikan pendidikan S1 Desain Komunikasi Visual di Universitas
Nahdlatul Ulama Sidoarjo.
Oleh sebab itu, teori-teori yang dipelajari saat di bangku kuliah
dari berbagai mata kuliah pada prodi Desain Komunikasi Visual
Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo dapat dipraktekan secara langsung
di PT. Inaya Lesy Indonesia. Dalam hal ini dapat diketahui bahwa, teori
yang didapat selama perkuliahan sejalan dengan apa yang dipraktekan
pada dunia kerja sehingga teori tersebut dapat diimplementasikan dengan
baik. Maka untuk mendapatkan pengalaman serta perbandingan antara
teori dan praktek, mahasiswa diwajibkan untuk melakukan praktek kerja
lapangan pada instansi pemerintah atau perusahaan sebagai salah satu

10
syarat sebelum menyelesaikan studi.
Dalam prodi Desain Komunikasi Visual Universitas Nahdlatul
Ulama Sidoarjo mahasiswa dibekali pengetahuan secara universal
mencakup bidang kerja kreatif serta banyak teori yang dipelajari. Jurusan
yang ditempuh oleh praktikan adalah Desain Komunikasi Visual dengan
adanya kerja praktik ini praktikan memilih kerja profesi di PT. Inaya Lesy
Indonesia karena sejalan dengan bidang Studi yang ditempuh dengan
tempat kerja profesi. Salah satu tugas yang diberikan kepada praktikan
adalah Merancang Video Series Syahrini Family Sarimbit. Tugas yang
diberikan kepada praktikan memiliki kesamaan dengan apa yang sudah
dipelajari pada perkuliahan seperti mata kuliah videography, audio visual,
copywiritng dan photography.
Kerja Profesi ini menjadi tantangan tersendiri untuk praktikan
dalam menerapkan teori yang dibutuhkan saat melaksanakan kerja profesi
di PT. Inaya Lesy Indonesia. Manfaat setelah kerja profesi di PT. Inaya
Lesy Indonesia cukup baik, salah satunya adalah praktikan berpartisipasi
dalam proses Merancang Video Series Syahrini Family Sarimbit PT. Inaya
Lesy Indonesia di bulan September dan Oktober 2023.

11
1.2 Tujuan, Sasaran, dan Manfaat Kerja Profesi
1.2.1 Tujuan Kerja Profesi
1. Praktikan diharapkan dapat mempraktekan secara langsung ilmu dan
teori desain komunikasi visual yang didapat selama perkuliahan pada
dunia kerja.
2. Praktikan diharapkan dapat meningkatkan wawasan mengenai
manajemen kerja sebuah perusahaan yang bergerak di bidang fashion
sebagai tim kreatif.
3. Praktikan dapat memenuhi tugas mata kuliah Kerja Profesi yang
telah ditentukan.

1.2.2 Sasaran Kerja Profesi


Pada kerja profesi ini, praktikan mengimplementasikan materi
perkuliahan sebagai bagian dari Tim Konten Kreator yang meliputi design
serta copywraiting dalam merancang media berupa video cinematic dan
konten Instagram.

1.2.3 Manfaat Kerja Profesi


1 Menambah pengalaman serta pengetahuan akan penerapan mata kuliah
meliputi video dan konten dalam dunia kerja.
2 Menambah relasi untuk kemajuan praktikan kedepannya.
3 Mendapat sertifikat magang yang dapat dijadikan nilai tambah bagi
praktikan.

12
1.3 Ruang Lingkup Kerja Profesi
1.3.1 Lokasi Kerja Profesi
Adapun lokasi kerja profesi yang bertempat di Pergudangan Meiko
Abadi, RT.22/RW.7, Jimbaran Wetan, Kec.Wonoayu, Kabupaten
Sidoarjo, Jawa Timur 61261.

Gambar 1. Lokasi Kerja Profesi

Gambar 2.

Foto Tempat Kerja Profesi

13
1.3.2 Jangka Waktu Kerja Profesi

Tabel 1. Jadwal Kerja Profesi PT. Inaya Lesy Indonesia

Hari Mulai Selesai


Senin 08:00 WIB 17:00 WIB
Selasa 08:00 WIB 17:00 WIB
Rabu 08:00 WIB 17:00 WIB
Kamis 08:00 WIB 17:00 WIB
Jum’at 08:00 WIB 17:00 WIB
Sabtu 08:00 WIB 17:00 WIB

Waktu pelaksanaan Praktek Kerja Profesi ini, dilakukan selama satu bulan
mulai tanggal 25 September 2023 hingga 25 Oktober 2023, dalam pelaksanaan
Praktek Kerja Profesi tercantum pada tabel diatas.

1.3.3 Deskripsi Pekerjaan


Pada kerja profesi ini, praktikan mendapatkan Job Description
sebagai bagian dari Tim Konten Kreator. Praktikan turut andil dalam
proses pembuatan video dan copywriting dalam merancang ide konten
serta mempersiapkan segala keperluan pasca sampai pra produksi.

1.3.4 Jenis Pekerjaan Yang Dihadapi


Berikut jenis Pekerjaan yang dihadapi praktikan pada tempat kerja
profesi meliputi:

1. Pembuatan konten.

2. Pembuatan skrip dan copywriting.

3. Pembuatan konten dan video cinematic.

14
4. Editing konten dan video cinematic.
1.3.5 Jadwal Pelaksanaan Kerja Profesi

Tabel 2. Timeline Proses KP

No. Kegiatan September Oktober November Desember

Pengajuan Surat
1. 
Kerja Profesi

Observasi dan
Pengumpulan data  
Perusahaan serta
2. pelaksanaan Tugas

3. Praktikanan Laporan   

15
BAB II
TINJAUAN UMUM PERUSAHAAN

2.1 Data Perusahaan


2.1.1 Identitas Perusahaan
PT. Inaya Lesy Indonesia adalah perusahaan garmen yang bergerak
di bidang busana muslim. Dikenal sebagai salah satu industri terbaik, PT.
Inaya Lesy Indonesia telah mempersembahkan busana muslim berkualitas
tinggi kepada pelanggan di seluruh Indonesia. Dengan fokus pada desain
yang elegan, kualitas yang tak tertandingi, perusahaan ini telah menjadi
pilihan utama bagi mereka yang mencari busana muslim yang modern dan
sesuai dengan tren terkini.

Gambar 3. Logo PT. Inaya Lesy Indonesia

2.1.2 Sejarah Singkat Perusahaan


Pada tahun 2007 Raditya Dermawan selaku President Director PT.
Inaya Lesy Indonesia memulai merintis usaha dengan membuka stand
muslim fashion di daerah Perumahan Taman Pinang Sidoarjo. Usahanya
pun berkembang hingga pada tahun 2013 membuka online shop muslim
fashion dengan mengambil barang dari Jakarta dan orderan dari usaha pak
Raditya Dermawan melejit sampai pengiriman luar negeri. Namun pada
tahun 2015 usaha online shop Raditya Dermawan menurun dan bangkrut.
Setelah itu Bapak Raditya Dermawan mempunyai keinginan
membuat brand muslim fashion yaitu Inaya Lesy Indonesia namun masih
industri rumahan, setahun setelahnya Inaya Lesy Indonesia terus

16
berkembang hingga menyewa rumah sendiri untuk tempat produksi
dengan dibantu beberapa karyawan. Pada tahun 2021 perkembangan
brand Inaya Lesy cukup signifikan sehingga dapat menyewa satu gudang
di Pergudangan Meiko Wonoayu Blok D27. Pada tahun 2022 Inaya Lesy
Indonesia memiliki kurang lebih 150 penjahit dan menempati
Pergudangan Meiko Abadi 7 blok C17-19, RT.22/RW.7, Jimbaran Wetan,
Kec. Wonoayu, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Indonesia.

2.1.3 Visi, Misi, dan Komitmen Perusahaan


Visi
Menjadi industri busana muslim yang diakui secara internasional,
dikenal karena kualitasnya yang tak tertandingi, desain yang elegan, dan
pelayanan pelanggan yang luar biasa.

Misi
Menjadi pemimpin dalam industri busana muslim, menyediakan
produk berkualitas tinggi yang memenuhi kebutuhan dan keinginan
pelanggan, menghasilkan pakaian muslim yang nyaman, modis, dan sesuai
dengan nilai-nilai keagamaan, sehingga memenuhi harapan pelanggan.

2.1.4 Kebijakan Manajemen Perusahaan


Kebijakan manajemen yang diterapkan pada PT. Inaya Lesy
Indonesia terhadap karyawannya yaitu ketepatan waktu masuk karyawan,
yaitu pukul 08:00 WIB, waktu istirahat adalah 1 jam digunakan untuk
sholat dan makan siang, selesai bekerja pukul 17:00 WIB digunakan untuk
evaluasi dan berdoa.

17
2.2 Cakupan Bidang Usaha
PT. Inaya Lesy Indonesia merupakan sebuah perusahaan yang
bergerak di bidang fashion muslim di Sidoarjo. Berdiri sejak tahun 2007,
PT. Inaya Lesy Indonesia sangat menjunjung tinggi kualitas suatu produk
yang dibuat. PT. Inaya Lesy Indonesia menyediakan layanan dalam bentuk
aplikasi, situs web, dan berbagai layanan lainnya dengan fitur yang
lengkap.
PT. Inaya Lesy Indonesia memiliki tiga brand kebanggaan yaitu
Inaya lesy, Myzta, dan Savara Daily. Setiap brand dirancang untuk
memenuhi kebutuhan dan selera beragam dari pelanggan, menghadirkan
desain yang fashionable, kualitas produksi yang terjamin dan pelayanan
yang responsible.

18
2.3 Struktur Perusahaan

Gambar 4. Struktur PT. Inaya Lesy Indonesia

Posisi praktikan dalam kerja profesi di PT. Inaya Lesy Indonesia


adalah menjadi asisten tim desain dibawah naungan marketing dan sales.
Segala bentuk pekerjaan yang telah diselesaikan asisten harus
diasistensikan kepada tim desain terlebih dahulu. Apabila pekerjaan sudah
disetujui kemudian asisten mengirimkan ke tim desain untuk
disebarluaskan.

19
BAB III
PROSEDUR PELAKSANAAN

3.1 Proses Pelaksanaan Umum


Adapun proses pelaksanaan umum PT. Inaya Lesy Indonesia
antara penerima jasa maupun yang akan memberi jasa seperti berikut:
1. President Director PT. Inaya Lesy Indonesia mengeluarkan produk
terbaru yaitu Series Syahrini Family Sarimbit.
2. President Director membuat sample beberapa macam pilihan dari
Series Syahrini Family Sarimbit dan dilakukan percobaan kepada tim
kreatif.
3. President Director memanggil seluruh ketua divisi untuk melakukan
meeting membahas Series terbaru Syahrini Family Sarimbit dan
dibagikan tugas untuk setiap divisi.
4. Seluruh Ketua divisi mengadakan meeting kepada timnya masing-
masing untuk memberikan arah target yang harus di penuhi dan
strategi apa yang akan digunakan.
5. Pekerjaan diselesaikan oleh tim devisi masing-masing dan
dikumpulkan kepada ketua divisi.
6. Ketua divisi menyetorkan hasil kerja tim nya kepada President
Director.

20
3.2 Proses Kerja Kreatif Perusahaan
Dalam pelaksanaan kerja profesi, praktikan ditugaskan sebagai
bagian dari tim kreatif di bawah divisi marketing dan sales untuk
membantu perancangan dalam project di PT. Inaya Lesy Indonesia,
beberapa tugas tersebut diantaranya adalah pembuatan video cinematic
dan konten Series Syahrini Family Sarimbit. Adapun proses kreatif dalam
pengawalan project sebagai berikut :
1. Ketua divisi memberikan arahan kepada tim kreatif mengenai
project yang akan dikerjakan.
2. Tim kreatif memberikan project kepada praktikan sesuai dengan
planning yang telah dibuat untuk setiap hari nya.
3. Praktikan memahami dan membaca brief project yang akan
dikerjakan.
4. Praktikan mencari beberapa referensi yang sesuai dan melakukan
brainstorming.
5. Setelah proses mencari referensi praktikan melaporkan hasil
tersebut kepada tim kreatif untuk diberikan masukan dan saran.
6. Praktikan mengerjakan project yang telah diberi dengan saran dan
masukan yang sudah ditambahkan sebelumnya.
7. Setelah proses pengerjaan selesai, praktikan meminta asistensi
kepada tim kreatif.
8. Jika tidak ada revisi, praktikan mengirim file hasil pengerjaan
kepada tim kreatif untuk selanjutnya akan disebarluaskan sesuai
dengan jadwal yang sudah dibuat.

21
3.3 Konsep Hasil Kerja Kreatif Perusahaan
3.3.1 Konsep Hasil Kerja Kreatif Video Cinematic
Pada proses konsep hasil kerja kreatif video cinematic ini praktikan
diminta untuk mencari referensi terlebih dahulu. Hasil video cinematic
yang sudah dibuat oleh praktikan nantinya akan menjadi media promosi di
akun sosial media Instagram. berdasarkan olah data yang diterima, berikut
penerapan konsep yang dilakukan praktikan:
1. Mencari Referensi Video Cinematic
Pada proses yang pertama yaitu mencari referensi video cinematic
yang ada di media social, gambar di bawah ini adalah referensi yang
didapatkan praktikan pada platform tiktok.

Gambar 5. Referensi video cinematic tiktok


https://www.tiktok.com/@anissaaziza?lang=id-ID

22
Gambar 5 adalah akun tiktok dari Annisa Aziza, salah satu konten
creator fashion yang memiliki 177,5K follower di tiktok pada saat
praktikan membuat laporan ini, konten yang dibuat oleh Anisa Aziza
merupakan konten tentang fashion, outfit, transisi video dan cinematic
fashion. Karena itu, praktikan memilih akun tiktok dari Anisa Aziza, dari
akun tiktok Annisa Aziza ini praktikan mengambil referensi pada salah
satu kontennya tentang video transisi untuk melakukan proses amati tiru
dan modifikasi.

2. Penentuan Software

Gambar 6. Logo CapCut

Penentuan software yang digunakan untuk tahap selanjutnya


sebelum melakukan editing. Karena video yang dibuat tergantung pada
software yang akan digunakan. Dalam hal ini praktikan menggunakan
software Capcut untuk membuat video. output video yang disimpan
dengan format (mp4).

23
24
3. Pemilihan Video

Gambar 7. Folder Bahan Video

Pada proses ini, praktikan akan memilih file-file video yang akan
digunakan sesuai kebutuhan. Proses ini melibatkan evaluasi berbagai
faktor seperti kualitas visual, durasi, pesan yang ingin disampaikan, serta
aspek hukum terkait lisensi penggunaan. Pemilihan file video yang tepat
merupakan langkah krusial dalam menciptakan konten yang informatif,
menarik, dan sesuai dengan kebutuhan serta tujuan yang diinginkan.
.
3.3.2 Konsep Hasil Kerja Kreatif Copywriting
1. Mencari Referensi Video Konten
Dalam tahap proses perancangan copywriting video konten,
praktikan mencari referensi video konten yang telah ditentukan sehingga
dapat menjadi acuan dalam pembuatan copywriting.

25
Gambar 8. Video Konten Fashion
https://www.tiktok.com/@anissaaziza/video/7134898359227239706?lang=id-ID

Gambar 8 adalah salah satu video dari Anisa Aziza pada kontennya
sedang merubah-ubah beberapa outfitnya dengan efek transisi, setelah
dipahami dengan seksama praktikan mengajukan video ini kepada tim
kreatif dan memberikan modifikasi, setelah proses diskusi dan disetujui
praktikan melanjutkan tahapan selanjutnya yaitu praktikan skrip
copywriting.

2. Proses Copywriting Video Konten


Pada proses ini, praktikan merancang copywriting dari referensi
video konten yang telah terpilih, modifikasi menjadi hal utama dalam
perancangan copywriting. Praktikan melakukan evaluasi berbagai faktor
seperti kualitas visual, durasi, pesan yang ingin disampaikan. Tidak hanya
itu dalam perancangan copywriting ini, praktikan juga diwajibkan untuk
mengetahui latar tempat yang akan digunakan, pakaian yang dikenakan
dan adegan serta percakapan apa yang ada didalamnya. Praktikan
bertanggung jawab agar copywriting yang dibuat tidak membingungkan
talent dan dapat dipahami dengan cepat, copywriting saat melakukan
Shoot video konten harus memberi arahan adegan dan gerakan apa yang

26
akan dilakukan.
Tabel 3. Contoh Copywriting Konten Syahrini Family Sarimbit
Produk : Syahrini Family Sarimbit Series
Warna : Taupe
Detail Shoot : Shoot 1, Zaenab masuk ke dalam frame dengan kaos putih
lalu menari-nari kecil melepas kaca mata, jaket dan
mengambil baju Syahrini Taupe
(dengan iringan lagu dan menari-nari kecil hingga lagu
hikorasoo, Zaenab seakan maju dan menghentakkan kaki ke
bawah lalu kamera cut)
Shoot 2, Zaenab menghentakkan kaki sebagai transisi dari
shoot1 dan sudah memakai Syahrini Taupe mengikuti alunan
lagu serta bergaya anggun hingga lagu berhenti dan selesai

Lokasi : Indoor Studio


Properti : Kaos Putih, Kaca Mata, Jaket
Talent : Zaenab
Referensi : Tiktok Anisa Aziza
https://vt.tiktok.com/ZSF1CAv9v/

27
BAB IV
PENGALAMAN KERJA PROFESI

4.1 Keterlibatan Praktikan dalam proyek kreatif


Capcut merupakan software yang digunakan oleh praktikan untuk
editing video Series Syahrini Family Sarimbit, tahap pertama saat proses
editing yaitu membuat konsep video,membuat copywriting, lalu pemilihan
video yang sudah dipilih, kemudian proses editing. Saat editing video
selesai, video akan di assistensi kan kepada tim kreatif dan ketika hasil
sudah sesuai di assistensi, hasil akan dikirim melalui grup yang telah
dibuat oleh pembimbing lapangan. Adapun proyek kreatif yang praktikan
kerjakan sebagai berikut :
Praktikan mencari video referensi terlebih dahulu

28
Gambar 9. Video Yang Diberikan Ke Praktikan

Gambar 9 adalah video dari Series Syahrini Family Sarimbit yang


telah diberikan pada praktikan untuk selanjutnya dipilih dan diedit menjadi
video cinematic. Gambar 10 di bawah ini adalah proses memindahkan
video yang sudah dipilih kedalam software CapCut. Dengan ketentuan
semua warna Series Syahrimi Family Sarimbit semua talent yang dipilih
sebagai model dalam Series ini.

29
Gambar 10. Pemilihan Video

30
Gambar 11. Proses Editing Video

Gambar 11 adalah proses editing menggabungkan video memotong


dan menyelaraskan video dengan beat musik yang dipilih. Tidak hanya itu
praktikan juga menambahkan filter dan transisi agar video semakin
menarik. Beberapa transisi yang sering digunakan praktikan yaitu Blur,
Flare, Awan 1 dan Dissolve.

Gambar 12. Proses Eksport Video

Setelah proses editing selesai praktikan tidak lupa untuk konsultasi


kepada tim kreatif sebelum proses Eksport agar mendapatkan masukan
dan saran, apabila video dirasa sudah cukup dan memenuhi kriteria maka
video akan langsung diEksport dengan resolusi 1080p dan dikirim ke grup
tim kreatif untuk selanjutnya dijadwalkan untuk memposting di media

31
sosial Inaya Lesy Indonesia

4.2 Selain Keterlibatan Praktikan Dalam Proyek Kreatif


PT. Inaya Lesy Indonesia mengeluarkan Series baru pada hal ini
yaitu Series Syahrini Family Sarimbit akan ada 2 kali live di minggu awal
dan minggu akhir penutupan order pembelian Series ini. Pada minggu
pertama keluarnya Series Syahrini Family Sarimbit live akan secara
spesifik membahas tentang Series Syahrini Family Sarimbit mulai dari
fitur, koleksi warna, bahan, harga, tanggal pre-order, dan lain-lain. Pada
minggu akhir penutupan Series Syahrini Family Sarimbit live akan
membahas cara bagaimana order, tanya jawab dan penutupan Series
Syahrini Family Sarimbit tidak lupa juga dengan ucapan terima kasih
kepada pembeli yang sudah melakukan pembelian pada Series terbaru
Syahrini Family Sarimbit.

Gambar 13. Live Perdana Series Syahrini Family Sarimbit

Gambar 13 adalah live perdana Series Syahrini Family Sarimbit


live ini praktikan diajak untuk mengikuti live perdana, live ini praktikan
sebagai asisten mas nastar salah satu tim kreatif di Inaya Lesy dalam
menjawab pertanyaan-pertanyaan audien di live perdana ini, praktikan
membawa lembaran yang berisikan informasi tentang tanggal, promo, size,

32
varian.

Gambar 14. Live Penutup Series Syahrini Family Sarimbit

Gambar 14 ini adalah live penutup untuk Series Syahrini Family


Sarimbit berselang 2 minggu dari live perdana, live penutup ini hanya
mengingatkan bahwa pemesan yang sudah membeli Series ini akan masuk
pada gelombang pertama, serta memberikan informasi tentang produk lagi
namun tidak sebanyak pada live perdana.

4.3 Kendala Yang Dihadapi dan Cara Mengatasinya.


Adapun kendala yang dihadapi praktikan diantaranya:
1. Perusahaan tidak memberikan fasilitas alat kerja untuk Praktikan
melaksanakan kerja profesi.
2. Projek yang diberikan hampir sama setiap minggunya, namun audio
yang diminta untuk dijadikan konten harus berbeda setiap kontennya.
3. Waktu kerja praktek yang bersamaan dengan jam kuliah.
Pada kendala yang dihadapi praktikan di atas, Adapun cara untuk dapat
mengatasi kendala tersebut dengan:
1. Praktikan membawa alat kerja pribadi untuk kelancaran tugas yang
diberikan.

33
2. Meminta saran dan masukan agar dapat berkembang dan belajar.
3. Koordinasi dengan dosen pengampuh mata kuliah dan pembimbing
lapangan tentang jam kerja dan mata kulih yang bersamaan.

34
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan
Dengan berakhirnya masa kerja profesi ini praktikan dapat
mengambil kesimpulan sebagai berikut:
1. Dengan melaksanakan kerja profesi ini, praktikan mendapat banyak
sekali pengalaman, pengetahuan, relasi dan kesempatan kerja.
2. Dalam dunia kerja, kebutuhan video untuk mitra menjadi prioritas
utama. Karena informasi berbentuk video sangatlah memudahkan bagi
mitra untuk mempermudah pemahaman produk atau layanan yang
telah ditawarkan.

5.2 Saran
1. Pelaksanaan kerja profesi dilakukan saat libur semester agar tidak
menganggu pelaksanan kerja profesi maupun jadwal perkuliahan.
2. Pihak perusahaan menyediakan alat untuk mempermudah pelaksanaan
kerja profesi.

35
Daftar Pusaka

Latar belakang kerja profesi. (2020). eprints.upj.ac.id,


http://eprints.upj.ac.id/id/eprint/1227/4/BAB%201%20PENDAHULUAN.pdf.

yunita, M. b. (2019). Laporan Kerja Praktek. research gate.net,


https://www.researchgate.net/profile/Mona-Bellina-Yunita/publication/
334084792

36
LAMPIRAN

37
Lampiran 1. Surat Pengantar Permohonan Izin Kerja Profesi

38
Lampiran 2. Surat balasan diterima magang

39
40
Lampiran 3. Scan Log harian kegiatan Kerja Profesi

41
Lampiran 4. Dokumentasi Kegiatan Kerja Profesi

42
Lampiran 5.

Dokumentasi Kegiatan Kerja Profesi

43
Lampiran 6. Dokumentasi Kegiatan Kerja Profesi

44
Lampiran 7. Dokumentasi Kegiatan Kerja Profesi

45
Gambar 15. Dokumentasi Foto Bersama President Directure PT. Inaya Lesy Indonesia

46
Gambar 16. Dokumentasi Foto Bersama Tim Marketing PT. Inaya Lesy Indonesia

47
Lampiran 8. Penilaian pembimbing lapangan

48
Lampiran 9. Sertifikat kerja profesi di PT. Inaya Lesy Indonesia

49
Form Bimbingan Konsultasi Kegiatan kerja profesi

50

Anda mungkin juga menyukai