Anda di halaman 1dari 4

KARTU SOAL PELATIHAN 3

Seleksi Penulis Instrumen AKMI Tahun 2023

NIK 3575030708680003
Nama Penulis Drs. MAHMUD, M.Pd.I.
Instansi Kementerian Agama Kab. Pasuruan, Jawa Timur
Literasi Sosial Budaya
Jenjang MTs
Konten Akomodatif dan Inklusif
Konteks Masyarakat
Tema Stimulus Inovasi Teknologi Terkini
Disajikan multiteks tentang Inovasi Teknologi Terkini peserta
didik mampu berkomitmen untuk mempertahankan kearifan
Deskripsi Stimulus lokal dan menyempurnakan diri dengan mengadopsi ide-ide
baru yang positif.

Stimulus :
Literasi Digital, Siapa Takut?

Sejak timbulnya wabah Covid-19 tahun 2020, inovasi teknologi dalam bidang pendidikan
semakin banyak diterapkan, salah satunya adalah literasi digital. Menurut Bawden (2001) literasi
digital ditekankan pada keterampilan seseorang dalam memperoleh informasi melalui teknologi
digital, lalu memahami dan menganalisisnya, kemudian memanfaatkan serta
menyebarluaskannya secara digital. Dengan demikian, literasi digital menjadi peluang bagus bagi
madrasah untuk mengembangkan pembelajaran abad 21 yang menuntut kecapakan berpikir kritis,
kreatif, kolaboratif, dan komunikatif.

Akan tetapi, tantangan literasi digital di madrasah tidak semudah membalikkan telapak tangan.
Banyak kendala. Survei Tahun 2022 oleh Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo)
misalnya, menunjukkan ‘perlu perhatian’ pada ranah ‘keamanan digital’. Tidak sedikit ditemukan
perilaku negatif yang justru dapat merugikan diri sendiri, bahkan orang lain. Selain itu, banyak
dijumpai konten digital negatif semisal ujaran kebencian, berita bohong/hoaks, dan praktik
penipuan.

Infografik berikut menggambarkan prosentase kebiasaan literasi digital responden berdasarkan


survei Kominfo Tahun 2022.

1
Sebetulnya ketakutan secara berlebihan atas dampak negatif literasi digital tidak perlu. Menurut
Kominfo (2020), dibutuhkan empat pilar literasi digital agar tetap efektif dan aman. Keempat
pilar tersebut adalah: (1) kecakapan digital yang terus ditingkatkan, (2) etika digital yang perlu
dijaga, (3) keamanan digital yang harus diwaspadai, dan (4) budaya digital yang diselaraskan
dengan nilai-nilai Pancasila.

Indikator Soal 1
(L1-PG) Peserta didik dapat mengidentifikasi bentuk tindakan yang mendukung munculnya
inovasi teknologi terkini.
Soal 1.
Pilihlah satu jawaban yang paling tepat!
Tindakan warga madrasah yang mencerminkan dukungan atas inovasi literasi digital agar tetap
efektif dan aman adalah ....
A. Membaca beragam sumber informasi untuk isu yang sejenis
B. Menegur dan melaporkan oknum yang menyebarkan berita palsu
C. Meneruskan informasi/berita tanpa memikirkan hoaks atau bukan
D. Terus berusaha meningkatkan skill/keterampilan/kompetensi literasi digital.
Kunci jawaban: D

Indikator Soal 2
(L2-PGK) Peserta didik dapat menentukan cara menghargai penemuan inovasi teknologi terkini
Soal 2.
2
Pilihlah dua jawaban yang paling tepat!
Bagaimana cara warga madrasah menghargai inovasi literasi digital?
A. Tetap membaca informasi yang tanpa nama penulisnya.
B. Tidak terlalu mempermasalahkan keberadaan berita yang salah.
C. Memperkecil dampak negatif medsos secara bertanggung jawab.
D. Memanfaatkan informasi digital untuk memacu ilmu pengetahuan.
Kunci jawaban: C dan D

Indikator Soal 3
(L2-Menjodohkan) Peserta didik dapat menerapkan tindakan yang sesuai sebagai bentuk
penerimaan inovasi teknologi terkini
Soal 3.
Pasangkan pernyataan berikut yang sesuai!
Jawab Pernyataan Kasus (Premis) Opsi Pernyataan Sikap (respon)
1. Meneruskan Membaca beragam sumber
berita/informasi tanpa berita/informasi dengan isu yang
A sama.
berpikir apakah hoaks atau
bukan.

2. Aktif berbagi pengalaman, Menjaga etika dan budaya literasi


karya, dan pengetahuan di B digital agar tetap aman.
media sosial

Selalu memeriksa berita/informasi


C sebelum menyebarkannya kepada
pihak lain.

Kunci jawaban:
1. C
2. B

Indikator Soal 4
(L3-Benar/Salah) Peserta didik dapat menganalisis pentingnya menerima inovasi teknologi
terkini.
Soal 4.
Tentukan benar atau salah pernyataan berikut!
1. Media sosial banyak dipenuhi berita hoaks sehingga tidak perlu (B-S)
2. Media digital dapat meningkatkan kerja sama untuk berbagi pengetahuan (B-S)
3
3. Literai digital memudahkan dalam mencari kebenaran dari berbagai sumber (B-S)
Kunci jawaban:
1. S
2. B
3. B

Indikator Soal 5
(L3-PGK) Peserta didik dapat menciptakan ide kreatif dalam menerima inovasi teknologi terkini.
Soal 5
Pilihlah dua jawaban yang paling benar!
Sebagai warga madrasah, apa ide kreatif Anda agar mampu berliterasi digital secara efektif?
A. Memproduksi konten positif dan mengunggahnya untuk berbagi pengetahuan.
B. Aktif membaca konten media sosial untuk meningkatkan pengetahuan.
C. Menciptakan beragam game education melalui aplikasi class point.
D. Menegur dan melaporkan oknum yang menyebarkan berita hoaks.
Kunci jawaban: A dan C

Anda mungkin juga menyukai