Anda di halaman 1dari 1

TUGAS METODOLOGI DESAIN

NAMA: Aryansyah Habif Radana


NIM: A14.2022.03910
KELOMPOK: 7407

SOAL:
1. Apa perbedaan proposal penelitian dan proposal perancangan?

Proposal penelitian adalah suatu dokumen tertulis yang berisikan rancangan


lengkap dari sebuah penelitian yang akan dilakukan oleh suatu kelompok peneliti.
Dokumen ini merincikan tujuan spesifik yang ingin dicapai melalui penelitian tersebut,
metodologi yang akan digunakan untuk mengumpulkan dan menganalisis data, tinjauan
pustaka yang mendukung pemahaman akan konteks penelitian, kerangka teoritis yang
menjadi landasan konseptual, anggaran yang diperlukan untuk pelaksanaan penelitian,
jadwal kegiatan yang mencakup tahapan-tahapan pelaksanaan, serta manfaat yang
diharapkan atau kontribusi yang dapat diberikan oleh penelitian tersebut dalam
bidangnya.
Sedangkan untuk proposal perancangan merupakan dokumen yang berisi
rencana lengkap untuk membuat atau mengembangkan sesuatu, seperti produk,
layanan, sistem, atau kebijakan. Dokumen ini merinci tujuan perancangan yang
mengidentifikasi kebutuhan atau masalah yang ingin diselesaikan, deskripsi produk
atau sistem yang akan dibangun dengan detail spesifikasi teknis, fitur-fitur yang
diinginkan, serta kebutuhan pengguna yang harus dipenuhi. Selain itu, proposal
perancangan juga mencakup tahapan-tahapan pengembangan yang harus dilalui, jadwal
pengembangan yang mencakup estimasi waktu untuk setiap tahapan, serta anggaran
yang diperlukan untuk melaksanakan proyek perancangan tersebut.

Anda mungkin juga menyukai