Anda di halaman 1dari 6

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, Fakultas Ilmu Sosial dan

KEBUDAYAAN, RISET, DAN TEKNOLOGI Ilmu Politik


UNIVERSITAS BRAWIJAYA Jalan. Veteran,Malang 65145,
Indonesia
Telp. +62341 575755
Fax. +62341 570038
E-mail: fisip@ub.ac.id
www.fisip.ub.ac.id

UJIAN TENGAH SEMESTER


GENAP 2024

MATA KULIAH : Kesehatan Global

SIFAT UJIAN : Take-Home Exam

DOSEN : ADHI C. FAHADAYNA, S.HUB.INT., M.S.

PETUNJUK MENGERJAKAN SOAL :

1. Peserta ujian wajib mengerjakan SELURUH soal dalam ujian ini.


2. Kerjakan secara jujur dan bertanggung jawab, segala bentuk kecurangan tidak
akan ditoleransi.
3. Semua jawaban dikumpulkan dalam format PDF
4. Kerjakan dengan menggunakan referensi, data dan argumentasi yang kuat,
semakin lemah referensi, data dan argumentasi yang anda tulis semakin
berpengaruh terhadap nilai ujian anda.

Bibir orang bebal menimbulkan perbantahan,


dan mulutnya berseru meminta pukulan.
Amsal 18:6

Orang yang tak berpengalaman akan dibunuh oleh keengganannya,


dan orang bebal akan dibinasakan oleh kelalaiannya.
Amsal 1:32
1. Pandemi Covid-19 yang terjadi sejak tahun 2020 merupakan tantangan yang besar bagi seluruh negara di dunia, khususnya dalam
sektor kesehatan. Politik kesehatan internasional terbagi menjadi dua perspektif, yaitu statist dan globalist.

Pilihlah satu negara dengan memperhatikan gambar dibawah, dan jelaskan implikasi dari faktor resiko dan jumlah anggaran
kesehatan terhadap kondisi negara menggunakan salah satu perspektif statist atau globalist! (20 Point)
2. Global Governance as State Transformation (GGST) dalam konteks kesehatan global muncul melalui upaya untuk menyelaraskan
pengambilan kebijakan di seluruh negara dengan mengembangkan peraturan dan kebijakan di tingkat regional atau global, yang
kemudian ditugaskan untuk diterapkan oleh aparatur negara di dalam negeri. WHO, merupakan salah satu bentuk GGST yang sangat
berpengaruh dalam sektor kesehatan. Namun, perlu diketahui bahwa pelaksanaan program WHO sangat bergantung dengan
pendanaan yang masuk. Berdasarkan data terkini, sumber dana terbesar dalam WHO berasal dari Amerika Serikat dan pihak swasta
(Bill & Melinda Gates Foundation). Apakah kondisi tersebut efektif untuk menyelesaikan masalah kesehatan global? Sertakan
argumen Anda dengan data terkait! (20 Point)
3. Kondisi terkini menunjukkan bahwa terjadi trend kenaikan jumlah konflik yang terjadi di level internasional maupun lokal. Menurut
kerangka pemahaman Disaster and Complex Humanitarian Emergencies (CHE), kondisi tersebut menyebabkan dampak yang
krusial terhadap dinamika kesehatan global. Sebutkan dan jelaskan minimal 3 dampak yang dapat terjadi akibat trend kenaikan
jumlah konflik dalam sistem internasional saat inI! Sertakan argumen Anda dengan didukung data yang relevan! (20 Point)

Source: Obermeier, Anna Marie & Siri Aas Rustad (2023) Conflict Trends: A Global Overview, 1946–2022. PRIO Paper. Oslo:
PRIO.
4. Public Health Emergency of International Concern (PHEIC)
A. Fenomena kaburnya perbedaan antara kesehatan nasional dan internasional menunjukkan bahwa kekuatan globalisasi
melemahkan kemampuan negara-negara dalam mencegah dan mengendalikan penyakit, baik Non-Communicable Diseases
(NCDs) maupun Communicable Diseases (CDs). Maknanya, suatu negara tidak lagi dapat mencegah dan mengendalikan
penyebaran penyakit menular di wilayahnya secara mandiri. Sebutkan dan jelaskan disparitas penyebab trend kenaikan kasus
NCDs dan CDs, baik di negara maju maupun negara berkembang! Sertakan argumen Anda dengan didukung data yang relevan!
(20 Point)
B. Global burden disease menyebabkan tantangan besar bagi negara-negara di dunia. Seperti gangguan pertumbuhan fisik,
perkembangan kognitif, defisiensi mikronutrien, sehingga menyebabkan gangguan perkembangan pada anak, penurunan
produktivitas kerja pada orang dewasa, serta resiko persalinan yang buruk bagi ibu hamil. Berdasarkan trend, negara-negara
yang berada di kawasan tropis akan cenderung lebih rentan terkena penyebaran penyakit. Jelaskan kawasan/negara mana yang
paling rentan dalam mengalami global burden of disease! Perlu Anda jelaskan pula apa faktor utama yang menyebabkan kondisi
tersebut terjadi dan bagaimana upaya penanganannya! Sertakan argumen Anda dengan didukung data yang relevan! (20 Point)

Anda mungkin juga menyukai