Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BULUNGAN

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS SALIMBATU
Jl. Dt. Iqro RT 05, Desa Salimbatu, Kec.Tanjung Palas Tengah, Bulungan, Kaltara (77253)
Email : uptdpuskesmassalimbatu@gmail.com, No. Telp. 0852 4961 4608

KEPUTUSAN
KEPALA UPTD PUSKESMAS SALIMBATU
NOMOR : 055/SK/PKM-S/III/2023

TENTANG
PEMBENTUKAN TIM DOTS TINGKAT PUSKESMAS

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA UPTD PUSKESMAS SALIMBATU

Menimbang : a. bahwa dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan dan keselamatan


pasien dalam hal Penanggulangan TB di PUSKESMAS Salimbatu
maka perlu di bentuk Tim DOTS

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 1984 Tentang


Wabah Penyakit Menular ( Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 1984 Nomor 20, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 3273);
2. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 29 tahun 2004 Tentang
Praktik Kedokteran (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2004 Nomor 116, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 4431)
3. Undang-undang republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 Tentang
Kesehatan ( Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun2009
Nomor114, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
5063)
4. Undang-udang republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2014 Tentang
Pemerintah Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2014 Nomor 224, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 9 Tahun 2015 Nomor tentang perubahan kedua atas Undang-
undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah (
Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 58,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5679) ;
5. Peraturan Pemerintah Nomor 40 Tahun 1991 tentang
Penanggulangan Wabah Penyakit Menular ( Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 1991 Nomor 49, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 3447);
MEMUTUSKAN:

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS SALIMBATU TENTANG


PEMBENTUKAN TIM DOTS

Pertama : Tim DOTS yang dimaksud dalam diktum 1 terdiri dari unsure tenaga
a. Dokter
b. Bidan
c. Perawat ( Pemengang program )
d. Asisten apoteker
e. Analis laborat
f. Promkes

Kedua : Segala biaya yang di keluarkan akibat keputusan ini di bebankan oleh
Puskesmas Salimbatu.

Ketiga : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan dengan ketentuan
akan dibetulkan sebagaimana mestinya apabila dikemudian hari ternyata
terdapat kekeliruan.

Ditetapkan di : Salimbatu
Pada Tanggal : 24 Maret 2023
Kepala UPTDPuskesmasSalimbatu

Ferry Fawzi Annor


Lampiran I
Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Salimbatu
Nomor : 055/SK/PKM-S/III/2023
Tanggal : 24 Maret 2023
Tentang : Pembentukan Tim DOTS

TIM DOTS PUSKESMAS SALIMBATU

PENANGGUNG JAWAB : dr. Ferry Fawzi Annor


Penanggung jawab program : Yospina Sampe Limbong

Anggota :
1. dr. Elnath Suprihatin
2. Dina Melinda P
3. Nuraini
4. Widya Martiningsih
5. Beny Susanto
6. Ramli

TUGAS TIM DOTS

1. Melakukan skreenning pasien suspek TB


2. Melakukan pemeriksaan dan penegaan Diagnosis sesuai kewenangannya
3. Melakukan terapi dengan metode DOTS pada pasien TB
4. Melakukan evaluasi terapi
5. Melakukan pencatatan dan pelaporan sesuai
6. Melakukan pelacakan terhadap pasien mangkir dan drop out

Ditetapkan di : Salimbatu
Pada Tanggal : 24 Maret 2023
Kepala UPTDPuskesmas Salimbatu

Ferry Fawzi Annor

Anda mungkin juga menyukai