Anda di halaman 1dari 2

RINGKASAN MATERI KELOMPOK 5 APRESIASI DRAMA

MATERI “STRUKTUR DRAMA MODERN”

- Drama modern dapat diartikan sebagai bentuk karya sastra yang mengilustrasikan
kehidupan dengan menyampaikan sebuah permasalahan melalui dialog. Drama
modern dapat berupa tontonan drama yang menggunakan naskah dan melibatkan
percakapan antar tokoh untuk menggambarkan kehidupan dan watak.
- Ciri-ciri drama modern meliputi:
1. Adanya naskah sebagai dasar pertunjukan.
2. Pertunjukan dilakukan di tempat khusus, contoh: panggung.
3. Isi cerita umumnya berkaitan dengan masyarakat biasa.
4. Terdapat peralatan yang sudah relative modern, contoh: tata busana, tata lampu,
dan tata suara.
5. Penonton harus membayar.
6. Didalamnya menggunakan bahasa Indonesia.
7. Sebagai kebutuhan hiburan.
- Unsur-unsur drama modern meliputi:
1. Naskah, didalamnya berisi cerita atau lakon.
2. Skenario, didalamnya berisi naskah cerita yang lengkap dengan dialog, urut-
urutan adegan, keadaan, dan tempat yang disusun dalam konteks struktur
dramatik.
3. Aktor, sebagai seorang pembawa peran yang mentransformasikan karakter yang
terdapat di dalam sebuah naskah drama menjadi tokoh yang hidup di atas pentas.
4. Sutradara, bertugas mengkoordinasikan kegiatan pementasan, sejak latihan
dimulai sampai pementasan selesai.
5. Properti, meliputi benda-benda perlengkapan suatu pertunjukan.
6. Penataan, meliputi: tata rias, tata busana, tata lampu, tata musik.
7. Penonton, sebagai evaluator yang mengapresiasi dan menilai hasil karya seni yang
dipentaskan.
- Jenis-jenis drama modern meliputi:
a. Drama musikal, merupakan jenis drama modern yang memadukan seni peran,
musik, dan tari. Contoh: Petualangan Sherina yang baru saja digelar di Teater
Jakarta , Taman Ismail Marzuki.
b. Drama dramatik, drama ini mementingkan perubahan karakter yang dibuat
sedetail mungkin sesuai dengan plot cerita.
c. Teatrikalisasi puisi, drama ini mementingkan estetika dari puisi di atas panggung.
Teatrikalisasi puisi merupakan drama modern yang menampilkan karya puisi.
Seni puisi tersebut akan dibacakan dengan cara teatrikal.

Anda mungkin juga menyukai