Anda di halaman 1dari 4

1. Tahap perencanaan wacana terdiri atas ....

A. perencanaan, penyusunan, dan penyelesaian


B. penulisan, pemformatan, dan penyuntingan
C. produksi, distribusi, dan evaluasi
D. penentuan tujuan, pengumpulan bahan, perancangan kerangka, dan pemilihan media (Jawaban Benar)

Jawaban ala Nara


Tahap perencanaan wacana terdiri atas penentuan tujuan, pengumpulan bahan, perancangan kerangka (struktur), dan
pemilihan media yang akan digunakan.

2. Produksi, distribusi, dan evaluasi merupakan tahap ... wacana.


A. perencanaan
B. pembuatan
C. penyusunan
D. penyampaian (Jawaban Benar)

Jawaban ala Nara


Tahap penyampaian wacana terdiri atas tahap produksi, distribusi, dan evaluasi.

3. Tahapan pembuatan wacana yang dilakukan untuk mendapat umpan balik mutu wacana yang menjadi bahan untuk
perencanaan atau perbaikan pembuatan wacana berikutnya disebut ....
A. tahap perencanaan
B. tahap konsumsi
C. tahap distribusi
D. tahap evaluasi (Jawaban Benar)

Jawaban ala Nara


Tahap evaluasi dalam pembuatan wacana dilakukan untuk mendapat umpan balik mutu wacana yang menjadi bahan untuk
perencanaan atau perbaikan pembuatan wacana berikutnya.

4. Mengapa sebisa mungkin kita tidak terlalu banyak berpikir dengan menggunakan otak kiri saat menulis?
A. Otak kiri akan membantu menulis dengan hati.
B. Otak kiri akan menghambat gagasan inti.
C. Otak kiri akan memperlambat penyusunan draf tulisan. (Jawaban Benar)
D. Otak kiri akan memperlambat ide cerita keseluruhan.

Jawaban ala Nara


Ketika menulis, sebisa mungkin kita tidak terlalu banyak berpikir dengan menggunakan otak kiri. Penggunaan otak kiri akan
memperlambat penyusunan draf tulisan.

5. Pola pengembangan paragraf dengan menyajikan gambaran umum atau khusus tentang suatu konsep berdasarkan indra,
khususnya penglihatan, disebut ....
A. pola ilustrasi (Jawaban Benar)
B. pola definisi
C. pola kronologi
D. pola komparasi

Jawaban ala Nara


Pola ilustrasi mengembangkan paragraf dengan menyajikan gambaran umum atau khusus tentang suatu konsep berdasarkan
indra, khususnya penglihatan.

6. Di seluruh dunia, manusia memerlukan kebutuhan yang sama. Manusia memerlukan udara segar dan air yang bersih.
Manusia juga memerlukan tanah yang sehat dan aman untuk bercocok tanam. Semua itu telah tersedia di bumi kita yang kaya
ini. Namun, mengapa semua itu sekarang sulit kita dapatkan?
Paragraf tersebut menggunakan pola pengembangan ....
A. pola sebab-akibat
B. pola repetisi (Jawaban Benar)
C. pola contoh
D. pola analogi

Jawaban ala Nara


Paragraf tersebut menggunakan pola pengembangan repetisi. Pola repetisi mengembangkan paragraf dengan menekankan
pokok bahasan secara berulang.

7. Pola pengembangan paragraf yang biasanya dipakai pada paragraf narasi adalah ....
A. pola komparasi
B. pola sebab-akibat
C. pola kronologi (Jawaban Benar)
D. pola analogi

Jawaban ala Nara


Pola kronologi mengembangkan paragraf menurut susunan waktu. Pola ini umumnya dipakai pada paragraf narasi.

8. Alih wahana disebut juga ....


A. proses kreatif
B. analogi
C. ekranisasi (Jawaban Benar)
D. kohesi

Jawaban ala Nara


Alih wahana disebut juga ekranisasi yang berarti 'penyampaian wacana dialihkan dari satu media ke media yang lain'.
9. Pola komparasi mengembangkan paragraf dengan cara ....
A. menunjukkan kesamaan dan perbedaan dua objek atau gagasan dari beberapa aspek (Jawaban Benar)
B. mengembangkan paragraf dengan menjelaskan hubungan sebab dan akibat
C. mengembangkan paragraf dengan menyajikan gambaran umum suatu konsep
D. menjelaskan suatu istilah yang mengandung suatu konsep melalui kalimat penjelas

Jawaban ala Nara


Pola komparasi (disebut juga banding-kontras atau pembandingan) mengembangkan paragraf dengan menunjukkan kesamaan
dan perbedaan dua objek atau gagasan dari beberapa aspek.

10. Proses produksi dan distribusi wacana lisan dapat dilakukan sekaligus pada media ....
A. video YouTube
B. siaran berita langsung (Jawaban Benar)
C. siniar
D. film

Jawaban ala Nara


Proses produksi dan distribusi wacana lisan dapat dilakukan sekaligus seperti pada siaran berita langsung.

Anda mungkin juga menyukai