Anda di halaman 1dari 4

1.

Dibawah ini yang merupakan definisi dari


paragraf yang benar adalah...
a. Sebuah pilihan kata yang tepat dan selaras (dalam penggunaannya) untuk mengungkapkan
gagasan sehingga diperoleh efek tertentu (seperti yang diharapkan).
b. Suatu bagian dari bab pada sebuah karangan atau karya ilmiah yang mana cara
penulisannya harus dimulai dengan baris baru.
c. Satuan bahasa terkecil, dalam wujud lisan maupun tulisan yang mengungkapkan pikiran secara
utuh.
d. Penggambaran bunyi bahasa (kata, kalimat, dsb) dengan kaidah tulisan (huruf) yang
distandardisasikan dan mempunyai makna.
2. Jenis – jenis paragraf dibawah ini yang benar diantaranya berdasarkan, kecuali...
a. Jenis paragraf berdasarkan sifat dan tujuannya.
b. Jenis paragraf berdasarkan letak kalimat utama
c. Jenis paragraf berdasarkan isi
d. Jenis paragraf berdasarkan waktunya
3. Definisi dari paragraf deduktif adalah
a. Paragraf yang letak kalimat utamanya selalu di akhir paragraf.
b. Suatu paragraf yang mengharuskan adanya kalimat utama di awal paragraf dan akhir
paragraf.
c. Paragraf yang letak kalimat utamanya selalu diawal dari suatu paragraph
d. Paragraf yang letak gagasan utamanya berada di tengah suatu paragraf.
4. Jenis paragraf berdasarkan isi, terbagi atas yaitu kecuali...
a. Paragraf Narasi
b. Paragraf Eksposisi
c. Paragraf Persuasif
d. Paragraf Pembuka
5. Salah satu ciri dari paragraf pesruasif adalah...
a. Terdapat kata bujukan dan anjuran
b. Adanya kesimpulan
c. Mengambarkan suatu objek
d. Cerita nyata atau karangan
6. Ternyata badai ekonomi membuat beberapa wilayah negeri ini bergolak. Efek domino lepasnya timor
timur tampak semakin menggejala. Di sana-sini muncul wacana tentang kemerdekaan wilayah.
Dengan demikian, negeri ini menghadapi bahaya mahahebat, yakni disintegrasi.
Kutipan karangan di atas termasuk jenis karangan…
a. Narasi
b. Eksposisi
c. Persuasi
d. Argumentasi
7. Jika akan menjelaskan pengertian dan fungsi pasar, kita dapat menggunakan karangan...
a. Argumentasi
b. Eksposisi
c. Deskripsi
d. Narasi
8. Lapisan ozon menipis. Hutan-hutan tropis mulai meranggas. Gurun makin luas. Akibatnya suhu bumi
meningkat, cuaca tidak menentu, dan bencana alam makin sering datang. Kesimpulannya, bumi makin
kritis. Siapa sesungguhnya yang berperan dalam menjadikan planet bumi ini menjadi demikian?
Jawabnya tentu manusia sendiri!
Berdasarkan tujuannya, paragraf di atas termasuk paragraf...
a. Narasi
b. Deskripsi
c. Argumentasi
d. Persuasi
9. Tidak dapat disangkal bahwa praktik berpidato menjadi semacam “obat kuat’ untuk membangun rasa
percaya diri. Jika rasa percaya diri itu sudah besar, kita dapat tampil tenang tanpa digoda rasa malu,
takut, dan grogi. Ketenangan inilah yang menjadi modal utama untuk meraih keberhasilan
pidato. Oleh karena itu, marilah kita melaksanakn praktik berpidato agar kita segera memperoleh
keterampilan atau bahkan kemahiran berpidato.
Berdasarkan tujuannya, paragraf di atas termasuk paragraf...
a. Narasi
b. Eksposisi
c. Argumentasi
d. Persuasi
10. Tumbuhan sangat bermanfaat bagi manusia. Salah satu manfaatnya adalah memberi asupan oksigen di
bumi yang kemudian digunakan manusia untuk bernafas. Selain itu, manusia juga dapat memanfaatkan
tumbuhan sebagai sumber makanan, obat, tempat tinggal dan masih banyak lagi.
Berdasarkan letak kalimat utamanya, paragraf di atas termasuk paragraf...
a. Deduktif
b. Induktif
c. Campuran
d. Persuasi
11. Bertanam hidroponik dapat dilakukan dengan media apa saja, selain itu sistem hidroponik tidak
memerlukan air terlalu banyak. Penggunaan pupuk juga tidak mencemari tanah dan lingkungan
sekitar. Hasil dari bertanam hidroponik tidak kalah dengan penanaman langsung di tanah. Meskipun
begitu biaya awal untuk membuat sistem hidroponik memang agak mahal, tapi ini bisa diakali dengan
menggunakan bahan-bahan bekas disekliling. Itulah manfaat dan kekurangan sistem bertanam
hidroponik.
Berdasarkan letak kalimat utamanya, paragraph di atas termasuk paragraf...
a. Deduktif
b. Induktif
c. Campuran
d. Persuasi
12. Di bawah adalah jenis-jenis dari paragraf , kecuali…
a. Narasi
b. Eksposisi
c. Deduksi
d. Argumentasi
13. Macam – macam paragraph berdasarkan letak kalimat utamanya….
a. Paragraf Induktif
b. Paragraf Deduktif
c. Paragraf Campuran
d. Semua Benar
14. Paragraph narasi…
a. Peristiwa/konsep yg dijalin secara kronologis dlm setting, waktu, dan pelaku.
b. Menggambarkan/mendeskripsikan objek secara detail dan “hidup”
c. Bertujuan menambah wawasan pembaca dengan angka, data, dll
d. Bertujuan memengaruhi/mengubah pendapat pembaca
15. Jenis paragraf yang bertujuan menambah wawasan pembaca dengan angka, data dan
sebagainya Adalah...
a. Paragraf Narasi
b. Paragraf Argumentasi
c. Paragraf Eksposisi
d. Paragraf Persuasi

Anda mungkin juga menyukai