Anda di halaman 1dari 25

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN DANA ALOKASI KHUSUS


(DAK) FISIK BIDANG PENDIDIKAN
PEMBANGUNAN 3 RUANG KELAS BARU
TAHUN 2018

PEMERINTAH DAERAH PROVINSI JAWA BARAT


DINAS PENDIDIKAN
CABANG DINAS PENDIDIKAN WILAYAH XIII
SMA NEGERI 1 BAREGBEG
Jl. R.E. Martadinata No. 150 Tlp. (0265 ) 771957 Ciamis
Web : http //www.sman1baregbeg.sch.id
Email : sman1sabar@gmail.com
LEMBAR PENGESAHAN

PROPOSAL
PERMOHONAN BANTUAN SOSIAL
PEMBANGUNAN 3 RUANG KELAS BARU
SMA NEGERI 1 BAREGBEG

TELAH DISAHKAN DAN DISETUJUI OLEH :

Ciamis, 28 April 2018

Ketua Komite Kepala SMA Negeri 1 Baregbeg,


SMA Negeri 1 Baregbeg,

Drs. H. UTAM Dr. ENDANG MULYADI


NIP. 196606191990031004

Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah XIII

Drs. MUHAMAD SURYASA, M.M.Pd.


Pangkat : Pembina
NIP. 196211271990031003

ii
KATA PENGANTAR

Proposal Bantuan Pembangunan 3 Ruang Kelas Baru (RKB) SMA,

disusun sebagai pedoman dalam pelaksanaan kegiatan meningkatkan kualitas

pembelajaran sesuai dengan arah dari pelaksanaan kurikulum di SMA Negeri 1

Baregbeg.

Materi proposal ini, merupakan pengembangan sarana dan prasarana SMA

Negeri 1 Baregbeg dan pengembangan kurikulum dalam mengantisipasi kurikulum baru

yaitu KTSP konten 2006 dan konten 2013 yang telah diberlakukan.

Dengan berpedoman pada buku program ini, segenap elemen pengelola dan

pelaksana pendidikan dilingkungan lembaga pendidikan SMA Negeri 1 Baregbeg akan

lebih meningkatkan pelayanan terhadap seluruh peserta didik.

Proposal ini tidak terlepas bantuan berbagai pihak diantaranya Kementerian

Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Cabang Dinas Pendidikan Wilayah XIII

dan semua pihak terkait yang tidak bisa disebutkan satu persatu.

Demikian proposal ini kami susun untuk menjadi bahan pertimbangan bagi pihak yang
berkepentingan.

Ciamis, 28 April 2018


Kepala SMAN 1 Baregbeg

Dr. ENDANG MULYADI


NIP. 19660619 199003 1 004

iii
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN........................................................................................................ii
KATA PENGANTAR...............................................................................................................iii
DAFTAR ISI..............................................................................................................................iv
BAB I..........................................................................................................................................1
PENDAHULUAN......................................................................................................................1
A. Latar Belakang.............................................................................................................1
B. Dasar Hukum................................................................................................................2
C. Dasar Pemikiran...........................................................................................................2
D. Maksud dan Tujuan......................................................................................................3
E. Sistematika...................................................................................................................3
BAB II.........................................................................................................................................5
PROFIL SEKOLAH...................................................................................................................5
A. Identitas Sekolah:.........................................................................................................5
B. Identitas Kepala Sekolah..............................................................................................5
C. Keadaan Guru dan Personil Lainnya............................................................................6
D. Prestasi Yang Pernah Dicapai......................................................................................6
E. Sarana Prasarana..........................................................................................................7
F. Potensi Lingkungan Sekolah............................................................................................8
G. Sasaran Program...........................................................................................................9
H. Program Kerja SMA Negeri 1 Baregbeg Tahun 2017/2018........................................9
I. Susunan Penanggungjawab Program Kerja...................................................................15
BAB III.....................................................................................................................................18
RENCANA ANGGARAN BIAYA ( RAB )............................................................................18
PEMBANGUNAN 3 RUANG KELAS BARU (RKB)...........................................................18
BAB IV.....................................................................................................................................19
PERMASALAHAN POKOK SEKOLAH...............................................................................19
BAB V......................................................................................................................................20
PENUTUP.................................................................................................................................20

iv
BAB I
PENDAHULUAN

Dalam rangka lebih meningkatkan mutu pelayanan terhadap peserta didik di

lingkungan SMA Negeri 1 Baregbeg Ciamis, maka salah satu unsur penunjang

adalah sarana prasarana yang cukup memadai dan memberikan motivasi tinggi bagi

seluruh komponen lembaga tersebut, sehingga hambatan dan ancaman dapat

ditekan seminimal mungkin, yang pada akhirnya keberhasilan pendidikan akan lebih

baik lagi.

Untuk menuju suksesnya pelaksanaan peningkatan kualitas pembelajaran

di SMA Negeri 1 Baregbeg, dengan ini kami sampaikan Proposal Bantuan Sosial

Pengadaan Pembangunan 3 (Tiga) Ruang Kelas Baru (RKB) SMA Negeri 1

Baregbeg dengan ruang lingkup pembahasan sebagai berikut :

A. Latar Belakang

1. Bahwa pelaksanaan kurikulum yang ditunjang dengan program kerja mantap,

efektif, dan efisien serta didukung oleh sarana prasarana yang memadai, dapat

meningkatkan mutu hasil belajar peserta didik.

2. Memperhatikan keberhasilan MBS (Managemen Berbasis Sekolah)

- Dampak peningkatan kualitas belajar mengajar

- Mekanisme kerja lebih efektif dan efisien.

- Pengambilan keputusan management lebih cepat.

- Motivasi untuk berprestasi baik peserta didik, guru, Kepala Sekolah sangat

tinggi.

3. Memperhatikan Analisis Kebutuhan Managemen Berbasis sekolah (MBS) yang

dilandasi oleh :

- Penataan Managemen Internal Sekolah yang tidak birokratis tetapi

partisipasif dan pemberdayaan yang jelas kepada guru dan staf sekolah.

1
- Keterbukaan : praktik penyusunan rencana program dan kegiatan sekolah.

- Trend perubahan standar profesi di masyarakat dan industri yang

berpengaruh terhadap kurikulum.

- Pemanfaatan sumber daya lingkungan sekolah internal dan eksternal yang

membentuk kerjasama dan sinergi antara sekolah, stake holders dan

masyarakat.

B. Dasar Hukum

Sebagai dasar hukum penyusunan proposal ini adalah :


1. Undang-undang 17 Tahun 2003 tentang keuangan Negara;
2. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional;
3. Undang-undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang perimbangan keuangan Antara
pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah;
4. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 Tentang Standar Nasional
Pendidikan beserta perubahannya;
5. Peraturan Pemerintah Nomor 48 Tahun 2008 tentang Pendanaan Pendidikan;
6. Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2010 sebagaimana telah dirubah dengan
Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2010 Tentang Pengelolaan dan
Penyelenggaraan Pendidikan;
7. Peraturan Presiden Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pengadaan Barang/Jasa
Pemerintah beserta perubahannya;
8. Peraturan presiden Nomor 123 Tahun 2016 sebagaimana telah dirubah dengan
Peraturan Presiden Nomor 5 Tahun 2018 tentang Petunjuk Teknis Dana Alokasi
Khusus Fisik.
9. Peraturan Mendikbud Nomor 11 Tahun 2015 tentang organisasi dan tata kerja
Kementerian Pendidikan dan kebudayaan
10. Petunjuk Pelaksanaan Pemberian Bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK) Bidang
Pendidikan SMA Tahun 2018 Provinsi Jawa Barat.
C. Dasar Pemikiran

1. Perlunya pemenuhan kebutuhan 3 Ruang Kelas Baru;

2. Proses belajar mengajar dalam satu kompleks untuk mempermudah

pengawasan.

3. Perlunya pemenuhan kebutuhan Ruang Belajar.

2
4. Proses belajar mengajar yang berkualitas perlu didukung oleh tempat, bahan, alat

dan media pembelajaran yang memadai.

5. Upaya menunjang pelaksanaan manajemen peningkatan mutu berbasis sekolah

dan berbasis lingkungan .

D. Maksud dan Tujuan

1. Maksud

Pengadaan Pembangunan 3 Ruang Kelas Baru (RKB) SMA Negeri 1 Baregbeg

ini dimaksudkan untuk memenuhi kebutuhan ruang belajar bagi siswa;

2. Tujuan

a. Meningkatkan hasil prestasi belajar bagi peserta didik di SMA Negeri 1

Baregbeg Ciamis

b. Mengembangkan potensi peserta didik dengan maksimal serta menghasilkan

alumni yang bermoral, cerdas, terampil dan mandiri.

c. Mempermudah pengaturan jadwal pelajaran karna kelas sudah memadai;

d. Memfasilitasi peserta didik untuk mengembangkan potensi diri secara mandiri

melalui proses pembelajaran yang aktif, kreatif, efektif dan inovatif.

e. Menyediakan ruang kelas bagi para pendidik, peserta didik dan tenaga

kependidikan.

E. Sistematika

Proposal ini disusun dengan sistematika sebagai berikut :

Bab I Pendahuluan

Menguraikan tentang latar belakang, dasar pemikiran, maksud dan

tujuan serta sistematika

Bab II Profil Sekolah

Menguraikan tentang Identitas Sekolah, Identitas Kepala Sekolah,

Keadaan Guru dan Personil Lainnya, Prestasi Yang Pernah

Dicapai ,Sarana Prasarana, Potensi Lingkungan Sekolah, Sasaran

3
Program, Program Kerja SMA Negeri 1 Baregbeg , dan Susunan

Penanggungjawab Program Kerja

Bab III Rencana Anggaran Biaya

Menguraikan tentang rencana anggaran Biaya Pembangunan 3 Ruang

kelas baru (RKB)

Bab IV Permasalahan Pokok Sekolah

Bab V Penutup

4
BAB II
PROFIL SEKOLAH
A. Identitas Sekolah:

1. Nama Sekolah : SMA Negeri 1 Baregbeg


2. Nomor Statistik Sekolah : 301021401041
3. NPSN : 20211491
4. Alamat:
a. Desa : Baregbeg
b. Kecamatan : Baregbeg
c. Kabupaten : Ciamis
d. Propinsi : Jawa Barat
e. Kode Pos : 46251
f. Nomor Telepon : 0265 771957
g. E-mail : sman1sabar@gmail.com

5. Sekolah Dibuka Tahun : 1999


6. Status sekolah : Negeri
7. Waktu Penyelenggaraan : Pagi hari
8. SK Pendirian sekolah : Nomor 001a/O/1999 Tanggal 05 Januari
1999
9. Akreditasi :
a. Tanggal : 14 Nopember 2013
b. Nomor : 02.00/323/BAP-SM/XI/2013
c. Klasifikasi : Terakreditasi A
10. Nomor Rekening : 0043100261083
11. Nama Bank : Bank BJB Cabang Ciamis
12. Pemegang Rekening : SMA NEGERI 1 Baregbeg

B. Identitas Kepala Sekolah.

1. N a m a : Dr. Endang Mulyadi


2. Tempat, tgl. lahir : Ciamis, 19 Juni 1966
3. NIP : 19660619 199003 1 004
4. Pangkat/Golongan : Pembina Utama Muda, IV/C
5. Pendidikan Terakhir : Doktor (S-3 )
6. Jurusan/Fakultas/Institusi : Pend. IPS/Universitas Pendidikan Indonesia
7. Alamat lengkap : Jl. Siliwangi Blk No. 22 RT 04 RW 33
5
Kel. Maleber Kec. Ciamis Kab. Ciamis
8. Pelatihan yang pernah diikuti:
TAHUN NAMA PELATIHAN LAMA PELATIHAN
2016 Pendidikan dan Pelatihan Calon Kepala 300 Jam
Sekolah
2017 Pendidikan dan Pelatihan Calon Kepala
Sekolah

C. Keadaan Guru dan Personil Lainnya

Guru Tata Usaha Penjaga


Ijazah
Tertinggi Tetap Bantu Honorer Tetap Honorer Tetap Honorer
S3 1
S2 8
S-1 26 3 1 3
D-3
D-1 1
SLTA 3 1
SLTP 2
SD 1
Jumlah 35 3 2 6 4
D. Prestasi Yang Pernah Dicapai

1. Prestasi Akademik

No Nama Kejuaraan Prestasi Tahun Keterangan


1 Lomba debat tingkat SMA Juara 2 2014 Tingkat Kabupaten
OSN SMA Mata Pelajaran
2 Juara 3 2014 Tingkat Kabupaten
Astronomi
3 Kompetensi Pidato Juara 2 2015 Tingkat Kabupaten
4 Lomba Astronomi Juara 2 2016 Tingkat Kabupaten
5 lomba TIK OSN Juara 2 2016 Tingkat Kabupaten
peace Corps West Java
6 Juara 1 2017 Tingkat Provinsi
(English Competition)
peace Corps West Java (Flag 2017 Tingkat Provinsi
7 Juara 2
Poetry)
8 Lomba pidato kependudukan Juara I 2017 Tingkat Kabupaten
lomba pidato dan Karya Tulis Juara
9 2018 Tingkat Provinsi
Kependudukan Harapan II

2.Prestasi Non Akademis:


No Nama Kejuaraan Prestasi Tahun Keterangan
1 Lomba Drama Musikan Juara 2 2012 Kabupaten
2 Lomba Karikatur antar SMA Juara 1
2012 Kabupaten
se Priangan Timur
3 Lomba Tata Cara Upacara Juara 2
2012 Kabupaten
Bendera

6
No Nama Kejuaraan Prestasi Tahun Keterangan
4 Lomba Akustika Juara 2 2012 Kabupaten
5 lomba Bulutangkis Juara 2 2012 Kabupaten
6 pasanggiri mojang jajak Juara 3
2013 Kabupaten
remaja
7 Lomba Pasanggiri Jaipong Juara 2
2013 Kabupaten
History Expo 2013
8 Lomba story telling Juara 1 2013 Kabupaten
9 Kejuaraan Karate BKC antar Juara 2
2013 Kabupaten
Pelajar
10 Lomba akustik tingkat SMA Juara 2 2013 Kabupaten
11 seleksi kejuaraan BKC Juara 1 2014 Provinsi
12 kejuaraan karate terbuka Juara 2 2014 Kabupaten
13 kejuaraan karate terbuka Juara 1
2014 Kabupaten
antar pelajar
14 Kejuaraan Nasional “Grand Juara 2
2014 Nasional
Championship BKC
15 Lomba Cipta Puisi Juara 1 2014 Kabupaten
16 lomba FLS2N Juara 2 2014 Kabupaten
17 Lomba Pasanggiri Juara 1
2014 Kabupaten
Ngadongeng
18 Lomba Da’wah remaja Juara 2 2015 Kabupaten
19 Lomba Drama/Teater Juara 3 2015 Kabupaten
20 FLS2N Vokal Juara 1 2016 Kabupaten
21 lomba Atletik O2SN Juara 1 2016 Kabupaten
22 Sayembara Bahasa dan Juara 2
2017 Kabupaten
sastra
23 turnamen futsal Juara 2 2017 Kabupaten
24 Lomba Lintas alam Amran X Juara
2017 Kabupaten
Cup Favorit
25 kejuaraan perisai diri antar Juara 1
2017 Kabupaten
pelajar SMA Sederajat
26 Lomba silat antar pelajar Juara 3
2018 Kabupaten
Perisai diri Cup XI 2018
27 Lomba Doa dan Dai’ah Juara 2
2018 Kabupaten
Tingkat SMA

E. Sarana Prasarana

KONDISI
NO JENIS JML Rusak Rusak Rusak
Baik
Ringan Sedang Berat
1 Ruang Kelas 18 13 3 2
2 RuangKepalaSekolah 1 1
3 Ruang Guru 1 1
4 Ruang BK 1 1
5 Ruang Tata Usaha 1 1

7
6 Ruang Perpustakaan 1 1
7 Lab. Bahasa 1 1 1
8 Lab. Fisika 1 1 1
9 Lab. Biologi 1 1 1
10. Lab. Kimia 1 1
11. Laboratorium
1 1
Komputer
12. Mesjid 1 1 1
13. Ruang OSIS 1 1
14. Ruang PMR 1 1
15. Ruang Pramuka 1 1
16. Lapangan Olah raga 1 1
17. WC siswa 10 9 1
18. WC Guru dan
5 5
Karyawan
19. Komputer 77 70 2 5
20. In focus (Proyektor) 7 2 1 4
21, Wi-fi (Hot Spot) 3 3
22. Laptop 11 8 3
26 Keyboard (Elektone) 2 1 1
27 Sound System 2 1 1

Buku Perpustakaan:
Jumlah Judul: Buku Fiksi : 232 judul
Buku Non Fiksi : 1.162 Judul
Buku Paket : 297 Judul
Buku : 282 judul
Referensi
Jumlah 1.973 Judul
Jumlah Buku: Buku Fiksi : 1.742 eks
Buku Non Fiksi : 9.779 eks
Buku Paket : 8.251 eks
Buku : 1.111 eks
Referensi
Jumlah 20.883 eks

8
F. Potensi Lingkungan Sekolah

Potensi lingkungan sekolah yang diharapkan mendukung program sekolah


adalah sebagai berikut :
1. Faktor Internal:
a. Staf Guru yang sesuai dengan kualifikasinya
b. Staf administrasi yang berpengalaman
c. Sifat kekeluargaan yang mendukung terciptanya suasana sekolah yang
kondusif.
d. Disiplin personal yang cukup tinggi
e. Minat dan potensi siswa cukup baik

2. Faktor Eksternal:
a. Sekolah terletak di lingkungan yang nyaman, aman, jauh dari keramaian
dan kebisingan.
b. Berada di lingkungan pedesaan yang memiliki tingkat keamanan yang
baik
c. Memiliki halaman yang cukup luas
d. Peran serta masyarakat sekitar cukup baik
e. Kepercayaan masyarakat terhadap sekolah cukup baik
G. Sasaran Program

Sasaran merupakan tujuan yang dirumuskan dengan memperhitungkan


tantangan nyata yang dihadapi sekolah. Berdasarkan tantangan nyata tersebut,
dirumuskan sasaran yang akan dicapai. Adapun sasaran yang hendak dicapai oleh
SMA Negeri 1 Baregbeg pada Tahun Pelajaran 2017/2018, antara lain :
1. Membentuk lulusan yang beriman, bertaqwa dan berahklakulkarimah
2. Tercapinya pembelajaran yang efektif, efisien, kreatif, inovatif berdasarkan
peningkatan kompetensi guru pada metoda, strategi pembelajaran serta sistem
administrasi sekolah
3. Pengembangan bahan ajar untuk setiap mata pelajaran melalui aplikasi Teknologi
Komputer dan penyediaan alat dan bahan laboratorium IPA
4. Pengembangan sarana dan jaringan Teknologi Informasi dan Komunikasi untuk
kegiatan pembelajaran, administrasi sekolah dan hubungan dalam/luar Sekolah
5. Pengembangan system perustakaan yang bersifat Electronic Library
6. Penciptaan suasana/iklim belajar kondusif
7. Pencapaian raihan prestasi sekolah di bidang akademik dan non akademik

9
8. Pembekalan peserta didik yang terampil dalam belajar dan memiliki keterampilan
hasil belajar

H. Program Kerja SMA Negeri 1 Baregbeg Tahun 2017/2018

Program kerja SMA Negeri 1 Baregbeg Tahun Pelajaran 2017/2018 umumnya


adalah pada pengembangan sasaran yang telah ditentukan. Secara implicit program
kerja tersebut, antara lain : Pengelolaan Administrasi Umum, Kurikulum,
Ketenagaan/Ketatausahaan, Kesiswaan, Sarana Prasarana, Keuangan, Program 5K dan
Bimbingan konseling. Rinciannya sebagai berikut:
1. Pengelolaan Administrasi Umum
Dalam upaya pencapaian tujuan Pendidikan Nasional, perlu adanya
manajemen yang baik dengan maksud :

a) Meningkatkan pelayanan yang optimal sesuai dengan tujuan yang telah


ditetapkan
b) Mengklasifikasikan penataan dokumen/surat penting yang berhubungan
dengan operasional sekolah, yaitu :
 Surat Dinas
 Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB)
 Perangkat Kegiatan Masa Orientasi Pengenalan Lingkungan Sekolah
 Perangkat Ulangan Akhir Semester, Ulangan Kenaikan Kelas, Ujian
Sekolah dan Ujian Nasional
c) Membuat Program Operasional yang terperinci untuk setiap tugas yang
diberikan kepada
Guru, Tata Usaha (termasuk) pembantu pelaksana) yaitu :
a) Tugas Mengajar
b) Tugas Wali Kelas
c) Tugas Piket Guru
d) Tugas-tugas lain yang berhubungan dengan proses Belajar Mengajar
e) Menyampaikan tugas-tugas kepada yang bersangkutan

2. Pengelolaan Kurikulum
1) Kurikulum yang digunakan

Pada Tahun Pelajaran 2017/2018 Kurikulum yang digunakan di kelas X


Kurikulum 2013, XI, dan XII, yaitu Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan
(KTSP)
10
2) Merencanakan dan melaksanakan pembagian tugas guru,yaitu :

a) Pembagian tugas mengajar untuk semester I dan II tahun pelajaran


2017/2018
b) Penunjukkan Wali Kelas
c) Penunjukkan wakil kepala sekolah
d) Penunjukkan guru piket
e) Penunjukkan guru yang harus mengikuti kegiatan MGMP di Kabupaten
f) Penunjukkan koordinator kegiatan khusus dan ekstrakurikuler
g) Penunjukkan Pembina ekstrakurikuler
h) Penunjukkan Pembina Kegiatan Olimpiade MIPA

3) Pelaksanaan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM)

a) Menyusun Program Tahunan, Program Semester, menyusun Silabus,


Rencana Pembelajaran, KKM, penilaian, dan program
remedial/pengayaan
b) Menyusun jadwal pelajaran/mengajar
c) Menyiapkan dan mendistribusikan format administrasi guru
d) Melaksanaakan pembelajaaran yang kondusif dan efektif serta inovatif
melalui:
 Peningkatan kompetensi guru dalam penggunaan metode dan
strategi pembejaran
 Peningkatan system administrasi pembelajaran
 Peningkatan kompetensi guru dalam pengembangan bahan ajar.
 Pengembangan bahan ajar untuk setiap mata pelajaran.
e) Pengembangan prestasi akademik dan non akademik melalui kegiatan:
 Mengadakan pembinaan/bimbingan kepada siswa calon peserta
lomba olimpiade sejak pertengahan semester I
 Mengadakan pembinaan/bimbingan kepada calon siswa berprestasi
sejak awal pertengahan semester I
 Mengikutsertakan siswa yang sudah dibina dalam kegiatan
olimpiade
 Mengikutsertakan siswa yang sudah dibina dalam lomba siswa
berprestasi
 Mengikutsertakan siswa dalam kegiatan lomba dan pertandingan
olah raga yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan atau instansi
lainnya.
11
 Mengadakan program pengayaan bagi siswa kelas XII

f) Pengembangan sarana dan jaringan teknologi informasi dan komunikasi


untuk:
 Kegiatan pembelajaran yang kreatif dan inovatif
 Administrasi sekolah yang memadai
 Kegiatan komunikasi internal/eksternal
g) Pengembangan perpustakaan yang representative menuju electronic
library.
h) Menyelenggarakan evaluasi yang terdiri dari :
 Ulangan Tengah Semester
 Ulangan Akhir Semester
 Ulangan Kenaikan Kelas
 Ujian Sekolah
 Ujian Nasional
i) Pengembangan Kurikulum
Pengembangan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan dilaksanakan
melalui kegiatan :
 Membentuk Tim Pengembang kurikulum tingkat sekolah

 Mengikutsertakan guru-guru dalam kegiatan bimbingan teknis KTSP

 Mengikutsertakan guru-guru dalam penataran/pelatihan.

3. Pengelolaan Ketatausahaan

Meningkatkan pendayagunaan tenaga yang ada, antara lain mengenai:

1) Tata Tertib/Peraturan Pegawai Negeri

a) Daftar Peraturan Disiplin Kerja


b) Daftar Tugas Piket Malam
c) Daftar Hadir Kerja

2) Menetapkan pekerjaan di bidang masing-masing dengan SK Kepala Sekolah


mengenai :

a) Kepegawaian
b) Kesiswaan
c) Pengarsipan
12
d) Kebersihan
e) Keamananan
f) Hal-hal lain yang berhubungan dengan administrasi

4. Pengelolaan Ketenagaan/Personil

Pengelolaan ketenagaan/personil sekolah harus memiliki/memenuhi administrasi


kepegawaian, dengan maksud :

1). Untuk memudahkan pengawasan mengenai hal sebagai berikut :

a. Buku Induk Pegwai Edukatif/Administratif


b. Buku Cuti Pegawai
c. Buku Penataan
d. Buku Catatan Kenaikan Pangkat/Tingkat dan Berkala
e. Buku Catatan Pegawai yang belum mengikuti penataran /prajabatan
f. SKP Guru dan Tata Usaha Tetap
2). Untuk Komunikasi ke Kantor Cabang Dinas dan instansi terkait lainnya.

3). Mengusulkan kenaikan pangkat pegawai

5. Pengeloaan Kesiswaan

1) Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) antara lain :

a. Penyusunan Panitia PPDB


b. Rapat Kerja Panitia
c. Menyiapkan Administrasi PPDB
d. Menyediakan Tempat PPDB
e. Menysusun Laporan PPDB
2) Masa Orientasi Pengenalan Siswa (MOPS)

a. Penyusunan Panitia pelaksana MOPS


b. Rapat Kerja Panitia
c. Menyiapkan administrasi MOPS
d. Menyiapkan surat tugas penataran
e. Menyusun jadwal kegiatan
f. Pelaksanaan MOPS
g. Orientasi Pramuka
h. Pelaksanaan PMR
i. Menysusun laporan kegiatan MOPS, Pramuka, dan PMR
j. Menyampaikan laporan kegiatan MOPS, Pramuka, dan PMR
13
3) Administrasi Kesiswaan, antara lain :

a. Menyusun kelompok kelas X, kelas XI dan kelas XII


b. Menyediakan Absesni siswa
c. Menyediakan format rekapitulasi absent bulanan dan semester
d. Menyediakan agenda kelas
e. Mengisi buku induk siswa dan klaper
f. Mengisi Daftar keadaan siswa menurut program

4) Pembinaan Kesiswaan, antara lain :

a. Membina, membimbing dan mengarahkan setiap kegiatan OSIS agar


sesuai dengan AD/ART OSIS
b. Menyempurnakan Tata Tetib Siswa
c. Mengadakan latihan dasar kepemimpinan Siswa(LDKS)
d. Mengadakan studi perbandingan dengan sekolah yang sederajat
e. Mengadakan kegiatan lain yang ada hubungan dengan kesiswaan

5) Kegiatan Ekstra Kurikuler, antara lain :

a. Menginventarisir jenis kegiatan ekstrakurikuler yang akan dilaksanakan

b. Menentukan para pembimbing

c. Membuat dan menyampaikan surat tugas kepada pembina kegiatan

d. Melaksanakan kegiatan sesuai dengan jadwal yang telah


ditetapkan/disusun

6. Pengelolaan Sarana dan Prasarana

1) Pemeliharaan/Perbaikan

a. Perbaikan meja, kursi guru, tata usaha ,kantor dan siswa

b. Perbaikan alat tulis kantor

2) Pengadaan dan pengadaan sarana dan prasarana

a. Pemeliharaan dan pengadaan WC siswa dan guru


b. Pembelian buku penunjang guru
c. Pembelian alat keterampilan
d. Pembelian alat olah raga
e. Pembelian alat-alat kepramukaan
f. Pembelian perangkat Ulangan
14
g. Pembelian/Pengadaaan alat-alat / bahan Laboratorium
3) Inventarisasi Barang, antara lain :

a. Pembelian Barang baru

b. Pemeliharaan Barang lama

4) Pelaporan
a. Laporan Bulanan
b. Laporan Triwulan

c. Laporan Tahunan

7. Pengelolaan Keuangan
1). Bendahara:
a. Pengelolaan buku kas umum
b. Pengelolaan buku cek
c. Pengelolaan buku pembantu
d. Pengelolaan buku pencairan BOS
e. Pengelolaan SPJ Gaji Setiap Bulan
f. Laporan-laporan
-SPJ Bulanan
-SPJ BOS dan SPJ Pajak

9. Bimbingan Konseling

1) Layanan Bimbingan Konseling

a. Layanan Administrasi

 Menyiapkan Tenaga dan Sarana

 Mengadakan Rapat Koordinasi

 Menyaipkan Instrumen

b. Layanan Kegiatan

 Pengumpulan data informasi

 Pengelolaan analisis data

 Mengadakan pendekatan layanan

 Laporan kegiatan secara rutin

15
I. Susunan Penanggungjawab Program Kerja

Setiap program kerja disusun oleh satu tim dan diketahui oleh Kepala Sekolah.
Di bawah ini disajikan pembagian tugas penanggungjawab program kerja atau yang
diberi tugas tambahan oleh Kepala Sekolah berdasarkan masing-masing bidangnya.
No Rincian Bidang Kegiatan: Penanggungjawab
1. Kurikulum Drs. H. Didi Permana
2. Kesiswaan Suliadi, S.Pd.
3. Sarana Prasarana Drs. Asikin
4. Humas Dra. Hj. Teti Gumiati, M.Pd.
5. Kasubag Tata Usaha Lusi Lisyanti,S.IP.
6. Kepegawaian Andri Ardiyana, A.Md.
7. Keuangan
a. Bendahara Gaji Lusi Lisyanti,S.IP.
b. Bendahara BOS Andri Ardiyana, A.Md.
c. Bendahara Komite Aneu Rahadiani, S.Pd.
8. Staff Kurikulum H. Didi Darmadi,S.Pd.
9. Staf Kesiswaan Dadan Suherman, S.Pd.
10. Koordinator BP/BK Dra. Hj. Iis Maemunah, M.Pd.
11. Kepala Perpustakaan Neneng Lisnawati, S.Pd.
12. Kepala Laboratorium Drs. H. Endang Erisdiwan
13. Ketua Pengelola sistem informasi managemen H. Didi Darmadi,S.Pd.

14. Koordinator GDS Drs. Edi Hidayat


15. Pembina ekstrakurikuler olah raga Encu Tarsono, S.Pd.
16. Pembina Pramuka Putri Elin Herlina, S.Pd.
17. Pembina Pramuka Putra Asep Epi Sumantry, S.Pd.
18. Pembina KIR Dra. Hj. Teti Gumiati, M.Pd.
19. Pembina English Comunication Neneng Lisnawati,S.Pd.
20. Enung Trianingsih, S.Pd.,
Pembina 5 K
M.M.Pd.
21. Pembina OSN Kimia Hj. Rida Parida, S.Pd.
22. Pembina Olahraga Atletik Encu Tarsono, S.Pd.
23. Pembina OSN Biologi Hj. Lilis Herisjani, S.Pd.
24. Pembina Tenis Meja Drs. Edi Hidayat
25. Pembina Paskibra/Design Joko Winarso, S.Pd.
26. Pembina UKS Henny Herniatin, S.Pd.

16
No Rincian Bidang Kegiatan: Penanggungjawab
27. Pembina Seni Popon Patonah, S.Pd.
28. Pembina OSN Fisika Siti Sapariah, S.Pd.,M.Pd.
29. Pembina OSN Matematika Siti Nurlaela, S.Pd.,M.Pd.
30. Pembina OSN Agama Shinta Rini, S.Pd.,M.Pd.
31. Pembina PMR Drs. R. Ade Achmad Hidayat
32. Pembina OSN Geografi, Bumi A. Sri Yuni Astuti, S.Pd
33. Pembina Irmas Oop Sopiyulloh, S.Pd.I
34. Pembina Irmas Nurul Amin,S.Pd.I

17
BAB III
RENCANA ANGGARAN BIAYA ( RAB )
PEMBANGUNAN 3 RUANG KELAS BARU (RKB)

18
BAB IV
PERMASALAHAN POKOK SEKOLAH

Tujuan pendidikan yang hendak dicapai di lembaga pendidikan SMA, pada


dasarnya diupayakan melalui kegiatan belajar mengajar. Karena kegiatan belajar
mengajar merupakan kegiatan inti, maka tingkat pencapaian tujuan pendidikan akan
sangat bergantung kepada bagaimana proses kegiatan belajar mengajar berlangsung.
Untuk mencapai tujuan seperti yang telah ditetapkan dalam Kurikulum, perlu diupayakan
suatu kegiatan belajar mengajar yang efektif dan suasana kondusif yang dapat
mendorong motivasi dan kreativitas belajar siswa.

Kegiatan belajar mengajar yang efektif dan kondusif akan berlangsung dengan
baik bila mendapat dukungan yang positif dan kreatif dari semua personil sekolah dan
ditunjang oleh sarana prasarana yang memadai. Sarana prasarana merupakan
komponen yang penting dalam menciptakan suasana kegiatan belajar mengajar yang
kondusif yang membuat para siswa dapat belajar dengan aman dan nyaman. Oleh
karena itu kondisi sarana prasarana dalam hal ini ruangan kelas perlu mendapat
perhatian yang memadai.

Kurang memadainya ruangan kelas akan mengurangi kefektipan kegiatan belajar


mengajar. Oleh karena itu ruangan kelas baru menjadi suatu kebutuhan yang sangat
mendesak dan perlu dengan segera mendapat penanganan yang baik.

19
BAB V
PENUTUP

Demikianlah proposal ini disusun dan diajukan untuk menjadi bahan


pertimbangan dalam pengajuan permohonan bantuan Pembangunan 3 Ruang Kelas
Baru di SMA Negeri I Baregbeg Kabupaten Ciamis.

Demi tercapainya pelaksanaan kegiatan belajar mengajar yang kondusif, sangat


diharapkan pengajuan proposal ini mendapat persetujuan dalam waktu dekat, karena
pembangunan Ruang Kelas Baru tersebut merupakan kebutuhan yang sangat
mendesak.

Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu
penyelesaian proposal ini, sehingga dapat diselesaikan tepat pada waktunya.

Kepada Bapak Gubernur Provinsi Jawa Barat, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi
Jawa Barat serta Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah XIII kami mengucapkan
terima kasih atas kesempatan untuk mengajukan permohonan ini. Kiranya Bapak
berkenan mempertimbangkan dan memberikan persetujuan.

Ciamis, April 2018


Kepala Sekolah,

Dr. ENDANG MULYADI


NIP 19660619 199003 1 004

20
21

Anda mungkin juga menyukai