Anda di halaman 1dari 9

LAPORAN KEGIATAN PRAKARYA

BUDIDAYA TANAMAN HORTIKULTURA


(PEPAYA)

OLEH:

AINUN
NIS : 4828

SMA NEGERI 5 SOPPENG


TAHUN AJARAN 2023/2024
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kehadirat Tuhan yang maha Esa yang telah memberikan
berkat dan karunia-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan penulisan laporan
kegiatan tentang Budidaya Tanaman Hortikultura (Pepaya) ini. Penulisan laporan
kegiatan ini untuk melengkapi tugas ulangan semester.
Saya menyadari dalam penyusunan laporan kegiatan ini masih banyak
kelemahan dan kekurangan baik dalam penulisan maupun pengetikannya sehingga
kritik dan saran sangat saya harapkan demi kesempurnaan laporan kegiatan ini.

Mallekana, 26 Mei 2024


Penulis

Ainun

ii
DAFTAR ISI

Halaman sampul............................................................................................... i
Kata pengantar................................................................................................. ii
Daftar isi........................................................................................................... iii
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang............................................................................... 1
B. Rumusan Masalah ......................................................................... 1
.......................................................................................................
C. Tujuan Penulisan ........................................................................... 1
D. Manfaat penulisan.......................................................................... 2
BAB II PEMBAHASAN
A. Pengolahan Lahan.......................................................................... 3
B. Penanaman..................................................................................... 3
C. Hasil dari Tanaman........................................................................ 4
BAB III PENUTUP
A. Kesimpulan.................................................................................... 5
B. Saran.............................................................................................. 5
DOKUMENTASI............................................................................................. 6

iii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pepaya adalah pohon buah yang populer dan ekonomis dari negara-negara
tropis dan subtropis. Buah ini dikonsumsi di seluruh dunia sebagai buah segar dan
sebagai sayuran atau digunakan sebagai produk olahan. Buah pepaya tidak hanya
lezat dan sehat, tetapi seluruh bagian tanaman ini seperti buah, akar, kulit kayu,
kulit, biji dan daun yang juga dikenal memiliki sifat obat.
Tanaman pepaya di Indonesia umumnya tumbuh menyebar dari dataran
rendah sampai dataran tinggi. Tanaman pepaya dapat diperbanyak dengan cara
vegetatif (sambung, cangkok) tetapi relatif sulit pelaksanaannya. Perbanyakan
yang biasa digunakan adalah secara generatif yaitu dengan menggunakan biji.
Keberhasilan budidaya pepaya diawali dengan penggunaan bibit yang berkualitas
dan media tanam yang baik harus dapat menunjang ketersediaan unsur hara bagi
tanaman, dapat menjaga kelembaban daerah perakaran dan menyediakan cukup
udara, media tanam yang biasa digunakan oleh petani adalah campuran tanah,
pasir dan pupuk kandang. Oleh karena itu, sebagai siswa yang menjadi generasi
penerus untuk memperdalam pemahaman mengenai budidaya tanaman papaya
maka kegiatan ini dilakukan.

B. Rumusan Masalah
1. Bagaimana cara mengolah lahan untuk budidaya pepaya?
2. Apa saja tahapan dalam penanaman pepaya ?
3. Bagaimana cara pemeliharaan pepaya?

C. Tujuan Penulisan
1. Untuk mengetahui cara mengolah lahan untuk budidaya pepaya.
2. Untuk mengetahui tahapan dalam penanaman pepaya.
3. Untuk mengetahui cara pemeliharaan pepaya.

1
D. Manfaat Penulisan
1. Bagi siswa, sebagai bahan acuan untuk melakukan kegiatan serupa.
2. Bagi pembaca, menambah wawasan menginai cara menanam pepaya.

2
BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengolahan Lahan
1. Pembersihan Lahan
Lahan dibersihkan dari rumput, semak dan kotoran lain, kemudian
dicangkul dan digemburkan.
2. Pembentukan Bedengan dan Lubang Tanam
Pembentukan bedengan dibuat dengan yinggi sekitar 20-30 cm, panjang
secukupnya dengan jarak bedengan 60cm.
3. Pemupukan dasar
Pemupukan dasar dilakukan dengan cara menebar pupuk kandang diatas
permukaan bedengan.

B. Penanaman
1. Pemindahan bibit
Tiap-tiap lubang diisi dengan 3-4 buah biji.
2. Pemeliharaan Tanaman
a. Penyiangan
Penyiangan dilakukan untuk menyingkirkan rumput dan benda-benda
penganggu disekitar tanaman papaya.
b. Pemupukan
Pohon pepaya memerlukan pupuk yangbanyak, khususnya pupuk
organik,memberikan zat-zat makanan yangdiperlukan dan dapat
menjagakelembaban tanah.
c. Pengairan dan Penyiraman
Tanaman pepaya memerlukan cukup air tetapi tidak tahan air yang
tergenang. Maka pengairan dan pembuangan air harus diatur dengan
seksama. Apalagi di daerah yang banyak turun hujan dan bertanah liat,
makaharus dibuatkan parit-parit. Pada musim kemarau, tanaman pepaya
harussering disirami.

3
d. Pemangkasan
Pemangkasan ini dilakukan agar pepaya california berbuah lebat, cepat
dan pohon pendek 0.5 -1 m sudah berbuah dan kokoh, kuat dari rebah
batang. Melalui pemangkasan batang pepaya akan memacu hormon-
hormon pertumbuhan dan pembentukan bunga dan buah pada papaya.

C. Hasil dari Tanaman


Tanaman papaya yang saya tanam, tumbuh dengan baik. Kiat-kiat yang
dilakukan agar tanaman papaya tumbuh dengan baik yaitu tergantung dari
pemilihan bibit dan pemeliharaannya.

4
BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan
Berdasarkan kegiatan yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa
kegiatan menanam pepaya bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Karena
harus memperhatikan faktor-fakto pertumbuhan dengan baik. Dan harus pula
pelakukan pemeliharaan yang benar.

B. Saran
Untuk mendapatkan hasil panen yang baik diperlukan waktu yang cukup
lama untuk berbuah, sehingga perawatan sangat perlu diperhatikan hingga
menghasilkan buah yang baik dan bagus.

5
DOKUMENTASI

Anda mungkin juga menyukai