Anda di halaman 1dari 13

Identitas Nasional

Kelompok 5
Nur Awali Jafarianto
Susanto
Feri Andi Kusuma
Ayu Fina Palupi
Risky Budi Setyanugraha
Aldi Dwi Aryanto
Bagus Handoyo Santoso
Galih Nugroho
Pendahuluan
Identitas nasional merupakan ciri khas yang dimiliki suatu
bangsa yang tentunya berbeda antara satu bangsa dengan
bangsa yang lain. Disini yang dimaksudkan adalah identitas
yang merujuk pada kebangsaan seseorang. Beragamnya
suku bangsa serta bahasa di Indonesia, merupakan suatu
tantangan besar bagi bangsa ini untuk tetap dapat
mempertahankan identitasnya, terlebih di era globalisasi
seperti saat ini. Identitas nasional adalah citra diri dari
sebuah bangsa yang dilihat oleh Negara lain. Untuk itu,
sebagai generasi muda Indonesia seharusnya kita sudah
mengenal dan mengetahui apa saja identitas nasional
bangsa kita.
Pengertian Identitas Nasional
Dilihat dari segi bahasa bahwa identitas itu berasal dari bahasa inggris yaitu
identity yang dapat diartikan sebagai ciri-ciri, tanda-tanda atau jati diri.
Identitas yang akan dikembangkan dalam tulisan ini adalah identitas dalam
pengertian jati diri. Identitas atau jati diri adalah pengenalan atau pengakuan
terhadap seseorang yang termasuk dalam suatu golongan yang dilakukan
berdasarkan atas serangkaian ciri-cirinya yang merupakan suatu satu kesatuan
bulat dan menyeluruh, serta menandainya sehingga ia dapat dimasukkan
dalam golongan tersebut
Identitas nasional adalah suatu ciri yang dimiliki suatu bangsa, secara fisiologi
yang membedakan bangsa tersebut dengan bangsa yang lainnya sesuai
dengan keunikan, sifat, ciri-ciri serta karakter dari bangsa tersebut. Demikian
pula hal ini sangat ditentukan oleh proses bagaimana bangsa tersebut
terbentuk secara historis.
Fungsi Identitas Nasional
Menurut Smith (1991) terdapat tiga fungsi dari Identitas
Nasional, yaitu:
Identitas Nasional memberikan jawaban yang memuaskan
terhadap rasa takut akan kehilangan identitas melalui identifikasi
terhadap bangsa.
Identitas Nasional menawarkan pembaharuan pribadi dan
martabat bagi individu dengan menjadi bagian dari keluarga besar
suatu bangsa
Identitas Nasional memungkinkan adanya realisasi dari perasaan
persaudaraan, terutama melalui simbol-simbol dan upacara.
Fungsi Identitas Nasional Bagi Bangsa
Indonesia
Sebagai pemersatu bangsa Indonesia
Sebagai ciri khas yang membedakan bangsa Indonesia
dari bangsa yang lain.
Sebagai pegangan atau landasan bagi bangsa
Indonesia untuk berkembang atau mewujudkan
potensi yang dimiliki.
Identitas Nasional Indonesia
Identitas nasional Indonesia merupakan ciri-ciri yang dapat membedakan negara
Indonesia dengan negara lain. Menurut Undang-Undang Dasar 1945 dalam pasal 35-36C
Identitas Nasional Indonesia meliputi:
Bahasa Nasional atau Bahasa Persatuan yaitu Bahasa Indonesia
Bendera negara yaitu Sang Merah Putih
Lagu Kebangsaan yaitu Indonesia Raya
Lambang Negara yaitu Pancasila
Semboyan Negara yaitu Bhinneka Tunggal Ika
Dasar Falsafah negara yaitu Pancasila
Konstitusi (Hukum Dasar) negara yaitu UUD 1945
Bentuk Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berkedaulatan rakyat
Konsepsi Wawasan Nusantara
Kebudayaan daerah yang telah diterima sebagai Kebudayaan Nasional
Faktor-faktor yang Mempengaruhi
Pembentukan Identitas Nasional
Primordial
Sakral
Tokoh
Sejarah
Bhinneka Tunggal Ika
Perkembangan Ekonomi
Kelembagaan
Unsur-Unsur Pembentuk Identitas
Nasional
o Suku bangsa
o Agama
o Kebudayaan
o Bahasa
o Kasta dan kelas
Masalah yang Timbul Pada Identitas
Nasional
Semakin terkikisnya kebanggaan terhadap budaya
nasional
Globalisasi
Chauvinisme
Konflik antar agama, suku, ras
Sikap Dalam Mempertahankan Identitas
Bangsa
Mengembangkan Nasionalisme dan Patriotisme
Mengusung Kembali Identitas Budaya
Mengembalikan jati diri bangsa
Pendidikan
Pelestarian budaya
Kesimpulan
Identitas nasional adalah jatidiri yang dimiliki oleh warga
negara atau suku-bangsa dari suatu negara (Indonesia).
Menurut Smith (1991) terdapat tiga fungsi dari Identitas
Nasional, yaitu:
Harus ada strategi untuk mempertahankan identitas
nasional. Strategi untuk mempertahankan identitas
nasional dapat dilakukan dengan mengembangkan
nasionalisme dan patiotisme, mengusung kembali identitas
budaya , mengembalikan jati diri bangsa, dan pendidikan.
Saran
Sebagai warga negara yang baik kita harus mampu
mempertahankan identitas nasional di era globalisasi.
Dimana pada saat ini dengan adanya perkembangan di era
globalisasi mempengaruhi budaya-budaya yang sudah ada
di indonesia. Disinilah kita sebagai warga negara harus
mampu mengaembangkan jati diri bangsa, jangan sampai
budaya kita diganti dengan budaya asing atau budaya luar.
Terlebih kita sebagai mahasiswa harus kritis dan ikut
berpartisipasi dalam mempertahankan identitas nasional.

Anda mungkin juga menyukai