Anda di halaman 1dari 9

MANAJEMEN

WAKTU
Apa yang dimaksud dengan manajemen
waktu (time management)?
• Pengertian manajemen waktu umum adalah suatu
perencanaan, mengorganisir, menggerakkan, dan
pengawasan, terhadap produktivitas waktu. Waktu
merupakan salah satu sumber daya yang harus dikelola
dengan baik agar individu atau organisasi bisa mencapai
tujuan secara efektif dan efisien.
• Pengertian manajemen waktu dapat juga diartikan
sebagai suatu metode atau cara untuk memanfaatkan dan
mengatur setiap bagian waktu dalam mengerjakan aktivitas
yang sudah direncanakan dan harus diselesaikan dalam jangka
waktu yang sudah ditetapkan.
Manajemen Waktu Menurut Para Ahli
1. Hynes
• Menurut Haynes, pengertian manajemen waktu adalah suatu proses pribadi dengan
memanfaatkan analisis dan perencanaan dalam menggunakan waktu untuk meningkatkan
manfaat dan efisiensi.
2. Davidson
• Menurut Davidson, pengertian manajemen waktu adalah cara memanfaatkan waktu dengan baik
dimana seseorang mampu menyelesaikan sesuatu dengan lebih cepat dan bekerja lebih cerdas.
3. Leman
• Menurut Leman, pengertian manajemen waktu adalah penggunaan dan pemanfaatan waktu
sebaik-baiknya, seoptimal mungkin dengan melakukan perencanaan aktivitas secara terorganisir
dan matang.
• Dengan time management yang baik seseorang bisa merencanakan dan menggunakan waktu
dengan efektif dan efisien, baik itu jangka pendek maupun jangka panjang.
4. Frederick Winslow Taylor
• Menurut Frederick Winslow Taylor, pengertian manajemen waktu adalah proses pencapaian
sasaran utama kehidupan sebagai hasil dari menyisihkan kegiatan-kegiatan yang tidak berarti yang
sering memakan banyak waktu.
5. Akram
• Menurut Akram,  time management adalah pemanfaatan waktu yang dimiliki untuk melakukan
hal-hal yang dianggap penting yang telah tercatat dalam tabel kerja.
Manajemen Waktu Menurut Para Ahli
6. Widyastuti
• Menurut Widyastuti, pengertian manajemen waktu adalah kemampuan untuk
memprioritaskan, menjadwalkan dan melaksanakan tanggung jawab individu
demi kepuasan individu tersebut.
7. Atkinson
• Menurut Atkinson, manajemen waktu adalah jenis keterampilan yang
berhubungan dengan segala bentuk upaya dan tindakan individu yang dilakukan
secara terencana agar individu tersebut dapat memanfaatkan waktunya dengan
sebaik mungkin.
8. Forsyth
• Menurut Forysth, definisi manajemen waktu adalah cara membuat waktu menjadi
terkendali sehingga menjamin terciptanya sebuah efektifitas dan efisiensi dan juga
produktivitas.
9. Orr
• Menurut Orr, pengertian manajemen waktu adalah kemampuan dalam
menggunakan waktu secara efektif dan efisien untuk mendapatkan manfaat yang
maksimal.
Manfaat Manajemen Waktu
Berikut ini adalah beberapa manfaat manajemen waktu di dalam
organisasi:
• Membantu individu atau organisasi dalam menentukan
prioritas. Misalnya menentukan tingkat urgensi melakukan
sebuah aktivitas
• Membantu mengurangi kecenderungan untuk menunda-
nunda pekerjaan yang harus diselesaikan
• Dapat membantu untuk mencegah terjadinya bentrok waktu
dalam mengerjakan dua atau lebih pekerjaan dalam waktu
yang bersamaan
• Membantu proses evaluasi terhadap hasil pekerjaan individu
atau organisasi
Manfaat Manajemen Waktu
Sedangkan untuk kehidupan pribadi, manajemen waktu yang baik
dapat dilihat dari alokasi waktu untuk pekerjaan dan juga untuk
kehidupan pribadi di luar pekerjaan. Berikut ini manfaat time
management bagi kehidupan pribadi:
• Kemampuan individu dalam mencapai produktivitas dan
efisiensi yang lebih besar
• Memiliki reputasi professional yang lebih baik
• Terhindar dari tekanan atau stress akan berkurang
• Membantu meningkatkan peluang dalam mencapai
kesuksesan
• Memiliki keseimbangan dalam kehidupan pribadi dan
kesempatan karir yang lebih baik
Tips manajemen waktu
1. Memiliki tujuan yang jelas
• Hal terburuk dalam manajemen waktu adalah ketika anda tidak mengenali tujuan
anda dengan jelas. Coba anda bayangkan ketika anda bekerja tidak memiliki tujuan
yang jelas dan juga tidak mengetahui apa yang harus dikerjakan.
• Tentunya waktu yang anda miliki akan dihabiskan untuk berpikir untuk mencari
tujuan dan merencanakan aktivitas anda.
• Untuk mengenali tujuan anda maka pastikan anda selalu terlibat dengan seluruh
aktiitas yang dapat mendukung tercapai tujuan bisnis anda baik tujuan jangka
panjang maupun pendek.
• Dengan mengenali tujuan anda maka anda akan mengetahui hal-hal yang potensial
sehingga anda dapat menentukan tujuan yang tepat.
2. Membuat skala prioritas
Ketika anda memulai sesuatu tentunya anda akan dihadapkan pada aktivitas pekerjaan yang
akan menyita waktu anda. Dengan banyaknya pekerjaan tersebut sering membuat waktu kita
terasa kurang untuk menyelesaikannya. Banyaknya pekerjaan itu maka anda harus membuat
skala prioritas agar semua pekerjaan tersebut dapat terselesaikan dengan baik.

Beberapa kategori skala prioritas berdasarkan seberapa penting dan mendesaknya pekerjaan
anda.
• Penting dan mendesak – Tugas yang harus dilakukan secepat mungkin
• Penting tetapi tidak mendesak – Tugas yang penting tapi untuk pemeriksaan tidak harus dalam
waktu yang cepat. Sehingga anda dapat menentukan waktu untuk melakukan pemeriksaan.
• Mendesak tapi tidak penting – Tugas ini tergolong harus dilakukan tapi sebenarnya tidak
mempengaruhi keberhasilan dan tidak menambah nilai apapun. Untuk kategori ini maka anda
dapat mendelegasikan tugas ini pada orang lain.
• Tidak tidak mendesak dan tidak penting – Tugas ini dapat anda prioritaskan pada level bawah.
Terkadang kategori inilah yang membuat anda sibuk tapi tidak memberi nilai apapun terhadap
pekerjaan anda.
• Berdasarkan dari beberapa kategori skala prioritas tersebut maka anda harus mendahulukan
pekerjaan yang penting dan mendesak terlebih dahulu.
• Buatlah list pekerjaan-pekerjaan berdasarkan skala prioritas sehingga anda dapat memiliki
waktu yang banyak untuk menyelesaikan pekerjaan anda.
3. Berani mengatakan tidak
• Setelah anda telah menentukan skala prioritas maka anda harus berani untuk mengatakan
tidak ketika mendapatkan tugas yang tidak prioritas.
• Anda juga harus mengatakan tidak terhadap tugas-tugas yang tidak mengarahkan pada
tujuan utama. Dengan tetap fokus pada tugas-tugas yang prioritas dapat membantu anda
dalam menyelesaikan tugas dengan baik.
• Dengan demikian anda akan belajar untuk disiplin dan tetap fokus pada tujuan.
4. Jangan menunda pekerjaan
• Kesalahan yang banyak dilakukan ketika bekerja adalah menunda pekerjaan. Tentunya hal ini
akan memperlambat anda untuk menyelesaikan pekerjaan atau target yang telah anda
tetapkan.
• Oleh sebab itu anda harus membiasakan diri untuk tidak menunda pekerjaan sehingga anda
dapat menyelesaikan tugas sesuai dengan waktu yang sudah di tetapkan.
5. Mendelegasikan tugas
• Jika anda memiliki rekan kerja atau karyawan yang berbakat maka anda dapat
mendelegasikan beberapa tugas untuk meringankan pekerjaan anda.
• Dengan mendelegasikan beberapa tugas anda maka anda dapat lebih fokus pada hal-hal
penting lainnya.
• Oleh sebab itu anda harus mencari cara yang tepat untuk mendelegasikan tugas anda kepada
tim.
6. Jaga kesehatan
• Tips terakhir yang harus anda lakukan adalah tetap menjaga kesehata dengan cukup tidur dan
berolahraga.

Anda mungkin juga menyukai