Anda di halaman 1dari 1

ASTO

Tujuan Pemeriksaan: Pemeriksaan antistreptolysin (ASTO) merupakan pemeriksaan darah yang dapat digunakan untuk mendeteksi penya.kit jaringan
sendi, misalnya demam rematik akut yang disebabkan oleh infeksi bakteri Streptokokus. Mengetahui kadar antibodi terhadap
Streptolisin O, suatu zat yang dihasilkan oleh bakteri Streptococcus B.
Prinsip Pemeriksaan: Terjadi aglutinasi antara partikel lateks yang dilapisi oleh Streptolisin O dengan serum yang mengandung anti Streptolisin O.
Metode: Aglutinasi langsung/ Aglutinasi direk lateks.
Alat: PengadukTest Slide, Mikropipet 20 µl, Stopwatch, Rotator, Tabung serologi, Pipet ukur.
Reagensia: Lateks ASTO, Kontrol positif dan negatif, NaCl 0,9%.
Cara Kerja: Metode kualitatif
1. Biarkan sampel dan reagen lateks ASTO pada suhu kamar.
2. Dipipet serum sebanyak 20 ul di atas permukaan slide.
3. Ditambah reagen lateks ASTO sebanyak 20 ul.
4. Diaduk dengan pengaduk selama 10 detik.
5. Digoyang memutar selama 2-3 menit dengan rotator atau dengan tangan.
6. Hasil dibaca dalam waktu < 3 menit.Jika terjadi aglutinasi (hasil positif) dilanjutkan dengan tes kuantitatif.
7. Untuk control positif dan negatif perlakuan sama seperti serum.
INTERPRETASI HASIL: Negatif (-) : Tidak terjadi Aglutinasi.
Positif (+) : Terjadi Aglutinasi.
Metode kuantitatif
1. Bila pada pemeriksaan kualitatif positif, pemeriksaan dilanjutkan secara kuantitatif.
2. Disiapkan 5 buah tabung reaksi,kemudian masing-masing tabung di tulis pengenceran dari 1/2-1/32.
3. Di buat pengenceran dengan cara :Tabung 1 diisi NaCl 0,9% sebanyak 0,5ml + 0,5 ml serum.
Tabung 2 diisi NaCl 0,9% sebanyak 0,5ml + 0,5ml pengenceran tabung 1.
Tabung 3 di isi NaCl 0,9% sebanyak 0,5ml + 0,5ml pengenceran tabung 2.
Tabung 4 di isi NaCl 0,9% sebanyak 0,5ml + 0,5ml pengenceran tabung 3.
Tabung 5 di isi NaCl 0,9% sebanyak 0,5ml + 0,5ml pengenceran tabung4.
Kemudian tiap-tiap pengenceran direaksikan seperti pada pemeriksaan kualitatif dari pengenceran terkecil yaitu tabung 1 dan seterusnya hingga
didapatkan hasil negatif.
INTERPRETASI HASIL: Titer : pengenceran tertinggi yang masih menunjukkan aglutinasi.

https://labcito.co.id/asto-titer/, http://aldilagn16.mahasiswa.unimus.ac.id/sample-page/asto-anti-streptolisin-o/,

Anda mungkin juga menyukai