Anda di halaman 1dari 21

PERUMUSAN

MASALAH DAN
TUJUAN
PENELITIAN
D O S E N : D R G . K I R A N A PAT R O L I N A S I H O M B I N G ,
M.BIOMED

J K G PO LTEK K E S K E M EN K ES M E D A N

2022
TUJUAN PEMBELAJARAN KHUSUS

Menetapkan masalah penelitian keperawatan


gigi

Merumuskan judul penelitian Kesehatan gigi

Merumuskan masalah penelitian Kesehatan gigi

Menetapkan tujuan penelitian Kesehatan gigi


Pokok-Pokok Materi
Sebagai peneliti di bidang Kesehatan gigi diharuskan membuat
rencana/proposal penelitian yang baik sebagai landasan agar
pelaksanaan penelitian terarah.

Harus memiliki kemampuan menulis tentang masalah penelitian


sebagai benang merah untuk merumuskan judul, merumuskan
masalah, dan menetapkan tujuan penelitian Kesehatan gigi
Langkah I Langkah II :
• Mengidentifikasi • Merumuskan Judul
Langkah IV:
masalah penelitian Penelitian
Langkah III:
Merumuskan Tujuan
Kesehatan gigi • Judul penelitian identik Penelitian
• Masalah penelitian dengan masalah Merumuskan masalah
adalah : penelitian penelitian Tujuan harus
kesenjangan/gap antara Singkron dengan judul dan singkron dengan
yang terjadi (kenyataan) sebagai penunjuk untuk
dengan apa yang pengumpulan data
judul dan masalah
diinginkan (teori) penelitian
Mencari sumber masalah penelitian
◦ Macam sumber : bacaan, pertemuan ilmiah, pengalaman, pengamatan, pemegang otoritas, dan
intuisi
◦ Biasanya didasari pada studi pendahuluan terkini pada situasi yang hendak diteliti
Contoh Kasus…

Berdasarkan hasil pengamatan atau survey di kecamatan Beringin kabupaten Deli serdang dilaporkan bahwa
masih rendahnya kesadaran masyarakat tentang kesehatan gigi dan mulut. Banyaknya masyarakat yang datang ke
poli gigi puskesmas araskabu yang mengeluhkan penyakit gigi dan mulut. Data dari puskesmas Aras kabu selama
3 tahun terakhir dilaporkan kasus pencabutan gigi anak-anak dan kasus gingivitis menjadi peringkat teratas selain
masalah terbanyak adalah karies gigi. Diketahui Poli gigi di puskesmas Aras Kabu Deli serdang belum memiliki
fasilitas yang memadai untuk tindakan scalling baik manual maupun elektrik. Kegiatan usaha kesehatan gigi
masyarakat masih sangat terbatas dilaksanakan sehingga tindak lanjut dari kasus-kasus yang ada masih sebatas
pengobatan saja. Dalam penelitian ini, ibu maupun anak-anak TK/Paud belum pernah dilatih menjadi
kader usaha kesehatan gigi keluarga dan perilaku ibu masih acuh untuk mencegah karies sejak dini anaknya di
rumah. Kader yang diharapkan dapat menjadi pengawas karies gigi anak di TK/Paud yang mampu
mengidentifikasi karies sejak dini dan tanda serta gejala yang menyertai serta mampu mengedukasi setiap ibu-ibu
yang anaknya bersekolah di TK/Paud
1. Dari contoh kasus tsb, bagaimana mengidentifikasi masalah yang
berhubungan dengan rencana penelitian?
2. Bandingkan menurut teori/kajian yang ada yang berhubungan dengan
masalah yang ada
3. Apa saja kesenjangan yang ada berdasarkan kasus diatas?
4. Apa saja alternatif solusi untuk mengurangi kesenjangan tsb?
5. Masalah penelitian yang dapat diidentifikasi adalah?
Syarat judul penelitian yang baik :
Hasil identifikasi masalah penelitian dari contoh kasus diatas dapat menarik
judul penelitian yang menjadi daya Tarik anda dalam melakukan penelitian.
JUDUL PENELITIAN :
1.
2.
3.
4.
5.
CONTOH JUDUL PENELITIAN

BANDINGKAN DENGAN JUDUL DIBAWAH INI:


JUDUL 2 : YANG KURANG BAIK
KARENA:
1. Jumlah kata sebanyak 18 kata
2. Senam kaki merupakan Tindakan sehingga tidak perlu ditulis dengan kata
Pendidikan Kesehatan
3. Ada singkatan DM
4. Lebih dari 12 kata . Sebaiknya tempat dijadikan anak judul.
Pada rumusan masalah penelitian dapat menunjukkan ada atau tidaknya hipotesis penelitian.
Cara mengidentifikasi hipotesis dengan membuat pertanyaan :
1. Apakah dalam masalah penelitian terdapat minimal dua masalah?
2. Adakah terdapat kata pengaruh, perbedaan, atau hubungan di antara masalah?
Tujuan umum dan khusus
Tujuan umum dirumuskan jika masalah (variable) penelitian lebih dari
dua dan menggambarkan tujuan yang tertinggi dari penelitian
Jika masalah penelitian hanya satu maka tidak perlu dituliskan tujuan
umum dan khusus melainkan hanya TUJUAN saja.
Tujuan khusus menggambarkan rincian dari setiap variable dan tujuan
tertinggi penelitian
Contoh
RUMUSAN MASALAH PENELITIAN

“ Bagaimanakah karakteristik penderita Gingivitis ?

TU : Menggambarkan karakteristik penderita Gingivitis

TK :

1. Menggambarkan usia penderita Gingivitis

2. Menggambarkan jenis kelamin penderita Gingivitis

3. Menggambarkan penyakit penyerta penderita Gingivitis

4. Menggambarkan lama menderita penderita Gingivitis

5. Dst

6. Artinya : KARAKTERISTIK DAPAT DIRINCI MENJADI BANYAK


Contoh 1
RUMUSAN MASALAH PENELITIAN :

‘ adakah hubungan antara menyikat gigi, tingkat pengetahuan dan sikap dengan pengalaman karies gigi

TU : untuk mempelajari hubungan antara menyikat gigi, tingkat pengetahuan dan sikap dengan pengalaman karies
gigi

TK :

1. menggambarkan kebiasaan menyikat gigi anak

2. menggambarkan tingkat pengetahuan anak

3. menggambarkan sikap anak

4. menggambarkan pengalaman karies anak

5. menganalissis hubungan antara kebiasaan menyikat gigi dengan pengalaman karies gigi anak

6. menganalissis hubungan antara tingkat pengetahuan dengan pengalaman karies gigi anak

7. menganalissis hubungan antara sikap anak dengan pengalaman karies gigi anak
Contoh 2. Rumusan masalah
penelitian Deskriptif
“ Bagaimanakah gambaran tingkat pengetahuan ibu tentang cara menyikat gigi yang baik dan benar?
TU : menggambarkan tingkat pengetahuan ibu tentang cara menyikat gigi yang baik dan benar
TK : menggambarkan tingkat pengetahuan ibu tentang cara menyikat gigi yang baik dan benar
Catatan : karena TU dan TK SAMA, maka seharusnya ditulis tujuan penelitian saja agar efektif dan
efisien.
Contoh 1 dan 2 memberi petunjuk bahwa meski sama dalam penelitian deskriptif namun perumusan
tujuan yang dibuat berbeda. Perbedaan tersebut disebabkan oleh karena variable dalam rumusan
masalah penelitian.
RANGKUMAN
8). Judul penelitian merupakan gambaran dari kerangka konseptual
hendaknya bersifat menjelaskan diri, membuat orang lain tertarik, dapat
langsung diduga masalah yang diteliti, dan dapat memberikan gambaran
arah, tujuan, dan ruang lingkup penelitian.
9). Penulisan rumusan masalah penelitian hendaknya : 1) berbentuk kalimat
tanya ; 2) padat makna ; 3). Singkron dengan judul penelitian dan 4). Sebagai
petunjuk pengumpulan data.,
"Jika Anda menyalin dari satu penulis, itu Plagiarisme. Jika
Anda menyalin dari dua penulis, itu namanya Penelitian..“

TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai