Anda di halaman 1dari 16

PENGKLASIFIKASIAN

MAKHLUK HIDUP

By. Masnawati Said, ST,


M.Pd
STANDAR
KOMPETENSI
Mengklasifikasikan makhluk
hidup dan benda berdasarkan
karakteristik yang diamati.

Menyajikan hasil
pengklasifikasian makhluk hidup
dan benda di lingkungan sekitar
berdasarkan karakteristik yang
diamati.
INDIKATOR PEMBELAJARAN

Peserta didik mampu melakukan


1 pengelompokan dikotom dan
membuat kunci determinasi

Peserta didik dapat mengamati dan


2 memahami tentang kelompok
makhluk hidup yang berukuran
kecil, yang sebagian besar berada
dalam Kingdom Monera dan
Protista Uniseluler.
peserta didik dapat mengamati dan
3 memahami tentang kingdom
tumbuhan dan hewan.
TUJUAN
PEMBELAJARAN
Mengelompokkan makhluk hidup berdasarkan prinsip
1. klasifikasi

Menyajikan hasil pengamatan, mengidentifikasi, dan


2. mengomunikasikan hasil observasinya.

Melakukan pengamatan terhadap makhluk hidup dan


3. benda tak hidup.
 
Pengklasifikasian Makhluk Hidup

• Pernahkah kamu ke pasar tradisional ?

• Pernakah kamu memerhatikan para


pedagang mengelompokkan barang-
barang dagangannya ? Ada kelompok
sayuran dan ada kelompok buah-buahan.
A. PENGKLASIFIKASIAN MAKHLUK
HIDUP

Klasifikasi makhluk hidup  


Klasifikasi makhluk hidup
Tujuan mengklasifikasikan
adalah suatu cara
makhluk hidup adalah untuk
mengelompokkan makhluk
mempermudah mengenali,
hidup berdasarkan kesamaan
membandingkan, dan
ciri yang dimiliki.
mempelajari makhluk hidup.
oses pengelompokan suatu
makhluk hidup ke dalam
suatu unit kelompok yang
lebih kecil berdasarkan
persamaan atau perbedaan
Ilmu yang mempelajari klasifikasi makhluk hidup
disebut taksonomi.
Taksonomi merupakan salah satu cabang biologi.
Orang pertama yang meletakan dasar-dasar taksonomi
adalah Carolus Linnaeus (1707-1778) seorang ahli
pengetahuan alam dari swedia, maka ia di anggap
sebagai bapak taksonomi.
Dia menyusun klasifikasi makhluk hidup berdasarkan
persamaan dan perbedaan struktur tubuh. Struktur tubuh
Carollus
mencakup bentuk dan susunan tubuh makluk hidup.
Linnaeus
Dalam klasifikasi makhluk hidup dikenal adanya
tingkatan takson/kelompok mulai dari kelompok besar
(masih banyak perbedaannya) ke kelompok kecil
(banyak persamaan). Urutan ini didasarkan atas
persamaan ciri yang paling umum. Kelompok-
kelompok tersebut disusun berdasarkan persamaan
dan perbedaan. Makin ke bawah persamaan yang
dimiliki anggota di dalam tingkatan klasifikasi tersebut
makin banyak dan memiliki perbedaan makin sedikit,
kemudian makin ke bawah persamaan ciri makin
khusus serta perbedaan ciri makin kecil.
Tabel 1. Tingkatan Takson pada Tumbuhan dan Hewan

Takson Tumbuhan Takson Hewan


Regnum/Kingdom Regnum/Kingdom (Dunia/Kerajaan)
(Dunia/Kerajaan)
Divisio (Divisi) Phylum (Filum)

Classis (Kelas) Classis (Kelas)

Ordo (Bangsa) Ordo (Bangsa)

Familia (Suku) Familia (Suku)

Genus (Marga) Genus (Marga)

Species (Spesies/Jenis) Species (Spesies/Jenis)


Klasifikasi Makhluk Hidup

bambanguban@gmail.com
B. Tujuan khusus klasifikasi Makhluk Hidup
Untuk mempermudah mengenali,
1 membandingkan, dan mempelajari makhluk hidup

Mengelompokkan makhluk hidup


2 berdasarkan persamaan dan perbedaan ciri-
ciri yang dimiliki

Mendeskripsikan ciri-ciri suatu jenis makhluk


3 hidup untuk membedakannya dengan makhluk
hidup dari jenis yang lain

Mengetahui hubungan kekerabatan antar


4 makhluk hidup

5 Memberi nama makhluk hidup yang belum


diketahui namanya.
Dasar-dasar Klasifikasi Makhluk Hidup
Klasifikasi makhluk hidup
berdasarkan persamaan dan
1 perbedaan yang dimilikinya

Klasifikasi makhluk hidup berdasarkan


2 ciri bentuk tubuh (morfologi) dan alat
dalam tubuh (anatomi)

3 Klasifikasi makhluk hidup berdasarkan manfaat,


ukuran, tempat hidup, dan cara hidupnya.
C. Proses Pengklasifikasian Makhluk Hidup

Proses pengklasifikasian makhluk hidup dilakukan


dengan menggunakan kunci determinasi atau kunci
dikotomi. Kunci determinasi atau kunci dikotomi
adalah cara atau langkah untuk mengenali organisme
dan mengelompokkannya pada takson makhluk hidup
tersebut
Aturan pemberian nama ilmiah diperkenalkan oleh
Carolus Linnaeus. Carolus menggunakan sistem
binomial nomenclature (tata nama ganda). Menurut
sistem binomial nomenclature, setiap organisme diberi
nama ilmiah dengan dua kata. Kata pertama
menunjukkan genus (marga) dan huruf pertamanya
ditulis dengan huruf besar. Kata kedua menunjukkan
species (jenis) yang semuanya ditulis dengan huruf kecil.
Dalam penulisannya, kedua kata harus digaris bawahi
atau dicetak miring.
Contoh: Oryza sativa atau Oryza sativa (padi)
Zea mays atau Zea mays (jagung)
TUGAS
Jawablah pertanyaan di bawah ini:

Jelaskan apa yang dimaksud dengan klasifikasi


01 makhluk hidup
02 Apa tujuan pengkasifikasian makhluk
hidup.

03 Tuliskan ilmu yang mempelajari tentang


klasifikasi makhluk hidup serta sebutkan
nama orang yang pertama kali
menemukan nama tersebut.
04 Tuliskan persamaan dan perbedaan
ayam dan burung elang

Anda mungkin juga menyukai