Anda di halaman 1dari 8

DIETARY

HISTORY
DINDA SAHARA SIAGIAN
P01031120089
PRINSIP PENGGUNAAN DH
• Berdasarkan pertimbangan ini maka beberapa
• prinsip DH adalah sebagai berikut:
• 1. Waktu Makan
• 2. Nama Hidangan
• 3. Bahan Hidangan
• 4. Porsi acuan
• 5. Porsi konsumsi
• 6. Hari konsumsi
• 7. Catatan Diet
• 8. Pantangan
• 9. Deskripsi DH
• 10. Interpretasi DH
LANGKAH LANGKAH
• Hari Pertama
Hari pertama dilakukan wawancara untuk mengetahui makanan apa yang sering
dikonsumsi oleh subjek seluruhnya bukan hanya hari kemarin tetapi pada hari hari
biasanya.Dengan demikian pada Hari pertama diperoleh informasi semua jenis
hidangan yang sering dikonsumsi subjek dalam sepekan terakhir.
• Hari Kedua sampai Hari Ketujuh
Tujuan pengamatan hari kedua dalam metode DH adalah untuk melakukan
pengecekan
data ukuran porsi konsumsi setiap hidangan yang telah dikonsumsi hari pertama dan
mencatat sebagian makanan dan minuman yang sudah dikonsumsi pada hari kedua.
Perlu
dijelaskan bahwa sifat pencatatan recall konsumsi pada metode DH adalah prospektif
sedangkan pada metode food recall 24 jam adalah bersifat resrospektif.
LANJUT
• Cara lain untuk menguji instrumen DH adalah melakukannya
dengan cara berbeda pada populasi yang sama atau mengujinya
pada populasi yang berbeda untuk instrumen sama(Souza et al.
2016). Hampir semua metode penilaian konsumsi pangan adalah
bervariasipelaksanaannya dibergai tempat. Prinsip lain yang perlu
mendapat perhatian pada penggunaan metode DH ini adalah waktu
yang dibutuhkan untuk satu subjek adalah lama.Manajeme
pengumpul data perlu diatur sedemikian rupa agar dapat
mengamati subjek secara tepat sesuai dengan rasio jumlah
enumerator dengan subjek. Kerumitan ini memberikan alasan yang
logis untuk menggunakan metode DH pada subjek yang relatif
sedikit. Pada studi yang lebih luas, metode ini kurang efektif.
KELEBIHAN
• Kelebihan metode DH dari aspek sasaran adalah dapat
digunakan pada kelompok literasi rendah sama halnya dengan
metode FFQ. Kemudahan ini disebabkan pada proses
pengumpulan datanya adalah menggunakan metode wawancara
langsung (direct interview),bukan wawancara tidak langsung
(indirect interview). Wawancara tidak langsung contohnya
adalah wawancara menggunakan telepon (telephon interview).
Sasaran dengan kemampuan baca tulis dan pemahaman yang
rendah dapat diinvestigasi konsumsi pangannya dengan
baik.Salah satu syaratnya adalah dilakukan oleh interviewer
yang terlatih.
LANJUT
• Kelebihan metode DH adalah ketepatan dalam membuat daftar
bahan makanan atau minuman pada formulir DH dan akurasi
porsi. Metode ini sangat sistematis karena semua bahan makanan
dan minuman adalah yang nyata dikonsumsi sesuai bukti catatan
harian. Bentuk pertanyaan terbuka dan terus bertambah setiap
ada item makanan atau hidangan baru untuk setiap subjek. Cara
ini dapat mengurangi over plat syndrome atau menaksir
konsumsi terlalu tinggi dari fakta yang sesungguhnya. Daftar ini
berbeda dengan daftar pada FFQ, karena pada FFQ daftar dapat
saja tidak ada yang memilihnya saat sudah dilakukan survei,
tetapi DH adalah selalu ada yang memilih item setiap makan,
karena ia dibuat berdasarkan daftar makanan aktual subjek.
LANJUT
• Kelebihan metode DH dibanding dengan metode SKP yang
lain adalah mewakili riwayat makan aktual subjek sedangkan
metode yang lain seperti pada metode recall konsumsi 24 jam
(Food Recall 24 Jam), penimbangan makanan (Food
Weighing), adalah mendeskripsikan asupan aktual sehari. Jika
metode SKP tingkat individu yang lain akan digunakan untuk
menderskripsikan konsumsi mingguan atau bulanan dan
bermaksud melihat variasi antar hari maka pengumpulannya
harus berulang. Kelebihan lain metode DH dibanding metode
metode ingatan makanan (Food Recall 24 Jam) adalah tidak
memaksa konsumen untuk mengingat seluruh makanan dan
minuman
KELEMAHAN
• Kelamahan metode DH dibanding dengan banyak metode
survei konsumsi pangan yang
• lain adalah:
• 1. Pelaksanaan memerlukan waktu lama
• 2. Memerlukan enumerator yang banyak, jika survei pada
populasi
• 3. Memerlukan tenaga pengumpul data yang sangat terlatih
• A. Pelaksanaan memerlukan waktu lama
• B. Tenaga Pengumpul Data yang banyak
• C. Hanya dapat dilakukan oleh tenaga sangat terlatih

Anda mungkin juga menyukai