Anda di halaman 1dari 22

Khotbah Minggu, 11 Desember 2022

Advent III
Matius 1:1-17
Kebesaran dan Kasih Karunia
Siapakah Kristus?
Yang kelahiranNya ditandai dengan terang
Bintang yang menuntun para majus
kepada Sang Bayi Kudus
Melalui Persembahan
istimewa:
• Emas
• Kemenyan &
• Mur
Melalui nyanyian merdu bala
tentara surga yang diperdengarkan
kepada para gembala?
Silsilah Yesus
• Tokoh-Tokoh Besar
• Abraham

Bapa orang Beriman


Leluhur biologis dari bangsa Israel
Ayah Ishak, kakek Yakub
2. Raja Daud
seorang Pahlawan
seorang Pemazmur
Refleksi 1 . Dari silsilah menunjukkan KebesaranNya

Mesias kita berasal dari keturunan pemimpin-pemimpin besar


dunia, pemimpin bukan kaleng-kaleng, pemimpin yang memiliki
dampak besar bukan di satu negara tapi seluruh dunia dari ujung
barat ke ujung timur dari utara ke selatan, pemimpin yang
memiliki pengaruh besar bagi seluruh dunia. Menghasilkan
negara yang ditakuti banyak orang. Negara yang menghasilkan
orang-orang cerdas, orang-orang pintar, penemu ilmu
pengetahuan dan tehnologi sampai era ini.
Aplikasi
Siapakah saya dan saudara?
Apakah kita mau membandingkan diri dengan Tuhan Yesus?
Keluarga kita bukan siapa-siapa? keluarga kita mungkin bukan dari keturunan yang
mengenal Allah, mungkin penyembah berhala sampai sekarang.
Lalu kenapa kita menjadi sombong, dengan tidak mau beribadah mencari Allah dengan
keadaan kita yang miskin dan hina, kecil dan tidak berarti.
kita bukan siapa-siapa tapi sombong, Baru memiliki kekayaan yang tdak seberapa kita
menjadi sombong, baru menjadi pemimpin tingkat bawah kita sombong, melenceng,
korupsi, tidak berdampak.
Mari berkaca dari Sang Mesias, yang berasal dari Keluarga besar tapi tetap rendah hati,
mencari kita orang berdosa.
Namun Silsilah Sang Mesias tak hanya
mempertunjukkan kebesaran-Nya. Tetapi Kasih
Karunia juga tampak jelas di sana.
2. Silsilah dari nama-nama yang paling tidak
diharapkan.
Tamar

1.Tamar
(Mat 1:3 ------Kejadian 38)
Tamar sebenarnya perempuan yang
Tamar adalah seorang perempuan yang sudah
istimewa, yang ingin tetap memiliki
rusak, pelacur. keturunan dari suaminya. Supaya tetap
Tamar adalah Menantu Yehuda, yang melacur menurunkan warisan keluarga suaminya.
kepada mertuanya yaitu Yehuda itu sendiri. Anaknya bernama Perez (ayat 3)
Suami Tamar bernama Er, anak tertua Yehuda
yang akhirnya meninggal.
Namun Tamar tidak mau mencari suami, ia
pulang ke kampungnya dengan tetap
menjadi janda, yang setia kepada keluarga
suaminya dan tetap berharap mendapat
suami dari keluarga suaminya yang sudah
meninggal.
Rahab (Mat 1:5):
seorang pelacur, perempuan
malam, perempuan sundal
(Yosua 2:1)
Rahab tinggal di Yerikho, ia
melindungi mata-mata yang
dikirim Yosua.
Yosua 2:4, 6
4. "Tetapi perempuan itu telah
membawa dan
menyembunyikan kedua orang
itu...", ...
6. Tetapi perempuan itu telah
menyuruh keduanya naik ke
sotoh rumah dan
menyembunyikan mereka di
bawah timbunan batang rami
yang ditebarkan di atas sotoh
itu.
Yosua 2: 15
Kemudian perempuan itu
menurunkan mereka dengan tali
melalui jendela, sebab rumahnya itu
letaknya pada tembok kota, jadi
pada tembok itulah ia diam.
RUT
Perempuan Moab, bangsa yang
tidak mengenal Allah.
Menantu Naomi, yang ditinggal
mati oleh suaminya dan tidak
mau pulang ke negerinya dan
menikah dengan orang lain, tetapi
tetap mengikuti mertuanya dan
menikah dengan keluarga
suaminya dan memberi keturunan
untuk bangsa suaminya.
Rut menikah dengan Boas (Matius 1:5)
Memiliki anak bernama Obed
Memiliki Cucu bernama Isai
Isai adalah ayah Raja Daud
Refleksi 2: Allah memakai orang-orang yang dianggap hina, kotor,
hancur, sebagai penyelamat iman yang melahirkan garis keturunan
Mesias. Di sinilah Kasih Karunia Allah menjangkau kalangan bawah,
rendah yang mau dipakai sebagai jalan keselamatan iman.

Aplikasi
Bagaimana dengan bapak ibu, sdr dan saya. Apakah kita masih menganggap
diri kita hina, kotor dan tidak berarti. Ketika Firman Allah disampaikan dan
anda merekamnya berilah dirimu diperbaharui, perkatakan dengan iman
melalui mulutmu seperti Rahab dan Rut. Maka Allah akan mengubah
hidupmu dan menyelamatkan keluargamu.
Silsilah bukanlah sekedar sebuah daftar nama untuk dibaca
sekilas. Di dalam silsilah kita bisa menemukan berbagai paradoks
yang menunjukkan kemahakuasaan Allah. Tidak ada yang
mustahil bagiNya. Dia yang merancang Sang Mesias datang
melalui garis keturunan kerajaan sekaligus masyarakat bawah.
Puji Tuhan. Hari ini Kasih Karunia Allah menjangkau bapak ibu
sdr dan saya dari kalangan manapun, atas dan bawah. Melalui
Natal ini kita merasakan kasih karunia Allah.

Anda mungkin juga menyukai