Anda di halaman 1dari 15

Kembali Judul Lanjut

Pernahkah kalian memperhatikan orang yang


sedang bermain catur? Dalam permainan
catur, langkah pertama akan menentukan
keberhasilan langkah-langkah berikutnya. Hal
itu sangat cocok dengan pepatah yang
berbunyi Kesuksesan diawali dari langkah
pertama.
Untuk dapat memenangkan suatu permainan
catur, diperlukan ketelitian dan strategi yang
tepat. Salah dalam mengambil langkah, akan
memengaruhi langkah-langkah berikutnya.
Bisakah kalian bermain catur? Siapakah
pecatur Indonesia yang kalian kenal?
Kembali Judul Lanjut

Pembelajaran
1

Kegiatan 1
Membuat Papan Catur
Buatlah papan catur yang berbentuk simetris.
Langkah Kerja
1. Siapkan kertas karton, gunting, penggaris, pensil, penghapus, dan pensil
warna.
2. Buatlah papan catur berukuran sesuai dengan ukuran kertas karton yang
tersedia.
3. Buatlah kotak atau petak sejumlah 64 (8 × 8) yang sama ukurannya.
4. Berilah warna pada petak-petak yang sudah dibuat sesuai dengan warna
papan.
Kriteria Keberhasilan catur.
1. Gambar papan catur dibuat simetris dan menarik.
2. Mandiri dalam membuat papan catur.
3. Percaya diri dalam peragaan.
Kembali Judul Lanjut

Kegiatan 2
Hobiku
Buatlah tulisan yang berisi tentang hobi kalian. Sebelum menulis, kalian
harus menentukan terlebih dahulu ide pokoknya.
Langkah Kerja
1. Siapkan kertas dan bolpoin untuk menulis cerita.
2. Tentukan ide pokok cerita.
3. Tulislah cerita tentang hobi kalian.
4. Bacakan cerita yang telah kalian tulis di depan kelas.
Kriteria Keberhasilan
1. Dapat menulis cerita secara sederhana.
2. Mampu mengomunikasikan tulisannya dengan bercerita.
3. Saat bercerita, dapat berbicara dengan sopan dan santun.
Kembali Judul Lanjut

Pembelajaran
2

Kegiatan 1
Membuat Komik
Buatlah komik anak yang sedang bermain bola. Tonjolkan gambar-gambar
tentang gerakan-gerakan anak saat bermain bola. Ceritakan komik kalian di
depan kelas.
Langkah Kerja
1. Tentukan tema dan judul komik.
2. Siapkan kertas gambar, pensil, penghapus, penggaris, dan pewarna.
3. Buatlah gambar sedetail mungkin sesuai dengan ide cerita kalian.
4. Sajikan bahasa pengantar yang sederhana dan jelas.
5. Warnailah gambar kalian dengan warna yang sesuai.
6. Ceritakan gambar kalian di depan kelas.
Kriteria Keberhasilan
1. Mandiri dalam mengerjakan tugas.
2. Gambar menarik.
3. Gambar, pengantar, dan narasi cerita sesuai.
4. Percaya diri saat bercerita di depan kelas.
Kembali Judul Lanjut

Berdasarkan komik yang telah kalian buat, coba buatlah tulisan atau bacaan.
Jadikan narasi pengantar atau gambar-gambar komik kalian sebagai ide pokok
bacaan. Kembangkan ide-ide pokok bacaan tersebut menjadi sebuah bacaan
yang menarik.
Kegiatan 2
Membuat Bacaan Berdasarkan Komik
Buatlah tulisan berdasarkan komik yang telah dibuat. Jadikan narasi,
pengantar, atau gambar komik sebagai ide pokok bacaan.
Langkah Kerja
1. Siapkan kertas dan pulpen untuk menulis cerita.
2. Tentukan ide pokok berdasarkan komik.
3. Kembangkan cerita berdasarkan ide pokok.
4. Bacakan cerita yang telah kalian tulis di depan kelas.
Kriteria Keberhasilan
1. Dapat menulis cerita berdasarkan komik.
2. Mampu mengomunikasikan hasil tulisannya dengan bercerita.
3. Dapat berbicara dengan sopan dan santun pada saat bercerita.
Kembali Judul Lanjut

Kegiatan 3
Membuat Boneka Gerak
Buatlah boneka
Buatlah boneka yang bisa
yang digerakkan
bisa dengan tali. Gerakan-gerakan boneka
digerakkan
tersebut
denganakan
tali. menunjukkan caraboneka
Gerakan-gerakan kerja beberapa organ gerak. Lakukan secara
berkelompok.
tersebut akan menunjukkan cara
Langkah Kerja
kerja beberapa organ gerak.
1. Siapkan kertas, tali, batang kayu, pulpen, pensil warna, dan gunting.
2. Gambarlah pola tiap-tiap bagian pada kertas.
3. Guntinglah kertas sesuai dengan pola yang telah kalian buat.
4. Satukan bagian-bagian tersebut dengan tali. Longgarkan ikatan talinya.
5. Pasangkan tali antara bagian-bagian boneka dengan dahan kayu sebagai
pegangan.
6. Peragakan boneka tersebut dengan menggerak-gerakkan batang kayu
pegangan.
Kriteria Keberhasilan
1. Mengetahui kerja organ gerak.
2. Mampu bekerja sama dalam mengerjakan tugas.
3. Memiliki kreativitas.
Kembali Judul Lanjut

Pembelajaran
3

Kapal pinisi dibuat dari kayu dan rangkanya disatukan tanpa menggunakan paku.
Sekarang, coba buatlah replika atau tiruan kapal pinisi bersama teman kalian. Bahan
yang kalian gunakan dapat disesuaikan dengan bahan-bahan yang tersedia di sekitar,
seperti kayu, bambu, kardus, dan styrofoam.
Kegiatan 1
Replika Kapal Pinisi
Bersama teman kalian, buatlah replika kapal pinisi. Kerjakan dengan prinsip gotong
royong atau kerja sama.
Langkah Kerja
1. Buatlah kelompok yang terdiri atas 3 atau 4 anak.
2. Tentukan bahan.
3. Siapkan alat dan perlengkapan.
4. Siapkan gambar untuk ditiru.
5. Lakukan pembagian tugas secara merata.
Kriteria Keberhasilan
1. Kerja sama dalam mengerjakan tugas.
2. kesesuaian hasil.
3. kerapian.
Kembali Judul Lanjut

Kegiatan 2
Kliping Nilai, Sikap, dan Perilaku yang Sesuai Pancasila
Buatlah kliping gambar tentang nilai, sikap, dan perilaku masyarakat yang mencerminkan
pengamalan nilai-nilai Pancasila. Kalian dapat memperoleh gambar dari berbagai sumber,
antara lain surat kabar, majalah, buku, atau internet.
Langkah Kerja
1. Lakukan kegiatan ini berdua dengan teman.
2. Carilah gambar-gambar tentang nilai, sikap, dan perilaku masyarakat yang
mencerminkan pengamalan nilai-nilai Pancasila.
3. Carilah gambar-gambar tersebut dari surat kabar, majalah, buku, atau internet.
4. Fotokopilah atau cetaklah gambar-gambar yang kalian peroleh. Kemudian, guntinglah.
5. Siapkan sebuah buku gambar kosong. Kemudian, tempelkan gambar-gambar yang
telah kalian gunting pada buku gambar.
Kriteria Keberhasilan
1. Kerja sama.
2. Mengetahui nilai, sikap, dan perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.
3. Keterampilan dalam menyajikan informasi.
Kembali Judul Lanjut

Pembelajaran
4

Kegiatan 1
Kliping Kekayaan Bangsaku
Buatlah kliping tentang kekayaan bangsa Indonesia. Kumpulkan gambar-
gambar tentang kekayaan bangsa Indonesia pada aspek sumber daya alam,
budaya, sosial, dan politik. Susunlah gambar yang telah kalian kumpulkan
hingga terbentuklah sebuah kliping.
Langkah Kerja
1. Siapkan buku atau kertas sebagai media untuk menempelkan gambar.
2. Siapkan penggaris, lem kertas, gunting, dan pulpen.
3. Kumpulkan gambar dari berbagai sumber.
4. Tempelkan gambar-gambar kalian pada media yang sudah disiapkan
sebelumnya.
5. Berilah judul dan keterangan singkat pada setiap gambar.
Kriteria Keberhasilan
1. Mandiri dalam mengerjakan gambar.
2. Kerapian dalam menyusun gambar.
3. Keakuratan gambar.
Kembali Judul Lanjut

Kegiatan 2
Membuat Bacaan Berdasarkan Gambar Kliping
Buatlah tulisan atau bacaan berdasarkan gambar pada kliping. Pilihlah salah
satu gambar sebagai sumber cerita. Agar lebih mudah dalam membuat tulisan,
tulislah ide pokoknya terlebih dahulu.
Langkah Kerja
1. Siapkan kertas dan pulpen untuk menulis cerita.
2. Tulislah ide pokok berdasarkan gambar kliping.
3. Kembangkan cerita berdasarkan ide pokok.
4. Bacakan cerita yang telah kalian tulis di depan kelas.
Kriteria Keberhasilan
1. Dapat menuliskan cerita berdasarkan gambar kliping,
2. Mampu mengomunikasikan hasil tulisan dengan bercerita.
3. Dapat berbicara dengan sopan serta santun pada saat bercerita.
Kembali Judul Lanjut

Pembelajaran
5

Kegiatan 1
Dokter Kecil
 Kegiatan ini bertujuan untuk menambah pengetahuan kalian mengenai
jenis penyakit yang berhubungan dengan gangguan pada organ gerak
manusia.
 Kalian dapat menunjukkan akibat-akibat terganggunya organ gerak. Kalian
bisa bekerja sama dengan salah satu teman.
 Kalian bisa berperan sebagai dokter, sedangkan teman kalian berperan
sebagai pasien. Dalam kegiatan ini, kalian harus melakukan dialog dengan
bahasa yang benar.
 Dialog itu berisi tentang jenis penyakit yang diderita pasien dan cara
menanggulanginya. Bagi yang berperan menjadi pasien harus menanyakan
faktor-faktor penyebab munculnya kelainan pada organ gerak manusia.
 Sebelum bermain peran, tulislah dialog yang akan kalian lakukan.
Praktikkan tulisan itu seolah-olah menjadi dokter dan pasien.
Kembali Judul Lanjut

Langkah Kegiatan
1. Tentukan pasangan untuk bermain peran.
2. Carilah informasi tentang jenis penyakit yang berhubungan dengan gangguan
pada organ gerak manusia. Carilah juga informasi tentang akibat-akibat
terganggunya organ gerak.
3. Tulislah dialog untuk peran dokter kecil dan pasiennya.
4. Berlatihlah agar kalian bisa mengucapkan dialog dengan lancar.
5. Praktikkan dialog sesuai dengan peran kalian sebagai dokter kecil dan
pasiennya.
Kriteria Keberhasilan
1. Dapat memahami jenis penyakit yang berhubungan dengan gangguan pada
organ gerak manusia.
2. Dapat menunjukkan akibat-akibat terganggunya organ gerak manusia.
3. Mengetahui faktor-faktor penyebab terganggunya atau munculnya kelainan-
kelainan pada organ gerak manusia.
4. Kreatif dalam melakukan kegiatan.
5. Dapat menulis dialog dengan bahasa yang benar.
6. Dapat berdialog atau berkomunikasi dengan baik.
7. Dapat bekerja sama dengan teman.
Kembali Judul Lanjut

Kegiatan 2
Membuat Komik Dokter Cilik
Buatlah komik dokter cilik. Masukkan semua unsur-unsur pembuatan komik
yang baik.
Langkah Kerja
1. Lakukan kegiatan ini dalam kelompok yang sama dengan saat kalian
melakukan kegiatan 1.
2. Buatlah komik dengan ketentuan-ketentuan berikut.
a. Komik tentang dokter cilik.
b. Berilah teks yang menarik, padat, dan mudah dipahami.
c. Lengkapilah dengan gambar yang mewakili jalannya cerita.
d. Buatlah semenarik mungkin.
Kriteria Keberhasilan
1. Kerja sama
2. Mampu mengomunikasikan tulisannya dengan bercerita melalui gambar.
3. Memiliki keterampilan dan kreativitas menggambar dan bercerita.
Kembali Judul Lanjut

Pembelajaran
6

Kegiatan 1
Membuat Brosur Kesehatan Organ Gerak Manusia
Kegiatan ini bertujuan untuk menambah pengetahuan kalian mengenai cara
menjaga dan merawat organ gerak manusia. Buatlah brosur yang menarik dan
mudah dipahami. Tukarkan brosur yang telah kalian buat dengan teman.
Tanyakan kepada teman, apakah mereka bisa memahami brosur yang telah
kalian buat.
Langkah Kegiatan
1. Siapkan kertas, bolpoin, gunting, pensil warna, dan penghapus.
2. Siapkan materi tentang cara menjaga dan merawat kesehatan organ gerak
manusia.
3. Buatlah gambar dan tuangkan materi pada kertas brosur.
4. Tukarkan brosur yang kalian buat dengan brosur milik teman.
Kriteria Keberhasilan
1. Dapat memahami cara menjaga dan merawat organ gerak manusia.
2. Dapat membuat brosur dengan benar.
3. Mandiri dan percaya diri dalam mengerjakan tugas.
Kembali Judul Lanjut

Kegiatan 2
Membuat Sandiwara Boneka
Langkah Kerja
1. Lakukan kegiatan ini dalam kelompok yang terdiri atas 6–7 orang.
2. Buatlah sebuah naskah sandiwara pendek, misalnya tentang cara menjaga
kesehatan otot dan tulang.
3. Buatlah boneka sederhana dari plastisin sebanyak tokoh dalam cerita
kalian. Pada bagian bawah boneka itu, tempelkan penjepit kertas.
4. Siapkan magnet yang cukup besar/kuat.
5. Letakkan boneka-boneka plastisin kalian di atas meja kaca atau karton
tebal.
6. Peganglah magnet di bawah kaca atau karton. Gerakkan boneka-boneka
plastisin dengan menggerak-gerakkan magnet.
7. Mainkan sandiwara boneka kalian dengan riang gembira.
Kriteria Keberhasilan
1. Kerja sama.
2. Mampu mengomunikasikan tulisannya dengan bercerita.
3. Memiliki keterampilan dan kreativitas membuat model boneka bercerita.

Anda mungkin juga menyukai