Anda di halaman 1dari 8

PERMASALAHAN YANG MUNGKIN MUNCUL

DALAM KEBERAGAMAN MASYARAKAT INDONESIA


NAMA KELOMPOK:
1. Camila Nuris Sofa (04)
2. Hari Setyaningsih (11)
3. Haura Hurmayla Aisyah (12)
4. Rahma Meilia Shofiana (24)
5. Yayang Olivia Yuniadi (36)

1
KONFLIK SOSIAL BUDAYA


 Perbedaan suku dan ras ditambah perbedaan agama menjadi penyebab timbulnya perpecahan
antarkelompok dalam masyarakat. Konflik merupakan bagian dari kehidupan manusia yang tidak
akan lenyap dari sejarah.
 Konflik dan pertikaian yang terjadi diantara suku bangsa Indonesia, dapat melemahkan kondisi
keamanan dan pertahanan pada masyarakat yang bersangkutan. Jika hal ini terjadi, kekuasaan asing
akan masuk dengan mudah baik secara militer maupun sosial ekonomi. Keberagaman budaya yang
ada dalam masyarakat dapat menjadi bencana awal dari konflik dan perpecahan.
 Sejarah bangsa Indonesia juga penuh dengan konflik sejak tahun 1945 sampai sekarang. Konflik
terjadi akibat dari pertentangan antar suku bangsa dan perbedaan ideologi, seperti contoh berikut:
1. Pemberontakan Republik Maluku Selatan (RMS)
2. Peristiwa Kapten Andi Abdul Aziz, bekas kapten KNIL, di Sulawesi Selatan
3. Pemberontakan Darul Islam di Jawa Barat, Sulawesi Selatan, Kalimantan Selatan, dan Aceh
4. Pemberontakan OPM (Organisasi Papua Merdeka) di Papua
5. Pertikaian antara suku Madura dan suku Dayak di Sampit, Kalimantan Tengah
6. Kesuruhan di Poso dan Ambon
7. Pemberontakan PRRI di Sulawesi Selatan
8. Pemberontakan Permesta di Sulawesi Selatan
9. Pemberontakan GAM (Gerakan Aceh Merdeka) di Aceh
10. Perang suku yang kadang masih terjadi di Papua

2

 Kesimpulannya, keberagaman suku dan budaya dalam masyarakat Indonesia tidak
hanya menjadi potensi konflik di antara suku bangsa di Negara Kesatuan Republik
Indonesia. Oleh karena itu, pengembangan sikap saling menghargai, saling
menghormati, tenggang rasa, dan toleransi menjadi mutlak dilaksanakan oleh semua
pihak yang menginginkan negara Indonesia damai, aman, tentram, bersatu, dan
utuh.

3
PRIMORDIALISME

 Primordialisme adalah perasaan kesukuan yang berlebihan, yaitu pandangan atau
paham yang memegang teguh prinsip hidup yang menyertainya sejak kecil, yang
berkaitan erat dengan tradisi, adat istiadat, kepercayaan, atau segala sesuatu yang
ada dalam lingkungan asal mula seseorang dibesarkan.
 Contoh Primordialisme adalah upaya separatisme GAM (Gerakan Aceh Merdeka)
dan Organisasi Papua Merdeka (OPM). Contoh lainnya, orang Sunda akan memiliki
ikatan kuat terhadap daerah dan kebudayaannya. Orang Islam akan memiliki ikatan
yang kuat terhadap islamnya.
 Jika ikatan tersebut berlebihan dan sempit, misalnya memandang bahwa sukunya
yang paling baik, paling dihargai, paling dihormati, paling berhak, atau
menganggap rendah suku yang lain, maka hal tersebut dinamakan Primordialisme

4
ETNOSENTRISME

 Etnosentrisme adalah persepsi individu yang menganggap bahwa budayanya
adalah yang terbaik di antara budaya-budaya yang dimiliki orang lain.
 Penyebab munculnya etnosentrisme adalah pluralitas bangsa Indonesia. Bangsa
Indonesia merupakan bangsa yang terdiri atas berbagai suku, agama, ras, dan
golongan. Pluralitas masyarakat Indonesia ini sering melahirkan berbagai persoalan.

5
STEREOTIP ETNIK

 Stereotip merupakan salah satu sumber ketegangan antar suku di Indonesia, yang
masing-masing mempunyai latar belakang lingkungan alam dan sosial budaya
sendiri. Stereotip adalah pendapat atau prasangka mengenai kelompok tertentu.
 Stereotip etnik adalah kepercayaan yng dianut bersama oleh sebagian besar warga
suatu golongan etnis.
 Kelompok atau golongan tersebut dinamakan in-group dan out-group, In-group
adalah beberapa orang yang berada di dalam sebuah kelompok. Sementara Out-
group adalah orang-orang yang berada di luar kelompok tersebut.

6

 Ada empat unsur penting yang terkandung dalam definisi ini, yaitu sebagai berikut:
1) Stereotip termasuk kategori kepercayaan.
2) Stereotip dianut bersama oleh sebagian besar warga suatu golongan etnis.
3) Sifat-sifat khas yang diatribusikan ada yang esensial dan ada yang tidak.
4) Golongan etnisnya sendiri juga bisa dikenai stereotip yang dinamakan oto-stereotip.

7

Terima
Kasih
8

Anda mungkin juga menyukai