Anda di halaman 1dari 15

TUGAS

PRESENTASI
KELOMPOK 2:
SMP NEGERI 228
Disusun Oleh :
ANGGOTA

Farhan Kausar Fariha Subaiha Fitri Rahmawati


1502022010 1502022011 1502022012

Hanan Yumna Kayza Namira


1502022013 1502022014
ANGGOTA

Margi Ariyanti M. Ilham Maulana M. Faisal Hasyim


1502022015 1502022016 1502022017

Daniel Francois
Gallego Mercer
ISI PRESENTASI
LATAR BELAKANG TUJUAN

SEJARAH SEKOLAH PERPUSTAKAAN


SEKOLAH

STRUKTUR ORGANISASI PENGAMATAN DAN


PEMBAHASAN

SARAN KESIMPULAN
LATAR
BELAKANG
Teknologi grafis dan multimedia adalah bidang studi yang menjadi
sorotan di era digital. Desain grafis berfokus pada pembuatan
desain virtual untuk media cetak, sedangkan desain multimedia
meliputi pembuatan desain visual untuk media digital.
Teknologi multimedia menggabungkan penggunaan file dari
berbagai jenis asal, seperti gambar, video, animasi, suara, musik,
dan teks. Tujuan utamanya adalah transmisi konsep ke pengguna.
TUJUAN

• Untuk mengetahui bagaimana perpustakaan


di SMP Negeri 228 dalam mengelola
Teknologi Grafis dan Multimedia
• Untuk mengetahui pentingnya Teknologi
Grafis dan Multimedia
SEJARAH
SEKOLAH
SMP N 228 Jakarta merupakan sebuah sekolah negeri yang berlokasi pada
Jalan Sumur Batu Raya Nomor 6, Sumur Batu, Kec. Kemayoran, Kota
Jakarta Pusat. Sekolah ini mulai dibangun pada tahun 1984 dan kini berdiri
pada tanah seluas 3,322 M. Dengan fasilitas bangunan 24 kelas, 2
laboratorium, dan 1 perpustakaan, SMP N 228 Jakarta ini menampung
sekitar 863 siswa dan siswi dari berbagai daerah di sekitarnya.
Dipimpin oleh Drs. Suprayitno selaku Kepala Sekolah sekaligus 38 guru
yang mengajar di sana, SMP N 228 Jakarta ini berhasil meraih Akreditasi A
secara resmi dari BAN-S/M (Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah)
dengan nilai perolehan total berjumlah 94.
PERPUSTAKAAN
SEKOLAH
Perpustakaan Sekolah SMP N 228 Jakarta mulai didirikan pada tahun 2010.
Pada saat itu, bentuk perpustakaan yang didirikan masih sangat sederhana.
Namun, seiring dengan waktu, perpustakaan sekolah turut berkembang
mengiringi perubahan zaman.
Kini, Perpustakaan Sekolah SMP N 228 Jakarta telah bertransformasi
menjadi sebuah Perpustakaan Sekolah Semi-Digital yang menerapkan
otomasi perpustakaan berbasis INLISLite. Selain itu, SMP N 228 Jakarta
menerapkan berbagai program yang menarik dan bermanfaat. Hal ini
utamanya dilakukan demi memancing serta meningkatkan taraf minat baca
pada kalangan siswa dan siswi SMP yang bersekolah di sana.
PERPUSTAKAAN
SEKOLAH
Salah satu contoh dari program tersebut yang telah dijalankan secara rutin
adalah Pojok Baca. Melalui program tersebut, siswa bebas meminjam buku
yang tersedia pada lokasi Pojok Baca selama periode istirahat. Mereka juga
bebas untuk membaca di tempat yang mereka inginkan, bahkan sembari
makan siang. Ketika waktu istirahat berakhir, siswa tidak perlu
mengembalikan buku ke perpustakaan secara langsung, tetapi cukup dengan
meletakkannya kembali pada lokasi semula. Program lain yang patut
diapresiasi adalah kolaborasi ProkJa antara pihak pengelola perpustakaan
sekolah dengan siswa dan siswi SMP N 228 Jakarta. Dalam ProkJa tersebut,
siswa dan siswi tingkat atas (Kelas 8 dan 9) akan mengikuti jadwal piket dan
membantu pengelolaan sirkulasi perpustakaan secara bergilir.
STRUKTUR
ORGANISASI
Dalam administrasi resmi SMPN 228 Jakarta, perpustakaan sekolah di sana
dikelola oleh Kepala Perpustakaan Sekolah dan dibantu satu orang
pengelola, yang keduanya sama-sama merupakan Tenaga Didik pada
sekolah tersebut. Sejauh ini, masih belum ada kesempatan bagi pihak
sekolah untuk menambah jumlah pengelola perpustakaan sehingga perihal
Layanan Teknis, Layanan Pemustaka, serta Layanan TIK masih dan hanya
dikerjakan oleh dua orang yang sama. Secara general, hal ini disebabkan
karena situasi dan kondisi serta sarana-prasarana sekolah yang belum cukup
mendukung.
PENGAMATAN DAN
PEMBAHASAN
Hasil pembahasan dari pengamatan yang dilakukan oleh kelompok kami adalah
perpustakaan SMPN 228 Jakarta Pusat sudah menerapkan teknologi seperti absensi
yang sudah berbasis digital. Lalu ada OPAC yang sudah bisa digunakan untuk
pencarian judul buku tanpa harus mengecek mandiri apakah buku tersebut ada atau
tidak di perpustakaan tersebut.
Koleksi yang ada di perpustakaan SMPN 228 Jakarta Pusat berupa ensiklopedia, buku
pelajaran, fiksi, non-fiksi dan lain-lain. Walaupun masih terbilang baru dan belum
menerapkan teknologi secara keseluruhan, Perpustakaan ini sudah bisa dikatakan maju
seiring dengan perkembangan zaman yang ada.
SARAN
• Penyediaan ruang baca dan area kerja yang lebih fleksibel.
• Kolaborasi dengan Guru untuk memastikan bahwa koleksi perpustakaan
mendukung kurikulum dan materi pembelajaran yang diajarkan di
sekolah.
• Monitoring dan evaluasi Berkala dengan melakukan survei atau
penilaian, dapat diketahui area mana yang perlu diperbaiki atau
ditingkatkan.
• program yang mendorong minat baca, seperti klub buku, kegiatan
literasi, pertunjukan buku, atau seminar yang melibatkan penulis literasi
lokal.
KESIMPULAN
Perpustakaan SMP 228 Jakarta Pusat adalah perpustakaan yang sudah mengikuti perkembangan
zaman dan menjadi perpustakaan yang semi-digital. Di perpustakaan 288 Jakarta Pusat, sudah
memanfaatkan teknologi yang dibuktikan dengan sistem pengembalian buku yang bisa dilakukan
dengan self-service dan dilakukannya otomasi perpustakaan berbasis INLISLite dalam bentuk
pendataan pengunjung perpustakaan, manajemen koleksi, pembaruan inventaris (buku hilang, rusak,
dan perlu diganti), pencatatan peminjaman dan pengembalian buku dengan komputer.
Observasi yang kami lakukan di perpustakaan menjadi langkah yang bermanfaat dalam menunjang
syarat dalam mata kuliah Teknologi Grafis dan Multimedia. Sumber daya yang tersedia, fasilitas
yang mendukung, dan bantuan dari petugas perpustakaan telah menjadi faktor kunci dalam
memperlancar proses observasi kami.
DOKUMENTAS
I

Anda mungkin juga menyukai