Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH AGAMA DAN

TOLERANSI DALAM ISLAM


DISUSUN OLEH :
AULIA EKA PUSPITA (202201005)
AYU SARASATI (202201006)
PENGERTIAN
• TOLERANSI BERASAL DARI BAHASA LATIN YAITU “TOLERARE” YANG
BERARTI BERTAHAN ATAU MEMIKUL. MENURUT KAMUS UMUM BAHASA
INDONESIA, TOLERANSI BERASAL DARI KATA “TOLERAN”, YANG BERARTI
BERSIFAT ATAU BERSIKAP MENENGGANG (MENGHARGAI, MEMBIARKAN,
MEMBOLEHKAN), PENDIRIAN (PENDAPAT, PANDANGAN, KEPERCAYAAN,
KEBIASAAN, DAN SEBAGAINYA) YANG BERBEDA DAN ATAU YANG
BERTENTANGAN DENGAN PENDIRIANNYA.
• MENURUT KAMUS BESAR BAHASA INDONESIA, AGAMA ADALAH PENGATUR
(SISTEM) YANG MENGATUR TATA KEIMANAN (KEPERCAYAAN) DAN
KEYAKINAN SERTA PENGABDIAN KEPADA SANG PENCIPTA YANG
MAHAKUASA SERTA TATA KAIDAH YANG BERHUBUNGAN DENGAN
PERGAULAN MANUSIA DAN MANUSIA SERTA LINGKUNGANNYA. KATA
"AGAMA" BERASAL DARI BAHASA SANSKERTA, ĀGAMA (आगम) YANG BERARTI
"CARA HIDUP".[
UNSUR – UNSUR AGAMA

• MENURUT LEIGHT, KELLER DAN CALHOUN, AGAMA TERDIRI DARI BEBERAPA


UNSUR POKOK:
• KEPERCAYAAN AGAMA, YAKNI SUATU PRINSIP YANG DIANGGAP BENAR TANPA
ADA KERAGUAN LAGI
• SIMBOL AGAMA, YAKNI IDENTITAS AGAMA YANG DIANUT UMATNYA.
• PRAKTIK KEAGAMAAN, YAKNI HUBUNGAN VERTIKAL ANTARA MANUSIA DAN
TUHAN-NYA, DAN HUBUNGAN HORIZONTAL ATAU HUBUNGAN ANTARUMAT
BERAGAMA SESUAI DENGAN AJARAN AGAMA
• PENGALAMAN KEAGAMAAN, YAKNI BERBAGAI BENTUK PENGALAMAN
KEAGAMAAN YANG DIALAMI OLEH PENGANUT-PENGANUT SECARA PRIBADI.
• UMAT BERAGAMA, YAKNI PENGANUT MASING-MASING AGAMA
IMPLEMENTASI AGAMA DALAM
KEHIDUPAN
• AGAMA MENGHIDUPKAN NILAI LUHUR MORALITAS
DITURUNKANNYA AGAMA KEPADA MANUSIA MEMPUNYAI AGENDA MENGHIDUPKAN
MORALITAS DALAM RANGKA MENGATUR KEHIDUPAN MANUSIA. AGAMA AMAT MENDUKUNG
NILAI LUHUR YANG MENYERU KEPADA PRINSIP KEBAIKAN, SEPERTI KEADILAN, KEJUJURAN,
TOLERANSI, DAN TOLONG-MENOLONG.
• AGAMA MEMBERI KEKUATAN DALAM MENANGGUNG PENDERITAAN HIDUP.
AGAMA MENGHIDUPKAN KEKUATAN DALAM DIRI MANUSIA UNTUK MAMPU MENGHADAPI
PELBAGAI PENDERITAAN HIDUP DAN BERPERAN SEBAGAI BENTENG KOKOH YANG
MELINDUNGINYA DARI SERANGAN KEPUTUSASAAN DAN HILANGNYA HARAPAN.
• AGAMA MENJADI PEGANGAN DAN PEDOMAN HIDUP
AL-QUR’AN MERUPAKAN PEDOMAN HIDUP YANG TIDAK PERNAH BERUBAH SETIAP ZAMAN.
• AGAMA MENDORONG KEMAJUAN ILMU PENGETAHUAN
SELAIN MEMBERIKAN PEDOMAN HIDUP YANG BERSIFAT SPIRITUAL, AGAMA JUGA
MENDORONG KEMAJUAN ILMU PENGETAHUAN
FUNGSI AGAMA

• SUMBER PEDOMAN HIDUP BAGI INDIVIDU MAUPUN KELOMPOK


• MENGATUR TATA CARA HUBUNGAN MANUSIA DENGAN TUHAN, MAKHLUKH
HIDUP, DAN SERTA HUBUNGAN MANUSIA DENGAN MANUSIA.
• MERUPAKAN TUNTUNAN TENTANG PRINSIP BENAR ATAU SALAH
• PEDOMAN MENGUNGKAPKAN RASA KEBERSAMAAN
TOLERANSI DALAM ISLAM
• BAGAIMANA TOLERANSI DALAM ISLAM YANG BERSUMBER KEPADA AL-
QUR’AN DAN AL-HADIST. ISLAM DITURUNKAN OLEH ALLAH KE DUNIA
BUKAN HANYA BERTUJUAN UNTUK MEMPERTAHANKAN EKSISTENSI
SEBAGAI AGAMA, TETAPI JUGA MENGAKUI EKSISTENSI AGAMA-AGAMA
LAIN DAN JUGA MEMBERINYA HAK UNTUK HIDUP BERDAMPINGAN SAMBIL
MENGHORMATI PEMELUK-PEMELUK AGAMA LAIN. SALING MENGHARGAI
DALAM IMAN DAN KEYAKINAN ADALAH KONSEP ISLAM YANG AMAT
KOMPREHENSIF. KONSEKUENSI DARI PRINSIP INI ADALAH LAHIRNYA SPIRIT
TAQWA DALAM BERAGAMA. KARENA TAQWA KEPADA ALLAH MELAHIRKAN
RASA PERSAUDARAAN UNIVERSAL DI ANTARA UMAT MANUSIA. ABU JU’LA
DENGAN AMAT MENARIK MENGEMUKAKAN, “SEMUA MAKHLUK ADALAH
TANGGUNGAN ALLAH, DAN YANG PALING DICINTAINYA ADALAH YANG
PALING BERMANFAAT BAGI SESAMA TANGGUNGANNYA”.
• FAKTA HISTORIS TOLERANSI JUGA DAPAT DITUNJUKKAN MELALUI PIAGAM
MADINAH. PIAGAM INI ADALAH SATU CONTOH MENGENAI PRINSIP
KEMERDEKAAN BERAGAMA YANG PERNAH DIPRAKTIKKAN OLEH NABI
MUHAMAD SAW PADA AWAL PEMBANGUNAN NEGARA MADINAH. DI ANTARA
BUTIR-BUTIR YANG MENEGASKAN TOLERANSI BERAGAMA ADALAH SIKAP
SALING MENGHORMATI DI ANTARA AGAMA YANG ADA DAN TIDAK SALING
MENYAKITI SERTA SALING MELINDUNGI ANGGOTA YANG TERIKAT DALAM
PIAGAM MADINAH.
• CONTOH LAIN WUJUD TOLERANSI ISLAM KEPADA AGAMA LAIN
DIPERLIHATKAN OLEH UMAR BIN KHATTAB. UMAR MEMBUAT SEBUAH
PERJANJIAN DENGAN PENDUDUK YERUSSALEM, SETELAH KOTA SUCI ITU
DITAKLUKAN OLEH KAUM MUSLIMIN.
• DI SINI, SALING TOLONG-MENOLONG DI ANTARA SESAMA UMAT MANUSIA
MUNCUL DARI PEMAHAMAN BAHWA UMAT MANUSIA ADALAH SATU
KESATUAN, DAN AKAN KEHILANGAN SIFAT KEMANUSIAANNYA BILA
MEREKA MENYAKITI SATU SAMA LAIN. TOLONG-MENOLONG, SEBAGAI
BAGIAN DARI INTI TOLERANSI, MENJADI PRINSIP YANG SANGAT KUAT DI
DALAM ISLAM.
MACAM-MACAM TOLERANSI/TASAMUH

• TOLERANSI TERHADAP SESAMA MUSLIM MERUPAKAN SUATU KEWAJIBAN,


KARENA DI SAMPING SEBAGAI TUNTUTAN SOSIAL JUGA MERUPAKAN
WUJUD PERSAUDARAAN YANG TERIKAT OLEH TALI AQIDAH YANG SAMA
• ADAPUN TOLERANSI TERHADAP NON MUSLIM MEMPUNYAI BATASAN
TERTENTU SELAMA MEREKA MAU MENGHARGAI KITA, DAN TIDAK
MENGUSIR KITA DARI KAMPUNG HALAMAN. MEREKA PUN HARUS KITA
HARGAI KARENA PADA DASARNYA SAMA SEBAGAI MAKHLUK ALLAH SWT.
MANFAAT DARI TOLERANSI
• MENGHINDARI TERJADINYA PERPECAHAN
• MENGHINDARI TERJADINYA PERPECAHAN
• MEMUASKAN BATIN ORANG LAIN KARENA DAPAT MENGAMBIL HAKNYA
SEBAGAIMANA MESTINYA.
• KEPUASAN BATIN YANG TERCERMIN DALAM RAUT WAJAHNYA MENJADIKAN
SEMAKIN ERATNYA HUBUNGAN PERSAUDARAAN DENGAN ORANG LAIN.
• ERATNYA HUBUNGAN BAIK DENGAN ORANG LAIN DAPAT MEMPERLANCAR
TERWUJUDNYA KERJASAMA YANG BAIK DALAM KEHIDUPAN BERMASYARAKAT.
• DAPAT MEMPERLUAS KESEMPATAN UNTUK MEMPEROLEH REZEKI KARENA
BANYAK RELASI.
AKIBAT TOLERANSI DIABAIKAN

• . MENIMBULKAN KONFLIK DI DALAM MASYARAKAT DIKARENAKAN TIDAK


ADANYA SALING MENGHORMATI SATU SAMA LAIN
• SEMAKIN MARAKNYA PELANGGARAN HAM.
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai