Anda di halaman 1dari 1

Dari ke-4 peminatan di farmasi UGM, saya tertarik untuk memilih peminatan

tentang Farmasi Klinik dan Komunikasi (FKK). Karena menurut saya, dengan
mengikuti peminatan FKK saya merasa lebih dekat dengan tujuan saya untuk membuka
suatu klinik atau apotek milik saya pribadi. Adapun faktor-faktor yang mendorong saya
agar masuk dalam FKK, antara lain :
Membuat lapangan pekerjaan. Indonesia merupakan negara yang memiliki
angka pengangguran yang tinggi. Oleh karna itu, kita sebagai lulusan mahasiswa UGM
kelak seharusnya memikirkan tentang nasib rakyat Indonesia. Karna kita kuliah di
kampus kerakyatan maka kitapun harus mementingkan rakyat, bukanlah kepentingan
kelompok maupun individu.
Lebih mencerminkan pribadi seorang farmasis yang berkecimpung didunia
organisasi. Mengapa saya menyatakan hal tersebut? Karna menurut saya minat FKK
(Farmasi klinik dan komunikasi) lebih berkecimpung dalam masyarakat, yaitu :
Pelayanan kesehatan masyarakat
Pendistribusian obat dari pabrik untuk masyrakat
Menjadi konseling bagi pasien / penderita lalu memberi beberapa penjelasan suatu
obat tentang penggunaan, dosis yang diminum, seberapa sering, dan sebagainya.
Menurutku, prospek kerjanya itu JELAS. Karena denagn memilih FKK, saya
mempunyai gambaran tentang masa depan bahwa saya kelak bisa menjadi :
Pengusaha, yakni dengan membuat beberapa apotek sendiri yang terkenal agar
bisa menjalin kerjasama antar pihak luar (luar negeri)
Pemberi pelayanan bagi masyarakat, yakni dengan cara memberi tahukan kepada
masyarakat tentang manfaat suatu obat yang sering maupun jarang dipakai, cara
pemakaian obat yang sesuai aturan, memberi tahukan efek samping dari
penggunaan suatu obat, dan sebagainya.
Menjadi dokter yang baik bagi keluarga, yakni misalkan ada anggota keluarga
yang sakit saya bisa menjadi dokter sementara dengan melihat gejala-gejala
ringan, mengukur suhu tubuh, menanyakan bagian tubuh yang sakit, lalu bisa
diambil kesimpulan bahwa penyakitnya itu apa agar kita bisa meracik sendiri obat
pertolongan pertama dari bahan-bahan herbal yang ditanam di halaman depan
rumah.
Menjadi kaki tangan atau orang kepercayaan seorang dokter yang sedang
bertugas.

Anda mungkin juga menyukai