Anda di halaman 1dari 21

TUGAS TERSTRUKTUR KEWIRAUSAHAAN

ANALISIS E-COMMERCE INDONESIA

Disusun Oleh :
Hefni Humaeda Zen G1B012069
Junani Linggar

G1B012070

Nikita Swasty R.

G1B012072

Kebijakan Privasi Perusahaan Online


1. www.tokopedia.com
Kebijakan Privasi
Adanya Kebijakan Privasi ini adalah komitmen nyata dari Tokopedia untuk menghargai dan
melindungi setiap informasi pribadi Pengguna situs www.tokopedia.com (situs Tokopedia).
Kebijakan ini (beserta syarat-syarat penggunaan dari situs Tokopedia sebagaimana tercantum
dalam "Syarat & Ketentuan" dan dokumen lain yang tercantum di situs Tokopedia)
menetapkan dasar atas segala data pribadi yang Pengguna berikan kepada Tokopedia atau
yang Tokopedia kumpulkan dari Pengguna, kemudian akan diproses oleh Tokopedia mulai
pada saat melakukan pendaftaran, mengakses dan menggunakan layanan Tokopedia. Harap
memperhatikan ketentuan di bawah ini secara seksama untuk memahami pandangan dan
kebiasaan Tokopedia berkenaan dengan data Tokopedia memperlakukan informasi tersebut.
Dengan mengakses dan menggunakan layanan situs Tokopedia, Pengguna dianggap telah
membaca, memahami dan memberikan persetujuannya terhadap pengumpulan dan
penggunaan data pribadi Pengguna sebagaimana diuraikan di bawah ini.

Kebijakan Privasi ini mungkin di ubah dan/atau diperbaharui dari waktu ke waktu tanpa
pemberitahuan sebelumnya. Tokopedia menyarankan agar anda membaca secara seksama
dan memeriksa halaman Kebijakan Privasi ini dari waktu ke waktu untuk mengetahui
perubahan apapun. Dengan tetap mengakses dan menggunakan layanan Tokopedia, maka
pengguna dianggap menyetujui perubahan-perubahan dalam Kebijakan Privasi ini.

Informasi Pengguna

Penggunaan Informasi

Pengungkapan informasi Pengguna

Cookies

Merek Dagang Tokopedia

Hot List

Kritik dan Saran

Informasi Pengguna
Tokopedia mengumpulkan informasi Pengguna dengan tujuan untuk memperoses dan
memperlancar proses penggunaan situs Tokopedia. Tindakan tersebut telah memperoleh
persetujuan Pengguna pada saat pengumpulan informasi.
Tokopedia mengumpulkan informasi pribadi sewaktu Pengguna mendaftar ke Tokopedia,
sewaktu Pengguna menggunakan layanan Tokopedia, sewaktu Pengguna mengunjungi
halaman Tokopedia atau halaman-halaman para mitra tertentu dari Tokopedia, dan sewaktu
Anda menghubungi Tokopedia. Tokopedia dapat menggabung informasi mengenai Pengguna
yang kami miliki dengan informasi yang kami dapatkan dari para mitra usaha atau
perusahaan-perusahaan lain.
Sewaktu Anda mendaftar untuk menjadi Pengguna Tokopedia, maka Tokopedia akan
mengumpulkan data pribadi Pengguna, yakni nama lengkap, alamat e-mail, tempat dan
tanggal lahir, nomor telepon yang dapat dihubungi, password dan informasi lainnya yang
diperlukan. Dengan memberikan informasi / data tersebut, Anda memahami, bahwa
Tokopedia dapat meminta dan mendapatkan setiap informasi / data pribadi Pengguna untuk
kesinambungan dan keamanan situs ini.
Tokopedia akan mengumpulkan dan mengolah keterangan lengkap mengenai transaksi atau
penawaran atau hubungan financial lainnya yang Pengguna laksanakan melalui situs
Tokopedia dan mengenai pemenuhan pesanan Pengguna.

Tokopedia akan mengumpulkan dan mengolah data mengenai kunjungan Pengguna ke situs
Tokopedia, termasuk namun tidak terbatas pada data lalu-lintas, data lokasi, weblog, tautan
ataupun data komunikasi lainnya, apakah hal tersebut disyaratkan untuk tujuan penagihan
atau lainnya, serta sumberdaya yang Pengguna akses.
Pada saat Pengguna menghubungi Tokopedia, maka Tokopedia menyimpan catatan mengenai
korespondensi tersebut dan isi dari komunikasi antara Pengguna dan Tokopedia.
Pengguna memahami dan menyetujui bahwa nama Pengguna dan daerah Kota (bukan alamat
lengkap) Pengguna merupakan informasi umum yang tertera di halaman profile Tokopedia
Pengguna.
Tokopedia dengan sendirinya menerima dan mencatat informasi dari komputer dan browser
Pengguna, termasuk alamat IP, informasi cookie Tokopedia, atribut piranti lunak dan piranti
keras, serta halaman yang Pengguna minta.
Setiap informasi / data Pengguna yang disampaikan kepada Tokopedia dan/atau yang
dikumpulkan oleh Tokopedia dilindungi dengan upaya sebaik mungkin oleh perangkat
keamanan teruji, yang digunakan oleh Tokopedia secara elektronik. Meskipun demikian,
Tokopedia tidak menjamin kerahasiaan informasi yang Pengguna sampaikan tersebut, dalam
kondisi adanya pihak-pihak lain yang mengambil atau mempergunakan informasi Pengguna
dengan melawan hukum serta tanpa izin Tokopedia.
Kerahasiaan kata sandi atau password merupakan tanggung jawab masing-masing Pengguna.
Tokopedia tidak bertanggung jawab atas kerugian yang dapat ditimbulkan akibat kelalaian
pengguna dalam menjaga kerahasiaan passwordnya.
Penggunaan Informasi
Tokopedia dapat menggunakan keseluruhan informasi / data Pengguna sebagai acuan untuk
upaya peningkatan produk dan pelayanan.
Tokopedia dapat mempergunakan dan mengolah Informasi / data Pengguna dengan tujuan
untuk menyesuaikan situs Tokopedia sesuai dengan minat Pengguna.
Tokopedia dapat menggunakan keseluruhan informasi / data Pengguna untuk kebutuhan
internal Tokopedia tentang riset pasar, promosi tentang produk baru, penawaran khusus,
maupun informasi lain, dimana Tokopedia dapat menghubungi Pengguna melalui email,
surat, telepon, fax.
Tokopedia dapat meminta Pengguna melengkapi survei yang Tokopedia gunakan untuk
tujuan penelitian atau lainnya, meskipun Pengguna tidak harus menanggapinya.

Tokopedia dapat menghubungi Pengguna melalui email, surat, telepon, fax, termasuk namun
tidak terbatas, untuk membantu dan/atau menyelesaikan proses transaksi jual beli antar
Pengguna.
Situs Tokopedia memilki kemungkinan terhubung dengan situs-situs lain diluar situs
Tokopedia, dengan demikian Pengguna menyadari dan memahami bahwa Tokopedia tidak
turut bertanggung jawab terhadap kerahasiaan informasi Pengguna setelah Pengguna
mengakses situs-situs tersebut dengan meninggalkan atau berada diluar situs Tokopedia.
Pengungkapan informasi Pengguna
Tokopedia menjamin tidak ada penjualan, pengalihan, distribusi atau meminjamkan
informasi / data pribadi Anda kepada pihak ketiga lain, tanpa terdapat izin dari Anda. Kecuali
dalam hal-hal sebagai berikut:

Apabila Tokopedia secara keseluruhan atau sebagian assetnya diakuisisi atau merger
dengan pihak ketiga, maka data pribadi yang dimiliki oleh pihak Tokopedia akan menjadi
salah satu aset yang dialihkan atau digabung.

Apabila Tokopedia diwajibkan mengungkapkan data pribadi Pengguna dalam upaya


mematuhi kewajiban hukum dari perintah/putusan pengadilan, pejabat pemerintah yang
berwenang dan/atau peraturan dan hukum yang berlaku; atau untuk melindungi hak,
properti, atau keselamatan Tokopedia, Pengguna Tokopedia lain, atau pihak lain.
Penggunaannya termasuk namun tidak terbatas pada tindakan penipuan, kerugian
financial atau pengurangan resiko lainnya.

Cookies
Cookies adalah file kecil yang secara otomatis akan mengambil tempat di dalam perangkat
komputer Pengguna, untuk mengidentifikasi dan memantau koneksi jaringan Pengguna,
sehingga memungkinkan Pengguna untuk mengakses layanan dari situs Tokopedia secara
optimal.
Cookies tersebut tidak diperuntukkan untuk digunakan pada saat melakukan akses informasi /
data lain yang Pengguna miliki di perangkat komputer Pengguna, selain dari yang telah
Pengguna setujui untuk disampaikan.
Walaupun secara otomatis perangkat komputer Pengguna akan menerima cookies, Pengguna
dapat menentukan pilihan untuk melakukan modifikasi melalui pengaturan / setting browser
Pengguna yaitu dengan memilih untuk menolak cookies (pilihan ini dapat membatasi layanan
optimal pada saat melakukan akses ke situs Tokopedia).

Tokopedia telah menggunakan fitur Google Analytics Demographics and Interest. Data yang
kami peroleh dari fitur tersebut, seperti umur, jenis kelamin dan minat Pengguna, akan kami
gunakan untuk pengembangan situs dan konten Tokopedia. Jika tidak ingin data Anda
terlacak oleh Google Analytics, Anda dapat menggunakan Add-On Google Analytics OptOut Browser.
Merek Dagang Tokopedia
Situs Tokopedia berisi materi informasi / data yang sah dan didaftarkan sesuai ketentuan
yang berlaku, penyalahgunaan informasi / data yang telah terdaftar secara sah adalah
pelanggaran hukum dan dapat dituntut menurut ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
Materi informasi / data dimaksud tidak terbatas pada trademark, desain, tampilan, antar
muka, dan grafis.
Nama dan logo "Tokopedia" telah terdaftar secara resmi di Departemen Hukum dan Hak
Asasi Manusia, Direktorat Jenderal Hak Cipta dan Hak Kekayaan Intelektual Republik
Indonesia. Pihak lain dilarang oleh undang-undang untuk menggunakan atau mengatasnamakan dengan nama dan / atau logo "Tokopedia" untuk kepentingan pribadi dan kelompok
tertentu tanpa kuasa yang diberikan khusus untuk itu, dengan atau tanpa sepengetahuan
Tokopedia. Pelanggaran terhadap hal ini akan dikenai pasal pelanggaran hak cipta dan hak
kekayaan intelektual.
Tindakan hukum akan dilakukan apabila ditemui tindakan percobaan, baik yang disengaja
atau tidak disengaja, untuk mengubah, mengakses halaman situs Tokopedia secara paksa
yang dibuat bukan untuk konsumsi publik, atau merusak situs Tokopedia dan / atau perangkat
server yang termuat di dalamnya, tanpa izin khusus yang diberikan oleh pengelola resmi dan
sah Tokopedia.
Hot List
Hot list bukan merupakan iklan dari produk yang diperdagangkan oleh Tokopedia, melainkan
merupakan informasi produk yang dijual oleh masing-masing pengguna Tokopedia. Hot list
adalah sebuah fitur yang ditujukan untuk mempermudah Pengguna Tokopedia dalam
menemukan produk-produk yang sedang digemari dan/atau produk unik di situs Tokopedia
(dengan berbagai parameter).
Hot list berisikan gambar dan tulisan yang mungkin saja didalamnya bersinggungan dengan
hak kekayaan intelektual milik pihak lain. Tokopedia dalam hal ini memiliki komitmen yang
serius untuk menghargai tiap-tiap hak kekayaan intelektual milik pihak lain (sebagaimana
tertera pula dalam syarat dan ketentuan Tokopedia bagian Konten).

Dalam mengangkat atau mengunggah sebuah hot list, Tokopedia tidak pernah memiliki itikad
buruk untuk melanggar hak kekayaan intelektual milik pihak lain, oleh karenanya apabila
pihak Anda merasa keberatan atas gambar dan/atau tulisan yang ada didalam Hot list
Tokopedia,

maka

pihak

Anda

dapat

menghubungi

kami

melalui

https://www.tokopedia.com/contact.pl untuk mengajukan permohonan penghapusan hot list


tersebut.
Perlu Anda ketahui permohonan penghapusan hot list tidaklah sama dengan permohonan
penghapusan

produk.

Untuk

penghapusan

produk,

anda

bisa

melihat

prosedur

permohonannya di link berikut:https://www.tokopedia.com/bantuan


Kritik dan Saran
Segala jenis kritik, saran, maupun keperluan lain dapat disampaikan ke Kontak Kami.

Kelebihan :
Proses transaksi antara penjual dan pembeli lebih aman karena setiap proses
mengharuskan penjual dan pembelinya untuk melakukan konfirmasi, mulai dari konfirmasi
pembayaran, konfirmasi pengiriman hingga konfirmasi bahwa barang telah diterima. Banyak
cara untuk melakukan promosi yang tidak membutuhkan biaya, mulai dari website gratis,
search engineorganizer,komunitas jejaring sosial hingga berbagai event yang diadakan
oleh tokopedia untuk membantu membernya promosi. Jenis barang yang beragam, tokopedia
adalah kumpulan beragam toko online yang menjual berbagai macam barang.
Kekurangan :

Karena sistem yang digunakan tergolong masih baru, penjual masih banyak yang
tidak mengikuti aturan untuk mengirim barang terlebih dahulu setelah pembeli mengirimkan
uang ke pihak tokopedia, karena masih memegang prinsip tidak ada uang, tidak ada barang.

Barang yang dijual belum lengkap, dan tokopedia juga belum menerima etalase
barang yang harganya 10juta keatas. Jadi, barang yang ada kurang bervariasi dan kurang
fleksibel dari segi penyediaan barangnya. Sedangkan dari segi tampilannya kurang menarik
dan bervariasi.

Saran :
Perlu perbaikan website agar meningkatkan jumlah pengunjung website dan pembeli.
Selain itu, tokopedia sebaiknya menyediakan barang yang lengkap agar pembeli dapat
memilih barang yang lebih bervariasi.
2. www.zalora.co.id
Kebijakan Privasi
KAMI MENJAGA PRIVASI PELANGGAN DENGAN SERIUS DAN KAMI HANYA
AKAN MENGUMPULKAN DAN MENGGUNAKAN INFORMASI PRIBADI ANDA
SEPERTI URAIAN DI BAWAH INI.
Perlindungan data adalah hal yang menyangkut kepercayaan dan privasi Anda sangatlah
penting bagi kami. Oleh karena itu, kami hanya akan menggunakan nama anda dan informasi
lain yang berhubungan dengan Anda sesuai dengan kebijakan privasi ini. Kami hanya akan
mengumpulkan informasi yang penting bagi kami dan kami hanya akan mengumpulkan
informasi

yang

dibutuhkan

untuk

melakukan

urusan

dengan

Anda.

Kami hanya akan menyimpan informasi Anda selama dibutuhkan diwajibkan oleh hukum
atau selama informasi tersebut berhubungan dengan tujuan-tujuan yang ada saat informasi
dikumpulkan.
Anda dapat mengunjungi website ini dan melihat-lihat tanpa harus meninggalkan informasi
pribadi. Saat Anda mengunjungi website ini, Anda memiliki status anonim yang tidak akan
bisa kami bisa identiifikasi kecuali Anda login menggunakan user name dan password Anda.
Kebijakan privasi kami mengikuti kebijakan perundangan-undangan yang berlaku. Bila Anda
memiliki komentar dan masukan, kami dengan senang hati menerimanya melalui alamat
email kami di help@zalora.co.id
PENGUMPULAN INFORMASI PERSONAL
ZALORA tidak menjual, menyebarkan atau memperdagangkan informasi pribadi milik
pelanggan yang didapatkan online dengan kepada pihak ketiga.

Informasi pribadi yang dikumpulkan secara online hanya diperlihatkan dalam perusahaan
kami dan hanya dipergunakan ZALORA dalam rangka pemberian layanan kepada Anda
secara internal.
Saat Anda membuat akun ZALORA, informasi pribadi yang mungkin akan kami kumpulkan
termasuk namun tidak terbatas pada:

Nama

Alamat Pengiriman

Alamat Email

Nomor Telepon

Nomor Telepon Genggam

Tanggal Lahir

Jenis Kelamin
Informasi pribadi yang kami dapatkan dari Anda akan digunakan untuk:

Mengantarkan pengiriman produk-produk yang telah Anda beli dari ZALORA

Memperbarui informasi tentang pengiriman produk-produk dan untuk pelayanan konsumen

Memberikan kepada Anda informasi yang berhubungan dengan produk-produk

Menjalankan proses pemesanan Anda dan untuk memberikan Anda pelayanan dan informasi
yang ditawarkan oleh website kami dan yang Anda harapkan

Lebih dari itu, kami akan menggunakan informasi yang Anda berikan untuk urusan
administrasi akun anda dengan kami; untuk verifikasi dan mengelola transaksi keuangan
yang berhubungan dengan pembayaran yang Anda buat secara online; mengaudit data yang
diunduh dari website kami; memperbaiki susunan dan/atau isi dari halaman-halaman website
kami dan menyesuaikannya dengan kebutuhan pengguna website; mengidentifikasi
pengunjung website kami; melakukan riset mengenai data demografis pengguna website
kami; mengirimkan Anda informasi yang kami anggap akan berguna untuk Anda yang Anda
minta dari kami, termasuk informasi tentang produk-produk dan pelayanan-pelayanan kami,
asalkan Anda telah mengindikasikan bahwa Anda tidak keberatan dihubungi mengenai halhal ini.
Kami dapat memberikan nama dan alamat Anda kepada pihak ketiga agar kami dapat
mengirimkan produk yang Anda pesan, (seperti misalnya contohnya kepada kurir atau
pemasok).
Bila anda mendaftar sebagai pengguna website ZALORA, kami juga akan menggunakan
informasi pribadi Anda untuk mengirimkan kepada Anda bahan-bahan promosi atau
pemasaran dari waktu ke waktu. Anda dapat berhenti peberlangganan layanan kami kapan

saja dengan menggunakan fungsi cabut subscription berhenti berlangganan di dalam bahan
pemasaran elektronik.
Pembayaran yang Anda lakukan melalui website ini akan diproses oleh agen kami Zalora
Limited. Anda harus memberikan kepada kami dan agen kami atau website ini informasi
yang akurat dan tidak menyesatkan dan Anda harus selalu memperbarui dan memberitahukan
kami bila ada perubahan.
Rincian pemesanan Anda akan kami simpan untuk alasan keamanan namun tidak akan bisa
Anda dapatkan langsung dari kami. Namun, Anda dapat mengakses informasi tersebut
dengan cara melakukan login ke akun Anda melalui website ini. Disini Anda dapat melihat
rincian tentang pemesanan yang pernah Anda lakukan, pemesanan yang masih terbuka atau
yang hendak dikirimkan. Anda juga bisa mengelola rincian alamat, informasi bank dan
newsletter yang mungkin Anda berlanggananan dengan. Anda setuju bahwa Anda
menganggap akses data pribadi ini secara konfidensial adalah rahasia dan Anda tidak akan
membiarkan pihak ketiga memiliki kemampuan untuk akses data pribadi tersebut tanpa ada
izin. Kami tidak akan memiliki bertanggung jawab atas penyalahgunaan password kecuali
penyalahgunaan tersebut adalah kelalaian kami.
MEMPERBARUI INFORMASI PRIBADI ANDA
Anda dapat memperbaharui informasi pribadi Anda kapan saja dengan cara mengakses
website ZALORA.
KEAMANAN INFORMASI PRIBADI ANDA
ZALORA memastikan bahwa informasi yang dikumpulkan akan disimpan dengan aman.
Kami menyimpan informasi pribadi Anda dengan cara:

Membatasi akses ke dalam informasi pribadi Anda

Mengurus dan mengelola produk-produk teknologi kami untuk mencegah akses komputer
yang tidak memiliki izin

Secara aman menghancurkan informasi pribadi Anda saat kami tidak lagi membutuhkannya
untuk tujuan catatan retensi
ZALORA menggunakan teknologi 128 - bit SSL (secure sockets layer) encyption saat
memproses rincial finansial Anda. 128-bit SSL encryption bisa dikira mungkin akan
membutuhkan waktu sesedikitnya satu triliun tahun untuk rusak, dan ini adalah standar
industri.

PENYINGKAPAN INFORMASI PRIBADI


Kami tidak akan membagikan informasi Anda dengan organisasi lain selain organisasi yang
berkaitan dengan kami dan pihak ketiga yang bersangkutan dengan pengiriman barangbarang yang telah Anda beli dari website ZALORA. Dalam situasi yang dikecualikan,
ZALORA mungkin akan membutuhkan Anda untuk menyingkapkan informasi pribadi Anda,
termasuk saat dimana adanya sesuai perintah pengadilan atau undang-undang yang berlaku
bukti bahwa penyingkapan informasi dapat mencegah ancaman hidup atau kesehatan, atau
untuk kepentingan hukum. ZALORA memiliki komitmen untuk mematuhi the Privacy Act
and the National Privacy Principles kebijakan perundangundangan yang berlaku.
BILA ANDA PERCAYA BAHWA PRIVASI ANDA TELAH DILANGGAR OLEH
ZALORA, HARAP HUBUNGI KAMI DI HELP@ZALORA.CO.ID DAN KAMI
AKAN MENYELESAIKAN MASALAH TERSEBUT.
PENGUMPULAN DATA KOMPUTER
Saat Anda mengunjungi ZALORA, server perusahaan kami akan mengumpulkan informasi
yang browser Anda kirim saat Anda mengunjungi suatu website secara otomatis. Data ini
mungkin akan termasuk:

Alamat IP Komputer Anda

Tipe Browser Anda

Webpage yang Anda kunjungi sebelum Anda datang ke website kami

Halaman di ZALORA yang Anda kunjungi

Waktu yang Anda habiskan di halaman-halaman tersebut, barang dan informasi yang dicari
di webstie kami, waktu akses dan tanggal, dan statistik lainnya.
Informasi yang dikumpulkan akan digunakan untuk analisa dan evaluasi untuk membantu
kami memperbaiki website kami, dan pelayanan-pelayanan dan produk-produk yang kami
beri. Data-data ini tidak akan digunakan berhubungan dengan informasi pribadi lainnya.
Sebagai bagian di atas, ZALORA dapat menggunakan fitur Google Analytics berdasarkan
pada Tampilan Iklan, termasuk (walaupun tidak terbatas) pada hal berikut: Remarketing,
Google Display Network Impression Reporting, integrasi DoubleClick Campaign Manager,
dan Demografi Google Analytics serta Bunga Pelaporan. Dengan menggunakan Google Ads
Setting (https://www.google.com/settings/ads) , Anda dapat memilih Display Advertising
dari Google Analytics dan menyesuaikan iklan Jaringan Display Google.

ZALORA juga menggunakan Remarketing dengan Google Analytics untuk mengiklankan


secara online; vendor pihak ketiga , termasuk Google, dapat menampilkan iklan online
ZALORA di Internet. ZALORA dan vendor pihak ketiga, termasuk Google, menggunakan
cookies pihak pertama (seperti cookie Google Analytics) dan cookies pihak ketiga (seperti
cookies DoubleClick ) bersama-sama untuk menginformasikan, mengoptimalkan, dan
melayani iklan berdasarkan kunjungan terakhir pengunjung situs ZALORA, serta melaporkan
bagaimana hasil dari tayangan iklan, kegunaan lain dari layanan iklan, dan interaksi dengan
tayangan iklan tersebut dan layanan iklan yang terkait dengan kunjungan ke ZALORA.
PERUBAHAN DALAM KEBIJAKAN PRIVASI
ZALORA memiliki hak untuk merubah dan memodifikasi kebijakan privasi kapan saja.
Rencana perubahan kebijakan privasi tersebut akan dipublikasikan di website kami 7 (tujuh)
hari sebelum diberlakukan.
KELUHAN MENGENAI PELANGGARAN HAK PRIVASI
Bila Anda tidak puas dengan cara kami menangani pertanyaan atau keluhan Anda, harap
langsung hubungi kami di help@zalora.co.id

Kelebihan :
a. Dapat di lihat melalui HP
b. Tampilannya yang menarik

c. Barang dapat di kembalikan jika tidak puas dengan barang yang sudah di pesan dan di beli
dengan syarat & ketentuan yang berlaku.
d. Gratis ke seluruh Indonesia. Tanpa minimum untuk Jabodetabek. Untuk Pulau Jawa, Bali,
Sumatera dan Kalimantan, akan dikenakan biaya pengiriman jika pembelian di bawah Rp
200,000. Untuk Wilayah Indonesia Timur dan Nusa Tenggara, akan dikenakan biaya
pengiriman jika pembelian di bawah Rp 300,000.

Kekurangan :
Websitenya semakin berat karena terlalu banyak memuat gambar dan kurang begitu update
barang yang terbaru.

Saran :
Sebaiknya gambar-gambar yang sudah lama dihapus dari web agar tidak memberatkan
loading dan selalu mengupdate barang agar selalu baru.

3. www.lazada.co.id
Kebijakan Privasi
Kami menjaga privasi pelanggan kami dengan serius dan kami hanya akan
mengumpulkan, merekam, menahan, menyimpan, mengungkapkan, dan menggunakan
informasi pribadi Anda seperti yang diuraikan di bawah.
Perlindungan data adalah masalah kepercayaan dan privasi Anda sangat penting bagi kami.
Kami hanya akan menggunakan nama Anda dan informasi yang berhubungan dengan Anda
sebagaimana yang dinyatakan dalam Kebijakan Privasi berikut. Kami hanya akan
mengumpulkan informasi yang kami perlukan dan kami hanya akan mengumpulkan
informasi yang relevan dengan transaksi antara kami dengan Anda.
Kami hanya akan menyimpan informasi privasi Anda selama diwajibkan oleh hukum atau
selama informasi tersebut masih relevan dengan tujuan pengumpulan informasi.
Anda dapat mengunjungi Platform kami (Seperti yang dijelaskan pada Syarat & Ketentuan)
dan menjelajahinya tanpa harus memberikan informasi pribadi. Selama kunjungan Anda ke
situs kami, identitas Anda akan tetap terjaga dan kami tidak akan bisa mengidentifikasi Anda
kecuali

Anda

memiliki

akun

dalam

menggunakan username dan password Anda.

situs

kami

dan

masuk

dengan

Jika Anda memiliki komentar, saran atau keluhan, Anda dapat menghubungi kami (dan Data
Protection Officer kami) melalui e-mail di support@lazada.co.id
Pengumpulan Informasi Pribadi
Ketika Anda membuat akun Lazada, atau memberikan informasi pribadi Anda melalui
Platform, informasi pribadi yang kami kumpulkan dapat meliputi:

Nama

Alamat Pengiriman

Alamat Email

Nomor Telepon

Nomor Ponsel

Tanggal Lahir

Jenis Kelamin
Anda harus menyerahkan kepada kami, agen resmi kami atau dalam Platform, informasi yang
akurat,

lengkap

dan

tidak

menyesatkan.

Anda

harus

tetap

memperbarui

dan

menginformasikannya kepada kami apabila ada perubahan (informasi lebih lanjut di bawah).
Kami berhak meminta dokumentasi untuk melakukan verifikasi informasi yang Anda
berikan.
Kami hanya akan dapat mengumpulkan informasi pribadi Anda jika Anda secara sukarela
menyerahkan informasi kepada kami. Jika Anda memilih untuk tidak mengirimkan informasi
pribadi Anda kepada kami atau kemudian menarik persetujuan menggunakan informasi
pribadi Anda, maka hal itu dapat menyebabkan kami tidak dapat menyediakan layanan kami
kepada Anda. Anda dapat mengakses dan memperbarui informasi pribadi yang Anda berikan
kepada kami setiap saat seperti yang dijelaskan di bawah.
Jika Anda memberikan informasi pribadi dari pihak ketiga manapun kepada kami, maka kami
menganggap bahwa Anda telah memperoleh izin yang diperlukan dari pihak ketiga terkait
untuk berbagi dan mentransfer informasi pribadinya kepada kami.
Jika Anda mendaftar menggunakan akun media sosial Anda atau menghubungkan akun
Lazada Anda ke akun media sosial Anda atau menggunakan fitur media sosial Lazada
lainnya, kami dapat mengakses informasi tentang Anda yang terdapat dalam media social
Anda sesuai dengan kebijakan penyedia social media bersangkutan, dan kami akan mengelola
data pribadi Anda yang telah kami kumpulkan sesuai dengan kebijakan privasi Lazada.

Penggunaan dan Pengungkapan Informasi Pribadi


Informasi pribadi yang kami kumpulkan dari Anda dapat digunakan, atau dibagikan dengan
pihak ketiga (termasuk perusahaan terkait, penyedia jasa layanan pihak ketiga, dan penjual
pihak ketiga), untuk beberapa atau semua tujuan berikut:

Untuk

memfasilitasi

penggunaan

Layanan

(sebagaimana

didefinisikan

dalam Syarat &Ketentuan) dan / atau akses ke Platform

Untuk memproses pesanan yang Anda kirimkan melalui Platform, baik produk yang dijual
oleh Lazada atau penjual pihak ketiga. Pembayaran produk yang Anda buat melalui Platform,
baik yang dijual oleh Lazada atau penjual pihak ketiga, akan diproses oleh agen kami;

Untuk mengirimkan produk yang telah dibeli melalui Platform, baik yang dijual oleh Lazada
atau penjual pihak ketiga. Kami dapat menyampaikan informasi pribadi Anda kepada pihak
ketiga dalam rangka pengiriman produk kepada Anda (misalnya untuk kurir atau supplier
kami), baik produk tersebut dijual melalui Platform oleh Lazada atau penjual pihak ketiga;

Untuk

memberi

informasi

pengiriman

produk

pada

Anda,

baik

yang

dijual

melalui Platformoleh Lazada atau penjual pihak ketiga, dan untuk kebutuhan customer
support;

Untuk membandingkan informasi, dan memverifikasinya dengan pihak ketiga dalam rangka
memastikan keakuratan informasi.

Selanjutnya, kami akan menggunakan informasi yang Anda berikan untuk mengelola akun
Anda; memverifikasi dan melakukan transaksi keuangan dalam kaitannya dengan
pembayaran yang Anda buat secara online; mengaudit pengunduhan data dari Platform;
memperbarui layout dan / atau konten dari halaman Platform dan menyesuaikannya untuk
pengguna; mengidentifikasi pengunjung pada Platform; melakukan penelitian tentang
demografi dan perilaku pengguna kami; menyediakan informasi yang kami pikir mungkin
berguna bagi Anda atau yang telah Anda minta dari kami, termasuk informasi tentang produk
dan layanan kami atau penjual pihak ketiga, dimana jika Anda telah tidak keberatan
dihubungi untuk tujuan ini;

Ketika Anda mendaftar menggunakan akun Lazada atau memberikan kepada kami informasi
pribadi Anda melalui Platform, kami juga akan menggunakan informasi pribadi Anda untuk
mengirimkan pemasaran dan / atau materi promosi tentang produk dan layanan kami atau
penjual pihak ketiga dari waktu ke waktu. Anda dapat berhenti dari berlangganan dan
menerima informasi pemasaran setiap saat dengan menggunakan fungsi unsubscribedalam

materi pemasaran elektronik. Kami dapat menggunakan informasi kontak Anda untuk
mengirim newsletter dari kami dan dari perusahaan terkait dengan kami; dan

Dalam keadaan tertentu, Lazada mungkin perlu untuk mengungkapkan informasi pribadi,
seperti ketika ada alasan kuat yang dapat dipercaya bahwa pengungkapan tersebut diperlukan
untuk mencegah ancaman terhadap nyawa atau kesehatan, untuk tujuan penegakan hukum,
atau untuk permintaan pemenuhan persyaratan hukum dan peraturan terkait.

Lazada dapat menggunakan informasi pribadi Anda dengan pihak ketiga dan afiliasi kami
untuk tujuan tersebut di atas, khususnya, menyelesaikan transaksi dengan Anda, mengelola
akun Anda dan hubungan kami dengan Anda, dalam rangka pemasaran dan pemenuhan
persyaratan hukum atau peraturan dan permintaan yang dianggap perlu oleh Lazada. Dalam
hal ini, kami berusaha untuk memastikan bahwa pihak ketiga dan afiliasi kami menjaga
informasi pribadi Anda aman dari akses yang tidak sah, pengumpulan, penggunaan,
pengungkapan, atau risiko sejenis dan menyimpan informasi pribadi Anda selama informasi
pribadi Anda dibutuhkan untuk tujuan yang disebutkan di atas.
Dalam mengungkapkan atau pentransferan informasi pribadi Anda kepada pihak ketiga dan
afiliasi kami yang berlokasi di luar negeri. Lazada mengambil langkah-langkah untuk
memastikan bahwa yurisdiksi setempat telah mempunyai standar perlindungan informasi
pribadi.
Lazada tidak terlibat dalam bisnis memperjualbelikan informasi pribadi pelanggan kepada
pihak ketiga.
Penarikan Persetujuan
Anda dapat komunikasikan keberatan Anda atas penggunaan terus-menerus dan / atau
pengungkapan informasi pribadi Anda untuk tujuan dan dengan cara tersebut di atas setiap
saat dengan menghubungi kami di alamat e-mail kami di bawah.
Perlu diketahui bahwa jika Anda menyatakan keberatan Anda untuk menggunakan dan / atau
pengungkapan informasi pribadi Anda atas tujuan dan dengan cara yang kami nyatakan di
atas, tergantung pada sifat dari keberatan Anda, kami mungkin saja tidak dapat menyediakan
produk atau layanan kami kepada Anda atau melakukan kesepakatan apapun yang kami
miliki dengan Anda. Dalam hal ini hak dan upaya hukum kami telah dinyatakan secara
tertulis.

Memperbarui Informasi Pribadi Anda


Anda dapat memperbarui Informasi pribadi Anda kapan saja dengan mengakses akun
dalamPlatform Lazada. Jika Anda tidak memiliki akun dengan kami, maka Anda dapet
menghubungi kami pada alamat email di bawah.
Kami mengambil langkah-langkah untuk berbagi pembaruan informasi pribadi Anda dengan
pihak ketiga dan afiliasi kami jika informasi pribadi Anda masih diperlukan untuk tujuan
tersebut di atas.
Mengakses Personal Informasi Anda
Jika Anda ingin melihat informasi pribadi Anda yang kami miliki atau menanyakan tentang
informasi pribadi Anda yang telah atau mungkin akan digunakan atau diungkapkan oleh
Lazada dalam satu tahun terakhir, silahkan hubungi kami di alamat e-mail kami di bawah.
Kami berhak untuk membebankan biaya administrasi yang wajar atas keperluan ini.
Jika Anda memiliki akun Lazada, Anda dapat mengakses rincian pesanan Anda dengan cara
masuk ke akun Anda di Platform. Di sini Anda dapat melihat rincian pesanan Anda yang
telah selesai, rincian yang masih terbuka, rincian yang segera akan dikirim, dan pengelolaan
alamat lengkap Anda, rincian bank, dan setiap newsletter yang mungkin telah berlangganan
dengan Anda. Anda mengusahakan username, password dan rincian permintaan terjaga
kerahasiaannya dan tidak memberikannya kepada pihak ketiga yang tidak berwenang. Kami
tidak memiliki kewajiban menanggung penyalahgunaan username, password Lazada atau
rincian pesanan, kecuali sebagaimana yang tercantum dalam Syarat & Ketentuan.
Keamanan Informasi Pribadi Anda
Lazada memastikan bahwa seluruh informasi yang dikumpulkan tersimpan dengan aman.
Kami menjaga informasi pribadi Anda dengan cara:

Membatasi akses ke informasi pribadi

Mengikuti kemajuan teknologi pengamanan untuk mencegah akses komputer tidak sah

Dengan aman menghilangkan informasi pribadi Anda ketika tidak lagi digunakan untuk
keperluan hukum atau bisnis.
Lazada menggunakan teknologi enkripsi 128-bit SSL (secure socket layer) saat memproses
rincian keuangan Anda. Enkripsi 128 bit SSL membutuhkan waktu sekurang-kurangnya
satu triliun tahun untuk dipecahkan, dan merupakan standar dalam industri.

Jika Anda yakin bahwa privasi Anda telah dilanggar oleh Lazada, silahkan hubungi kami di
alamat e-mail kami di bawah.
Password Anda adalah kunci untuk masuk akun Anda. Silakan gunakan nomor unik, huruf
dan karakter khusus, dan jangan berbagi password Lazada Anda kepada siapa pun. Jika Anda
berbagi password Anda dengan orang lain, Anda akan bertanggung jawab untuk semua
tindakan dan konsekuensi yang diambil atas nama akun Anda. Jika Anda kehilangan
kontrolpassword Anda, Anda mungkin kehilangan kontrol atas informasi pribadi Anda dan
informasi lainnya yang disampaikan kepada Lazada. Anda juga bisa dikenakan tindakan yang
mengikat secara hukum yang diambil atas nama Anda. Oleh karena itu, jika password Anda
telah diganggu untuk alasan apapun atau jika Anda memiliki alasan yang dapat dipercaya
bahwapassword Anda telah diganggu, Anda harus segera menghubungi kami dan
menggantipassword Anda. Anda diingatkan untuk selalu log off dari akun Anda dan
menutup browserketika selesai menggunakan komputer bersama.
Dibawah Umur
Lazada tidak menjual produk untuk pembelian yang dilakukan oleh anak-anak. Jika Anda
berusia di bawah 18 tahun, Anda harus menggunakan website kami dengan keterlibatan dan
pendampingan orang tua atau wali.
Pengumpulan Data Komputer
Lazada atau penyedia layanan resmi kami mungkin menggunakan cookies, web beacons, dan
teknologi serupa lainnya untuk menyimpan informasi dalam rangka memberi Anda
pengalaman yang lebih baik, lebih cepat, lebih aman dan personal ketika Anda menggunakan
Layanan dan / atau mengakses Platform.
Ketika Anda mengunjungi Lazada, server perusahaan kami akan secara otomatis menyimpan
informasi bahwa browser Anda mengunjungi sebuah website. Data ini mungkin termasuk:

Alamat IP komputer Anda

Tipe browser

Halaman Web yang Anda kunjungi sebelum Anda datang ke platform kami

Halaman-halaman dalam Platform yang Anda kunjungi

Waktu yang dihabiskan pada halaman tersebut, barang dan informasi yang dicari
padaPlatform, waktu akses dan tanggal, dan statistik lainnya.

Informasi ini dikumpulkan untuk analisa dan evaluasi guna membantu kami meningkatkan
Platform beserta layanan dan produk yang kami sediakan.
Cookies adalah file teks kecil (biasanya terdiri dari huruf dan angka) yang ditempatkan dalam
memori browser atau

perangkat

ketika

Anda

mengunjungi website atau

melihat

pesan. Cookiesmemungkinkan kita untuk mengenali perangkat atau browser tertentu dan
membantu kita dalam personalisasi konten yang sesuai dengan minat Anda lebih cepat, dan
untuk membuat Layanan dan Landasan kita lebih nyaman dan berguna bagi Anda.
No Spam, Spyware, or Virus
Spam, Spyware, atau virus tidak diperbolehkan dalam Platform. Harap mengatur dan menjaga
preferensi komunikasi Anda sehingga kami dapat mengirimkan komunikasi seperti yang
Anda inginkan. Anda tidak memiliki ijin atau tidak diizinkan untuk menambahkan pengguna
lain (bahkan pengguna yang telah membeli item dari Anda) ke milis Anda (email atau surat
fisik)

tanpa

persetujuan

mereka.

Anda

tidak

boleh

mengirim

pesan

yang

mengandung spam,spyware atau virus melalui Platform. Jika Anda ingin melaporkan pesan
yang mencurigakan, silahkan hubungi kami di alamat email kami di bawah.
Perubahan pada Kebijakan Privasi
Lazada dapat secara berkala meninjau kecukupan Kebijakan Privasi ini. Kami berhak untuk
memodifikasi dan mengubah kebijakan privasi setiap saat. Setiap perubahan kebijakan ini
akan dipublikasikan pada Platform.
Hak Lazada
ANDA MEMAHAMI DAN MENYETUJUI BAHWA LAZADA MEMILIKI HAK UNTUK
MENGUNGKAPKAN INFORMASI PRIBADI ANDA PADA SETIAP HUKUM,
PERATURAN,

PEMERINTAHAN,

PAJAK,

PENEGAKAN

HUKUM

ATAU

PEMERINTAH ATAU PEMILIK HAK TERKAIT, JIKA LAZADA MEMILIKI ALASAN


WAJAR YANG DAPAT DIPERCAYA BAHWA PENGUNGKAPAN INFORMASI
PRIBADI

ANDA

DIPERLUKAN

UNTUK

KEWAJIBAN

APAPUN,

SEBAGAI

PERSYARATAN ATAU PENGATURAN, BAIK SUKARELA ATAU WAJIB, SEBAGAI


AKIBAT DARI PESANAN, PEMERIKSAAN DAN / ATAU PERMINTAAN PIHAK
TERKAIT. SEJAUH DIIZINKAN OLEH HUKUM YANG BERLAKU, DALAM HAL INI
ANDA SETUJU UNTUK TIDAK MELAKUKAN TUNTUTAN APAPUN TERHADAP
LAZADA UNTUK PENGUNGKAPAN INFORMASI PRIBADI ANDA.

Menghubungi Lazada
Jika Anda ingin menarik persetujuan Anda dalam penggunaan informasi pribadi, meminta
akses dan / atau koreksi dari informasi pribadi Anda, memiliki pertanyaan, komentar atau
masalah, atau memerlukan bantuan mengenai hal-hal teknis atau terkait dengan cookies,
jangan ragu untuk hubungi kami (dan Data Protection Officer kami) di support@lazada.co.id

Kelebihan :
1. Beraneka Ragam Produk Tersedia
2. Banyak Diskon Menarik Yang Di Tawarkan
3. Website yang user friendly
4. Bebas Ongkos Kirim
5. Bisa COD (Cash On Delivery)
6. Pengiriman Barang Cepat

Kekurangan Belanja Online Di Lazada :


Konfirmasi pembayaran cukup lama sehingga pembeli harus menunggu yang mengakibatkan
ketidaknyamanan dan tidak efisien pada pembeli. Selain itu, fasilitas COD masih belum bisa
dibanyak kota, hanya di kota-kota tertentu.

Saran :
Sebaiknya, pelayanan COD dikembangkan agar mencapai seluruh kota dan waktu untuk
konfirmasi pembayaran lebih diefisienkan lagi.

Anda mungkin juga menyukai