Anda di halaman 1dari 3

FAKTOR-FAKTOR YANG PERLU DIPERHATIKAN DALAM PEMBUATAN

EMULSI INJEKSI
Beberapa faktor yang mempengaruhi & bahan-bahan yang digunakan dalam pembuatan sediaan
emulsi injeksi adalah:
Agar

isotonis ditambahkan glukosa,sorbitol dan gliserol,pengatur tonisitas pilihan


adalahgliserin dalam konsentrasi 2,25 % (intralipid) atau 2,5% (liposyn II/III ) .Tidak digunakan
dekstrosa karena dapat berinteraksi dengan fosfolipid telur menghasilkan warna coklat pada saat
di autoklaf & selama penyimpanan
Fase

minyaknya adalah minyak wijen,minyak ikan,kacang,zaitun,kapas,biji rami,kacang


kedelai,Umumnya emulsi parenteral I.V lemak adalah emulsi minyak dalam air dari minyak
kedelai atau campuran minyak kedelai dengan minyak safflower dengan perbandingan 1 : 1 yang
diemulsifikasi menggunakn fosfatida telur dimurnikan
Kandungan asam lemak dari minyak kedelai & minyak safflower
Minyak safflower USP

Minyak kedelai USP

Asam
Asam
Asam
Asam

Asam
Asam
Asam
Asam
Asam

palmitat 2-10 %
stearat 1-10 %
oleat 7-42 %
linoleat 72-84 %

palmitat 7-14 %
stearat 1-6 %
oleat 19-30 %
linoleat 44-62 %
linolenat4-11 %

Ph diatur dengan penambahan natrium hidroksida. Sejumlah kecil NaOH digunakan untuk pengaturan pH
menjadi lebih kurang 9,5 selama proses pembuatan, pH ini menunjukan 2 efek sekaligus,efek pertama
menyebabkan ionisasi asam fosfolipid yang terdapat dalam campuran fosfolipid telur serta menimbulkan
muatan negatif.terjadi tolak menolak antar tetesan serta membentuk suatu asam lemak bebas.Asan-asam
lemak ini membentuk natrium ,selanjutnya menstabilkan emulsi dengan bekerja sebagai penstabil emulsi
Untuk meningkatkan viskositas kita menggunakan derivat gelatin & selulosa,sebagai emulgator
menggunakan lesitin fosfolipid dan polisorbat,sebagai pengemulsi digunakan lesitin telur yang
dimurnikan.Komponen utama dari fosfolipid telur adalah fosfatidilkolin(PC) & fosfatidiletanolamin(PE)
disamping komponen minor lainnya.PC & PE akan menghasilkan emulsi yang buruk,komponen minor
lesitin diperlukan untuk membentuk emulsi yang stabil
Pengawet,tidak ditambahkan pengawet dalam emulsi lemak,sejumlah kecil vitamin E & BHA/BHT yang
terdapat dalam minyak kedelai dan minyak safflower merupakan media yang menguntungkan untuk
pembiakan mikroba,oleh karena itu sediaan injeksi diberikan dalam bentuk dosis tunggal
Ukuran partikel minyak,partikel minyak yang teremulsi tidak lebih besar dari eritrosit (0,5 mikron)
suntikan I.V harus pelan sekali dengan kecepatan paling tinggi 1 g/Kg BB & maksimal 4 g/Kg BB/hari
Lipovenous tidak bercampur dengan infus elektrolit ,vitamin atau obat lain agar memberikan kalori dan
asam lemak esensial dengan relatif cepat & murah.Injeksi emulsi lemak mengandung 10%,20%,30%
minyak lemak
Menghilangkan komponen yang tidak dikehendaki,minyak di dinginkan selama waktu tertentu maka
malam(wax) dan sterol akan terkristalisasi dan mengendap .Minyak dengan cepat difiltrasi dingin untuk
menghilangkan komponen yang tidak dikehendaki .Persyaratan minyak adalah kemurnian kimia yang
tinggi serta bebas pirogen,herbisida,dan pestisida

EVALUASI STABILITAS EMULSI INJEKSI


Sediaan emulsi injeksi yang telah diproduksi perlu dilakukan evaluasi meliputi :
1. pH dan asam lemak bebas
2. Partikel partikulat
3. Evaluasi secara visual
4. Ukuran partikel terdispersi
Hasil evaluasi tersebut apakah sudah sesuai dengan standar farmakope yang ada
UJI STABIILITAS DIPERCEPAT
Bila membutuhkan uji stabilitas dipercepat maka dapat melakukan beberapa hal berikut:
. Suhu stabil selama 6 bulan jika disimpan pada suhu 40C
. Siklus freeze-staw,meliputi pembekuan pada suhu - 20C diikuti dengan penyimpanan pd
suhu kamar
. Stress pengocokan,pengocokan secara horizontal 200 siklus per menit perlu untuk stabilitas
menurut rank dalam pengembangan formulasi
PENGGUNAAN EMULSI INJEKSI
Digunakan untuk beberapa tujuan, sebagai contoh:
Emulsi air dalam minyak (a/m) dari ekstrak allergen diberikan secara subkutan
Sediaan depot lambat minyak dalam air (m/a) diberikan secara intramuskular
Emulsi nutrien minyak dalam air (m/a) diberikan secara intravena

Anda mungkin juga menyukai