Anda di halaman 1dari 5

Dispenser panas dan dingin.

James Priyono, Friday, January 16, 2009

Dispenser digunakan untuk mendinginkan dan memanaskan air dalam galon


aqua ukuran 19 liter.
didalam dispenser bagian atas terdapat tabung yang terbuat dari stenles steel yang dibagian luar
tabungnya dililitkan pipa tembaga ukuran 1/4 yang berfungsi untuk mendinginkan air.
lilitan pipa pada luar tabung dapat disamakan dengan sebuah evaporator pada AC atau pada
lemari es
cara kerja pendinginan pada dispenser dapat disamakan bila kita meletakan sebuah gelas dari
stenles steel yang berisi air kedalam bagian frezzer pada lemari es.
pada bagian tengah dispenser terdapat tabung yang dibagian tengahnya dililitkan sebuah
heater/pemanas dan thermostat.
fungsi dari heater tersebut berguna untuk memanaskan air yang berada pada tabung, air akan
mengalir/keluar melalui kran warna merah karena air panas dalam tabung menghasilkan suatu
tekanan.
sedangkan air yang dingin keluar dari kran yang berwarna biru didasari oleh proses gravitasi.
Kerusakan-kerusakan yang terjadi pada dispenser adalah sbb:
1. air yang keluar melalui kran warna biru tidak dingin
- chek thermostat yang berada pada belakang dispenser, apakah diposisi paling rendah?
jika ya, putar thermostat kearah kanan/keposisi tinggi.
- check pada dua kaki terminal thermostat, apakah ada sebuah tahanan/ohm untuk dapat
mengalirkan arus listrik ke compressor?
- check compressor, apakah dapat beroperasi atau tidak?
jika tidak beroperasi cek relay compressor, overload compressor dan kabel-kabel yang menuju ke
compressor.
- check kebocoran freon pada semua sistem sambungan pipa.
2. air keluar dari bagian bawah dispenser
- check karet seal yang berada pada kedua kran.
- check drat luar pada kran dan drat dalam sambungan kran, apakah mengalami kebocoran?
- check, apakah tabung air panas yang berada pada bagian tengah mengalami kebocoran?
- check selang untuk pengurasan air yang berada pada bagian bawah tabung air panas, apakah
pecah atau mengalami kebocoran?
3. air yang keluar dari kran warna merah tidak panas sama sekali
- chek, apakah heater pemanas mengalami kerusakan, ukur dengan tester pada kedua kabel

terminal pada posisi skala ohm.


- check, overload pada tabung air panas, apakah ada tahanan/ohm untuk mengalirkan arus listrik.
- check juga kabel-kabel yang menuju ke heater pemanas apakah terputus atau terbakar?
- check switch on-off heater pada bagian belakang dispenser, apakah pada posisi on?
Cara membuka kap depan dispenser sbb :
- angkat terlebih dahulu galon yang berisi air, dan keringkan air yang berada pada tabung stenless
dan tabung air panas dengan cara membuka tutup pipa selang pengurasan yang terdapat pada
bagian bawah konderser.
atau bisa juga dengan menekan kedua kran dispenser.
- buka baut pada bagian belakang atas, agar kap bagian tabung atas terlepas.
- gunakan obeng kembang yang panjang untuk membuka baut kap depan dispenser, masukan
obeng kembang panjang melalui sela-sela kondenser pada bagian belakang dispenser.
- setelah baut terlepas, lepaskan kedua kran dispenser dengan cara memutar kekiri.
- setelah kran terlepas buka bagian kap bagian kran dengan cara menariknya ke belakang.
kap dispenser ada 3 buah, satu terdapat pada bagian atas tabung stenless yang berfungsi untuk
menahan beban galon air.
kap yang kedua dibagian kran dispenser, dan kap yang ketiga dibagian bawah kran dispenser.
sebelum melepas kap bagian bawah kran, perhatikan bagian bawah kap apakah terdapat baut?
jika tidak ada baut, anda bisa melepaskannya dengan cara menarik kebelakang.

Emmm,,
Dispenser yaa,,
Kalo kita perhatikan sekilas, dispenser kan ada sistem pemanas dan sistem
pendingin,,
Aku bukan orang teknisi dispenser sich,tapi secara logika dan sedikit melototin
jeroannya bakalan kliatan koq,,
Kalo dispenser mahal (ada pendingin da pemanas sekaligus), itu pake prinsip
thermodinamika fisika (pemindahan kalor),,
Intinya gini,,
[Pendingin,menyerap kalor dan mendistribusikan jumlahan kalor tersebut ke sistem
lain, sehingga airnya jadi dingin] lalu kalor dari pendingin tersebut digunakan untuk
memanaskan pemanas [Pemanas,juga menggunakan kumparan untuk menambah
daya panas hingga mendidih, karena kalor dari pendingin tadi hanya digunakan
untuk mode Warm]

Nggak nyambung??!
Oke,,
Gini,,
Kalo ente sekalian pegang belakangnya kulkas pasti panas bukan??!! Nah, itu dy
kalor yang "diambil" dari dalam kulkas lalu dipindahkan "keluar" kulkas. Hasilnya?!
Dalam kulkas jadi dingin, luarnya kulkas pasti panas,,
"Dalamnya kulkas" itu pendinginnya,,
"Luarnya kulkas" itu pemanasnya (untuk posisi Warm),,
Kalo dispenser murah (cuman ada air panas), maka dispenser itu cuman ada
kumparan pemanas aja buat mendidihkan air, sedang untuk mode Warm berasal
dari pengurangan daya kumparan tadi,,

Dispenser air minum menjangkau setiap rumah tangga, dan memberikan banyak kemudahan
hidup. Namun, orang-orang sering mengabaikan kebersihan dan kesterilan dispenser.
Jika dispenser dalam jangka panjang tidak dibersihkan, tentu akan memberi peluang
berkembang-biaknya bakteri, air yang diminun akhirnya tidak sesuai standar kesehatan.
Dispenser air minum harus dibersihkan secara rutin
Pada umumnya galon air diletakkan terbalik di atas dispenser. Melalui selang yang ada dalam
dispenser, air disalurkan ke dua tabung panas dan dingin.
Biasanya walau berulang-ulang mengganti galon air, kita mengabaikan fakta bahwa dalam
dispenser ada sisa air di tabung dispenser hampir 1000 ml, dan dalam air tersebut bersembunyi
bakteri penyebab penyakit.
Lama-kelamaan, dengan sendirinya akan menjadi tempat berkembang-biaknya bakteri.
Dahulu perusahaan dispenser selalu memberikan servis gratis untuk pembersihan dispenser.
Namun, karena kurangnya pengetahuan dan peralatan pembersih yang profesional, servis gratis
pada umumnya hanya membersihkan bagian fisik, tidak menyentuh pokoknya.

Bahkan untuk menekan biaya servis gratis, banyak di antaranya hanya mengerjakan ala
kadarnya, dan demi mengirit, mereka menggunakan bahan pembersih murah untuk
mensterilkan dispenser, sehingga tidak dapat menjamin kualitas pembersihan.
Dispenser air munum pada dasarnya sudah menyebar ke setiap keluarga, banyak konsumen
khawatir alat pemanas biasa tidak dapat memasak air hingga matang, sehingga mereka minum
air campuran mentah dan matang.
Minum air yang tidak direbus sampai matang dalam jangka panjang akan membuat tubuh mudah
terjangkit bakteri.
Meskipun diminum bersama-sama dengan air matang, tapi bakteri yang ada didalam air mentah
sulit dibasmi.
Alat pemanas biasa strukturnya berbeda dengan dispenser dirumah tangga, dispenser yang
dipakai dirumah tangga adalah struktur mesin dan galon terpisah, sehingga tidak timbul masalah
air yin yang. (air matang yang tersimpan lama)
Oleh karena itu disarankan bagi keluarga yang menggunakan dispenser, harus membersihkan dan
mensterilkan dispenser secara teratur. Karana selain menjamin dispenser dapat bekerja secara
normal, juga dapat mengurangi penyebaran bakteri dalam air.

Memilih kemampuan peralatan


Dalam memilih dispenser sangatlah penting untuk mempertimbangkan berdasarkan kebutuhan
dan kemampuan mesin.
Jika anda tidak suka minuman dingin, setiap hari hanya dibutuhkan untuk menyeduh kopi dan
teh, maka beli sebuah dispenser panas sudah cukup.
Jika tinggal di daerah tropis, penggunaan di musin panas lebih banyak, anda tergolong orang
yang suka minum dingin, maka belilah dispenser dwifungsi panas dan dingin. Selain itu, masih
ada dispenser dengan tiga fungsi, dingin, hangat dan panas, pilihlah berdasarkan kebutuhan.
Dari sekian banyak produk dispenser, bila diringkas tak lebih hanya terdiri dari 3 jenis, yaitu,
hangat-panas, dingin-panas, dingin-hangat-panas.
Dispenser dingin-panas terbagi dua macam, dispenser sistem pendingin semikonduktor dan
dispenser sistem pendingin kompresor.
Dispenser sistem pendingin kompresor bekerja jauh lebih cepat dibandingkan dispenser sistem
pendingin semikonduktor, pasokan air dinginnya juga lebih banyak dibandingkan yang sistem
semikonduktor.

Perbandingan Harga

1. Tipe pendingin, dispenser sistem kompresor harganya 2-3 kali lebih tinggi daripada
dispenser sistem semikonduktor.
2. Model, dispenser dengan merk sama ada yang model panggung (duduk) dan yang
model berdiri (berkaki roda). Model panggung atau duduk lebih murah 1/3 dari model
berdiri.

Pembersihan dan perawatan


Dispenser di rumah setelah digunakan dalam jangka beberapa waktu, akan terakumulasi selapis
endapan tipis yang sulit dibersihkan. Sebenarnya ada cara yang sederhana dan sehat, anda dapat
mencobanya.
Lemon diiris tipis, kemudian letakkan dalam wadah direbus dengan air hingga mendidih selama
2 hingga 3 jam.
Ketika mengganti air dispenser, gunakanlah air lemon yang sudah direbus untuk mencuci
dispenser, endapan kotoran bukan saja dengan mudah bisa dibersihkan, juga dalam dispenser
akan tertinggal aroma lemon yang harum.
Cara pembersihan yang biasa dilakukan bisa mengikuti langkah di bawah ini.
1. Cabut steker listrik, angkat tabung galon kosong, buka kran dispenser, agar sisa air dalam
rongga dispenser keluar.
2. Gunakan penjepit untuk menggenggam kapas yang dibasahi alkohol, dengan seksama
membersihkan tabung dalam dispenser dan sisi luar-dalam penutupnya.
3. Tuangkan disinfektan (obat steril) serba guna ke dalam tabung dispenser, rendamlah selama
10-15 menit.
4.

Buka kran dispenser untuk membuang /mengeluarkan disinfektan.

5. Bilas seluruh rongga dispenser dengan air bersih, kemudian bukalah semua kran dispenser
untuk membuang air
6. Gunakan kain lap untuk membersihkan sisi belakang dispenser dimana terdapat saklar onoff.
(Erabaru/akw)

Anda mungkin juga menyukai