Anda di halaman 1dari 1

Bus Sekolah

Gembira,itu yang saya rasakan ketika pertama kali masuk SMA. Hari yang ditunggu
telah tiba. Yaitu hari pertama saya masuk sekolah. Jarak dari rumah menuju sekolah sangat
jauh. Sayapun berangat ke sekolah naik bus sekolah. Bis sekolah ini adalah milik perusahaan
persero yaitu pabrik gula Jatiroto, jadi siapa saja yang berangkat sekolah dengan
menggunakan bis sekolah ini harus berkumpul di halaman depan pabrik. Bus sekolah
berangkat pukul 06.00 WIB dan sampai disekolah kira-kira pukul 07.00 WIB.
Hari pertama saya naik bus sekolah merasa senang bercampur takut, takut karena
salah masuk bis sekolah karena tidak ada pemberitahuan sebelumnya dan bis sekolah
jumlahnya juga banyak, ada tiga bis sekolah. Dihari pertama itu juga saya mengalami
kejadian yang tidak bisa dilupakan, bis sekolah yang saya tumpangi mengalami kecelakaan
dan hampir masuk jurang.
Awal bis berangkat semua penumpang merasa tenang dan baik-baik saja, ada yang
membaca buku, ada yang mendengarkan musik dan juga ada yang hanya melihat
pemandangan diluar bis. Saat itu saya duduk di bangku paling belakang. Setelah setengah
perjalanan bis sekolah yang saya tumpangi tiba-tiba berpapasan dengan truk yang berusaha
menyalip kendaraan lain dari arah yang berlawanan. Spontan supir bis langsung menginjak
rem dan penumpang banyak yang berteriak, karena kondisi jalan yang sangat sempit akhirnya
supir bis mengarahkan bis nya ke tepi jalan sampai hampir masuk ke sungai karena roda bis
sudah keluar dari bahu jalan. Tabrakan pun tak terelakkan, spion bis menghantam spion truk,
separuh dari kaca bis depan pecah. Seketika bis langsung berhenti di pinggir jalan dan para
penumpang disuruh keluar semua termasuk saya. untungnya tidak ada korban jiwa pada
kecelakaan itu.
Supir bis meminta pertanggung jawaban kepada supir truk yang melanggar aturan lalu
lintas. Akhirnya kami semua dipindahkan ke bis sekolah yang lain dan sampai ditempat
tujuan dengan selamat,meskipun datangnya agak terlambat. Disekolah saya masih merasa
takut jika ingat kecelakaan yang saya alami saat perjalanan menuju sekolah.

Anda mungkin juga menyukai