Anda di halaman 1dari 11

Tadarus

[/11]

A. Keunggulan Orang yang Beriman dan Berilmu

]11/ [
Artinya: Hai orang-orang beriman apabila kamu dikatakan kepadamu: "Berlapang-lapanglah dalam majlis", Maka lapangkanlah niscaya Allah akan memberi kelapangan untukmu. dan apabila dikatakan: "Berdirilah kamu", Maka berdirilah, niscaya Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat. dan Allah Maha mengetahui apa yang kamu kerjakan.

Berlapang-lapanglah dalam Majlis bisa berarti:

1.

Berikan kesempatan kepada orang lain untuk Mendapatkan tempat duduk disekitarmu Berikan kemudahan kepada orang lain, jangan mempersulit Berikan kesempatan orang lain untuk bisa bekerja sama dengan kita / kelompok kita Berikan kesempatan orang lain untuk ikut meminta sesuatu dari apa yang kita dapatkan

2.

3.

4.

5.

Berikan kesempatan orang lain bersilaturrahmi dengan kita

MENGAPA ALLAH AKAN MENINGGIKAN DERAJATNYA BAGI ORANG YANG BERIMAN DAN BERILMU ?
1. Jika Beriman dan Berilmu maka orang itu akan mampu menjadi cahaya bagi diri sendiri dan orang lain 2. Dengan iman dan ilmu maka hidupnya akan sukses dunia akherat. Hadis Nabi : Man aroda dunya faalaihi bil ilmi ( siapa yang menginginkan dunia maka harus dg ilmu). Man arodal akhiroh faalaihi bil ilmi ( siapa yang menginginkan akhirat maka dengan ilmu) wa man aroda huma faalaihi bil ilmi ( siapa yang ingin keduanya maka harus dengang ilmu

Apa kelebihan antara orang Berilmu dengan orang yang tak punya ilmu ?

1. Dengan ilmu hidup akan lebih sejahtera dari pada orang yang tidak punya ilmu 2. Dengan ilmu orang akan mudah untuk mendapatkan sesuatu, tanpa ilmu orang akan sulit mendapatkan apa yang diinginkan 3. Dengan ilmu pekerjaan akan mudah dilakukan tanpa ilmu orang akan bingung dan sulit melakukan sesuatu 4. Dengan ilmu kerja ringan dan hasilnya besar, tanpa ilmu orang kerja berat hasilnya sedikit

Tadarus

(9) (01) [/9 -01]

B. Dorongan Agar Rajin Beribadah dan Giat Bekerja

(9) ]10 - 9/(01) [


Artinya: Hai orang-orang beriman, apabila diseru untuk menunaikan shalat Jum'at, Maka bersegeralah kamu kepada mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli yang demikian itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui (9) Apabila telah ditunaikan shalat, Maka bertebaranlah kamu di muka bumi; dan carilah karunia Allah dan ingatlah Allah banyak-banyak supaya kamu beruntung (10).

Q.S.AL JUMAH : 9-10

Hai orang-orang yang beriman, apabila diseru untuk menunaikan shalat pada hari Jumat, maka bersegeralah kamu kepada mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli. Yang demikian itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui.

Apabila telah ditunaikan shalat, maka bertebaranlah kamu di muka bumi; dan carilah karunia Allah dan ingatlah Allah banyak-banyak supaya kamu beruntung.

Pelajaran yang bisa kita ambil dari surah Al Jumah : 9

Orang yang mendapatkan panggilan untuk melakukan sholat jumat itu hanyalah orang yang merasa beriman 2. Sikap orang beriman yang baik ketika mendengar seruan Allah untuk sholat adalah segera memenuhi panggilan tersebut 3. Segera memenuhi panggilan Allah untuk sholat jumat adalah sebuah keputusan yang terbaik dalam rangka memenuhi kebutuhan rohaninya, sehingga orang tersebut semakin dekat dengan Allah SWT 4. Orang yang beriman adalah orang yang selalu menjaga kesimbangan akan kebutuhannya jasmani maupun Rohaninya 5. Orang yang beriman adalah orang yang mampu bersikap proporsional, manakah pekerjaan pekerjaan yang penting dan segera untuk dilakukan jika mendengar seruan dari Allah 1.

Ayat 9-10 pada Surah Al-Jumuah memberikan gambaran tentang kegiatan kaum muslimin pada hari jumat, sebagaimana orang Yahudi mengistimewakan hari sabtu dan kaum Nasrani menghormati hari ahad, sedangkan jumat merupakan hari yang istimewa bagi kaum muslimin karenanya Allah SWT, telah memberikan bimbingan berbagai kegiatan yang seharusnya mereka lakukan di hari jumat. Pada Ayat ini ada dua kegiatan yang utama. Pertama, kegiatan ibadah. Kaum muslimin hendaknya menyiapkan diri secara penuh sejak pagi hari bahkan dianjurkan pada malam hari jumat dihidupkan dengan memperbanyak dzikir dan Qiamul-lail. Bukan berarti pada malam-malam yang lain kegitan itu tidak perlu, tetapi khusus pada malam hari jumat hendaknya ibadah ditingkatkan.

Kedua, Allah melarang jual beli ketika panggilan adzan jumat, Allah melarang jual beli agar tidak menjadikannya sebagai kesibukan yang menghalanginya untuk melakukan shalat jumat. Allah mengkhususkan melarang jual beli karena ini adalah perkara terpenting yang sering menyebabkan kesibukan seseorang. Larangan ini menunjukkan makna pengharaman dan tidak sahnya jual beli. Kemudian Allah mengatakan Dzalikum (yang demikian itu), yakni yang Aku telah sebutkan kepadamu dari perkara meninggalkan jual beli dan menghadiri shalat jumat adalah lebih baik bagimu, jika kamu akan mengetahui maslahatnya. Maka, lakukanlah kesibukan dengan perkara selain jual beli sehingga mengabaikan shalat jumat adalah juga perkara yang diharamkan.

Anda mungkin juga menyukai