Anda di halaman 1dari 9

JENIS-JENIS KELINCI

PEDAGING
Jenis-jenis kelinci pedaging:
1.Flemish giant
1.Flemish gian
flemish giant merupakan kelinci yang cukup populer,jenis kelinci ini
merupakan keturunan hasil dari Patagonia ( argentina ),yang di bawa ke
indonesia pada abad ke 16-17.Umur kelinci ini rata-rata mencapai liama
tahun.Tubuh nya panjang dan perkembangan otot nya sangat baik,bobot
flemish giant mencapai rata-rata 5,6-6,7 kg untuk ukuran dewasa,namun ada
juga yang di temukan dengan bobot yang lebih berat lagi.Warna yang banyak
di temukan dari jenis kelinci ini adalah,hitam,biru,cokelat,abu-abu terang,abuabu,dan putih.
2.New zealand white
jenis kelinci ini merupakan keturunan dari hasil persilangan flemish giant dan
belgian here.Bobot maksimal bisa mencapai 5,44 kq untuk kelinci
dewasa.Anak pada setiap kelahiran dapat mencapai 10-12 ekor.Umur nya bisa
mencapai 10 tahun bila mendapatkan perawatan yang baik.ciri-ciri jenis kelinci
ini memiliki ukuran badan medium,bundar dan gempal,kaki depan agak
pendek dan kepala agak bundar.Bulunya tebal dan halus.
3.Satin
Satin berasal dari amerika serikat yang di temukan pada tahun 1930an,kulitnya tebal dengan bulu yang lebat dan lurus.Bulunya tidak
panjang,namun mengkilap dan warna yang sering di temukan adalah
hitam,biru,cokelat,perak merah,putih,dan siam.Bobot pejantan mencapai3,84,5 kg,sedangkan betina mencapai 4,5-5kg.Rata-rata anak dalam satu kali
beranak 7-10 ekor.
4.Rex
Rex (ermine rex),di temukan di Amerika serikat sekitar tahun 1980-an,jenis ini
sbenarnya merupakan jenis kelinci hias,karena rex memilik bulu yang sangat
halus dan berwarna unik.Belakangan jenis rex juga di minati oleh para
peternak,di karenakan rasa daginga nya yang sangat lezat.Rex memilik tubuh

yang bongsor dan berisi,bobot rata-rata 5-5,4 kg.Warna bulu bervariasi,putih


(White rex),biru (blue rex),hitam (black rex),dan bertotol (dalmatian rex).
5.Tan
Tan merupakan jenis kelinci yang berasal dari inggris,Tan di temukan pada
tahun 1880-an Cullan Hall dekat Brailsford (Derbyshre),jenis yang satu ini
masih liara dan penakut.Warna umum bulu jenis Tan perpaduan antara hitam
dan cokelat tua,biru dan putih kebiruan (Lilac).
di samping sebagai jenis pedaging,jenis Tan juga merupakan kelinci penhasil
bulu.Bobot untuk pejantan1,8-25 kg dan 2-2,8 kg untuk betina.
6. californian

Kelinci ini mempunyai ciri-ciri telinga dengan ukuran sedang serta berdiri, tubuhnya
besar dan padat, serta pola warna sama persis dengan Himalayan. Awalnya warna di
hidung, ujung-ujung kaki, telinga, serta ekor hanyalah warna hitam. Namun kemudian
para peternak di Inggris berhasil menghasilkan warna lain yaitu coklat, biru, dan ungu.
Berat yang diakui dari kelinci jenis Californian adalah 3,5 kg sampai 4,75 kg. Umur ratarata dari kelinci jenis Californian adalah 5 - 6 tahun, namun jika perawatannya baik bisa
mencapai 10 th.

7. new zealand red

Ciri-ciri jenis kelinci ini adalah mempunyai dada yang penuh,


badannya medium namun terlihat bundar dan gempal, kaki depan agak
pendek, kepala besar dan agak bundar, telinga agak besar dan tebal
dengan ujungnya yang sedikit membulat, serta bulunya sangat tebal
namun halus.

Warna yang diakui adalah merah, putih, hitam, dan biru.


Bobot maksimal rata-rata adalah 5,44 kg (New Zealand White,
Black, Blue). Khusus untuk New Zealand Red dikelompokkan tersendiri
dengan bobot rata2 3,62 kg.
Lama hidup dapat mencapai 10 th bila dirawat dengan baik.

8. American chincilia

Kelinci ras ini dibedakan jadi tiga tipe, yaitu standar (bobot dewasa 2.5 - 3 kg),
besar (bobot dewasa 4.5 - 5 kg), giant (bobot dewasa 6-7 kg). Semua di manfaatkan untuk
ternak dwiguna yaitu produksi fur dan daging. Kelinci raksasa alias Giant Chinchilla
merupakan hasil persilangan antara Standard Chinchilla dan Flemish Giant.
9. Kelinci English Spot

Kelinci English Spot adalah kelinci yang berasal dari Inggris dan mulai diternakkan
pada pertengahan abad ke 19. Saat itu kelinci ini sangat populer di Inggris dan banyak dicari
untuk dijadikan sebagai hewan peliharaan di rumah. Kelinci ini pun pada tahun 1910 diimpor
ke Amerika Utara dan telah menyebar ke seluruh dunia.
Kelinci ini diduga dikembangbiakkan melalui persilangan flemish giant, anggora,
english lop, patagonian, dutch silver, dan himalaya yang menghasilkan spesies yang nampak
seperti kupu-kupu inggris yang ditandai oleh adanya bintik-bintik pada bagian tubuh, dan
adanya garis warna pada mata, telinga, dan punggung dan memiliki bobot rata-rata antara 1014 kg. Adanya bercak bintik-bintik pada tubuh merupakan ciri khas dari kelinci english spot.
Pada perkembangannya kelinci ini termasuk kelinci berukuran medium yang sangat
aktif. Kelinci ini makan sangat sedikit dibandingkan dengan kebanyakan kelinci yang
berukuran sama. Tipe kelinci ini sangat senang berlari dan melompat. Terlihat dari hasil
adaptasi bentuk tubuh yang ramping dengan kaki panjang. Ciri-Ciri Umum Kelinci English
Spot adalah :
a. Warna dasarnya adalah putih bersih dan berbintik-bintik. variasi lainnya yaitu hitam, coklat,
abu-abu. Memiliki garis hitam, coklat atau abu-abu pada punggungnya. dan juga tampak pada
di sekitar mata, hidung dan telinga.
b. Tubuh panjang, ramping dengan punggung melengkung.
c. Bobot baik jantan maupun betina rata-rata 2,5 sampai 4, 5 Kg.
French Lop
Jenis ini pertama kali dikenal di Perancis sekitar tahun 1850-an. Dipercayai merupakan
hasil persilangan dari english lop dengan giant normande. Cirinya adalah mempunyai bentuk
badan yang kuat, kepala bagian atas agak kotak dan menunduk, dan telinga yang tebal. Umur
hidupnya antara 5-7 tahun. Berat dari jenis kelinci French Lop adalah 4,5-6 kg.
Kelinci jawa

diperkirakan masih ada di hutan-hutan sekitar wilayah Jawa Barat. Warna


bulunya cokelat perunggu kehitaman. Ekornya berwarna jingga dengan ujungnya yang
hitam. Berat Kelinci jawa dewasa bisa mencapai 4 kg.

Jenis kelinci Pedaging


Bagi anda yang tertarik dengan budidaya kelinci pedaging, pada posting berikut ini
kami akan menampilkan jenis-jenis kelinci yang baik anda gunakan sebagai kelinci
pedaging untuk bisnis anda, sebaiknya anda memahami jenis kelinci yang akan anda
kembangkan karena tidak semua jenis kelinci bisa di ternak dengan tujuan diambil
dagingnya. Ada beberapa jenis kelinci dengan kualitas daging terbaik dan juga bobot
tubuh yang lebih besar. Jenis kelinci pedaging tersebut antara lain:

1. New Zealand White

Kelinci Jenis ini merupakan hasil persilangan antara Flemish giant dan kelinci Belgian
here. Bobot kelinci ini bisa mencapai 6 kg lebih. Dan angka kelahirannya cukup tinggi.
bisa 8 sampai 12 ekor per lahir jika kualitas induk bagus. warna yang dominan dari
kelinci ini adalah putih dengan warna matanya yang merah, selain itu juga ada yang
berwarna cokelat, hitam, abu abu terang dan yang bercorak juga ada, tergantung dari ras
keturunannya.

2. Flemish Giant
Kelinci ini banyak dicari oleh para pebisnis daging kelinci karena kelinci ini
termasuk jenis pedaging yang bobot beratnya bisa sampai 7 kg lebih untuk ukuran yg
sudah dewasa, biasanya induk betina dari kelinci ini bisa menghasilkan 5 ekor anak lebih
jika kualitas induk bagus. biasanya warna dari kelinci jenis ini adalah hitam, cokelat, abu
abu dan putih, tergantung juga dari ras keturunannya.

3. Rex
Kelinci jenis ini pada umumnya adalah kelinci hias karena ciri khas bulunya yang
sangat lembut seperti karpet, akan tetapi jenis ini juga mempunyai kualitas daging yang
bagus sehingga juga banyak digunakan sebagai kelinci pedaging, biasanya induk betina
dari kelinci ini bisa menghasilkan 6 ekor anak lebih jika kualitas induk bagus. bobotnya
bisa sampai 5 kg lebih. warna yang dominan dari kelinci ini adalah cokelat, hitam, biru,
putih, dan yang bercorak juga ada, tergantung dari ras keturunannya.

4. Satin
Kelinci ini mempunyai bulunya yang tebal dan lebat serta kualitas dagingnya yang
baik. Bobotnya sekitar 3,5 kilogram sampai 4,5 kilogram pada jantan. Sedangkan betina
bisa mencapai 5 kilogram. biasanya induk betina dari kelinci ini bisa menghasilkan 5
ekor anak lebih jika kualitas induk bagus. Warna yang dominan dari kelinci jenis ini
adalah hitam, cokelat, biru, putih dan lain lain, tergantung dari ras keturunannya.

Tak salah bukan jika mulai dari sekarang kita mempopulerkan daging kelinci daripada
daging-daging lainnya, karena selain kandungannya dagingnya bagus serta rasanya tidak
kalah lezat dibanding dengan daging lain. Keistimewaan daging kelinci telah lama
dikenal oleh pengusaha yang bergerak di kuliner. Hal lain yang menjadikannya istimewa
adalah modal yang digunakan untuk membuka usaha kelinci pedaging jauh lebih kecil
dibandingkan dengan binatang lainnya. Selamat mencoba..

Anda mungkin juga menyukai