Anda di halaman 1dari 8

BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Sebagaimana kita sadari kehadiran kantin sekolah sangat di butuhkan oleh
para siswa. Karena para siswa biasa mendapatkan barang-barang dan kebutuhan yang
mereka perlukan di kantin sekolah dengan harga yang bisa dijangkau oleh kantung
anak sekolah. Di kantin pulalah para penjual menggantungkan nasibnya. Dan untuk
mengetahui lebih lanjut mengenai kehidupan mereka, kamipun melakukan penelitian
dengan metode wawancara terhadap seorang narasumber.

B. RUMUSAN MASALAH
Adapun rumusan masalah yang di angkat dalam laporan ini adalah :
1. Berapa modal awal yang dipergunakan untuk berjualan di kantin sekolah ?
2. Berapa pendapatan rata - rata yang di peroleh oleh penjual kantin per harinya ?
3. Berapa keuntungan yang bisa di dapat oleh penjual kantin setiap harinya ?

C. TUJUAN
Adapun tujuan penulisan laporan ini adalah :
Untuk mengetahui kehidupan penjual kantin

BAB II

1
PEMBAHASAN

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai tema yang kami angkat dalam
laporan ini, kami mewawancarai seorang narasumber yang merupakan seorang ibu
penjual makanan di kantin SMA Negeri 1 Lohia yang bernama Wa Ode Nihi. Beliau
biasa disapa dengan panggilan mamanya Mula. Bu Nihi mulai berjualan di kantin
SMA Negeri 1 Loghia sejak tahun 2005. Sehingga sudah 11 tahun Beliau mengalami
berbagai pengalaman menarik dan pasang surut berjualan di sana. Awal berjualan Bu
Nihi hanya mengeluarkan modal Rp. 500.000,00 yang berasal dari suaminya. Dalam
berjualan di kantin itu Bu Nihi senang jika kantinnya selalu ramai pengunjung dan
pendapatan semakin bertambah..
Bu Nihi memilih profesi ini karena diajak oleh temannya yang juga berjualan
di kantin SMA Negeri 1 Loghia. Selama berjualan di kantin itu, Bu Nihi sebenarnya
tidak mendapatkan keuntungan banyak. Harapan Bu Nihi hanyalah hasil
penjualannya setiap hari dapat cukup untuk modal membeli barang-barang yang
dijual hari berikutnya. Segala macam kebutuhan keluarga masih mengandalkan
penghasilan suaminya.
Bu Nihi menjual beberapa makanan yang dimasaknya sendiri dan para siswa
menyukainya karena masakannya enak. Pengalaman menarik ketika Bu Nining
berjualan di kantin itu sangat beragam. Banyak siswa-siswa yang akrab dengannya
dan merasa Bu Nihi seperti teman bagi siswa itu. Bu Nihi sering dijadikan tempat
curhat bagi siswa-siswa itu. Mulai dari curhat masalah sekolah, tugas, ulangan,
pribadi, dan lain-lain. Bu Nihi senang karena memiliki banyak kenalan siswa-siswa
di sekolah itu.
Sebelum berjualan di kantin SMA Negeri 1 Loghia, Bu Nihi sama sekali
belum pernah bekerja di tempat manapun. Pertama kali beliau mencari uang adalah
dikantin itu.
Sejak pagi buta beliau telah menyiapkan barang-barang dagangan untuk
dijual hari itu, terutama dagangan yang dimasakanya sendiri. Bu Nihi bangun pagi
pukul 03.30 WITA untuk memasak dagangan yang akan dijual pagi harinya. Setelah
itu Bu Nihi melakukan segala macam pekerjaan rumah seperti menyapu lantai,
mencuci baju, dan merapikan perabotan rumah. Pada pukul tujuh Bu Nining
berangkat ke SMA Negeri 1 Loghia untuk berjualan di sana. Bu Nihi pulang dari
kantin SMA Negeri 1 Loghia sekitar pukul 13:20 WITA dan sesampainya di rumah
beliau melanjutkan pekerjaan rumah lagi.

2
Dagangan yang Bu Nihi jual terdiri dari makanan buatan sendiri, yaitu nasi
bungkus, terang bulan, tenteng , tahu isi , lontong, telur rebus, mie rebus, dan danggo
. Bu Nihi juga menjual perlengkapan alat tulis seperti folpen, buku tulis dan kertas
HVS. Selain itu Bu Nihi menjual minuman dingin seperti aqua gelas, aqua botol dan
es. Akhir-akhir ini makanan yang paling laris adalah sup mie, telur rebus, lontong,
dan nasi bungkus. Rata-rata dagangan yang dijual Bu Nihi berharga Rp. 1000,00
hingga Rp. 8000,00.
Kantin Bu Nihi tentunya pernah sepi dan pernah ramai. Kantin yang sepi
terjadi ketika waktu ujian sekolah seperti ujian tengah semester, ujian akhir semester,
ujian kenaikan kelas, dan ujian nasional. Karena pada waktu itu, waktu istirahat lebih
sempit dan waktu tersebut dipergunakan siswa untuk belajar. Kantin yang ramai
terjadi ketika musim-musim kelas XII melaksanakan les (tambahan pelajaran
persiapan UN) yang dilaksanakan dari pukul 13.30 WITA sampai 14.30 WITA. Pada
waktu itu, banyak anak kelas XII yang membeli makanan di kantin Bu Nihi untuk
makan siang. Pada awal ajaran baru banyak siswa-siswa kelas X yang masih malu
membeli makanan di kantin Bu Nihi, tetapi hal tersebut tidak membuat kantin sepi
pengunjung. Kantin Bu Nihi setiap harinya selalu ramai pengunjung. Karena,
makanan yang dijual bu Nihi enak rasanya. Selain itu, tempat kantin yang dikelola
Bu Nihi terlihat selalu bersih dan bisa menjadi tempat curhat gratis.
Ketika kantin ramai pengunjung, Bu Nihi sering kewalahan karena bekerja
sendiri, apalagi pada hari jumat waktu isirahat terbilang lebih awal. Setelah pulang,
Bu Nihi berbelanja dagangan baru sebagai pengganti dagangan yang telah habis
untuk dijual esok hari. Ada beberapa siswa yang sering memberikan usul kepada Bu
Nihi seperti meminta menjual produk yang belum ada di kantin Bu Nihi, ada pula
yang meminta menambah jumlah dagangannya terutama nasi.
Bu Nihi berjualan di sekolah itu dari jam tujuh pagi hingga jam satu siang.
Waktu dua puluh menit itu beliau isi untuk merapikan kantin. Mulai dari mencuci
piring dan menata makanan di kantin.
Hari Minggu adalah hari spesial bagi Bu Nihi. Karena pada hari itu beliau
tidak berjualan di kantin, beliau mengerjakan segala macam pekerjaan rumah dari
bangun tidur hingga tertidur kembali. Dalam pengalamannya berdagang di kantin itu
tentunya Bu Nihi pernah mendapati makanannnya hingga waktu yang lama belum
juga habis terjual. Ketika itu terjadi maka makanan yang tidak terjual itu akan
dibawanya pulang ke rumah dan dimakannya sendiri.

3
BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan
Pendapatan penjual kantin sekolah cukup menjanjikan. Setidaknya mereka
dapat mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari mereka. Berawal dari modal minim
yaitu sekitar Rp. 500.000,00 dapat memperoleh panghasilan rata-rata perharinya
sekitar Rp.100.000,00 yang berarti mendapat keuntungan sekitar Rp.50.000,00.

B. Saran
Kami berharap agar laporan ini dapat bermanfaat bagi para pembaca
sebagai sumber referensi untuk mengembangkan pengetahuan mengenai tema
yang kami bahas.

BIODATA NARASUMBER

4
Nama : WA ODE NIHI
Umur : Tahun
Status : Kawin
Pekerjaan : Pedagang Kantin Sekolah
Alamat : Desa Waara Kec. Lohia

Kata Pengantar

5
Puji dan syukur kami panjatkan atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa,yang maha
kuasa, khalik langit dan bumi. Karena dengan penyertaan-Nyalah sehingga tugas
laporan wawancara ini dapat terselesaikan. Dalam laporan ini kami menyajikan hasil
wawancara dengan salah satu pemilik kantin di SMAN 1 Loghia.
Kami mengucapkan terima kasih kepada Ibu Guru pengampu Mata Pelajaran
Bahasa Indonesia yang telah banyak menuntun kami dalam menyelesaikan laporan
hasil wawancara ini.
Kami berharap semoga laporan hasil wawancara ini dapat bermanfaat bagi kita
semua.

Waara, Februari 2017

Anggota Kelompok I

DAFTAR ISI
ii

6
Halaman Judul....................................................................................................... i
Kata Pengantar....................................................................................................... ii
Daftar Isi................................................................................................................ iii
BAB I PENDAHULUAN .................................................................................... 1
A. Latar Belakang..................................................................................... 1
B. Rumusan Masalah................................................................................ 1
C. Tujuan................................................................................................... 1
BAB II PEMBAHASAN ...................................................................................... 2
BAB III PENUTUP............................................................................................... 4
A. Kesimpulan.......................................................................................... 4
B. Saran..................................................................................................... 4

LAPORAN HASIL WAWANCARA iii

7
PENJUAL MAKANAN DI KANTIN
SEKOLAH

Oleh
Kelompok I

AMELYA ZAHIRAH A.
DEBBY CAHYA LESTARI
EMI NURJANA
ALDI RAHMAN
ASDAM

SMA NEGERI 1 LOGHIA


WAARA
2017

Anda mungkin juga menyukai