Anda di halaman 1dari 4

SATUAN ACARA PENYULUHAN

Topik : Makanan Sehat Untuk Ibu Hamil, Bayi, dan Balita


Sasaran : Ibu hamil dan orang tua yang punya anak bayi atau balita
Hari, tanggal :
Tempat : Rumah Pasien Kelolaan
Waktu : 40 menit
Penyuluh :

1. Tujuan Instruksional Umum


Setelah diberikan penyuluhan diharapkan ibu hamil dan orang tua dapat memahami dan
mengetahui makan yang sehat untuk ibu hamil, bayi, dan balita
2. Tujuan Instruksional Khusus
Setelah diberikan penyuluhan klien dapat :
a. Menyebutkan makanan yang sehat untuk ibu hamil
b. Menyebutkan jenis makanan yang sehat untuk bayi
c. Menyebutkan makanan yang sehat unutk balita
3. Materi
a. Pengetian makanan sehat
b. Makanan sehat untuk ibu hamil
c. Makanan sehat untuk bayi
d. Makanan sehat untuk balita
4. Metode
Ceramah
Tanya jawab
5. Media
SAP, Leaflet dan LCD
6. Evaluasi
a. Klien dapat menjelaskan kembali pengertian makanan sehat, jenis makanan sehat
untuk bayi, dan makanan sehat untuk balita.
7. Kegiatan Penyuluhan
No. Waktu Kegiatan penyuluh Kegiatan peserta
1. 3 menit Pembukaan :
a. Membuka kegiatan dengan a. Menjawab salam.
mengucapkan salam. b. Mendengarkan dan
b. Menjelaskan tujuan dari memperhatikan.
penyuluhan.
c. Menyebutkan materi yang akan
diberikan.

2. 30 menit Pelaksanaan : a. Memperhatikan dan


Menjelaskan tentang : menjawab pertanyaan
a. Pengetian makanan sehat yang diajukan.
b. Makanan sehat untuk ibu hamil b. Bertanya dan
c. Makanan sehat untuk bayi menjawab pertanyaan
d. Makanan sehat untuk balita yang diajukan.

3. 5 menit Evaluasi :
Menanyakan kepada peserta tentang Menjawab pertanyaan
materi yang telah diberikan, meminta
peserta untuk mengulang kembali.

4. 2 menit Terminasi :
a. Mengucapkan terimakasih atas a. Mendengarkan
perhatian peserta b. Menjawab salam
b. Mengucapkan salam penutup.

MATERI PENYULUHAN
Makanan Sehat untuk ibu hamil, bayi dan balita
Makanan merupakan bahan, yang berasal dari tumbuhan atau hewan yang dikonsumsi
oleh manusia dan makhluk hidup lainnya untuk bertahan hidup, menambah nutrisi dan energi.
Makanan sehat adalah makanan yang mengandung gizi yang seimbang dan mengandung zat
yang diperlukan oleh tubuh kita untuk tumbuh dan berkembang. Makanan bergizi adalah
makanan yang memiliki jumlah kandungan karbohidrat, protein, lemak dan vitamin yang
cukup untuk tubuh. Makanan gizi seimbang adalah mengkonsumsi makanan yang
mengandung nutrisi dan gizi disesuaikan dengan kebutuhan tubuh dengan tetap
memperhatikan berbagai prinsip seperti keberagaman jenis makanan, aktifitas tubuh, berat
badan ideal serta faktor usia.
Pengertian makanan sehat adalah makanan yang mengandung gizi seimbang, kaya
akan serat dan zat yang dibutuhkan untuk perkembangan tubuh.
Tujuan utama dari makan makanan sehat tidak lain adalah agar tubuh tetap sehat,
berkembang dengan baik serta terhindar dari segala penyakit. Karenanya, kita harus selalu
mengkonsumsinya setiap hari.
Makanan Sehat untuk ibu hamil
Makanan sehat adalah makanan yang mengandung karbohidrat, protein, mineral,
vitamin, dan lemak tak jenuh.

1. Karbohidrat banyak terkandung pada nasi, gandum, singkong dan lainnya.

2. Protein banyak terkandung pada daging, ikan, telor, tahu, tempe dan lainnya.

3. Mineral banyak terkandung pada sayur-sayuran

4. Vitamin banyak terkandung pada buah-buahan.

5. Susu

Makanan Sehat untuk Bayi (Umur 6-12 Bulan)


Pengenalan dan pemberian MP-ASI harus dilakukan secara bertahap baik bentuk maupun
jumlah. Hal ini dimaksudkan untuk menyesuaikan kemampuan alat cerna bayi dalam
menerima MP-ASI (Depkes RI, 2004).

Usia 6 bulan :
1. Bubur susu

2. Bubur susu kentang

3. Bubur buah

4. Bubur kacang hijau

Usia 7-8 bulan


Selagi tetap memberikan menu makanan bayi umur sebelumnya, di usia ini sudah bisa
mulai diperkenalkan dengan makanan yang bertekstur lebih kasar (semi padat), yaitu nasi tim
saring dan kemudian secara bertahap bisa dikenalkan dengan nasi tim tanpa disaring.
1. Nasi tim saring brokoli
2. Nasi tim saring hati ayam
3. Nasi tim saring ayam dengan wortel
4. Nasi tim saring ikan
5. Nasi tim saring dengan teri
6. Nasi tim cincang

Usia 9 12 bulan
1. Nasi tim hati
2. Nasi tim telur
3. Tim jagung isi ikan
4. Bubur beras merah
5. Bubur beras stroberi/ strawberry

Makanan Sehat untuk Balita


Contoh makanan :
1. Nasi tim ayam
2. Nasi tim keju
3. Bubur kentang brokoli
4. Rokoli saus keju
5. Telur panggang
6. Telur dadar gulung
7. Sayur asam kacang merah
8. Sup baso tahu
9. Perkedel kentang ayam

Anda mungkin juga menyukai