Anda di halaman 1dari 8

Cara Merawat Bunga Bokor, FLOWERian.COM Tahukah anda bentuk bunga bokor?

Tanaman bunga
bokor ini mungkin lebih familiar di antara ibu-ibu penyuka tanaman hias pada tahun delapan puluhan.
Nama dari tanaman hias yang satu ini mungkin terdengar sedikit tidak terlalu menarik, tapi pada
kenyataannya, bunga ini memiliki bentuk dan warna bunga yang sangat indah.

Ungkapan jangan menilai sesuatu dari namanya


mungkin merupakan ungkapan yang tepat untuk bunga yang satu ini. Bunga bokor ini terdiri dari jenis
bunga bokor yang berwarna hijau, pink, ungu, dan biru. Tempat yang cocok untuk menanam bunga bokor
adalah daerah yang memiliki iklim yang sejuk dengan intensitas matahari yang tidak terlalu tinggi.

Langkah Tepat Cara Merawat Bunga Bokor

Bunga bokor akan dapat tumbuh sehat dan subur jika ditanam di daerah pegunungan dimana matahari
bersinar tidak terlalu terik serta suhu udara yang tidak terlalu panas. Daerah seperti Bogor, Bandung,
Malang ataupun daerah Lembang dapat menjadi tempat tumbuh yang sangat baik bagi tanaman bunga
bokor.

Jika anda tinggal di daerah dataran rendah yang memiliki kelembaban yang rendah, bunga bokor ini
memang masih dapat tumbuh. Namun mungkin, permasalahan yang muncul adalah tanaman bunga
bokor akan sulit sekali untuk menghasilkan bunga.

Bagaimana cara untuk membuat bunga bokor tumbuh subur dan berbunga dengan baik?

Pencahayaan

Beri bunga bokor ini pencahayaan yang cukup namun tidak berlebihan. Cahaya matahari yang terlalu
terik malah dapat mematikan pertumbuhan batang tanaman bokor. Tempatkan bunga bokor di bawah
pencahayaan tidak lebih dari jam sepuluh pada pagi hari.

Penyiraman
Seperti yang telah dijelaskan di atas, menyiram bunga
bokor jangan terlalu berlebihan. Bunga bokor akan tumbuh subur dengan kelembapan yang cukup tinggi,
sehingga air yang berlebihan dapat mengakibatkan tanaman bunga bokor menjadi busuk.
Cara Merawat Bunga Bokor Pemupukan

Pemupukan bunga bokor dimaksudkan untuk membuat tanaman bunga bokor berbunga dengan baik.
Pemupukan ini dilakukan sekitar dua minggu satu kali pemupukan. Pupuk yang dapat digunakan adalah
pupuk yang mengandung zat fosfor ataupun NPK. Dua kandungan tesebut akan meningkatkan unsur
hara tanah sebagai media tanam bunga bokor.

Nah, demikianlah beberapa langkah yang dapat anda lakukan sebagai cara merawat bunga bokor,
sehingga tanaman bunga bokor anda dapat berbunga dengan baik dan indah.
Temukan juga Rekomendasi kami dalam Cara Merawat Bunga Begonia dan Bunga Bakung.Jangan
Lupa Like dan Share nya ya
Mari bergabung dengan sukarelawan Wikipedia bahasa Indonesia!

Hortensia
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Hortensia
Hydrangea macrophylla

Klasifikasi ilmiah

Kerajaan: Plantae

(tidak Angiosperma
termasuk): e

(tidak Eudikotil
termasuk):

(tidak Asterids
termasuk):

Ordo: Cornales

Famili: Hydrangeace
ae

Genus: Hydrangea
L.

Spesies

Lihat teks

Hydrangea macrophylla

Hortensia (Hydrangea) adalah nama genus dari 70-75 spesies tumbuhan berbunga yang berasal
dari Asia Timur dan Asia Selatan(Jepang, Tiongkok, Himalaya, Indonesia), Amerika
Utara dan Amerika Selatan. Sebagian besar spesies berasal dari Jepang dan Tiongkok. Tanaman
semak dengan tinggi 1 sampai 3 meter, tapi ada juga yang merambat di tanaman lain hingga
mencapai ketinggian 30 meter. Daun berbentuk bulat telur, tepi beringgit, warna hijau muda berkilau.
Selain dari spesies yang tumbuh di daerah beriklim sejuk yang memiliki sifat menggugurkan daun
(tumbuhan peluruh), sebagian besar spesies merupakan tumbuhan hijau abadi.

Hortensia juga dikenal dengan nama kembang bokor, sedangkan dalam bahasa Melayu dikenal
dengan nama bunga tiga bulan. di sulawesi selatan dikenal dengan nama bunga masamba

Perbungaan majemuk, berbentuk malai, keluar dari ujung tangkai, membentuk rangkaian membulat
seperti sanggul, di daerah beriklim sejuk mekar di awal musim semi hingga akhir musim gugur.
Pada sebagian spesies, malai terdiri dari 2 jenis bunga, kelompok bunga yang fertil di tengah malai
dan bunga-bunga steril yang berukuran lebih besar terangkai membentuk lingkaran. Ada juga
spesies yang memiliki bunga yang semuanya fertil dan bentuknya sama.
Pada tanaman ini yang terlihat seperti daun mahkota sebenarnya adalah daun kelopak.

Bunga berwarna putih pada sebagian besar spesies, tapi beberapa spesies terutama H.
macrophylla mempunyai bunga yang bisa berwarna biru, merah, merah jambu,
atau ungu bergantung pada tingkat pH tanah. Sewaktu masih kuncup, bunga berwarna hijau,
berubah menjadi putih, sewaktu mekar berwarna biru muda atau merah jambu yang secara
bertahap berubah menjadi warna-warna yang lebih tua tua (biru tua atau merah) sebelum bunga
rontok. Tanah yang bersifat asam menghasilkan bunga berwarna biru, tanah dengan pH normal
menghasilkan bunga berwarna putih krem, dan tanah yang bersifat basa menghasilkan bunga
berwarna merah jambu atau ungu. Hortensia merupakan salah satu dari tanaman yang pada daun
bunga mengumpulkan unsur aluminium yang dilepaskan tanah yang bersifat asam sehingga bunga
menjadi berwarna biru.

Menanam Dan Budidaya Bunga Bokor

Penulis: Iskandar Muda / 24 November 2014

Bunga bokor adalah bunga yang sangat cantik bila ditanam sebagai
tanaman hias. Bokor mempunyai bunga berwarna biru langit tipis dengan
jumlah mahkota bunganya empat. Selain itu bunganya juga bergerombol
di ujung btangnya, sehingga terlihat seperti buklet bunga yang sudah
dirangkai. Cantik sekali, bukan? Bunga ini cukup ditanam dipekarangan
atau pot dengan media tanam yang biasa saja. Cara tanam dan
perawatannya juga sangat mudah, jadi Anda pasti bisa menanamnya
sendiri dirumah. Berikut adalah panduan tata cara penanamannya secara
lengkap:

Pembibitan

Pembibitan bunga bokor dilakukan dengan stek akar. Caranya pilih dan
pisahkan tunas baru yang keluar dari akar tanaman indukan. Pisahkan
dengan hati-hati jangan sampai batang dan akarnya terkena pisau
sehingga rusak. Setelah itu bibit bisa segera ditanam di media tanamnya.

Penanaman
Siapkan dan olah media tanam yang terbuat dari campuran tanah gembur
dan pupuk kandang/kompos halus (1:1). Lalu tanam bibit yang sudah siap
tadi pada media tanam yang sudah diolah. Lakukan penanaman dengan
baik dan hati-hati. Timbun dan padatkan tanah disekitar pangkal bibit
agar bibit tidak mudah roboh.

Perawatan

Perawatan yang diberikan hanya sekedar penyiraman secara berkala saja.


Lakukan minimal 5-7 hari sekali. Selebihnya berikann pupuk sebagai
nutrisinya. Pemberian bisa dijadwal setiap 3 bulan sekali saja

Read more http://www.satujam.com/menanam-dan-budidaya-bunga-


bokor/

\ Cara Menanam Bunga Pecah Seribu, FLOWERian.com Bunga pecah seribu, di Indonesia, dikenal
dengan nama bunga bokor. Ada juga yang menyebutnya dengan nama bunga panca warna. Dan,
sebutan lain untuk bunga ini adalah bunga hortensia. Dalam bahasa Latin sendiri, bunga pecah seribu
diberi nama hydrangea sp. Sebuah pulau, Honshu namanya, yang berada di Jepang disinyalir menjadi
tempat asal bunga yang cantik ini. pecah seribu merupakan tanaman hias yang termasuk jenis perdu.
Batang dari tanaman pecah seribu ini kuat, dan berwarna coklat saat sudah berumur.
Pertumbuhan bunga ini dapat mmencapai tinggi
kurang lebih satu meter. Masa hidup bunga ini juga tergolong lama dan dapat diperkirakan hingga
tahunan.

Tips dan Cara Menanam Bunga Pecah Seribu

Bunga pecah seribu ini memiliki tiga ragam warna yaitu warna putih, biru dan merah jambu. Warna yang
keluar dari bunga dapat direkayasa oleh kita sendiri yang menanamnya. Inilah salah satu keunggulan
bunga pecah seribu dibandingkan tanaman hias lainnya selain bunganya yang memang sangat cantik.
Kandungan aluminum dan keasaman pada tanahlah yang sebenarnya dapat direkaya sedemikian rupa
sehingga pecah seribu dapat menghasilkan bunga dengan pigmen warna sesuai keinginan kita.
Langkah Stepby Step Cara Menanam Bunga Pecah Seribu
1. Siapkan bibit pecah seribu.
2. Siapkan lahan yang sudah dibersihkan.
3. Buat lubang pada tanah atau lahan.
4. Lubang pada tanah yang akan dijadikan tempat menanam terlebih dahulu harus diberi pupuk
kandang agar tanahnya lebih subur.
5. Tanam bibit pada lubang-lubang yang sudah kita buat tadi.
6. Setelah bibit ditanam pada lubang tanah, timbun kembali lubang pada tanah dan beri sedikit air.
Bagus Juga untuk Menanam : Bunga Nusa Indah
Dari langkah-langkah yang sudah anda ketahui di atas, mungkin menanam pecah seribu mungkin
tidaklah terlalu sulit. Namun pada kenyataannya, bibit yang ditanam tidak semuanya dapat tumbuh. Ada
beberapa faktor lain yang akan mempengaruhi pertumbuhan tanaman pecah seribu. Penyiraman dan
pemupukan perlu dilakukan untuk memberikan tanaman pecah seribu ini nutrisi. Setelah itu barulah dapat
dikatakan jika cara menanam bunga pecah seribu di atas sudahlah lengkap.

Anda mungkin juga menyukai