Anda di halaman 1dari 40

Contoh Soal Pengukuran

1. Contoh Soal Pengukuran Menggunakan Jangka Sorong

Hitunglah diameter baut pada gambar berikut!

Pembahasan Soal Pengukuran Dengan Jangka Sorong

1. Langkah pertama

Tentukan terlebih dahulu skala utama.


Pada gambar terlihat skala nol nonius terletak di antara skala 2,4 cm dan 2,5 cm pada skala
tetap. Jadi, skala tetap bernilai 2,4 cm.

2. Langkah kedua

Menentukan skala nonius. Skala nonius yang berimpit dengan skala tetap adalah angka 7.
Jadi, skala nonius bernilai 7 x 0,01 cm = 0,07 cm.

3. Langkah ketiga

Menjumlahkan skala tetap dan skala nonius. Hasil pengukuran = 2,4 cm + 0,07 cm = 2,47 cm
Jadi, hasil pengukuran diameter baut sebesar 2,47 cm.

2. Contoh Soal Pengukuran Menggunakan Mikrometer

Hitunglah diameter kawat seperti pada gambar berikut ini!


Pembahasan Pengukuran Diameter Menggunakan Mikrometer

1. Langkah pertama

Menentukan skala utama, terlihat pada gambar skala utamanya adalah 1,5 mm.

2. Langkah kedua

Perhatikan pada skala putar, garis yang sejajar dengan skala utamanya adalah angka 29. Jadi,
skala nonius sebesar 29 x 0,01 mm = 0,29 mm.

3. Langkah ketiga

Menjumlahkan skala utama dan skala putar. Hasil pengukuran = 1,5 mm + 0,29 mm = 1,79
mm. Jadi hasil pengukuran diameter kawat adalah 1,79 mm.

3. Contoh Soal Pengukuran Menggunakan Neraca Ohauss

Sekantong plastik gula pasir ditimbang dengan neraca OHauss tiga lengan. Posisi lengan
depan, tengah, dan belakang dalam keadaan setimbang ditunjukkan pada gambar berikut ini.
Tentukan massa gula pasir tersebut!

Pembahasan Pengukuran massa menggunakan neraca ohauss

Dari gambar dapat diketahui bahwa:

1. posisi anting depan 5,5 gram


2. posisi anting tengah 20,0 gram
3. posisi anting belakang 200,0 gram
Sehingga dapat ditentukan massa gula pasir tersebut adalah (5,5 + 20,0 + 200,0 = 225,5 ).
Sehingga massa gula pasir tersebut diukur dengan neraca ohauss adalah 225,5 gram

Berikut adalah contoh soal terkait materi besaran dan pengukuran :

1. Setiap benda yang mempunyai massa bergerak dengan kecepatan tertentu


sehingga memiliki energi kinetik. Dengan energinya benda dapat melakukan
usaha untuk berpindah tempat. Usaha yang dilakukan benda dalam selang
waktu tertentu dikenal dengan daya.
Dari pernyataan yang bercetak miring, sebutkan besaran-besaran yang
termasuk dalam besaran pokok dan besaran turunan!

2. Sebutkan syarat-syarat suatu satuan dikatakan bersifat standar atau baku!

Minggu kemarin Pardi menempuh ujian praktik pelajaran olah raga, yaitu praktik lari satu
kali putaran lapangan sepak bola dan lempar cakram 1 kg. Waktu tempuh Pardi adalah 1
menit 23 detik, sedangkan jarak lemparnya 6,5 m. Nyatakan satuan massa, waktu, dan jarak
lempar masing-masing dalam satuan gram, sekon, dan dm!

Selamat berlatih dan semoga memberikan pemahaman terhadap materi besaran dan
pengukuran dari contoh soal pengukuran untuk kelas 7 diatas.

Soal untuk satuan jarak (meter), luas (meter2) dan volume (meter3)

Sebagai bahan untuk memudahkan dalam menyelasaikan sola berikut tangga konversi satuan
untuk menyelesaikan atau menjawab soal satuan tersebut.

Soal 1. Nyatakan jarak 2000 m dalam satuan

a) cm (centimeter)
b) km (kilometer)

Pembahasan soal satuan diatas

Langkah-langkah berikut untuk menyelesaikan soal diatas.

1. perhatikan posisi konversi satuan yang ditanyakan, letaknya di atas atau di bawah posisi
satuan yang diketahui,
2. jika posisinya di atas, dibagi dengan 10n dan jika posisinya di bawah, dikali 10n,
3. nilai n adalah jumlah tangga di atas atau di bawah satuan yang diketahui.
a) 2000 m = km
Satuan km (kilometer) berada 3 tangga (n = 3) di atas satuan m (meter), maka

2000 m = 2 km

b) 2000 m = cm
Satuan cm (centimeter) berada 2 tangga (n = 2) di bawah posisi satuan m (meter), maka
2000 m = 2000 x 102 cm
= 2000 x 100 cm
= 200000 cm
2000 m = 2 x 105 cm

Soal 2. Konversikan 100 cm2 dalam satuan

a) m2
b) mm2

Pembahasan soal konversi satuan luas diatas

a) 100 cm2 = m2

Karena posisi satuan m2 berada 2 tangga di atas posisi satuan cm2 (n = 2 102n 104),
maka :

= 0,01 m2

100 cm2 = 10-2 m2

b) 100 cm2 = mm2

Posisi mm2 berada 1 tangga di bawah posisi satuan cm2 (n = 1 102n 102 ), maka

100 cm2 = 100 x 102 mm2


= 100 x 100 mm2
= 10000 mm2
100 cm2 = 104 mm2
Apabila diperlukan tambahan contoh soal materi satuan untuk kelas 7 diatas akan diupdate
sesuai dengan yang diperlukan untuk melengkapi contoh soal satuan diatas.

Soal Latihan Unsur, Senyawa Dan Campuran Kelas 7


Pilihan Ganda
1. Kelompok zat-zat di bawah ini yang merupakan unsur yaitu . . . .

a. raksa, hidrogen, dan udara

b. natrium, karbon, dan fosfor

c. air, besi, dan tembaga

d. alkohol, air, dan minyak

2. Lambang unsur nikel, kalsium, dan timah berturut-turut dituliskan . . . .

a. Ni, Ca, dan Pb

b. N, Ca, dan Pb

c. N, K, dan Th

d. Ni, Ca, dan Sn

3. Zat tunggal yang tidak dapat dibagi lagi menjadi zat yang lebih sederhana
disebut . . . .

a. unsur

b. campuran

c. senyawa

d. larutan

4. Salah satu sifat yang dimiliki unsur logam yaitu . . . .

a. tidak mengilap

b. rapuh

c. umumnya berwujud gas

d. penghantar listrik yang baik

5. Rumus senyawa natrium klorida yaitu . . . .


a. NaBr

b. MgBr2

c. NaCl

d. MgCl2

6. Rumus molekul air yaitu . . . .

a. H2O

b. NH3

c. CO2

d. C2H5

7. Pasangan unsur dan senyawa berturut-turut yaitu . . . .

a. H2 dan He

b. H2 dan H2O

c. Ar dan N2

d. ZnO dan K2O

8. Campuran yang tidak dapat dibedakan antara pelarut dengan zat terlarutnya disebut . . . .

a. unsur

b. larutan

c. senyawa

d. koloid

9. Kelompok zat berikut ini yang semuanya senyawa yaitu . . . .

1. natrium, krom, dan karbon

2. seng, besi, dan kapur

3. perak, air, dan api

4. air, gula, dan garam

10. Di antara campuran berikut yang merupakan larutan yaitu . . . .


a. jus tomat

b. air teh

c. es buah

d. air sungai keruh

Soal Latihan Unsur, Senyawa Dan Campuran Kelas 7 Esay

1. Apakah yang dimaksud dengan unsur? Berikan contohnya lima!

2. Bagaimanakah aturan penulisan lambang unsur?

3. Tuliskan simbol atau lambang unsur-unsur berikut!

a. nitrogen

b. potassium

c. perak

d. bromin

e. seng

f. tungsten

4. Tuliskan nama-nama ilmiah dari unsur yang mempunyai lambang seperti berikut!

a. I

b. Cr

c. Pb

d. Sn

e. Al

f. Au

5. Sebutkan pembagian unsur berikut sifat-sifat unsur tersebut!

6. Apakah yang dimaksud dengan senyawa? Berikan lima contoh senyawa!

7. Bagaimanakah aturan penamaan dalam senyawa?

8. Jelaskan jenis dan jumlah atom-atom yang menyusun asam sitrat (C6H8O7)!
9. Tentukan nama dari senyawa H3PO4, CCl4, dan NaOH!

10. Molekul-molekul yang keluar dari knalpot mobil berupa hidrogen, karbon, oksigen,
dan nitrogen. Tuliskan rumus kimia dan nama molekul-molekul tersebut!

11. Apakah yang dimaksud dengan campuran?

12. Ada berapa penggolongan campuran? Sebutkan dengan disertai contoh!

13. Berikut ini terdapat daftar berbagai benda.

a. Udara

b. Emas

c. Garam

d. Batu bata

e. Gula

f. Seng

Di antara benda-benda tersebut tentukan benda yang merupakan unsur, senyawa, dan
campuran!

o Bagaimanakah aturan penulisan lambang unsur menurut Berzelius?

o Tuliskan rumus kimia serta atom-atom penyusun senyawa:

a. aluminium sulfida,

b. fosfor pentaklorida.

b. Apakah perbedaan antara unsur dengan senyawa? Berikan contohnya!

c. Apa perbedaan antara senyawa dengan campuran? Jelaskan!

d. Sebutkan berbagai jenis campuran homogen dan heterogen!

e. Pada suatu pesta, disajikan aneka macam makanan dan minuman seperti es
sirop, pizza, teh manis, kue bolu, dan salad sayur. Manakah dari jenis makanan
dan minuman tersebut yang termasuk senyawa dan campuran? Jelaskan
alasannya!

Soal Latihan Asam, Basa Dan Garam Pilihan Ganda


1. Jeruk mengandung zat . . . .
a. asam malat

b. asam sitrat

c. asam tartrat

d. asam asetat

2. Suatu bahan bersifat basa jika mempunyai ifat . . . .

a. dapat menghantarkan arus listrik

b. terasa licin di kulit

c. melepaskan ion hidrogen (H+) dalam air

d. memerahkan lakmus biru

3. Pernyataan di bawah ini tentang jenis indikator alami dan perubahan warnanya.
Pernyataan yang benar yaitu . . .

a. Umbi bit berwarna biru dalam larutan asam.

b. Kunyit berwarna kuning dalam larutan basa.

c. Bunga kana berwarna merah dalam larutan basa.

d. Daun pacar air berwarna merah dalam larutan basa.

4. Di antara bahan-bahan berikut yang bersifat asam yaitu . . . .

a. sabun

b. cuka dapur

c. sampo

d. kapur tulis

5. Tanah yang bersifat asam dapat dinetralkan dengan menambahkan . . . .

a. kalsium hidroksida

b. natrium hidroksida

c. amonium hidroksida

d. magnesium hidroksida

6. Hasil reaksi penetralan berupa . . . .


a. asam dan basa

b. air dan logam

c. logam dan garam

d. garam dan air

7. Asam klorida yang berlebihan dalam lambung dapat dinetralkan dengan obat mag. Hal ini
karena obat mag mengandung . . . .

a. NaOH

b. KOH

c. Mg(OH)2

d. Cu(OH)2

8. Di antara bahan-bahan berikut akan berwarnamerah jika ditetesi perasan daun pacar
airyaitu . . . .

a. air kapur

b. cuka dapur

c. larutan sabun

d. obat mag

9. Fenolftalein dapat berubah warna dalamlarutan yang mempunyai pH . . . .

a. 1

b. 7

c. 5

d. 9

10. Larutan garam dapur mempunyai nilai pH . . . .

a. 1

b. 10

c. 7

d. 14
Soal Latihan Asam, Basa Dan Garam Esay

1. Apakah yang dimaksud dengan asam, basa, dan garam?

2. Jelaskan perbedaan sifat antara asam, basa, dengan garam!

3. Sebutkan beberapa jenis asam organik dan asam mineral!

4. Sebutkan bahan-bahan yang bersifat basa!

5. Klasifikasikan bahan-bahan berikut ke dalam zat-zat yang bersifat asam atau basa!

a. sabun mandi

b. larutan cuka

c. jus jeruk

d. amoniak

e. karbol

f. sari apel

6. Produk sampo XYZ mempunyai pH seimbang. Apa maksud dari pH seimbang?

7. Bagaimana cara mengetahui pH suatu larutan?

8. Apa yang terjadi jika sepotong kertas lakmus dimasukkan ke dalam larutan garam?

9. Kertas lakmus merah dan biru dicelupkan ke dalam larutan X. Kedua kertas lakmus
tidak berubah warna. Apa sifat zat X itu?

10. Larutan A mempunyai pH 4, larutan B mempunyai pH 2, dan larutan C mempunyai


pH 6. Urutkan dari yang paling basa!

11. Apa sajakah kegunaan asam dalam kehidupan? Sebutkan!

12. Sebutkan kegunaan basa dalam kehidupan sehari-hari!

13. Bahan-bahan apa saja yang bersifat asam? Sebutkan!

14. Sebutkan beberapa indikator alami dan perubahan warnanya dalam asam dan basa!

15. Sebutkan jenis-jenis indikator buatan! Sebutkan pula trayek pH dan perubahan
warnanya!
16. Perhatikan gambar berikut!

a. Saat telur dimasukkan ke dalam gelas beker berisi cuka, akan timbul gelembung-
gelembung udara dan telur lama-lama akan terapung. Jelaskan terjadinya fenomena
ini!

b. Zat apakah yang termasuk asam, basa, dan garam dalam gambar tersebut?

Soal Latihan Pengukuran Suhu kelas 7


Jawablah soal-soal berikut :

1. Tono merasakan hangat ketika ia mencelupkan tangannya ke dalam air. Erma


merasakan panas ketika mencelupkan tangannya ke dalam air yang sama. Apa
kesimpulan yang dapat diperoleh dari kejadian tersebut?

2. Jelaskan cara kerja termometer!

3. Suhu permukaan planet Venus pada siang hari mencapai 500C. Berapa derajat
fahrenheit suhu pada saat itu?

4. Pada suhu berapa derajatkah termometer Celsius dan Fahrenheit menunjukkan angka
yang sama?

5. Avian influenza (flu burung) merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh virus
influenza dengan tipe A (H5N1). Virus ini dapat bertahan hidup di air sampai empat
hari pada suhu 22C. Berapa derajatkah suhu tersebut jika diukur menggunakan
termometer Reamur dan Fahrenheit?

6. Wati mengukur suhu air yang sedang dijerang. Ketika itu suhu terukur 149F. Berapa
Kelvin suhu air saat itu?

7. Pada suhu berapakah termometer Celsius dan Reamur berselisih 12?

8. Suhu air hangat terukur 40R. Berapakah angka yang ditunjukkan pada skala celsius?
9. Sebuah termometer digital yang dipasang di tengah kota pada siang hari menunjukkan
angka 33C. Berapakah angka yang ditunjukkan oleh termometer berskala fahrenheit
dan kelvin pada saat itu?

10. Perhatikan tabel data titik leleh dan titik didih beberapa zat berikut!

o Dari tabel di atas, zat apakah yang titik didihnya paling tinggi?

o Berapa derajat Fahrenheit titik didih nitrogen?

o Berapa derajat Reamur titik leleh parafin?

11. Seorang siswa menkitai es yang melebur 0Y dan suhu air saat mendidih 150Y.
Berapakah angka yang ditunjukkan pada termometer Reamur dan Celsius?

Soal Latihan Pengukuran Suhu kelas 7 Pilihan Ganda

1. Di antara pernyataan berikut yang tepat yaitu . . . .

a. Dingin air ini 4C.

b. Hangat badan Tuti 39C.

c. Panas ruangan itu 28C.

d. Suhu minyak goreng itu 72C.

2. Suhu benda berubah karena adanya pengaruh energi . . . .

a. panas

b. potensial

c. listrik

d. mekanik

3. Skala acuan titik tetap bawah dan titik tetap atas pada skala fahrenheit yaitu . . . .

a. 080

b. 0100
c. 0121

d. 0212

4. Bahan pengisi termometer yang akan digunakan untuk mengukur suhu suatu zat yang
mungkin mencapai 80C yaitu . . . .

a. larutan garam

b. air es

c. raksa

d. alkohol

5. Ketentuan berikut ini yang berlaku untuk termometer Reamur yaitu . . . .

a. titik tetap bawah 0 dan titik tetap atas 212

b. titik tetap bawah 0C dan titik tetap atas 100

c. titik tetap bawah 0 dan titik tetap atas 80

d. titik tetap bawah 32 dan titik tetap atas 212

6. Ibu merebus air. Setelah beberapa menit, suhu air tersebut terukur 65C. Suhu air saat itu
sama dengan . . . .

a. 330K

b. 139F

c. 117C

d. 52R

7. Suatu zat X membeku pada suhu 23F. Titik beku zat tersebut sama dengan . . . .

a. 5C

b. 2R

c. 210 K

d. 262 K

8. Sebuah kumparan kawat dialiri listrik sehingga panas dan mencapai suhu 368 K. Suhu
tersebut sama dengan . . . F.

a. 212
b. 203

c. 198

d. 187

9. Unsur hidrogen (H) meleleh pada suhu 259,2C. Suhu tersebut sama dengan . . .R.

a. 207,36

b. 207,36

c. 287,26

d. 287,26

10. Sterilisasi dilakukan dengan pemanasan pada suhu 121C. Suhu tersebut sama dengan . . .
F.

a. 248,9

b. 249,1

c. 249,5

d. 249,8

Soal Latihan Usaha Dan Energi Kelas 8 Pilihan Ganda


1. Pada lampu TL yang menyala terjadi perubahan energi listrik menjadi energi .

a. cahaya

b. pegas

c. kimia

d. bunyi

2. Air terjun dari ketinggian tertentu mempunyai energi .

a. kinetik

b. listrik

c. potensial

d. bunyi
3. Kemampuan untuk melakukan kerja disebut .

a. usaha

b. energi

c. daya

d. prestasi

4. Jumlah keseluruhan energi jika energi mengalami perubahan bentuk adalah .

a. bertambah

b. berubah-ubah

c. berkurang

d. tetap

5. Pernyataan yang benar tentang energi adalah .

a. energi merupakan zat karena mempunyai massa dan ruang

b. energi tidak dapat berpindah

c. energi tidak dapat diciptakan dan tidak dapat dimusnahkan

d. dalam SI energi mempunyai satuan newton

6. Sebuah benda massanya 4 kg bergerak dengan kecepatan 4 ms-1. Besar energi kinetiknya
adalah .

a. 16 joule

b. 80 joule

c. 32 joule

d. 160 joule

7. Sebuah pepaya jatuh dari ketinggian 5 m dari permukaan tanah. Jika massa pepaya 2 kg
dan g = 10 ms-2, maka besar energi potensial yang dimiliki pepaya adalah .

a. 42 joule

b. 100 joule

c. 64 joule
d. 120 joule

8. Energi mekanik terdiri atas energi .

a. pegas dan magnet

b. listrik dan magnet

c. potensial dan kinetik

d. kimia dan kinetik

9. Apel yang jatuh ke tanah, energi potensialnya berubah menjadi energi kinetik. Setelah
sampai di tanah energinya .

a. berubah menjadi energi kimia dan panas

b. menjadi energi bunyi

c. tetap

d. hilang

10. Ledakan bom atom akan menghasilkan energi .

a. panas

b. magnet

c. kimia

d. nuklir

11. Sebuah benda ditarik dua buah gaya yang searah masing-masing 10 N dan 20 N. Jika
benda berpindah 4 m, maka besar usaha yang dilakukan adalah .

a. 40 joule

b. 120 joule

c. 80 joule

d. 220 joule

12. Sebuah bola tenis dilempar vertikal ke atas. Energi kinetik bola tersebut akan nol pada
saat kedudukannya .

a. hampir mendekati permukaan tanah

b. mencapai titik tertinggi


c. bergerak ke atas

d. bergerak ke bawah

13. Jalanan di pegunungan dibuat berkelok-kelok. Hal itu merupakan penerapan .

a. bidang miring

b. tuas jenis II

c. tuas jenis I

d. tuas jenis III

14. Berikut ini yang bukan termasuk dalam pesawat sederhana adalah .

a. motor listrik

b. bidang miring

c. katrol

d. tuas

15. Keuntungan mekanis tuas adalah .

a. kuasa x beban

b. kuasa + beban

c. kuasa : beban

d. beban : kuasa

16. Berikut ini yang bukan alat berdasarkan prinsip tuas jenis I adalah .

a. jungkat-jungkit

b. sumur pompa

c. pemecah kemiri

d. pemotong kuku

17. Gerak sendi pada siku lengan berdasarkan .

a. katrol

b. tuas jenis III


c. tuas jenis II

d. bidang miring

18. Besarnya kuasa F adalah .

a. 10 newton

b. 60 newton

c. 20 newton

d. 80 newton

19. Jalanan di pegunungan dibuat berkelok-kelok dengan tujuan .

a. mengurangi jarak lintasan sehingga gaya lebih kecil

b. mengurangi jarak lintasan sehingga gaya lebih kecil

c. menambah jarak lintasan sehingga gaya lebih kecil

d. menambah jarak lintasan sehingga gaya lebih besar

20. Besar gaya yang diperlukan untuk menarik beban adalah .


a. 20 N

b. 80 N

c. 100 N

d. 120 N

Soal Latihan Usaha Dan Energi Kelas 8 Esay

1. Sebutkan contoh sumber energi cahaya yang ada di sekitarmu.

2. Mengapa saat ini energi listrik menjadi sangat penting bagi manusia?

3. Sebuah radio dioperasikan menggunakan empat baterai. Perubahan energi apa sajakah
pada peristiwa tersebut?

4. Mengapa mangga yang jatuh dari tangkai pohon setelah mengenai badan, kita merasa
sakit? Jelaskan.

5. Mengapa sebutir peluru yang ditembakkan ke papan kayu menyebabkan papan kayu
berlubang? Jelaskan.

6. Jelaskan perbedaan antara energi kinetik dan energi potensial.

7. Seorang lifter mampu mengangkat barbel 120 kg. Berapakah usaha lifter tersebut?

8. Sebuah meja digeser seorang siswa dengan gaya sebesar 155 N. Antara kakikaki meja
dengan permukaan lantai terjadi gaya gesekan sebesar 5 N. Jika meja bergeser sejauh
2 m, tentukan usaha dilakukan siswa pada meja.

9. Mengapa lampu 100 watt waktu dipakai lebih terang daripada lampu 20 watt? Coba
jelaskan.

10. Sebuah produsen sepeda motor menyatakan mampu memproduksi sepeda motor
dengan kekuatan atau daya 16,5 tenaga kuda. Berapakah energi yang dikeluarkan
sepeda motor itu tiap detiknya?

11. Apakah persamaan antara tuas jenis I dan katrol tetap?

12. Mengangkat air menggunakan timba (katrol tetap) dibanding mengangkat air secara
langsung memerlukan gaya kuasa sama besar. Mengapa orang cenderung lebih suka
menggunakan timba?

13. Seorang siswa akan menggeser sebuah batu besar. Siswa tersebut akan menggunakan
bambu sepenjang 1,5 meter sebagai tuas. Bagaimana caranya agar batu makin terasa
lebih ringan?
14. Dua anak bermain jungkat-jungkit. Anak yang gemuk (50 kg) duduk 1 meter dari
penumpu. Di manakah anak yang lebih kurus (40 kg) harus duduk agar jungkat-
jungkit tetap seimbang?

15. Sebutkan perubahan energi pada lampu yang menyala saat dihubungkan dengan
baterai.

16. Kelapa jatuh dari ketinggian 15 m. Massa kelapa 2 kg dan g = 10 ms -2. Hitunglah
besarnya energi potensial yang dimiliki kelapa pada ketinggian tersebut.

17. Dua buah gaya F1 dan F2 masing-masing besarnya 40 N dan 20 N. Jika benda
berpindah 5 m, maka tentukan besarnya usaha, apabila dua gaya.

a. searah,

b. berlawanan arah.

18. Batu 200 N dipindahkan dengan menggunakan tuas, jika batu ditempatkan 0,5 m dari
titik tumpu dan kuasa berada 2 m dari titik tumpu, tentukan:

a. gaya kuasa,

b. keuntungan mekanis tuas sifat, dan

c. sifat penggunaan tuas.

19. Sebuah bidang miring panjangnya 4 m digunakan untuk menaikkan peti seberat 1.000
N. Tinggi bidang miring 2 m. Hitunglah gaya untuk mengangkat peti tersebut.

Soal Latihan Partikel Materi Kelas 8 Pilihan Ganda


1. Materi adalah segala sesuatu yang menempati ruang dan mempunyai .

a. massa

b. volume

c. kecepatan

d. warna

2. Bagian terkecil dari suatu unsur disebut .

a. nukleus

b. atom

c. molekul
d. partikel

3. Jika materi dibagi terus-menerus, pada suatu saat materi tidak dapat dibagi lagi. Hal
tersebut merupakan pernyataan .

a. Aristoteles

b. Thomson

c. Democritus

d. Dalton

4. Materi bersifat kontinu. Hal tersebut merupakan pernyataan .

a. Leucipus

b. Zeus

c. Democritus

d. Aristoteles

5. Dengan menggunakan tabung sinar katode, Thomson menemukan partikel .

a. proton

b. nukleon

c. neutron

d. elektron

6. Gambar berikut merupakan gambar model atom yang dikemukakan oleh .

a. Dalton

b. Rutherford

c. Thomson

d. Bohr
7. Tokoh berikut yang menemukan inti atom adalah .

a. Dalton

b. Rutherford

c. Thomson

d. Bohr

8. Elektron yang beredar mengelilingi inti atom merupakan partikel yang .

a. bermuatan positif

b. bermuatan netral

c. tidak bermuatan

d. bermuatan negatif

9. Partikel penyusun atom yang bermuatan positif adalah .

a. elektron

b. proton

c. nukleon

d. neutron

10. Jumlah proton dalam inti atom netral sama dengan .

a. nomor atom

b. nomor massa

c. jumlah neutron

d. massa atom relatif

11. Elektron, neutron, dan proton dalam atom masing-masing bermuatan .

a. positif, negatif, netral

b. negatif, netral, positif

c. netral, positif, negatif

d. netral, negatif, positif


12. Atom mempunyai jumlah elektron, proton, dan neutron berturut-turut .

a. 39, 19, dan 20

b. 19, 19, dan 20

c. 20, 19, dan 39

d. 19, 20, dan 19

13. Molekul P4 dan S8 termasuk molekul ..

a. diatomik

b. ion

c. poliatomik

d. senyawa

14. Dari gambar di bawah yang termasuk molekul senyawa adalah gambar nomor .

a. 1

b. 3

c. 2

d. 4

Soal Latihan Partikel Materi Kelas 8 Esay

1. Jelaskan model atom Dalton.

2. Jelaskan kelemahan model atom Bohr.


3. Tentukan jumlah proton (p), elektron (e), dan neutron (n) dalam atom-atom berikut :

a.

b.

c.

d.

e.

4. Bagaimana proses terbentuknya ion negatif?

5. Apa perbedaan ion negatif dengan ion positif?

6. Apa yang dimaksud molekul? Jelaskan dan beri tiga contohnya.

7. Gambarkan terbentuknya molekul-molekul di bawah ini.

a. air: H2O

b. karbon dioksida: CO2

c. oksigen: O2

8. Sebutkan beberapa kelemahan model atom Dalton.

9. Jelaskan kelemahan model atom Rutherford.

10. Jelaskan tentang model atom Bohr.

11. Tentukan jumlah proton, elektron, dan neutron dalam atom-atom berikut.

a.

b.

c.

d.

12. Kelompokkan partikel berikut ke dalam ion, molekul unsur, atau molekul senyawa.

a. Fe3+

b. S2
c. CO2

d. P4

e. I2

f. CH3COOH

g. H2S

h. C6H12O6

i. F2

j. S8

Resultan dua gaya tidak selalu berasal dari gaya-gaya yang segaris. Ada juga resultan dari
dua gaya yang saling tegak lurus, misalnya salah satu gaya ke arah utara sedangkan gaya
yang satunya ke barat. Untuk mengetahui besar resultan kedua gaya tersebut dapat digunakan
terorema Phytagoras. Bahkan dalam kehidupan seharihari, gaya-gaya yang bekerja pada suatu
benda dapat membentuk sembarang sudut. Bagaimanakah besar resultannya? Berikut adalah
contoh soal dan soal latihan.

Advertisment

Contoh Soal 1
Doni dan Eko membantu mendorong mobil yang mogok di jalan. Doni mendorong dengan
gaya 40 N dan Eko mendorong dengan gaya 50 N. Berapa resultan gaya yang dikeluarkan
Doni dan Eko?

Penyelesaian contoh soal 1 :

Diketahui:

FDoni = 40 N
FEko = 50 N

Ditanyakan R = ?

Jawab:
R = FDoni + FEko
= 40 N + 50 N = 90 N

Jadi, resultan gaya yang dikeluarkan Doni dan Eko sebesar 90 N.

Contoh Soal 2

Pada kejuaraan tarik tambang putri, Eni menarik dengan gaya 30 N ke barat, sedangkan Tina
menarik dengan gaya 50 N ke timur. Tentukan besar resultan gaya kedua anak tersebut dan
arahnya.

Penyelesaian Contoh Soal 2 :

Diketahui:

FEni = 30 N, arah barat


FTina = 50 N, arah timur

Ditanyakan: R = ?

Jawab:

R = FTina FEni
= 50 N 30 N = 20 N (searah Tina atau ke timur)

Jadi, resultan gaya kedua anak tersebut sebesar 20 N.

Soal Latihan
1. Sekitainya panjang 2 cm mewakili gaya 5 N, berapa sentimeterkah panjang gaya 50 N?

2. Gambarkan resultan gaya-gaya berikut.

a. F1 + F2 ?

b. F3 + F4 ?

c. F1 + F3 ?

3. Pak guru mendorong mejanya dengan gaya sebesar 200 N. Di ujung meja yang lain, Tono
dan Tini juga mendorong meja itu dengan gaya masing masing 120 N dan 100 N. Ke arah
manakah meja bergerak ?
Soal Latihan Litosfer Dan Atmosfer Bumi Kelas 9 Pilihan
Ganda
1. Planet di tata surya yang mempunyai kehidupan adalah . . . .

a. Mars

b. Bumi

c. Venus

d. Pluto

2. Bumi terdiri atas beberapa lapisan. Lapisan yang berada paling atas adalah . . . .

a. ionosfer

b. mesosfer

c. litosfer

d. stratosfer

3. Pelapukan yang disebabkan oleh proses kimia oleh peristiwa-peristiwa alam adalah . . . .

a. pelapukan alami

b. pelapukan kimia

c. pelapukan organik

d. pelapukan mekanik

4. Berikut ini adalah polutan yang menyebabkan terjadinya pemanasan global adalah . . . .

a. karbon dioksida

b. oksigen

c. merkuri

d. asam sulfat

5. Proses memperkaya perairan disebut juga proses . . . .

a. ekstensifikasi

b. nitrifikasi
c. eutrofikasi

d. intensifikasi

6. Salah satu cara mengurangi pemanasan global . . . .

a. penghijauan di daerah perkotaan

b. penggunaan bensin untuk bahan bahan kendaraan

c. ladang berpindah

d. pembukaan hutan

7. Gejala-gejala litosfer yang termasuk oleh tenaga endogen, adalah . . . .

a. vulkanisme

b. angin

c. air

d. gletser

8. Berikut ini adalah penyebab pembentukan litosfer dari luar bumi, kecuali . . . .

a. angin, air, dan gletser

b. pelapukan, erosi, dan sedimentasi

c. sinar matahari, angin, dan luncuran es

d. diatropisme dan vulkanisme

9. Tenaga yang berasal dari luar bumi bersifat . . . .

a. merusak bentuk muka bumi

b. membentuk muka bumi

c. menambah kekuatan muka bumi

d. menambah variasi bentuk muka bumi

10. Datangnya musim hujan yang tidak teratur merupakan salah satu efek . . . .

a. pemanasan global

b. suhu
c. cuaca

d. angin

Soal Latihan Litosfer Dan Atmosfer Bumi Kelas 9 Esay

1. Sebutkan lapisan-lapisan di bumi!

2. Sebutkan jenis-jenis pelapukan!

3. Apakah pemanasan global itu? Bagaimana proses terjadinya?

4. Jelaskan tentang pengaruh lingkungan air, darat, dan udara terhadap kehidupan dan
kesehatan manusia!

5. Sebutkan akibat pencemaran air dan cara menanggulanginya!

Untuk menyelesaikan soal latihan tentang lapisan litosfer dan atmosfer bumi diatas dapat
dikerjakan menggunakan materi yang telah tersedia pada website fisikazone. Materi-materi
pendukung untuk menyelesaikan soal-soal latihan litosfer dan atmosfer bumi kelas 9 diatas
dapat ditemukan melalui daftaf materi fisika pada website ini atau melalui menu search
dengan mengetikan kata kunci litosfer dan atmosfer bumi.

Contoh Soal Listrik Dinamis SMP Kelas 9


College Loan Consolidation Monday, January 2nd, 2017 - SMP Kelas 9

Kuat arus listrik didefinisikan sebagai banyaknya muatan listrik yang mengalir setiap sekon.
Kuat arus listrik dilambangkan dengan I dan satuannya adalah ampere (A). Satu ampere
merupakan muatan 1 Coulomb yang mengalir setiap satu sekon. Jika definisi kuat arus ini
dituliskan dalam bentuk matematika, diperoleh:

Advertisment

Keterangan:

I = kuat arus listrik (A = ampere)


Q = muatan listrik (C = Coulomb)
t = waktu (s = sekon)
Contoh Soal Kuat arus Listrik

Muatan sebesar 180 coulomb mengalir dalam 30 detik. Hitunglah kuat arus listriknya!

Jawab:

Q = 180 C
t = 30 sekon
I = . ?

Jadi, besarnya arus listrik adalah 6 A.

Contoh Soal Muatan Listrik

Jika diketahui kuat arus sebuah sumber arus listrik adalah 5 A, hitunglah muatan yang
mengalir selama 1 menit!

Jawab :

I = 5 A
t = 1 menit = 60 detik
Q = . ?

Jadi, banyaknya muatan yang mengalir adalah 300 C.

Contoh Soal Beda Potensial Listrik

Muatan listrik sebesar 40 C dipindahkan dari benda 1 menuju ke benda 2. Jika diketahui
usaha untuk memindahkan benda tersebut adalah 120 J, hitunglah beda potensial listrik antara
benda 1 dan benda 2!
Jawab:

q = 40 C
W = 120 J
v = . ?

Jadi, besarnya beda potensial adalah 3 volt.

Soal Latihan Matahari Dan Bumi Kelas 9 Pilihan Ganda


1. Di bawah ini yang bukan merupakan bagian-bagian dari matahari adalah . . . .

a. inti

b. fotosfer

c. korona

d. litosfer

2. Bagian atas dari atmosfer matahari yang sering disebut sebagai mahkota matahari adalah . .
..

a. korona

b. fotosfer

c. protuberans

d. kromosfer

3. Berikut ini yang bukan bagian dari noda-noda pada matahari adalah . . . .

a. gumpalan matahari

b. lidah api

c. bintik-bintik matahari

d. prominensa

4. Besarnya kepadatan bumi adalah . . . .

a. 3,5 gram/cm3

b. 5,5 gram/cm3
c. 4,5 gram/cm3

d. 6,5 gram/cm3

5. Di bawah ini adalah lapisan atmosfer yang berada pada 10 km sampai 40 km di atas
permukaan bumi adalah . . . .

a. troposfer

b. mesosfer

c. stratosfer

d. termosfer

6. Berikut ini yang bukan merupakan bagian-bagian daripada lapisan bumi adalah . . . .

a. atmosfer

b. hidrosfer

c. ionosfer

d. litosfer

7. Gerakan bumi yang mempunyai kala edar 23 jam 56 menit 4,09 detik adalah . . . .

a. rotasi

b. putaran

c. revolusi

d. keliling

8. Berikut ini waktu di mana belahan bumi utara mengalami musim gugur sedangkan belahan
bumi selatan mengalami musim semi adalah . . . .

a. 21 Juni 23 September

b. 23 September 22 Desember

c. 22 Desember 21 Maret

d. 21 Maret 21 Juni

9. Bulan yang mempunyai orbit bulan 27,5 hari adalah bulan . . . .

a. sinodis
b. kuartir awal

c. baru

d. sideris

10. Bayangan inti yang berbentuk kerucut pada saat gerhana bulan disebut . . . .

a. umbra

b. lengkap

c. penumbra

d. tak lengkap

Soal Latihan Matahari Dan Bumi Kelas 9 Esay

1. Jelaskan tentang lapisan-lapisan matahari!

2. Jelaskan tentang lapisan-lapisan bumi!

3. Sebutkan perbedaan gerhana bulan dan gerhana matahari!

4. Gerhana matahari ada 3, sebutkan dan jelaskan!

5. Jelaskan perbedaan pasang purnama dan pasang perbani!

Untuk menyelesaikan soal latihan tentang matahari dan bumi diatas dapat dikerjakan
menggunakan materi yang telah tersedia pada website fisikazone. Materi tantang matahari
dan bumi dapat ditemukan melalui daftar materi kelas 9 atau dapat dicari melalui menu
search pada website fisikazone dengan mengetikan kata matahari dan bumi

Soal Latihan Kemagnetan Kelas 9 Pilihan Ganda


1. Menurut sifat kemagnetannya benda digolongkan menjadi dua macam yaitu benda bukan
magnetik dan benda . . . .

a. nonmagnetik

b. magnetik

c. ferromagnetik

d. atletik

2. Berikut ini yang termasuk benda magnetik adalah . . . .

a. aluminium, karet
b. besi, kobalt

c. besi, kertas

d. kertas, karet

3. Arah garis gaya pada gambar di bawah ini yang benar adalah . . . .

a.

b.

c.

d.

4. Magnet tersusun oleh magnet-magnet kecil yang biasanya disebut . . . .

a. magnet partikel

b. magnet elementer

c. magnet permanen

d. magnet bagian

5. Berikut ini bukan cara untuk membuat magnet adalah . . . .

a. paku dililiti kawat berisolasi dan dialiri listrik

b. besi lunak diletakkan di sekitar magnet

c. besi digosok dengan magnet ke satu arah

d. baja digosok-gosok dengan magnet ke segala arah


6. Bumi dianggap sebagai magnet batang yang sangat besar. Kutub
utara magnet terletak di daerah . . . .

a. kutub utara

b. kutub selatan

c. khatulistiwa

d. permukaan bumi

7. Jika sebuah magnet batang dipotong menjadi dua, maka potongan-potongan magnet
tersebut yang tidak benar adalah . . . .

a. bersifat magnet

b. memiliki dua kutub

c. memiliki kutub utara dan selatan

d. hanya memiliki kutub utara saja

8. Perhatikan gambar di bawah ini!

Sudut yang terbentuk oleh penyimpangan jarum kompas disebut . . . .

a. inklinasi

b. deklinasi

c. aklin

d. isoklin

9. Arah medan magnet yang benar ditunjukkan oleh gambar di bawah adalah . . . .
10. Alat yang menggunakan prinsip elektromagnetik adalah . . . .

a. bel listrik, pesawat telepon, dan telegraf

b. bel listrik, TV, dan relai

c. pesawat telepon, dan telegrap

d. TV, radio listrik, dan telepon

Soal Latihan Kemagnetan Kelas 9 Esay

1. Sebutkan sifat-sifat magnet!

2. Sebutkan cara membuat magnet!

3. Apakah yang dinamakan:

a. gaya Lorentz

b. garis gaya magnet?

4. Sebutkan alat listrik yang menggunakan prinsip elektromagnetik!

5. Apakah yang dimaksud:

a. benda Ferromagnetik,

b. benda Paramagnetik,

c. benda Diamagnetik?

Untuk mengerjakan soal latihan kemagnetan seperti tertulis diatas dapat dipelajari melaui
materi yang telah tersedia pada website fisikazone ini. materi kemagentan dapat ditemukan
melalui artikel daftar materi kelas 9 atau dapat ditemukan melalui widget search dengan
megetikan kata kemagnetan.

Soal Latihan Listrik Statis Kelas 9 Pilihan Ganda


1. Menurut deret tribolistrik, jika emas (Au) digosok dengan kain wol, maka emas akan . . . .

a. bermuatan positif

b. bermuatan negatif

c. netral

d. mungkin positif, mungkin negatif


2. Sebuah benda akan bermuatan positif bila . . . .

a. kelebihan elektron

b. kekurangan elektron

c. kekurangan proton

d. jumlah proton sama dengan jumlah elektron

3. Sebuah benda akan bermuatan negatif bila . . . .

a. kelebihan elektron

b. kekurangan elektron

c. kekurangan proton

d. jumlah proton sama dengan jumlah elektron

4. Jika di dalam suatu benda terdapat keseimbangan antara jumlah proton dengan jumlah
elektron, maka benda tersebut . . . .

a. bermuatan positif

b. bermuatan negatif

c. netral

d. kadang-kadang bermuatan positif

5. Jika dua muatan listrik sejenis didekatkan akan tolak-menolak dan bila tidak sejenis
didekatkan akan tarik-menarik. Pernyataan tersebut sesuai dengan . . . .

a. hukum Ohm

b. hukum Kirchoff

c. hukum Newton

d. hukum Coulomb

6. Pada hukum Coulomb besar gaya tarik atau gaya tolak antara dua muatan berbanding
terbalik dengan . . . .

a. besar muatan masing-masing

b. kuadrat muatan masing-masing

c. jarak antara dua muatan


d. kuadrat jarak antara dua muatan

7. Satuan sistem internasional gaya Coulomb adalah . . . .

a. meter

b. coulomb

c. newton

d. Nm2/C2

8. Satuan sistem internasional muatan listrik adalah . . . .

a. coulomb

b. ampere

c. farad

d. mikrocoulomb

9. Dua buah muatan yang sejenis dan besarnya sama didekatkan pada jarak d ternyata kedua

muatan saling menolak dengan gaya F. Agar gaya tolak menjadi kali semula, maka jarak
kedua muatan harus diubah menjadi . . . .

a. d

b. d

c. 2 d

d. 4 d

10. Dua buah muatan A dan B yang besar dan sejenis didekatkan pada jarak r sehingga
mengalami gaya tolak F. Jika jarak keduanya diubah menjadi setengah dari jarak semula,
maka gaya tolak antara dua muatan tersebut menjadi . . . .

a. F

b. F

c. 2F

d. 4F
Soal Latihan Listrik Statis Kelas 9 Esay

1. Gelas dan mika akan mendapat muatan negatif bila digosok dengan bulu kelinci.
Apakah muatan negatif tersebut mempunyai intensitas yang sama? Jelaskan!

2. Apakah bulu kelinci juga bermuatan, bagaimana jumlah muatan pada gelas dan bulu
kelinci? Jelaskan dengan teori kekekalan muatan!

3. Jelaskan pengertian listrik statis!

4. Kapan suatu benda dikatakan:

a. bermuatan positif,

b. bermuatan negatif,

c. netral?

5. Jelaskan terjadinya arus listrik di dalam suatu penghantar!

6. Bagaimanakah bunyi hukum Coulomb?

7. Dua buah muatan listrik yang tidak sejenis didekatkan akan tarikmenarik dan apabila
semakin didekatkan gaya tarik akan semakin besar, mengapa demikian?

8. Muatan +Q1 dan muatan -Q2 pada jarak R tarik menarik dengan gaya sebesar F. Jika
jarak kedua muatan dibuat menjadi 3/4 R berapa besar gaya tarik menarik kedua
muatan tersebut?

9. Dua buah muatan Q1 dan Q2 di udara terpisah pada jarak R dan tolak menolak
dengan gaya sebesar F. Sebutkan 3 cara agar besar gaya tolak menolaknya menjadi
1/4 F!

10. Dua buah muatan listrik Q1 = +2 mc dan Q2 = -5 mc di udara terpisah pada jarak 3
cm. Berapa besar gaya tarik menarik antara kedua muatan tersebut?

Untuk mengerjakan soal latisan tentang listrik statis untuk kelas 9 diatas dapat menggunakan
materi yang telah dijelaskan pada website fisikazone. Materi listrik statis dapat dilihat melalui
daftar artikel SMP kelas 9 atau memalui widget search pada website ini.

Anda mungkin juga menyukai