Anda di halaman 1dari 2

Resep Rendang Ayam padang

Bahan dan Bumbu Resep Rendang Ayam Pedas


1. Bahan utama yang dibuutuhkan adalah 1 ekor ayam ukuran sedang (kurang lebih sekitar 800 gram-1 kg). Cuci bersih, tiriskan dan potong potong sesuai
selera (8-12 bagian).
2. Kentang mini sebagai bahan tambahan kurang lebih sekitar 150 gram. Bisa dihilangkan atau diganti dengan yang lain apabila suka.
3. Santan kental yang berasal dari perasan buah kelapa kurang lebih sebanyak 500 ml. Biasanya membuatuhkan kurang lebih 1.5 2 buah kelapa yang
diparut.
4. Santan encer kurang lebih sebanyak 1 1/4 liter. Bisa diambil dari sisa parutan kelapa untuk membuat santan kentalnya.
5. Parutan buah kelapa untuk campuran kuah rendangnya kurang lebih sebanyak 100 gram saja. Sangrai dulu, tapi jangan sampai gosong.
6. Serai kurang lebih 2 pcs. Ambil batang bagian putihnya saja lalu dimemarkan supaya mudah meresap dengan bumbu lain.
7. Daun jeruk kondisi segar bagus sebanyak kurang lebih 5 lembar. Buang bagian batang dan ambil daunnya saja.
8. Asam kandis kurang lebih 2 pcs.
9. Daun kunyit ukuran sedang kurang lebih sebanyak 2 pcs saja.
10. Bawang merah ukuran sedang besar sebanyak 12 siung. Kupas kulitnya sebelum dihaluskan (bumbu halus).
11. Buah cabai merah besar kurang lebih sekitar 70 gram. Bisa diperbanyak apabila benar benar suka pedas (bumbu halus).
12. Buah Cabai merah keriting yang pedas kurang lebih sebanyak 90-110 gram. Bisa dikurangi atau ditambah sesuai selera (bumbu halus).
13. Bawang putih ukuran sedang besar sebanyak 4 pcs. Sebaiknya menggunakan bawang lokal. Kupas kulitnya juga sebleum dihaluskan (bumbu halus).
14. Ketumbar biasa kurang lebih sebanyak 2 sendok kecil atau sendok teh (bumbu halus).
15. Jahe ukuran sedang besar kurang lebih sepanjang 2 cm saja (bumbu halus).
16. Kunyit ukuran sedang besar kurang lebuh sepanjang 3 cm. Kupas dulu sebelum digunakan (bumbu halus).
17. Gula merah yang sudah disisir tipis tipis sebanyak kurang lebih 1 sendok teh saja (bumbu halus).
18. Merica sedikit saja (kurang lebih cuma butuh setengah sendok teh) (bumbu halus).
19. Lengkuas ukuran sedang kurang lebih sepanjang 3 cm (bumbu halus).
20. Garam dapur beryodium secukupnya (kurang lebih sekitar 1 sendok makan untuk bumbu halus).

Cara Membuat Rendang Padang Enak


1. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah menghaluskan bumbu bumbu yang akan ditumis.
2. Haluskan cabai merah, cabai keriting, lengkuas, bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit, ketumbar, gula merah dan garamnya sampai benar benar
halus.
3. Siapkan satu wajan ukuran agak besar. Beri sedikit minyak dan masukkan bumbu rendang yang sudah dihaluskan diatas ke dalamnya. Aduk aduk
sebentar sampai tercium bau harum.
4. Masukkan santan encer yang sudah dipersiapkan sebelumnya ke dalam wajan tadi. Aduk aduk sampai tercampur dengan bumbu halusnya.
5. Masukkan daun kunyit, asam kandis yang sudah dipersiapkan, daun jeruk yang sudah dibuang batang daunnya dan batang serai. Aduk aduk semua
bahan sampai mendidih. Jangan sampai lupa mengaduk supaya santan tidak pecah.
6. Masukkan daging ayam yang sudah dipotong potong sesuai selera. Kecilkan api dan aduk aduk supaya bumbu cepat meresap ke dalam ayamnya.
7. Saat daging ayam sudah agak empuk, masukkan bahan bahan tambahan (kentang yang sudah dipotong potong, tahu atau yang lainnya). Aduk aduk lagi
supaya semua bumbu meresap sempurna.
8. Setelah bumbu rendang sudah agak menyusut, masukkan santan kental dan kelapa parutnya. Aduk aduk lagi supaya semua bahan tercampur sempurna.
9. Cicipi dulu masakan rendang ayamnya. Kalau kurang gurih, bisa ditambahkan garam dapur sesuai selera. Masal lagi sampai agak kering.

Artikel kali ini akan membahas mengenai sambal ijo dikebanyakan rumah makan padang. Biarpun hanya sambal, tapi sambal ijo khas
rumah makan padang tidak ada duanya. Rumah makan padang yang tidak menyediakan sambal ijo, itu rasanya seperti makan sayur tanpa
garam, hehe.

Langsung aja, sobat sarbuners segera siapin celemeknya

Bahan-bahan
250 gram cabe (lado) hijau besar, buang tangkainya
50 gram cabe rawit hijau (untuk hasil lebih pedas)
4 siung bawang merah
3 sendok teh minyak goreng, untuk menggoreng
2 siung bawang putih
2 buah tomat ijo
sendok teh air jeruk nipis
Gula pasir secukupnya
Garam secukupnya
Cara membuat (langsung dieksekusi bahan-bahan tadi sobat sarbun)
Potong kasar cabe hijau dan cabe rawit hijau
Kemudian kukus cabe hijau dan cabe rawit hijau bersama dengan bawang merah, tomat, dan bawang putih kurang lebih 5 menit.
Angkat
Jika sudah layu, tumbuk bahan diatas secara kasar. Usahakan saat menumbuk, semua bahan tercampur sempurna.
Siapkan minyak goreng dan tumis semua bahan sampai layu dan tercium bau yang harum.
Terakhir tambahkan gula, air jeruk dan garam pada tumisan dan aduk rata. Masak terus sampai benar-benar matang.
Angkat sambal dan sajikan bersama lauk yang lain

Salah satu jenis masakan yang mengunakan kuah yaitu ayam kalio.

Pertama siapkan 1 ayam utuh, potong jadi 8 bagian. Siapkan 2 batang serai yang dimemarkan, 1

sdm air jeruk nipis, 1 sdt garam, 1 lembar daun kunyit dan 3 lembar daun jeruk, 2 cm lengkuas yang

dimemarkan, 1 liter santan kental. Kemudian haluskan 16 cabai merah besar, 12 butir bawang merah

dan 5 siung bawang putih, 1 sdm ketumbar disangrai dulu, 2 sdt garam, 2 cm jahe dan 3 cm kunyit

yang dibakar. Setelah itu ayam dicuci bersih lumuri dengan air jeruk nipis dan garam lalu diamkan.

Tumis bumbu yang dihaluskan ditambah daun kunyit, daun jeruk, serai, lengkuas sampai tercium

harum. Masukkan ayamnya sampai berubah warna lalu ditambahkan santan. Masak terus sampai

ayam telah lunak. Jika kuah mengental dan berminyak maka bisa disajikan. Hmm, nikmat bukan.

Anda mungkin juga menyukai