Anda di halaman 1dari 3

PROFIL UPT.

PUSKESMAS PEUREULAK BARAT


TAHUN 2016

A. PENDAHULUAN

Puskesmas adalah unit Pelaksana Teknis Dinas Kesehatan Kabupaten / Kota yang
bertanggungjawab terhadap pembangunan kesehatan di wilayah kerjanya.Puskesmas
berperan menyelenggarakan upaya kesehatan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan
kemampuan hidup sehat bagi setiap penduduk agar memperoleh derajat kesehatan yang
optimal.Dengan demikian Puskesmas berfungsi sebagai pusat penggerak pembangunan
berwawasan kesehatan, pusat pemberdayaan keluarga dan masyarakat serta pusat pelayanan
kesehatan strata pertama.
Dalam melaksanakan tugasnya menyelenggarakan upaya kesehatan wajib dan upaya
kesehatan pengembangan, puskesmas harus menerapkan azas penyelenggaraan puskesmas
secara terpadu yaitu azas pertanggungjawaban wilayah, pemberdayaan masyarakat,
keterpaduan dan rujukan.
Agar upaya kesehatan terselenggara secara optimal dan Puskesmas dapat menghasilkan
luaran yang efektif dan efisien puskesmas harus melaksanakan manajemen dengan
baik.Manajemen puskesmas yang baik terdiri dari perencanaan, pelaksanaan dan
pengendalian serta pengawasan dan pertanggungjawaban seluruh kegiatan secara keterkaitan
dan berkesinambungan.
Perencanaan tingkat puskesmas disusun untuk mengatasi masalah kesehatan yang ada di
wilayah kerjanya, baik upaya kesehatan wajib, upaya kesehatan pengembangan maupun
upaya kesehatan penunjang.

B. LATAR BELAKANG

Dengan diberlakukannya Peraturan Menteri Kesehatan Repubik Indonesia Nomor 43 Tahun


2016 tentang Standar Pelayanan Minimal, Dalam penyediaan pelayanan kesehatan yang
berhak di proleh setiap warga secara minimal, terdapat beberapa jenis pelayanan bidang
kesehatan antara lain Promkes, Kesehatan lingkungan,Pelayanan kesehatan Ibu dan
Anak/KB, Gizi dan P2. Daerah yang mempunyai wewenang besar untuk menentukan
masalah kesehatan yang harus diprioritaskan dan intervensi Target Kinerja yang akan di
capai. diharapkan dapat terlaksana kegiatan-kegiatan yang dapat bermanfaat dan memenuhi
kebutuhan masyarakat.

C. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Meningkatkan kemampuan manajemen Puskesmas dalam mengelola kegiatannya
dalam upaya meningkatakan fungsi puskesmas sebagai pusat pengembangan,
pembinaan dan pelaksanaaan upaya kesehatan di wilayah kerjanya.
2. Tujuan Khusus
a. Dapat disusun rencana usulan kegiatan ( RUK ) puskesmas yang akan di
laksanakan pada tahun berikutnya. dalam rangka meningkatkan cakupan dan
mutu pelayanan kesehatan sesuai dengan kebutuhan dan keadaan di wilayah
kerja
b. Dapat disusun rencana pelaksananan kegiatan puskesmas yang akan
dilaksanakan setelah diterimanya alokasi sumber daya dari berbagai sumber
dalam rangka memantapkan pergerakan pelaksanana kegiatan dalam tahun
yang sudah berjalan ( 2016 ).

D. VISI DAN MISI UPT. PUSKESMAS PEUREULAK BARAT

Puskesmas peureulak barat adalah salah satu Unit Pelayanan Teknis Daerah dibidang
kesehatan dimana Puskesmas peureulak barat merupakan perpanjangan tangan Dinas
Kesehatan Kota Cirebon dalam upaya menjalankan kebijakan pembangunan kesehatan di
wilayah kerja Kelurahan Jagasatru.

Agar Puskesmas dapat bekerja dengan baik, searah dan sesuai dengan kebijakan baik yang
ada di Dinas Kesehatan Cirebon maupun kebijakan dari daerah kota Cirebon, maka UPTD
Puskesmas peureulak barat pada tahun 2014 ini memiliki visi dan misi baru menyesuaikan
dengan visi misi Kota Cirebon dan Dinas Kesehatan yang baru :

VISI

UPT. Puskesmas peureulak barat MITRA bagi masyarakat, menuju kota Cirebon yang
RAMAH

MITRA (berMutu, Inovatif, Terpercaya, Responsif dan Akurat)

RAMAH (Religius, Aman, Maju, Aspiratif, Hijau )

MISI

1. Memberikan Pelayanan sesuai dengan standar pelayanan


2. Mendorong dan meningkatkan kemandirian individu, keluarga & masyarakat
3. Meningkatkan kompetensi dan profesionalisme petugas puskesmas

STRATEGI

1. Peningkatan upaya pelayanan kesehatan yang dilaksanakan oleh seluruh jajaran UPT.
Puskesmas Peureulak Barat baik pelayanan dalam gedung maupun luar gedung
2. Pengembangan dan pendayagunaan SDM kesehatan yang merata dan bermutu
3. Peningkatan Sarana dan Prasarana Kesehatan di Puskesmas peureulak barat
4. Pemantapan kerjasama lintas sektor dengan semua pihak terkait
5. Meningkatkan manajemen kesehatan yang akuntabel, transparan, efektif dan efisien.

MOTO

UPT.Puskesmas Peureulak Barat melayani dengan BERSERI

BER : Bertanggung Jawab

SE : Senyum

R : Ramah

I : Ikhlas
(Cepat, Akurat, Nyaman, Terpercaya, Inovatif dan Kreatif)

Dengan Visi, Misi, Strategi serta Moto pelayanan yang jelas, maka diharapkan arah
pembangunan kesehatan di wilayah kerja UPTD Puskesmas peureulak barat dapat berjalan
dengan baik,berMutu, Inovatif, Terpercaya, Responsif dan Akurat sehinggabermanfaat
secara optimal bagi masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai