Anda di halaman 1dari 1

Daffa Anak Kepiting Belajar Berjalan

Ibu kepiting sedang mengajari anaknya berjalan. Namun, Ibu Kepiting ingin mengajari cara
berjalan yang benar kepada anaknya.

Ibu Kepiting : Kau belum pandai berjalan,”

Anak Kepiting : “Aku sudah belajar berjalan, Bu. Seperti anak kepiting lainya

Ibu Kepiting :“Kau memang bisa berjalan. Tetapi, cara jalanmu itu salah. Berjalan yang benar itu
harus lurus, dan kaki harus menghadap ke depan semua,” terang Ibu Kepiting.

Anak kepiting mencoba berjalan lurus kedepan, tapi tidak bisa.

“Aku tak bisa, Bu,” ucap Anak Kepiting, pasrah.

“Pokoknya kau harus terus belajar berjalan yang benar,” kata ibunya.

“Kalau begitu, apakah Ibu bisa berjalan dengan lurus ? tanya Anak Kepiting.

“Tentu saja Ibu bisa. Sekarang, perhatikanlah Ibu.” pinta ibunya.

Ibunya mulai berjalan dengan jari kaki menghadap ke depan. Bruk! Dia malah terjatuh menimpa
sebuah batu. Melihat hal itu, anaknya tertawa.

“Tak baik menertawakan orangtua,” dengus ibunya.

Sejak saat itu, Ibu Kepiting sadar, memang sudah menjadi ketentuan Tuhan bahwa kepiting selalu
berjalan ke samping. Tak ada kepiting yang bisa berjalan lurus. Ibu Kepiting menyadari
kesalahannya. Ia pun meminta maaf kepada anaknya.

“Jadi selama ini cara jalanku sudah benar ya, Bu.” tanya Anak Kepiting.

Ibu kepiting mengangguk-angguk. Ia masih menahan rasa sakit akibat terjatuh menimpa batu.

Pesan moral Contoh Cerpen Anak SD : Anak Kepiting Belajar Berjalan (Yunani) dari adalah
jangan hanya bisa bicara, tapi tak bisa melakukan

Anda mungkin juga menyukai